Anda di halaman 1dari 16

5/13/23, 10:48 AM My Title

List subkategori soal tryout

Tes Karakteristik Pribadi


WAKTU 40:00 MENIT

SOAL
Saya merupakan salah satu junior di sebuah perusahaan terkemuka.Pada era sekarang ini,perusahaan mengharuskan merubah
sistem kerja menggunakan IT mulai dari pengiriman surat,komunikasi dengan pihak lain untuk bekerjasama dan
1. keaktivitasan lainnya yang dapat dijalankan dengan IT.Saya mendapati bahwa senior ditempat saya bekerja masih tetap
menggunakan non IT,padahal perusahaan telah memberikan instruksi untuk menggunakan IT dalam aktivitas perusahaan,Apa
yang akan anda lakukan...
A. Memberikan penjelasan kepada senior tersebut bahwa perusahaan mengharuskan penggunaan IT dalam
aktivitas perusahaan
B. Memberikan penjelasan kepada senior tersebut dengan mengajarkannya tentang IT
C. Membantu senior dalam bekerja yang mengharuskan penggunaan IT jika tidak sibuk
D. Biarkan saja sampai senior tersebut merasa bahwa IT diperlukan
E. karena IT diperlukan,seharusnya senior mawas diri
Dio diminta untuk membentuk kelompok kerja dengan tugas yang cukup rahasia. Sebelum bekerja masing-masing anggota
menuliskan fakta integritas untuk tidak memberitahukan kepada siapapun . Masing-masing anggota mempunyai aturan yang
sama . Pada waktu tertentu mereka berkumpul untuk memberikan laporan capaian target. di dalam proses tersebut ada salah
2.
satu anggota yang melanggar fakta integritas dengan menceritakan pekerjaanya kepada istrinya yang kebetulan menelpon dan
menyatakan pekerjaan yang sedang dilakukan . Jika anda Dio , hal apa yang anda periksa berkaitan dengan hasil kerja
adalah...
A. kesesuaian hasil dan target yang telah ditentukan
B. keakurasian dari hasil kerja yang mencakup ketelitiam,kualitas,dan kuantitas
C. kesesuaian jumlah hasil kerja dengan masing-masing anggota
D. kedisiplinan dan kesesuaian hasil kerja dalam mengerjakan tugas yang diberikan
E. setiap individu berkontribusi penuh terhadap capaian kelompok
Anda baru saja membeli rumah dan menetap di suatu daerah yang baru. Untuk mengenal tetangga dan masyarakat sekitar,
3. Anda ingin mengadakan pentas musik sebagai sarana silaturahmi. Namun, seorang tetangga mengingatkan Anda bahwa
budaya di daerah tersebut menganggap pentas musik merupakan sesuatu yang kurang baik. Apa yang akan Anda lakukan?
A. Membatalkan rencana pentas musik tersebut.
B. Tetap mengadakan pentas musik tersebut.
C. Tetap mengadakan pentas musik tersebut dengan menyisipkan acara disesuaikan selera tetangga dan
masyarakat daerah tersebut.
D. Mengganti acara pentas musik dengan acara lain yang lebih cocok untuk daerah tersebut.
E. Menjelaskan kepada tetangga yang memberitahu Anda, bahwa pentas musik adalah acara yang menyenangkan.
Perusahaan tempat saya bekerja menerapkan beberapa peraturan baru terkait penggunaan fasilitas kantor. Kebetulan saya
4. beberapa kali melihat atasan saya yang dikenal beribawa tanpa diketahui oleh rekan kerja yang lain menyalahgunakan
fasilitas kantor. Sikap saya …
A. Saya akan diam saja karena atasan tersebut sangat berwibawa dumata rekan kerja yang lain
B. Saya akan membicarakan hal tersebut dengan rekan kerja terdekat saya
C. Seharusnya peraturan baru tersebut tidak perlu ada agar saya tidak merasa bersalah
D. Saya akan menegur dan mengingatkannya baik-baik secara pribadi
E. Melaporkan hal tersebut kepada pimpinan unit agar atasan tersebut segera ditegur secara resmi
Anda baru saja lolos dan diangkat menjadi ASN sedangkan sebelumnya anda bekerja sebagai karyawan perusahaan swasta
multinasioal. Dahulu tempat anda bekerja memiliki tingkat disiplin dan aturan yang cukup ketat di mana setiap karyawan
5. diminta untuk mampu bekerja cepat dan menyelesaikan semua tugas dan pekerjaan dengan baik. Berbeda halnya dengan
suasana kantor anda yang baru. Kantor baru anda ini berada di wilayah terpencil dan minim pengawasan. Apa yang anda
lakukan?
A. Bekerja sesuai prosedur tempat anda bekerja saat ini
B. Mempelajari prosedur bekerja di kantor anda saat ini dan memungkinkan mengusulkan perubahan sistem
C. Mempelajari sistem bekerja di kantor baru melalui rekan kerja dan mengikuti suasana kerja yang telah lama
berjalan
D. Fokus bekerja dengan hasil yang diharapkan pimpinan
E. Sering berdiskusi dengan rekan kerja
Di suatu hari saya saat bergegas berangkat ke kantor saya menabrak anak kecil yang sedang bermain, saat itu juga saya
6. sedang dalam posisi terlambat bekerja mainan anak kecil tersebut rusak, apa yang akan anda lakukan di situasi seperti
tersebut…

