Anda di halaman 1dari 6

SOAL PENILAIAN TENGAH SEMESTER GENAP

SMA TULUNG AGUNG


TAHUN PELAJARAN 2022/2023
Nama Peserta Didik : …………………………….. Kelas : XI
Mata Pelajaran : Geografi Guru Mapel : Risky Rachmadani, S.Pd

1. “Lingkungan hidup adalah Kesatuan ruang dengan segala benda, daya, keadaan, dan makhluk hidup
termasuk manusia dan perilakunya, yang memengaruhi alam itu sendiri, kelangsungan perikehidupan,
dan kesejahteraan manusia serta makhluk hidup lain”, pengertian lingkungan hidup tersebut
berdasarkan pengertian dari…
a. WHO
b. Geografi
c. UU No. 32 tahun 2009
d. Prof. H. Emil Salim, M.A., Ph.D.
e. Rajagopalan
2. Jenis-Jenis lingkungan hidup dibagi menjadi beberapa bagian, yaitu…
a. Biotik, Abiotik dan Lingkungan Sekitar
b. Biotik, Abiotik dan Lingkungan Setempat
c. Abiotik, Biotik dan Sosial Daerah
d. Abiotik, Biotik, dan Sosial Budaya
e. Sosial Budaya, Lingkungan Sekitar dan Biotik
3. Iklim dan Kelembaban termasuk kedalam jenis lingkungan?
a. Biotik
b. Abiotik
c. Sosial Budaya
d. Lingkungan Sekitar
e. Sosial Daerah
4. Produsen dan Pengurai termasuk kedalam jenis lingkungan?
a. Biotik
b. Abiotik
c. Sosial Budaya
d. Lingkungan Sekitar
e. Sosial Daerah
5. “Organisme yang tidak dapat membuat makanannya sendiri dan bergantung kepada organisme
lain”, merupakan pengertian dari…
a. Pengurai
b. Produsen
c. Konsumen
d. Pengguna
e. Dekomposer
6. Lingkungan hidup alami dan Lingkungan hidup buatan termasuk kedalam jenis lingkungan?
a. Lingkungan sosial budaya
b. Lingkungan Sekitar
c. Lingkungan Biotik
d. Lingkungan Abiotik
e. Lingkungan Daerah
7. Jalan dan sekolah termasuk kedalam lingkungan?
a. Lingkungan Biotik
b. Lingkungan Abiotik
c. Lingkungan hidup buatan
d. Lingkungan hidup alami
e. Lingkungan sekitar
8. Di bawah ini pernyataan yang benar tentang manfaat unsur lingkungan hidup bagi manusia
adalah…
a. Lingkungan sebagai penyedia kehidupan
b. Lingkungan sebagai penyedia sumber daya alam
c. Lingkungan sebagai sumber kekuatan
d. Lingkungan sebagai sumber kehidupan
e. Lingkungan sebagai ekosistem
9. Apa kepanjangan dari IKLH?
a. Indeks Kualitas Lingkungan Hidup
b. Informasi Kualitas Lingkungan Hidup
c. Intern Kualitas Lingkungan Hidup
d. Indeks Kependudukan dan Lingkungan Hidup
e. Indeks Kapasitas Lingkungan Hidup
10. Di bawah ini pernyataan yang benar tentang Upaya Kementerian Lingkungan Hidup untuk mencapai
IKLH adalah…
a. Meningkatkan Kualitas Pendidikan dan Kesehatan Masyarakat
b. Meningkatkan Sarana dan prasarana umum
c. Menerapkan program KB
d. Membangun hunian tempat tinggal yang merata
e. Membangun blok saluran kanal untuk memulihkan interaksi sosial masyarakat
11. Di bawah ini faktor-faktor yang mempengaruhi kualitas lingkungan…
a. Faktor internal dan faktor eksternal
b. Faktor alami dan non alami
c. Faktor sosial budaya
d. Faktor alam dan faktor sosial budaya
e. Faktor alam dan SDM
12. Di bawah pernyataan yang benar tentang permasalahan lingkungan adalah…
a. Global warming, limbah pabrik, dan buang sampah sembarangan
b. Terasering, pembakaran hutan, dan banjir
c. Sengkedan, Global warming, dan limbah pabrik
d. Limbah pabrik, banjir, dan sosial budaya
e. Global warming, polusi, dan kebersihan
13. peningkatan jumlah populasi apakah termasuk kedalam permasalahan lingkungan?
a. Tidak
b. Mungkin
c. Semua benar
d. Bisa jadi
e. Termasuk
14. Pembuatan terasering atau sengkedan adalah upaya dalam melakukan…
a. Pencegahan polusi udara
b. Pencemaran air
c. Pembakaran hutan
d. Pelestarian tanah
e. Global warming
15. Apa salah satu dampak dari Global Warming?
a. Polusi udara
b. Pertumbuhan penduduk
c. Naiknya permukaan laut
d. Meningkatnya rotasi bumi
e. Gempa
16. “Seseorang atau sekelompok orang yang bertempat tinggal di suatu daerah selama enam bulan
atau lebih, atau kurang dari enam bulan dan bertujuan untuk menetap” adalah pengertian dari?
a. Transmigrasi
b. Reboisasi
c. Imigrasi
d. Penduduk
e. Dinamika penduduk
17. Di bawah ini 2 jenis pertumbuhan penduduk, yaitu…
a. Pertumbuhan penduduk alami dan pertumbuhan penduduk buatan
b. Pertumbuhan penduduk normal dan pertumbuhan penduduk tidak normal
c. Pertumbuhan penduduk primer dan pertumbuhan penduduk sekunder
d. Pertumbuhan penduduk pertama dan pertumbuhan pendudukan kedua
e. Pertumbuhan penduduk alami dan pertumbuhan penduduk non alami

