Anda di halaman 1dari 2

LAPORAN PERTANGGUNGJAWABAN

Bidang: Perlengkapan

Anggota:

1. dr. Andi Nova (koordinator)


2. dr. Arnanda Putra
3. dr. Yunike Dinda
4. dr. Ayu Mega Sari
5. dr. Rafda Lonia
6. dr. Lici Mira
7. dr. Fuji Ramadhani

Jobdesk: Menyediakan perlengkapan yang dibutuhkan saat acara dan bekerja sama dengan seluruh
anggota kepanitiaan.

Anggaran Dana:

Perencanaan

Realisasi: sumber dana dari iuran peserta dan proposal

Sewa Gedung Langsung bendahara

Oleh oleh 5 paket 575.000

Sewa Orgen 800.000

Dekorasi 2.685.000

Meja bulat 10 buah, sarung kursi 50 buah, karpet 60


meter, tiang photo booth, taman.
Total: 4.060.000 (+sewa gedung)

Realisasi Jobdesk dan Kegiatan:

1. Semua perlengkapan tersedia saat acara.


2. Kokarde panitia tidak dibuat dikarenakan kondisi anggota kepanitian sekaligus untuk
penghematan anggaran.
3. Tidak semua anggota perlengkapan memiliki kesempatan untuk bekerja sama dengan anggota
bidang lain.

Kendala:

1. Koordinator bidang perlengkapan mengundurkan diri karena alasan penting di pertengahan


masa persiapan acara pelantikan.
2. Kurangnya respon dan komunikasi antar anggota bidang.
3. Kurangnya kesadaran dan inisiatif antar anggota bidang dalam menjalankan tugas dan tanggung
jawabnya sebagai anggota kepanitiaan.
4. Proses penataan aula oleh pihak hotel terlambat dilaksanakan sehingga membuat pihak pengisi
acara (tari pembukaan) harus menunggu kurang lebih selama 1 jam.
5. Proses dekorasi oleh pihak pelaminan terlambat 2 jam dari waktu yang dijanjikan dengan alasan
mempersiapkan perlengkapannya membutuhkan waktu lebih. Keterlambatan ini membuat
panitia harus tetap di hotel hingga pukul 20.00 WIB, dan proses pembersihan terakhir gedung
aula oleh pihak hotel juga terpaksa harus mundur dari jadwal.
6. Saat gladi bersih, terdapat beberapa kekurangan perlengkapan seperti standing mic dan tiang
bendera. Kemudian tiang bendera disediakan hotel dan standing mic dipinjam ke pihak ketiga.
7. Pemakaian orgen diletakkan di sesi akhir acara setelah makan siang, sehingga orgen hanya
dimanfaatkan untuk waktu yang singkat.

Saran:

1. Tingkatkan konsolidasi seluruh anggota bidang sebelum menjalankan jobdesk. Jika diperlukan,
tanyakan kesediaan dan komitmen untuk melaksanakan jobdesk.
2. Dibutuhkan gladi acara dan pembahasan teknis acara lebih dari 1x, agar kedepannya tidak
mencari perlengkapan yang kurang di waktu yang sedikit.
3. Untuk acara pelantikan, pemakaian orgen sebaiknya tidak diperlukan.

Anda mungkin juga menyukai