Anda di halaman 1dari 2
ert PEMERINTAH KABUPATEN BENGKALIS BADAN KEPEGAWAIAN, PENDIDIKAN DAN PELATIHAN Jalan : Antara Nomor : Telp. (0766) 21072 Fax. (0766) 21835 BENGKALIS 28751 PENGUMUMAN Nomor : 811/BKPP-PMP/2022/3351 TENTANG HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PEGAWAI PEMERINTAH DENGAN PERJANJIAN KERJA (PPPK) UNTUK JABATAN FUNGSIONAL GURU PEMERINTAH KABUPATEN BENGKALIS TAHUN 2022 Menindaklanjuti Surat Kepala Badan Kepegawaian Negara Nomor: 36095/B-KS.04.01/SD/K/2022 tanggal 31 Oktober 2022 tentang Jadwal Pelaksanaan Seleksi Penerimaan PPPK Guru Tahun 2022, dengan ini disampaikan pengumuman sebagai berikut : 1, Pelamar seleksi PPPK untuk jabatan Fungsional Guru Pemerintah Kabupaten Bengkalis Tahun 2022 yang nomor registrasi dan namanya tercantum dalam lampiran pengumuman ini, dinyatakan LULUS seleksi administrasi; 2. Pelamar seleksi PPPK untuk jabatan Fungsional Guru Pemerintah Kabupaten Bengkalis Tahun 2022 yang nomor registrasi dan namanya tidak tercantum dalam lampiran pengumuman ini, dinyatakan TIDAK LULUS seleksi administrasi. Adapun alasan ketidaklulusan peserta seleksi dapat dilihat melalui akun masing-masing pada laman https://sscasn.bkn.go.id dan berhak melakukan sanggahan mulai tanggal 18 s.d. 20 November 2022; 3. Ketentuan dalam masa sanggah adalah pelamar yang tidak lulus melakukan sanggahan melalui laman https://sscasn.bkn.go.id dan tidak diperbolehkan memperbarui atau memperbaiki dokumen yang telah diunggah; a Apabila pelamar mengajukan sanggah lewat dari ketentuan masa sanggah sebagaimana diatur pada poin 3, maka Panitia Pelaksanaan Seleksi PPPK untuk jabatan Pungsional Guru menolak pengajuan sanggahan tersebut; 5. Apabila sanggahan pelamar diterima, Panitia Pelaksanaan Seleksi CPNS mengumumkan ulang hasil verifikasi administrasi paling lama 7 (tujuh) hari setelah berakhirnya waktu pengajuan sanggah; 6. Kelalaian pelamar dalam membaca dan memahami pengumuman menjadi tanggung jawab pelamar; 7. Apabila terdapat pelamar yang dinyatakan lulus seleksi administrasi, tetapi di kemudian hari terbukti memberikan data yang tidak benar sesuai fakta dan/atau melakukan manipulasi data baik pada setiap tahapan seleksi maupun maupun setelah diangkat menjadi PPPK, maka kelulusan yang bersangkutan dibatalkan dan/atau diberhentikan sebagai PPPK; 8. Informasi resmi yang terkait dengan Seleksi PPPK untuk jabatan Fungsional Guru Pemerintah Kabupaten Bengkalis Tahun 2022, hanya dapat dilihat melalui website https://sscasn.bkn.go.id dan https://bkpp.bengkaliskab.go.id, Para pelamar disarankan untuk terus memantau website tersebut di atas, untuk melihat pengumuman- Pengumuman penting lainnya serta waktu dan tempat pelaksanaan ujian. Demikian pengumuman ini disampaikan, atas perhatiannya diucapkan terima kasih. Bengkalis, 16 November 2022 a.n. BUPATI BENGKALIS

Anda mungkin juga menyukai