18. “Masuknya penduduk dari suatu negara ke negara lain dengan tujuan menetap”, adalah
pengertian dari…
a. Imigrasi
b. Emigrasi
c. Penduduk
d. Perpindahan tempat tinggal
e. Pertumbuhan penduduk
19. “Keluarnya penduduk dari suatu tempat atau negara ke tempat lain atau negara lain”, adalah
pengertian dari…
a. Imigrasi
b. Emigrasi
c. Penduduk
d. Perpindahann tempat tinggal
e. Pertumbuhan penduduk
20. 1) tingkat kelahiran bayi yang rendah,
2) tingkat kematian yang rendah, dan
3) tingkat kesehatan penduduk kota relatif baik
Pernyataan diatas merupakan faktor yang memengaruhi rendahnya…
a. Pertumbuhan penduduk alami
b. Pertumbuhan penduduk non alami
c. Pertumbuhan penduduk tetap
d. Pertumbuhan penduduk sementara
e. Pertumbuhan penduduk total
21. 1) daya tarik Kota Malang sebagai kota pendidikan,
2) wilayah Kota Malang yang nyaman untuk tempat tinggal, dan
3) lapangan kerja yang relatif terbuka, terutama di sektor kuliner
Pernyataan diatas merupakan faktor dari…
a. Pertumbuhan penduduk alami
b. Pertumbuhan penduduk non alami
c. Pertumbuhan penduduk tetap
d. Pertumbuhan penduduk sementara
e. Pertumbuhan penduduk total
22. Dalam proses pengumpulan data kependudukan dapat dilakukan melalui cara…
a. Online, offline, dan sensus
b. Online, survei, dan sensus
c. Tulis, tertulis, dan penggambaran
d. Pemetaan wilayah, data RT, dan posko pendataan
e. Sensus, survei, dan registrasi penduduk

23. “Proses pencacahan penduduk yang dihasilkan terhadap semua orang yang ditemui oleh petugas ketika
dilaksanakan sensus”, adalah pengertian dari…
a. Sensus penduduk
b. Metode canvasser
c. Metode householder
d. Sensus de facto
e. Sensus de jure
24. “Proses pencacahan penduduk yang dilaksanakan terhadap semua orang yang benar-benar
tercatat dan bertempat tinggal di suatu wilayah, umumnya sesuai dengan Kartu Tanda
Penduduk (KTP)”, adalah pengertian dari…
a. Sensus penduduk
b. Metode canvasser
c. Metode householder
d. Sensus de facto
e. Sensus de jure
25. “Segala potensi dan kemampuan yang ada di dalam diri manusia yang dapat dimanfaatkan bagi
kepentingan dan kelang-sungan hidup manusia itu sendiri”, adalah pengertian dari…
a. Sumber daya pembangunan
b. Sumber daya alam
c. Sumber daya manusia
d. Kuantitas sumber daya manusia
e. Kualitas sumber daya manusia
26. Penduduk generasi Z dimulai pada tahun?
a. Kelahiran tahun 1997 s/d 2012
b. Kelahiran tahun 1946 s/d 1964
c. Kelahiran tahun 1965 s/d 1980
d. Kelahiran tahun 1981 s/d 1996
e. Kelahiran tahun 2013 s/d sekarang
27. Aspek penting dalam penentu kualitas penduduk adalah…
a. Kesehatan dan Pendidikan
b. Kesehatan dan Penghasilan
c. Pendidikan dan Penghasilan
d. Pendidikan dan Tempat tinggal
e. Tempat tinggal dan Penghasilan
28. Di bawah ini pernyataan yang benar mengenai manfaat pengembangan kualitas SDM adalah…
a. Mendapatkan kesempatan kerja yang baik
b. Mendapatkan kesetaraan pekerjaan
c. Mengurangi turnover dan ketidakhadiran
d. Mengurangi tingkat pengangguran
e. Menambah pengalaman kerja
29. Permasalahan kependudukan di indonesia antara lain…
a. Kurangnya minat baca remaja
b. Bermain tiktok
c. Pertumbuhan penduduk yang lamban
d. Persebaran yang tidak merata
e. Kurangnya kesadaran nasionalisme
30. Salah satu upaya dalam meminimalisir masalah-masalah kependudukan adalah…
a. Melaksanakan program KB dan Transmigrasi
b. Melaksanakan program KB dan Ekspor impor
c. Transmigrasi dan menambah pertumbuhan penduduk
d. Menjalankan program hunian dan ekspor impor
e. Melakukan peningkatan pertumbuhan penduduk

Jangan lupa mengecek kembali jawaban yang telah dikerjakan!

Anda mungkin juga menyukai