about:blank 1/16
5/13/23, 10:48 AM My Title

A. memarahinya karena sudah menghalangi anda


B. emosi dan mengganti mainan anak tersebut dan bergegas melanjutkan perjalanan ke kantor
C. menasehatinya agar tidak bermain di tengah jalan lagi dan mengganti mainan anak tersebut
D. membiarkannya dan melanjutkan perjalaan ke kantor
E. mencari orangtuanya dan menasehati orang tuanya agar anak kecil tersebut tidak bermain ditengah jalan lagi
Ketika Anda mendapat kesempatan untuk mewakili penerimaan penghargaan dan diminta memberi sambutan, maka
7.
sambutan Anda akan berisi seputar …
A. Komitmen tim kerja Anda untuk menjalankan tugas sebaik mungkin serta saling membatu antar bagian.
B. Menyebutkan nama-nama orang yang berjasa dalam penghargaan ini.
C. Ungkapan rasa bangga telah mendapatkan penghargaan.
D. Komitmen untuk mendapatkan penghargaan di tahun mendatang.
E. Menceritakan rencana kerja tahun mendatang.
Anda bekerja sebagai juru masak di sebuah restoran besar. Ketika restoran sedang ramai tiba-tiba saudara anda datang
8.
meminta tolong Anda untuk mengantar ke stasiun. Sikap anda adalah...
A. Meminta izin pemilik restoran untuk mengantar saudara Anda ke stasiun
B. Meminta izin pemilik restoran untuk mengantar saudara anda ke stasiun karena tidak ada yang bisa mengantar
C. Menyarankan saudara anda untuk naik angkutan umum menuju stasiun karena sedang ramai
D. Meminta saudara anda untuk menunggu karena restoran ramai dan mengantarkan ke stasiun setelah restoran
sesekali jika memungkinkan
E. Meminta teman untuk mengantarkan saudara anda ke bandara karena resto sangat ramai sehingga anda tidak
dapat mengantarkan sendiri
Anda telah bekerja sesuai SOP yang perusahaan berikan kepada setiap karyawan dengan jelas , sudah terdokumentasi sebagai
panduan bagi setiap karyawan dalam bekerja dan telah menerapkannya setiap hari dengan baik, namun terkadang ada kondisi
9.
dimana sebuah masalah yang timbul tidak dijelaskan bahkan tidak ada di dalam SOP yang perusahaan berikan , yang akan
anda lakukan...
A. tetap mengikuti sop yang ada meskipun pekerjaan selesai jadi sangat lama dan menggangu kinerja
B. meminta bantuan kepada rekan karyawan yang lain untuk dicarikan solusi
C. melihat dari kondisi yang ada dan saya sesuaikan dengan misi perusahaan agar pekerjaan cepat terselesaikan
D. menyuruh atasan untuk meriview kembali sop yang ada agar karyawan dapat bekerja dengan baik
E. memikirkan penyelesaian yang sekira cocok dan bisa saya kerjakan sesuai kemampuan saya dan misi
perusahaan
Dalam rangka merayakan ulang tahun anak rekan kerja anda yang sangat dekat dengan anda. Rekan anda mengundang anda
dan miminta anda untuk datang ke acara ulang tahun anak nya tersebut yang akan di adakan besok malam di sebuah restoran
10.
cepat saji tidak jauh dari kontrakan anda. Anda tahu persis sudah pasti akan diadakan pesta untuk anak-anak yang sangat
meriah. Padahal anda sendiri sangat tidak menyukai anak-anak, maka yang anda lakukan…
A. Menelpon dan memohon maaf karna tidak akan hadir dan memberi kado di lain kesempatan
B. Hadir sebentar saja, memberikan kado dan segera pulang untuk menghargai undangannya
C. Datang dengan ekspresi yang tidak menyenangkan karna banyak anak-anak
D. Datang dan memberi kado dan mengikuti acara sampai selesai
E. Tidak datang tanpa konfirmasi apapun karena jika datang anda akan merasa sangat terganggu dengan
keberadaan anak-anak
Di zaman sekarang ini perubahan dunia terjadi dengan cepat. Perubahan tersebut banyak terjadi pada perkembangan
11.
teknologi yang mempengaruhi kehidupan sehari hari anda. Menanggapi perubahan tersebut maka saya akan.....
A. mengikuti perkembangan teknologi dari media masa
B. mempelajari cara pengoperasian komputer
C. meminta orang tua untuk melengkapi barang barang elektronik
D. berusaha mempelajari buku pengetahuan yang baru
E. berusaha menguasai keterampilan di bidang teknologi informasi mutakhir agar tidak ketinggalan zaman
Rido adalah anak yang terkenal soleh dan baik dikampungnya. Dia rajin mengikuti kegiatan gotong royong maupun remaja
masjid. Di kampung tersebut ia hanya tinggal berdua dengan adiknya Roni. Namun orang bilang sifat Roni berbanding
12.
tebalik dengan kakaknya. Suatu hari terdengar kabar tidak mengenakan, bahwa adiknya Rido terciduk dalam operasi narkoba
yang dilakukan oleh BNN dan pihak kepolisian. Jika anda diposisi Rido ,apa yang anda lakukan ?
A. Karena merasa tidak percaya,saya akan mencari tahu kebeneran berita tersebut dengan menghubungi Roni
B. Walaupun saya tahu sifat Roni,tapi saya yakin dia tidak melakukannya
C. Menyerahkan keputusan kepada pihak berwajib
D. Mencari tahu kebenaran berita tersebut,kalaupun benar saya doakan yang terbaik
E. Setiap orang memiliki jalan hidupnya sendiri-sendiri,kita hanya bisa mengingatkannya
Apa yang akan anda lakukan jika kemajuan teknologi yang diaplikasikan pada pekerjaan anda,ternyata memiliki dampak
13.
buruk bagi anda ?

about:blank 2/16
5/13/23, 10:48 AM My Title

A. wajar apabila teknologi memiliki dampak yang buruk


B. memperketat aturan yang ada
C. perlu membatasi teknologi tersebut dan saya tetap menggunakan cara lama
D. membiarkannya saja karena bukan salah saya
E. malaporkannya kepada atasan agar segera dapat diperbaiki
Menjelang akhir jam istrahat kantor, di beberapa stasiun televisi menayangkan acara live pembacaan keputusan sidang
sengketa Pemilihan Presiden 2019 di Mahkamah Konstitusi. Beberapa pekerja masih di ruang istrahat untuk menonton acara
14.
telivisi tersebut. Padahal pekerjaan kantor masih banyak belum diselesaikan. Sikap Anda seharusnya dalam menghadapi
kondisi tersebut adalah ….
A. Saya segera kembali ke ruang kerja saya karena harus menyelesaikan pekerjaan yang belum di selesaikan. Bagi
saya pekerjaan lebih penting dari menonton acara siaran televisi. Saya tidak terpengaruh oleh rekan kerja lain,
mungkin mereka sudah menuntaskan semua pekerjaan mereka sehingga santai
B. Saya segera ke ruang kerja untuk melanjutkan pekerjaan. Saya tidak akan terpengaruh oleh rekan kerja lain
yang menonton acara live sidang keputusan sengketa pemilihan presiden karena kurang tertarik dengan isu politik
yang sedang berkembang
C. Menasehati rekan kerja bahwa isu politik sekarang tidak begitu penting dan mengajaknya segera ke ruang kerja
untuk bekerja seperti biasa. Meyakinkan rekan kerja bahwa tetap harus mengutamakan pekerjaan di saat jam kerja
kantor
D. Mengajak rekan kerja kembali ke ruang kerja karena sudah masuk jam kerja, Mengingatkan bahwa selama jam
kerja tidak boleh melakukan aktivitas di luar urusan pekerjaan. Hal tersebut sesuai dengan komitmen awal saat
pertama kali diterima kerja
E. Saya kurang tertarik dengan isu politik yang sedang berkembang. Namun untuk menjaga solidaritas dan
kekompakan dengan rekan kerja, saya ikut menononton sebentar dan beberapa saat ke ruang kerja untuk
melanjutkan pekerjaan saya
Mahar baru saja diterima bekerja di salah satu pabrik pengolahan logam. Sebagai pegawai baru, tentu Mahar belum terlalu
mengenal jenis-jenis pekerjaan dan cara menyelesaikannya. Suatu malam, tiba-tiba Mahar ditugaskan managernya untuk
menyelesaikan tugas seorang rekannya yang tiba-tiba memutuskan untuk keluar dan berhenti bekerja. Mahar jelas kagen dan
15.
kesulitan dengan penugasan itu tapi ia tidak punya pilihan lain selain menjalankan perintah atasan. Apalagi manajer tadi
memang memberikan tugas tersebut karena kagum melihat track record Mahar sebagai mahasiswa lulusan terbaik. Menurut
Anda apa yang harus dilakukan Mahar?
A. Meminta orang lain mengerjakan asalkan bisa selesai tepat waktu.
B. Segera berusaha memulai dan menyelesaikan sebisanya saja yang penting selesai.
C. Tidak perlu buru-buru menyelesaikannya karena pekerjaan tersebut bukan merupakan tugas pokoknya.
D. Segera berusaha memulai untuk menyelesaikan tugas itu dan berusaha menyelesaikannya sesempurna
mungkin.
E. Mempertanyakan dan menawarkan managernya karena merasa takut hasilnya tidak maksimal.
Dalam sebuah tim kerja, anda adalah orang yang paling tidak paham dengan perkembangan teknologi. Suatu waktu, kantor
16. anda mengubah mekanisme pengolahan data yang biasa dilakukan secara manual dengan pengolahan data yang berbasis
teknologi informasi. Tanggapan anda terhadap hal tersebut.
A. Saya akan berusaha mempelajari penggunaan teknologi informasi tersebut secara pribadi terlebih dahulu
B. Saya akan meminta tolong pada rekan saya yang lain yang sangat paham terkait hal tersebut untuk
mengajarkan saya sehingga saya dapat paham dengan benar penggunaan teknologi informasi tersebut
C. Saya akan berusaha belajar dan meminta bantuan rekan saya untuk mengajarkan saya bila saya tetap tidak
faham
D. Saya akan meminta bantuan rekan saya bila saya tidak bisa menggunakan teknologi tersebut dalam mengolah
data
E. Saya akan mengambil tugas yang lain di luar pengolahan data sebab saya tahu kapasitas kemampuan saya
Seorang rekan kerja anda mencuri ide dan gagasan anda kemudian mempresentasikannya didepan para direksi sehingga
17.
mendapatkan penghargaan. Sikap anda adalah
A. diam saja dan menyelamatkannya atas presentasi tersebut
B. mencari bukti untuk melaporkannya karena plagiarisme itu adalah tindakan buruk
C. Melaporkannya pada atasan dan mengatakan yang sebenarnya terjadi
D. menegurnya karena hal yang dia lakukan itu tidak baik
E. saya segera naik keatas panggunng untuk melakukan klarifikasi bahwasannya itu adalah ide saya
weekend ini anda berencana membantu adik anda dan teman kelompoknya untuk membuat sebuah artikel ilmiah. Ketika
18. mengajarkan bagaimana cara membuat sebuah karya ilmiah yang baik, kemudian di televisi terdapat berita tentang semakin
besarnya angka pengangguran di indonesia , yang dapat anda sarankan untuk adik dan teman kelompoknya...
A. minta mereka untuk kuliah dengan sungguh sungguh agar pada saat lulus nanti mudah mendapatkan pekerjaan
B. Meminta rajin dan serius ketika kuliah dan patuh pada aturan agar bisa lulus tepat waktu
C. Meminta mereka menyiapkan soft skill dan hard skill mulai dari sekarang

