Anda di halaman 1dari 2

Yth Ibu Kepala Balai Diklat Industri Surabaya, Ibu Syukur Idayati, S.

Si,MT

Yth Perwakilan Satgas Covid Kota Surabaya

Yth Kepala Sekolah SMKN 1 Sambeng Lamongan Bpk Abdul Adhil S.Pd, M.Pd

Yth Ibu/Bapak Guru SMKN 1 Sambeng Lamongan

dan yg berbahagia Siswa dan siswi SMKN 1 Sambeng Lamongan dan seluruh undangan yang hadir
pada hari ini.

Assalamualaikum wr.wb

Puji syukur kami ucapkan atas kehadiran Allah SWT yang telah memberikan rahmat dan karunia
kepada kita semua sehingga dapat hadir di Aula Balai Diklat Industri Surabaya ini dalam keadaan
sehat walafiat.

Tak lupa sholawat serta salam selalu tercurah untuk junjungan kita nabi besar Muhammad SAW
yang kita nantikan syafaatnya di akhir jaman nanti.

Kami ucapkan selamat datang kepada Bapak/Ibu/Siswa/Siswi yang telah datang berkunjung ke
kantor kami balai diklat industri Surabaya ini, semoga berkenan dengan sambutan yang kami berikan
untuk bapak dan ibu.

Sebelum acara dimulai ijinkan saya membacakan susunan acara pada hari ini:

1. Pembukaan
2. Sambutan
Sambutan yg pertama dari Kepala Balai Diklat Industri Surabaya
Sambutan yg kedua dari Kepala SMK Negeri 1 Sambeng Lamongan
3. Presentasi mengenai Balai Diklat Industri Surabaya
4. Penandatangan MoU oleh Kepala Balai Diklat Industri Surabaya dan Kepala SMK Negeri 1
Sambeng Lamongan
5. Penutupan dilanjutkan dengan room tour Balai Diklat Industri Surabaya

Tidak perlu menunggu lama, marilah kita buka acara pada hari ini dengan bersama-sama membaca
basmalah, bismillahirahmairrahim.

Acara selanjutnya Sambutan, Sambutan yg pertama dari Kepala Balai Diklat Industri Surabaya,
Kepada yth Ibu Syukur Idayati S.Si,MT kami persilahkan.

Terimakasih atas sambutan yang diberikan ibu.

Selanjutnya Sambutan yg kedua dari Kepala SMK Negeri 1 Sambeng Lamongan, Kepada yth Bpk
Abdul Adhil S.Pd, M.Pd waktu dan tempat kami persilahkan.

Terimakasih atas sambutan yang diberikan bapak.

Acara selanjutnya yaitu presentasi mengenai Balai Diklat Industri Surabaya yang akan disampaikan
oleh tim Pengembangan dan Kerjasama diklat, Kepada Bapak Agung Haryanto waktu dan tempat
kami persilahkan.

Acara selanjutnya yaitu Penandatangan MoU oleh Kepala Balai Diklat Industri Surabaya dan Kepala
SMK Negeri 1 Sambeng Lamongan. Kepada yth Ibu Syukur Idayati S.Si,MT dan Bapak Abdul Adhil
S.Pd, M.Pd kami mohon untuk maju kedepan meja penandatangan.
Mou ini adalah perjanjian kerjasama antara SMK Negeri 1 Sambeng Lamongan dengan BDI Surabaya
dalam rangka pengembangan kuantitas dan kualitas sumber daya manusia SMK Negeri 1 Sambeng
untuk mengikuti diklat yang dilaksanakan oleh BDI Surabaya. Semoga kerjasama ini dapat berjalan
dengan baik dan lancar.

Kami mohon bapak dan ibu untuk berfoto terlebih dahulu.

Sebelum bapak dan ibu kembali ke tempat, kami mohon berkenan Ibu Syukur Idayati untuk
memberikan cinderamata kepada SMK Negeri 1 Sambeng yang diwakili oleh Bapak Abdul Adhil S.Pd,
M.Pd selaku Kepala SMK Negeri 1 Sambeng atas kunjungannya ke kantor Balai Diklat Industri
Surabaya.

Terimakasih kami sampaikan kepada bapak dan ibu, kami persilahkan untuk kembali ke tempat
duduk.

Alhamdulilah acara pada hari ini sudah selesai dan berjalan dengan lancar.

Sebelum acara ini saya tutup, ijinkan saya untuk membacakan pantun.

Pergi ke bali membawa bunga

Tidak lupa berkunjung ke uluwatu

Terimakasih atas kunjungannya

Semoga dapat berjumpa lagi di lain waktu

Terimakasih atas perhatian bapak ibu sekalian, saya tutup acara pada pagi hari ini dengan membaca
hamdalah, alhamdulillahirabbilalamiin. Wassalamualaikum wr.wb

---Acara selanjutnya yaitu room tour yang akan dibagi menjadi 3 kelompok dan akan dipandu oleh
Bapak Alipan, Mbak Windi dan Mas ferdi dipersilahkan

Anda mungkin juga menyukai