Anda di halaman 1dari 3
BUPATI BANDUNG BARAT PROVINSI JAWA BARAT KEPUTUSAN BUPATI BANDUNG BARAT. NOMOR ... TAHUN 2023 TENTANG PENUNJUKAN RUJUKAN PUSAT KESEHATAN MASYARAKAT DI KABUPATEN BANDUNG BARAT KE RUMAH SAKIT MAMPU PELAYANAN OBSTETRI NEONATAL EMERGENSI KOMPREHENSIF DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA BUPATI BANDUNG BARAT, Menimbang: a. bahwa salah satu cara yang dapat dilakukan untuk mempercepat penurunan angka kematian, kesakitan ibu dan neonatal adalah melalui Pelayanan Obstetri Neonatal Emergensi Komprehensif; b. bahwa untuk mewujudkan kepastian hukum dalam pelaksanaan peningkatan perawatan yang lebih tinggi ke Fasilitas Kesehatan lanjutan dengan program Jaminan Kesehatan; ¢. bahwa_berdasarkan _ pertimbangan dimaksud pada huruf a dan huruf b, perlu menetapkan Keputusan Bupati tentang Penunjukan Rujukan Pusat Kesehatan Masyarakat di Kabupaten Bandung Barat ke Rumah Sakit Mampu Pelayanan Obstetri Neonatal Emergensi Komprehensif; Mengingat : Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2007 tentang Pembentukan Kabupaten Bandung Barat Di Provinsi Jawa Barat; Undang-Undang Nomor 36 tahun 2009 tentang Kesehatan (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2009 Nomor 100, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 3495); Undang-Undang Nomor 44 Tahun 2009 tentang Rumah Sakit (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2009 Nomor 153, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5072); Peraturan Presiden Nomor 12 Tahun 2013 tentang Jaminan Kesehatan (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2013 Nomor 29); Undang-Undang Nomor 9 Tahun 2015 tentang Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Indonesia Tahun 2015 Nomor 5679); Permenkes Nomor 4 Tahun 2017 Tentang Tentang Standar Tarif Pelayanan Kesehatan Dalam Penyelenggaraan Program Jaminan Kesehatan (Berita Negara Republik Indonesia Tahun 2017 Nomor 143); Peraturan Presiden Nomor 86 Tahun 2019 tentang Konsil Tenaga Kesehatan Indonesia (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2019 Nomor 254); Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 4 Tahun 2019 tentang Standar Teknis Pemenuhan Mutu Pelayanan Dasar Pada Standar Pelayanan Minimal Bidang Kesehatan (Berita Negara Republik Indonesia tahun 2019 Nomor 68); Menetapkan KESATU KEDUA KETIGA KEEMPAT : Permenkes Nomor 43 Tahun 2019 Tentang Pusat Keschatan Masyarakat (Berita Negara Republik Indonesia Tahun 2019 Nomor 1335) MEMUTUSKAN: Penunjukan Rujukan Pusat Kesehatan Masyarakat di Kabupaten Bandung Barat ke Rumah Sakit Mampu Pelayanan Obstetri Neonatal Emergensi Komprehensif. Pusat Kesehatan Masyarakat di Kabupaten Bandung Barat dan Rumah Sakit sebagaimana dimaksud pada Diktum KESATU menjadi pusat rujukan kasus kegawatdaruratan obstetri dan neonatal dari desa di wilayah kerja Pusat Kesehatan Masyarakat. Biaya yang timbul sebagai akibat ditetapkannya Keputusan ini. dibebankan kepada Badan Penyclenggara Jaminan Sosial serta sumber lain yang sah dan tidak mengikat berdasarkan ketentuan peraturan perundang-undangan. Keputusan ini mulai berlaku pada tanggal ditetapkan. Ditetapkan di Bandung Barat pada tanggal Februari 2023 BUPATI BANDUNG BARAT, ‘Tred. 4 HENGKI KURNIAWAN

Anda mungkin juga menyukai