about:blank 3/16
5/13/23, 10:48 AM My Title

D. Meminta mereka untuk tidak menjadi kutu buku saja tapi juga ikut organisasi
E. Tidak menyarankan apa apa berharap meteka sadar sendiri nantinya tentang persaingan dunia kerja
Konflik yang terjadi di suatu wilayah perkotaan selalu dipicu oleh kecemburuan sosial antara penduduk asli dengan para
19.
pendatang. Jika saya seorang pendatang, saya akan melakukan beberapa hal di antaranya ...
A. Membentuk organisasi kemasyarakatan di mana pengurusnya adalah pendatang dan warga asli
B. Menghidupkan perekonomian warga setempat, melakukan pendekatan keagamaan, dan mengikuti aturan adat
setempat sepanjang masih ada di jalur yang benar
C. Menghimbau para usahawan pendatang yang sukses agar mempekerjakan warga asli yang masih pengangguran
D. Mengawasi/memonitor warga asli atau pendatang yang dikhawatirkan sebagai provokator yang akan
memperkeruh suasana di lingkungan tersebut
E. Memberitahukan untuk mencurigai warga yang tidak ikut sosialisasi
Kita hidup di negara yang memiliki ragam kepercayaan, budaya dan adat istiadat yang berbeda-beda. Di perusahaan anda
20. sendiri terdiri dari orang orang yang berbeda latarbelakang, banyak karyawan muslim yang mengeluhkan sulitnya beribadah
karena ketersediaan tempat atau pada jam untuk beribadah mereka harus tetap bekerja, sikap anda...
A. Akan memfasilitasi tempat untuk beribadah mereka di lingkungan perusahaan
B. Mendiskusikan hal ini dengan jajaran pimpinan dan pemilik perusahaan untuk dicari solusinya
C. Karena pemilik perusahaan seorang non muslim, maka itu sudah menjadi aturan yang harus dipatuhi karyawan
D. Memberikan kebijakan yang bersifat toleran kepada karyawan
E. Bersifat toleran dan menyediakan semua fasilitas ibadah karyawan
Reza sering membuang sampah di sungai dekat rumahnya. Hal ini menyebabkan tetangganya sering mencium bau tak sedap
21. karena sampah yang mulai membusuk dan memprotes keras tindakan Reza. Jika anda adalah Reza,yang akan anda lakukan
adalah…
A. Meminta maaf pada tetangga anda
B. Tidak terima dan berbalik marah-marah pada tetangga anda
C. Mengelak dan membela diri
D. Meminta maaf dan berjanji tidak mengulangi
E. Mengatakan bahwa ia terlalu berlebihan
Pendidikan merupakan salah satu kunci penting dalam mencerdaskan kehidupan bangsa sehingga peran seorang guru dalam
mendidik harus sangat diperhatikan khususnya background pendidikan. Hal ini untuk menjamin kompetensi yang dimiliki
dalam memberikan pengajaran yang baik. Salah satu persyaratan untuk menjadi guru adalah memiliki kompetensi akademik /
22.
lulusan sarjana pendidikan dan tersertifikasi sebagai tenaga pendidik. Anda merupakan Seorang guru didaerah tertinggal
memiliki rekan kerja yang juga berprofesi sebagai guru tidak memiliki salah satu persyaratan tersebut.namun sudah aktif
mengajar.Tindakan yang sebaiknya anda lakukan adalah...
A. Melakukan pendekatan secara persuasif kepada pengajar tersebut dan memberikan informasi berkaitan dengan
persyaratan tersebut serta membantunya dalam mencapai persyaratan.
B. Memberikan usulan kepada pimpinan sekolah saya agar mengidentifikasi setiap tenaga pengajar yang belum
memenuhi persyaratan wajib seorang tenaga pengajar kemudian memberikan dukungan agar mencapai
persyaratan tersebut
C. Mencarikan informasi untuk guru yang berkaitan dengan program pemerintah sehingga dapat membantu guru
tersebut dalam memenuhi persyaratan wajib seorang guru.
D. Saya akan melaporkan guru tersebut kepada pimpinan sekolah ataupun lembaga terkait agar guru tersebut
mendapatkan sanksi
E. Diam saja karena hal tersebut merupakan tanggung jawab pimpinan sekolah
Saya adalah seorang teknisi pada sebuah perusahaan teknologi terkemuka. Suatu hari terjadi kerusakan mesin yang sangat
23. vital pada kantor cabang kami, dan harus diselesaikan dengan segera. Padahal saat itu saya sedang mengerjakan perbaikan
pada mesin di kantor lain yang jaraknya sangat jauh. Saya akan....
A. Meminta kantor untuk menugaskan teknisi lain yang sedang tidak melakukan pekerjaan
B. Segera menyelesaikan pekerjaan saya dan menuju ke sana untuk memperbaikinya
C. Menuju ke sana untuk memperbaikinya dengan segera
D. Menghubungi rekan teknisi yang dekat dengan lokasi mesin dan memintanya untuk memperbaikinya
E. Menuju kesana untuk memperbaikinya dan meminta teman untuk menyelesaikan pekerjaan yang sedang saya
kerjakan saat ini

Anda baru saja di mutasi ke sebuah cabang baru dari perusahaan anda yang berlokasi diluar kota, anda diberikan tanggung
24.
jawab yang lebih besar dari sebelumnya untuk mengontrol dan mewujudkan tujuan perusahaan di kantor cabang baru
tersebut, dan memajukan perusahaan. Namun cabang baru tersebut di isi oleh karyawan karyawan baru dari daerah dan
belum berpengalaman, yang anda lakukan . . . .

A. Memberitahukan kepada karyawan baru tersebut terkait pekerjaan yang harus mereka kerjakan
B. Menyuruh mereka untuk lebih berinisiatif untuk mengimprovisasi diri dan meningkatkan kualitas dalam bekerja
C. Menyuruh mereka membaca semua tugas mereka dan menerapkannya dalam setiap pekerjaan
about:blank 4/16
5/13/23, 10:48 AM My Title

D. Meminta untuk bekerja maksimal dan loyal terhadap perusahaan


E. Mengkomunikasikan sasaran perusahaan dan memotivasi staf saya untuk mencapainya
Sebuah perusahaan harusnya juga peka terhadap kebutuhan karyawannya , jangan hanya menuntut untuk bekerja cepat,tepat.
25. Tapi juga mengerti permasalahan dari karyawan. Contohnya saja seperti isu keluarga atau keuangan bisa saja mengganggu
konsentrasi karyawan dalam bekerja sehingga membuat kinerjanya menurun, harusnya...
A. perusahaan bisa memberikan gaji yang lebih besar kepada karyawan
B. memberikan bonus pada karyawan yang berkinerja bagus
C. membuat kebijakan baru,pinjaman karyawan
D. meminta setiap pemimpin divisi mau membantu bawahan yang sedang bermasalah dalam keuangan
E. memberikan akses untuk karyawan berbisnis sampingan di perusahaan
Anda termasuk kedalam salah satu dari 3 kandidat karyawan terbaik yang akan dipromosikan untuk naik jabatan di
26. perusahaan anda. Untuk memutuskan siapa yang layak diantara kandidat yang ada,pimpinan perusahaan memberikan tugas
yang sebelumnya tidak pernah anda kerjakan , bagaimana anda mengatasinya?
A. Bekerja sama dengan dua kandidat yang lain untuk saling membantu
B. membaca berbagai refrensi yang mendukung penyelesian tugas tersebut
C. membeli buku penunjang di toko buku untuk memudahkan dalam pemahaman terhadp tugas
D. mencari refrensi di googel dan jurnal online dan memakainya untuk penyelesaian tugas agar hasilnya maksimal
E. meminta bantuan dan pencerahan atasan untuk menjelaskan bagaimana cara mengerjakannya
Ketika sedang berkendara dengan keluarga, istri anda ingin berhenti karena akan membeli sesuatu namun terdapat rambu
27.
dilarang berhenti di sepanjang jalan tersebut. Sikap anda adalah…
A. tidak berhenti
B. berhenti karena banyak mobil lain yang sudah berhenti terlebih dahulu
C. ragu-ragu
D. jika tidak ada polisi anda akan berhenti
E. tidak berhenti karena takut ditilang
Suatu hari anda sedang terburu-buru untuk berangkat kekantor,namun di tengah jalan anda melihat sahabat lama anda sedang
28. berdiri di pinggir jalan karena ban motornya pecah. Anda tau bahwa tempat kerja sahabat anda ada satu block dengan kantor
anda. Yang akan anda lakukan adalah...
A. Berpura-pura tidak melihat karena sudah terlambat ke kantor
B. Berhenti dan hanya sebatas menyapanya
C. Menambah kecepatan tanpa menghiraukannya
D. Menyapanya dan mengatakan anda sudah terlambat ke kantor
E. Berhenti dan menawarkan tumpangan padanya
Di lingkungan Danil ada pendatang baru yang terlihat sangat mencurigakan, karena setiap hari selalu berpakain serba hitam.
29.
Jika anda adalah Danil apa yang akan anda lakukan …
A. Menjauhinya karena dianggap berbahaya
B. Melapor kepada ketua RT dan menggap mereka meresahkan
C. Mencoba bertanya alasan mereka selalu berpakaian serba hitam
D. Merasa takut pada mereka
E. Mendatangi mereka dan bertanya pada mereka secara kasar
Ketika menjadi panitia sebuah acara di kampus anda, anda mendapatkan telpon dari pacar anda bahwa dia membutuhkan
bantuan anda untuk menjemputnya ke stasiun kota, pacar anda mengatakan jika sudah mencoba menghubungi jasa angkutan
30.
online tapi tidak ada yang mengambil orderannya, sedangkan tugas anda masih banyak dan harus selesei hari ini juga
mengingat acara akan dilaksanakan besok harinya, sikap anda adalah....
A. Minta maaf dan mengatakan bahwa anda tidak bisa datang untuk menjemputnya
B. Memintanya untuk mencoba lagi untuk memesan jasa kendraan online
C. Menjemputnya terlebih dahulu dan melanjutkan pekerjaan yang tertunda selama anda pergi
D. Meminta rekan anda yang lain untuk menyelesaikan tugas anda dan pergi menjemput pacar anda
E. Tidak datang menjemput dan resiko diputusin pacar oleh pacar anda
Bima bersama lima temannya akan melakukan aktivitas KKN di Desa Penari, tetapi Bima dan teman-temannya belum pernah
31. menjangkau desa tersebut dan mendengar bahwa Desa Penari terkenal angker dan mistik. Sebaiknya apa yang akan dilakukan
Bima dan teman-temannya....
A. Melakukan survei langsung ke desa tersebut
B. Mencari informasi di internet kemudian baru melakukan survei ke desa tersebut
C. Mengumpulkan informasi dari teman-teman media dan YouTube kemudian melakukan observasi ke desa tersebut
D. Mencari kebenaran informasi tersebut dari media cetak, youtube dan sumber lain yang kredibel baru melakukan
observasi ke desa tersebut
E. Menggunakan Drone khusus untuk melakukan observasi ke desa tersebut

about:blank 5/16
5/13/23, 10:48 AM My Title

Deni adalah seorang ahli statistika di perusahaan start-up tempat ia bekerja . Dalam bertugas,ia lebih sering berada di
belakang komputernya untuk mengolah data. Namun kali ini deni ditugaskan mengunjungi daerah pedalaman dan
32.
berinteraksi dengan masyarakat setempat untuk mrngumpulkan data. Deni merasa gugup,jika anda adalah atasan Deni, apa
yang akan anda lakukan ?
A. Memberikan tugas terperinci untuk memudahkan Deni dalam melaksanakan tugasnya
B. Bersikap biasa saja karena tugas adalah tanggung jawab semua karyawan,karenanya siapapun harus bersiap
menjalankan tugasnya
C. Menanyakan kesediaan dan kesiapan Deni dalam menjalankan tugas tersebut
D. Berdiskusi tentang ide dan masukan yang dapat diberikan Deni kepada atasan dan perusahaan tentang trugas
tersebut
E. Memfasilitasi segala kebutuhan dan permintaan Deni dalam bertugas
Anda seorang mahasiswa yang mendapatkan tugas materi dalam kelompok dan dijadwalkan untuk presentasi besok dan anda
ditunjuk sebagai ketua kelompok. Dalam kelompok anda terdiri dari 4 orang termasuk anda . Ketika dalam proses
33. penyusunan materi,anda sudah mengetahui kemampuan akademis rekan-rekan satu tim anda sehingga anda tahu mana orang
yang mampu membantu menyusun materi dengan baik dan yang tidak, bahkan anda mengetahui mana yang pasif dan mana
yang tidak. Bagaimana sikap anda ?
A. Membagi tugas penyusunan materi sesuai dengan kemampuan akademis masing-masing anggota
B. Membagi tugas penyusunan materi sama rata kepada seluruh anggota tanpa memandang kemampuan mereka
sama sekali
C. membagi tugas penyusunan materi hanya kepada anggota yang pandai saja dan mengabaikan anggota yang
lainnya
D. membagi tugas penyusunan materi hanya kepada anggota yang pandai saja dan yang tidak pandai diberi tugas
yang lain(mencetak materi/print,menjilid makalah)
E. Membagi tugas penyusunan materi sama rata kepada seluruh anggota tanpa memandang kemampuan mereka
sama sekali dan memberikan hukuman kepada anggota yang tidak mau
Suatu ketika anda ditugaskan ke luar daerah untuk beberapa bulan. Setibanya di daerah tersebut ternyata masyarakat daerah
34. itu khususnya masyarakat prianya terbiasa menggunakan koteka, sedangkan anda belum pernah menggunakannya.
Bagaimana anda menyikapi hal tersebut....
A. Ikut menggunakan koteka sebagai wujud penghargaan terhadap budaya setempat
B. ikut menggunakan koteka meski merasa risih
C. Tidak mau mencoba menggunakannya
D. Mencoba menggunakan untuk menghargai meski hanya sehari
E. Pura-pura tidak tahu dan berpakaian senyamanya
Salah seorang rekan kerja Anda mengajak Anda untuk menggunakan salah satu media penyimpanan awan yang disediakan
35. oleh pihak ketiga untuk mendukung tugas-tugas kantor. Namun, Anda menyadari bahwa media penyimpanan dari pihak
ketiga rentan dengan kebocoran informasi. Hal apa yang akan Anda lakukan..?
A. Menerima ajakan teman Anda dengan terlebih dahulu meminta izin kepada atasan Anda.
B. Menerima ajakan teman Anda dengan terlebih dahulu melaporkan kepada bagian teknologi dan informasi di
kantor Anda.
C. Menggunakan media penyimpanan hanya untuk dokumen- dokumen yang bersifat umum dan tidak rahasia.
D. Mengusulkan kepada bagian teknologi dan informasi untuk menyediakan media penyimpanan awan internal yang
bisa digunakan oleh semua pegawai.
E. Menggunakan media penyimpanan awan dengan tetap mencadangkan semua dokumen ke penyimpanan fsik
eksternal.
Anda diminta oleh atasan anda untuk menyiapkan sebuah presentasi untuk bertemu dengan klien besok pagi.Presentasi anda
36. besok pagi akan menjadi penentu bagi kelanjutan kerja sama perusahaan dengan si klien ,atasan anda meminta anda untuk
membuat presentasi yang bagus dan membuat klien antusias untuk tau lebih jauh,sikap anda...
A. Saya akan membuat presentasi yang sangat detail agar bisa tersampaikan pada intinya
B. Saya akan menggunakan bahasa santai dan sedikit candaan ketika presentasi berlangsung
C. Membuat presentasi yang memuat penjelasan secara terperinci
D. Membuat presentasi secara sedikit tulisan dan beberapa gambar
E. Membuat presentasi yang memuat inti dari setiap poin yang saya sampaikan
Anda memiliki seorang teman yang bercerita kepada anda dan mengeluhkan suami nya yang merupakan seorang pecandu
narkoba. Teman anda memohon bantuan karena dia sudah kehabisan cara menghadapi suaminya. Anda sangat prihatin
37.
melihat teman anda yang sangat tertekan itu. Kebetulan Anda memiliki sahabat yang bekerja di Suatu lembaga rehabilitasi
untuk menangani pecandu narkotika. Tindakan yang akan anda lakukan adalah....
A. Menyarankan teman anda agar segera mendaftar di lembaga rehabilitasi tersebut
B. Memberi nomor telepon teman agar dia segera mendaftarkan suaminya di rehabilitasi
C. Menelepon teman dan memintanya mendaftarkan suami teman yang harus direhabilitasi
D. Tidak melakukan apapun karena dia harus tahu sendiri tempat rehabilitasi dimana

about:blank 6/16
5/13/23, 10:48 AM My Title

E. Memberi nomor teman dan memperkenalkan teman anda yang bermasalah kepada teman anda yang jadi
petugas
Anda merupakan seorang pegawai junior di sebuah perusahaan swasta. Pada era saat ini, setiap perusahaan diharuskan
mengubah sistem kerja yang semula jarang menggunakan IT menjadi menerapkan IT di setiap bidang termasuk perusahaan
38.
Anda. Namun, para pegawai senior yang sudah nyaman dan terbiasa masih tetap menggunakan non-IT dalam pelaksanaan
kerja, meskipun pimpinan perusahaan sudah menginstruksikannya. Bagaimana tindakan Anda?
A. Anda sangat berharap para pegawai senior mulai menggunakan IT agar pelaksanaan kerja menjadi lebih optimal.
B. Anda menjaga perasaan para pegawai senior dan tidak pernah menyerah untuk berharap bahwa suatu saat
mereka akan membutuhkan IT.
C. Memberikan penjelasan kepada para pegawai senior bahwa mereka harus menggunakan IT dalam pelaksanaan
kerja.
D. Memberikan penjelasan kepada para pegawai senior bahwa mereka harus menggunakan IT dalam pelaksanaan
kerja dan mengajarkan mereka tentang IT tersebut.
E. Membantu pegawai senior dalam bekerja yang mengharuskan penggunaan IT.
Banyak perusahaan yang berlomba-lomba untuk mengikuti perubahan dengan menggunakan teknologi informasi dalam
aktifitas pekerjaan sehari-hari. Namun penggunaan teknologi informasi di perusahaan anda tidak signifikan, serta kurang bisa
39.
memajukan kinerja karyawan dan perusahaan yang anda pimpin. Sikap anda sebagai pemimpin pada perusahaan tersebut
adalah...
A. Memberi memotivasi dan diklat seluruh anggota/karyawan untuk terus meningkatkan ilmu tentang teknologi
informasi
B. Berusaha memberi pengetahuan bahwa teknologi informasi itu penting dalam bekerja
C. Menggunakan teknologi informasi yang lain yang sekiranya dapat membuat perubahan bagi perusahaan
D. Tidak menggunakan teknologi lagi dan beralih pada proses manual seperti sebelumnya, namun mencari solusi
lainnya.
E. Tidak menggunakan teknologi informasi karena sudah jelas tidak membantu perusahaan ke arah yang lebih baik
Dion adalah ketua kelompok pencinta alam yang baru. Sebetulnya ia belum lama bergabung tetapi karena ia luwes dan
mudah bergaul ahirnya ia terpilih sebagai ketua. Ternyata setelah jadi ketua, sikapnya menjadi berubah. la cendrung menjadi
40.
kaku dan keputusan yang dibuat sulit untuk diubah. Jika Anda menjadi anggota pencinta alam tersebut, tindakan yang Anda
lakukan adalah:
A. Mengajak temen-temen lain untuk memberi masukan ke Dion sehingga kelompok yang sudah solit tidak pecah
B. Mengajak dialog secara personal
C. Meminta Dion untuk tidak otoriter di forum formal sehingga menjadi kesepakatan bersama
D. Membentuk kelompok untuk menentang kebijakan yang dibuat Dion agar ia tahu kesalahan yang telah ia buat.
E. Mencari tahu penyebab mengapa Dion berubah sehingga lebih bisa memahami mengapa ia bertindak seperti itu
Beberapa tahun lagi anda akan memasuki usia pensiun dari salah satu instansi pemerintahan tempat anda bekerja selama ini.
Tanggung jawab anda untuk mengabdi bagi negarapun telah selesai. Sekarang anda memasuki babak baru dimana tidak lagi
41.
terikat dengan pekerjaan dan pengabdian terhadap negara. Hal apa yang akan anda rencanakan untuk selanjutnya ketika
waktu itu telah tiba...
A. Saya membuka usaha kecil-kecilan dirumah sambil menghabiskan hari tua saya dengan anak dan cucu-cucu
saya
B. Memiliki tanah di berbagai tempat strategis untuk investasi masa tua saya dan keluarga
C. Membuka lapangan kerja buat orang terdekat dan yang membutuhkan pekerjaan karena zaman sekarang sulit
mendapatkan pekerjaan
D. Memiliki warisan harta yang berguna bagi anak dan cucu saya kelak ketika waktu tersebut sudah tiba
E. Beristirahat saja setiap hari di rumah menikmati hari hari tua saya bersama keluarga
Beberapa hari terakhir ini di kantor anda sedang disibukkan dengan banyaknya deadline pekerjaan yang harus diselesaikan
secepatnya, sehingga setiap komponen perusahaan diminta untuk memberikan kemampuan terbaiknya bagi perusahaan,
42.
karena jika ada pekerjaan yang tertunda akan berpengaruh terhadap produktivitas kerja. Namun ada beberapa karyawan yang
datang kepada anda bercerita dan mengeluhkan beberapa hal yang tidak berkaitan dengan pekerjaan, sikap anda . . . .
A. Saya selalu terbuka terhadap setiap karyawan untuk berkeluh kesah kapanpun mereka membutuhkannya
B. Hal tersebut harus di batasi karena dapat mengganggu kinerja perusahaan
C. Selalu bersimpati dan memberikan nasehat dan solusi yang paling baik terhadap setiap masalah mereka
D. Bersimpati dan memberikan solusi dan nasehat dengan tetap memprioritaskan kepentingan perusahaan
E. Saya akan selalu baik kepada setiap karyawan di perusahaan dan dapat menjadi teman curhat mereka setiap
waktu
Malam ini anda bersama anggota keluarga berkumpul untuk makan bersama. Salah satu diantaranya menggunakan gawai
43. untuk menjelajahi teknologi informasi pada gawainya seperti whatsap, line, twitter, instagram. Sikap anda pada ilustrasi
diatas...
A. Menarik gawainya dan tidak akan mengembalikannya sebelum seluruh anggota keluarga selesai makan
B. MenanyaKan alasannya menggunakan gawai tersebut dan mengingatkan untuk mematikan gawainya

about:blank 7/16
5/13/23, 10:48 AM My Title

C. Melanjutkan makan dan berbincang dengan anggota keluarga lainnya.


D. Menasehatinya pada saat makan untuk tidak menggunakan gawai
E. Membiarkannya karena itu suatu hal wajar untuk bersosialisasi dengan rekan didunia maya
Teknologi informasi saat ini sangat berkembang pesat dan sangat bermanfaat untuk mempermudah penyampaian informasi di
perusahaan anda. Tetapi di samping manfaat ternyata juga banyak hal negatif yang ditimbulkan oleh penggunaan teknologi
44. informasi tersebut. Salah satunya adalah saat disalahgunakan oleh karyawan anda untuk hal - hal yang bertentangan dengan
tujuan perusahaan. Hal ini tentu akan memberikan dampak yang buruk pada perusahaan anda jika dibiarkan begitu saja.
Bagaimana sikap anada sebagai seorang pemimpin di perusahaan tersebut...
A. Mempelajari teknologi informasi tersebut kemudian menerapkan pada perusahaan
B. Menerapkan pada perusahaan untuk memudahkan komunikasi dan informasi antara departemen
C. Membuat batasan-batasan pada teknologi informasi tersebut agar tidak salah digunakan, kemudian
menerapkannya pada perusahaan
D. Akan mempelajari, membuat batasan - batasan, kemudian menerapkannya pada perusahaan
E. Mencari informasi tentang cara penggunaan teknologi informasi tersebut dan bagaimana membuat batasan serta
menerapkannya pada perusahaan
Di Provinsi Jawa Timur, tepatnya di daerah Sumberporong Lawang, terdapat suatu peraturan daerah dalam hal pengelolaan
sampah. Disamping itu dijelaskan pula bahwa didalamnya terdapat sanksi bagi masyarakat sekitar yang membuang sampah
secara sembarangan. Sanksi yang dapat diberikan berupa denda uang minimal 2,5 juta dan maksimal 50 juta. Sayangnya
45. penerapan sanksi ini belum berjalan mulus sehingga masih banyak dijumpai masyarakat yang membuang sampah
sembarangan seperti dipinggir sungai,dan di dalam kubangan got. Jika hal ini dilakukan terus menerus maka akan berdampak
terjadinya bencana banjir. Selang 1 minggu kemudian dari dikeluarkan Perda, Anda terpilih sebagai kepala desa di daerah
sumberporong. Maka tindakan yang seharusnya dilakukan dalam menyikapi persoalan tersebut adalah...
A. Membuka dan melakukan debat ilmiah tentang masalah sampah kepada masyarakat
B. Meningkatkan kesadaran warga masyarakat tentang pentingnya menjaga kebersihan lingkungan
C. Menerapkan denda sanksi yang maksimal kepada pelanggar denda untuk memberikan efek jera
D. Mengajak Warga masyarakat untuk membiasakan membuang sampah dirumah sendiri
E. Memilih warga masyarakat yang bersedia membuang sampah di TPS

about:blank 8/16
5/13/23, 10:48 AM My Title

PEMBAHASAN
1 Jawaban: C

Jawaban C

Penjelasan Soal 21534


soal ini bertujuan untuk mengetahui sikap dewasa dan mengendalikan tindakan yang dapat membuat ketidaknyamanan
dalam berhubungan

2 Jawaban: A

Jawaban A

Penjelasan Soal 54132


tolak ukur pekerjaan diukur melalui kesesuaian hasil dan target yang telah ditentukan

3 Jawaban: D

Jawaban D

Penjelasan Soal 41253


karena tindakan tersebut menunjukkan bahwa Anda menghormati budaya yang ada di daerah tersebut, dengan mengganti
acara yang lebih cocok dalam rangka silaturahmi kepada tetangga dan masyarakat sekitar.

4 Jawaban: E

Jawaban E

Penjelasan Soal 23145


Melaporkan hal tersebut kepada pimpinan unit agar atasan tersebut segera ditegur secara resmi Soal ini bertujuan
menunjukan sikap berani didalam setiap kebenaran

5 Jawaban: B

Jawaban B

Penjelasan Soal 45132


Mempelajari prosedur bekerja di kantor anda saat ini dan memungkinkan mengusulkan perubahan sistem

6 Jawaban: C

Jawaban C

Penjelasan Soal 14523


di dalam posisi seperti itu alangkah baiknya untuk merendam emosi karena anak kecil belum terlalu mengerti dan juga
memberinya nasehat agar kejadian tersebut tidak terulang lagi dan mengganti mainan anak tersebut

7 Jawaban: A

Jawaban A

about:blank 9/16
5/13/23, 10:48 AM My Title

Penjelasan Soal 54123


Komitmen tim kerja Anda untuk menjalankan tugas sebaik mungkin serta saling membatu antar bagian. Soal ini bertujuan
untuk melihat kepedulian Anda terhadap lingkungan dan orang lain.

8 Jawaban: C

Jawaban C

Penjelasan Soal 12534


Berkaitan dengan profesionalisme. Mampu memprioritaskan kepada hal yang mendesak dan perlu segera ditangani

9 Jawaban: C

Jawaban C

Penjelasan Soal 13524


Topik soal diatas adalah tentang kemampuan bekerja mandiri dan tuntas,menunjukan sikap bertanggung jawab terhadap
pekerjaan dengan tidak menyalahi tujuan perusahaan dan menyelesaikan pekerjaan secara cepat

10 Jawaban: D

Jawaban D

Penjelasan Soal 24351


Datang dan memberi kado dan mengikuti acara sampai selesai

11 Jawaban: E

Jawaban E

Penjelasan Soal 23145


Berusaha menguasai keterampilan di bidang teknologi informasi mutakhir agar tidak ketinggalan zaman

12 Jawaban: D

Jawaban D

Penjelasan Soal 21453


Berkaitan dengan profesionalisme ,sosial budaya
Tidak mudah percaya dengan suatu informasi yang diberikan(melakukan pengecekan kebenaran informasi) dan bersikap
sesuai kapasitasnya.

13 Jawaban: E

Jawaban E

Penjelasan Soal 23415

about:blank 10/16
5/13/23, 10:48 AM My Title

berkaitan dengan profesionalisme ,TIK,jejaring kerja .


Jika disoal tidak disebutkan peranan subjek ,maka kamu posisikan diri sebagai staf/bawahan. Oleh karena itu, jika timbul
dampak buruk akibat pengaplikasian teknologi,harus dilaporkan kepada atasan agar segera diambil tindakan

14 Jawaban: D

Jawaban D

Penjelasan Soal 23451


Indikator Kemampuan menggerakkan dan mengkoordinir orang lain .Untuk melihat figur kepemimpinan CPNS,
penekanan dalam segi penilaian ini adalah kemampuan calon CPNS dalam memimpin, menggerakkan dan mengkoordinir
orang lain dengan bijak dan baik

15 Jawaban: D

Jawaban D

Penjelasan Soal 14352


Segera berusaha memulai untuk menyelesaikan tugas itu dan berusaha menyelesaikannya sesempurna mungkin.

16 Jawaban: C

Jawaban C

Penjelasan Soal 34521


Pilih sikap mau belajar secara mandiri dan tidak segan untuk meminta bantuan rekan kerja apabila ada kesulitan

17 Jawaban: D

Jawaban D

Penjelasan Soal 42351


berkaitan dengan jejaring kerja dan profesionalisme .
Karena masih berupa ide dan gagasan yang paling tepat adalah dengan menegurnya/mengingatkannya . Jangan mengambil
sikap frontal kecuali sudah dalam bentuk tertentu yang dapat digugat(tulisan,buku,desain yang telah dipublikasikan dsb)
dapat dilaporkan plagiarism

18 Jawaban: C

Jawaban C

Penjelasan Soal 32541


Topik persoalan diatas adalah tentang semangat berprestasi selalu meningkatkan kemampuan untuk pengembangan diri dan
bekerja keras yang berguna untuk masa depan yang lebih unggul,dengan menyeimbangkan soft skill dan hard skill.

19 Jawaban: B

Jawaban B

Penjelasan Soal 35241

about:blank 11/16
5/13/23, 10:48 AM My Title

Masalah kecemburuan sosial antara penduduk asli dengan para pendatang


erat kaitannya dengan ekonomi dan interaksi sosial. Langkah menghidupkan perekonomian warga setempat artinya kita
memberikan solusi terkait bidang ekonomi. Adapun pendekatan keagamaan dan mengikuti aturan adat setempat sepanjang
masih ada di jalur yang benar merupakan cara agar terjadi interaksi sosial sehingga kita bisa kenal dan berhubungan baik
dengan merek

20 Jawaban: B

Jawaban B

Penjelasan Soal 35124


Topik sosial budaya, kita harus memberikan sarana dan prasarana bagi karyawan dan memfasilitasinya termasuk dalam
urusan keyakinan kita harus bersikap toleransi dan menghargai hak orang lain keputusan ini tentu harus kita diskusikan
dengan perusahaan dan tidak bisa diputuskan sendiri karena kita berada dalam sebuah organisasi

21 Jawaban: D

Jawaban D

Penjelasan Soal 41352


Meminta maaf dan berjanji tidak mengulangi

22 Jawaban: A

Jawaban A

Penjelasan Soal 54321


Kasus ini merupakan jejaring kerja sehingga sebagai rekan kerja anda diharuskan untuk berorientasi terhadap orang lain
demi terwujudnya tujuan bersama

23 Jawaban: D

Jawaban D

Penjelasan Soal 43251


Menghubungi rekan teknisi yang dekat dengan lokasi mesin dan memintanya untuk memperbaikinya

24 Jawaban: E

Jawaban E

Penjelasan Soal 41325


Topik kemampuan menggerakkan dan mengkoordinir orang lain, menunjukkan sikap dan kemampuan memimpin dan
menjadi katalisator yang dapat mempengaruhi orang lain, sebagai atasan kita harus mengkomunikasikan, memberitahu
kepada bawahan tujuan perusahaan dan membimbing mereka terutama jika karyawan belum berpengalaman

25 Jawaban: C

Jawaban C

Penjelasan Soal 43521


about:blank 12/16
5/13/23, 10:48 AM My Title

topik soal ini tentang orientasi kepada orang lain , kita harus peka dan peduli terhadap permasalahan orang dan berempati
jika bisa membantu maka lakukanlah ,seperti kasus diatas dengan diadakannha pinjaman karyawan akan membantu mereka
dan mereka juga akan lebih bekerja dengan fokus

26 Jawaban: B

Jawaban B

Penjelasan Soal 25341


Topik soal diatas adalah tentang kemampuan bekerja berkelanjutan , indikator gemar membaca dan terus menimbah ilmu,
berfikiran maju dan punya tekad untuk berkembang dan suka tantangan , dari persoalan diatas opsi B yang paling tepat
langsung action, menunjukan kita orang yang mampu bekerja berkelanjutan

27 Jawaban: A

Jawaban A

Penjelasan Soal 52314


Tujuan dari soal ini adalah untuk mengetahui sikap anda ketika berhadapan dengan kesempatan untuk berbuat curang
dalam mencapai tujuan

28 Jawaban: E

Jawaban E

Penjelasan Soal 24135


Berhenti dan menawarkan tumpangan padanya

29 Jawaban: C

Jawaban C

Penjelasan Soal 24531


Mencoba bertanya alasan mereka selalu berpakaian serba hitam

30 Jawaban: B

Jawaban B

Penjelasan Soal 45321


Topik profesionalisme dalam bekerja, kita dituntut untuk lebih mementingkan kepentingan pekerjaan dan tanggung jawab
terhadap pekerjaan ketika anda hal lain yang menghalanginya dan fokus pada pekerjaan

31 Jawaban: D

Jawaban D

Penjelasan Soal 13452

about:blank 13/16
5/13/23, 10:48 AM My Title

Tidak menerima informasi sebelum menemukan sumber yang kredibel (NO HOAX)
dan memanfaatkan teknologi untuk mencari sumber data yang akurat.

32 Jawaban: D

Jawaban D

Penjelasan Soal 42351


Seorang atasan bukan hanya memerintahkan penugasan sesuai kehendaknya . Atasan juga harus menggali potensi
bawahannya. Karena bisa saja ide yang disampaikan dapat menjadi solusi yang baik.

33 Jawaban: A

Jawaban A

Penjelasan Soal 54123


Pilihan A lebih efektif karena,pada A supaya tugasnya selelsai tepat waktu,disini kemampuan manajerial sangat
menentukan. Dan biasanya kalau kerja kelompok , satu kerja yang lain berkelompok biar cepat selesainya, jadi sikap yang
tepat adalah membagi tugas penyusunan materi sesuai dengan kemampuan akademis masing-masing anggota

34 Jawaban: A

Jawaban A

Penjelasan Soal 54231


Ikut menggunakan koteka sebagai wujud penghargaan terhadap budaya setempat

35 Jawaban: D

Jawaban D

Penjelasan Soal 43251


Pilihan D lebih Efektif, karena dengan menerima itu bisa berpengaruh pada kebocoran data perusahaan yang lebih
berbahaya.

36 Jawaban: E

Jawaban E

Penjelasan Soal 13245


Topik kreativitas dan inovasi , menguji cara berfikir kita untuk menciptakan sesuatu yang baru dan mudah dimengerti dan
poin poin penting, serta tidak membuat orang bosan, menggunakan bahasa yang baik dan juga pemilihan kata yang tidak
bertele-tele agar mudah dipahami serta tidak memuat banyak tulisan.

37 Jawaban: C

Jawaban C

Penjelasan Soal 42513


karena kasus ini mengenai jejaring kerja yang berorientasi kepada orang lain.

about:blank 14/16
5/13/23, 10:48 AM My Title

38 Jawaban: E

Jawaban E

Penjelasan Soal 12345


Bila diperhatikan uraian yang terdapat dalam soal, Anda berada pada posisi sebagai seorang pegawai junior pada sebuah
perusahaan swasta. Adapun permasalahan yang terdapat dalam soal, yaitu pegawai senior yang merasa nyaman dan
terbiasa melaksanakan pekerjaan menggunakan non-IT, padahal pada era saat ini setiap perusahaan termasuk pegawainya
mengubah sistem kerja dari dari menggunakan IT menjadi menggunakan IT demi meningkatkan kualitas dan kuantitas
kinerja. E merupakan pilihan (nilai 5). Alasannya, karena melakukan hal terbaik sesuai dengan posisi Anda sebagai
pegawai junior di perusahaan tersebut. Anda dapat memperkenalkan manfaat penggunaan IT untuk meningkatkan kualitas
dan kuantitas kinerja dengan membantu pegawai senior dalam bekerja yang mengharuskan penggunaan IT

39 Jawaban: A

Jawaban A

Penjelasan Soal 53421


Topik Kemampuan mengkoordinir dan menggerakkan orang lain, Indikator katalisator dalam organisasi, memberikan
dukungan terhadap bawahan, permasalahan penggunaan teknologi informasi tidak membawa perubahan pada kinerja,
dalam hal ini sebagai pemimpin anda harus mencari tahu penyebabnya, karena pada sifatnya teknologi informasi pasti
mempercepat proses kerja, mungkin karyawan belum mahir dalam teknologi sehingga opsi yang memberikan solusi adalah
A

40 Jawaban: B

Jawaban B

Penjelasan Soal 35412


Mengajak dialog secara personal

41 Jawaban: A

Jawaban A

Penjelasan Soal 53421


mempunyai tekat untuk pengembangan diri dan berfikiran maju, selalu tidak pernah puas dengan apa yang sudah dicapai,
tekad untuk sukses

42 Jawaban: D

Jawaban D

Penjelasan Soal 23451

Topik orientasi kepada orang lain, dengan menunjukkan etikad baik, empati dan kepedulian terhadap sesama, namun sesuai
dengan kapasitas yang dimiliki dengan tetap memprioritaskan kepentingan perusahaan anda berbuat baik dan kerjaan tetap
jalan

43 Jawaban: E

Jawaban E

about:blank 15/16
5/13/23, 10:48 AM My Title

Penjelasan Soal 13425


Alasannya
Topik dari soal ini adalah ttg penguasaan teknologi informasi dan komunikasi, indikator penguasaan teknologi adalah dapat
menggunakannya atau mampu mengaplikasikan,

Sehingga ketika kita mampu mengaplikasikan berarti kita menunjukkan org yg mampu belajar teknologi sbg Sarana utk
berkomunikasi dengan orang lain.<br>
Jadi konteks soalnya bukan tentang etika sosial, tp penerapan teknologi dan informasi

44 Jawaban: C

Jawaban C

Penjelasan Soal 12543


Topik kemampuan bekerja sama dengan kelompok, indikator kesadaran tentang teknologi yang berkembang dengan pesat
dengan cara penggunaannya yang bertanggung jawab tanpa ada penyalahgunaan. Dilaksanakan dengan disiplin dan
kooperatif kesadaran masing-masing anggota tim dan disiplin terhadap pekerjaan. Maka opsi C Membuat batasan-batasan
pada teknologi informasi tersebut agar tidak salah digunakan, kemudian menerapkannya pada perusahaan adalah yang
paling tepat

45 Jawaban: B

Jawaban B

Penjelasan Soal 25413


Tema kasus ini adalah Sosial Budaya sehingga sebagai Kepala Desa tindakan yang sesuai dengan hukum dan HAM yang
berlaku adalah meningkatkan kesadaran masyarakat

about:blank 16/16

Anda mungkin juga menyukai