Anda di halaman 1dari 23

PENILAIAN AKHIR TAHUN (PAT) SEMESTER I

SDIT CEMPAKA RIA


TAHUN PELAJARAN 2022 - 2023
Nama : Mata Pelajaran : Bahasa Indonesia

Kelas : V (Lima) Hari/ Tgl :

I. Jawablah soal berikut dengan memberi tanda (x) pada salah satu jawaban yang telah
disediakan (a, b, c, atau d) !
1. Pesan tentang keunggulan sebuah produk atau jasa yang dibuat seseorang atau sebuah
perusahaan yang ditujukan kepada masyarakat adalah pengertian dari . . . .
a. Media c. Surat
b. Teknologi d. Iklan
2. Media yang digunakan untuk menyampaikan iklan adalah . . . .
a. Cetak dan Koran c. Elektronik dan Radio
b. Majalah dan Koran d. Cetak dan Elektronik
3. Untuk menarik minat masyarakat, maka sebuah iklan harus disajikan dengan . . . .
a. Kalimat yang berbelit-belit c. Sulit dipahami
b. Membosankan dan Monoton d. Menarik dan Jelas
4. Kalimat yang digunakan untuk meyakinkan masyarakat terhadap sebuah iklan disebut
dengan kalimat . . . .
a. Pasif c. Aktif
b. Perintah d. Persuasif
5. Contoh media elektronik yang digunakan untuk menyampaikan sebuah iklan adalah . . . .
a. Surat Kabar c. Majalah
b. Televisi d. Koran
6. Contoh media cetak yang digunakan untuk menyampaikan sebuah iklan adalah . . . .
a. Televisi c. Radio
b. Surat Kabar d. Email
7.
Iklan disamping adalah sebuah contoh iklan di bidang . . . .
a. Kuliner c. Transportasi
b. Pendidikan d. Ekonomi

8. Dibawah ini adalah ciri-ciri dari sebuah kalimat persuasif, kecuali . . . .


a. Bersifat mengajak c. Menggunakan kata ajakan
b. Menggunakan kata perintah d. Diberi rima agar menarik
9.
Kalimat pada yang diberi tanda panah disebut sebagai . . . .
a. Isi Iklan c. Headline
b. Subjudul d. Alamat yang tertera

10. Untuk membantu pembaca dalam mengenali pembuat iklan, maka didalam sebuah iklan
dapat disertakan . . . .
a. Headline c. Nama dan Alamat yang dapat dihubungi
b. Subjudul d. Isi Iklan
11. Isi dari sebuah iklan biasanya ditulis menggunakan kalimat yang . . . .
a. Singkat namun membingungkan c. Singkat dan Jelas
b. Rumit dan bertele-tele d. Sulit dipahami
12. Kalimat yang dibuat untuk menarik perhatian pembaca dengan menggunakan kata-kata
pendek dan sering berupa slogan disebut . . . .
a. Visual menarik c. Headline
b. Subjudul d. Isi Iklan
13. Dibawah ini adalah ciri-ciri iklan pada media elektronik, kecuali . . . .
a. Disampaikan dalam waktu yang relatif lama
b. Disampaikan dalam bentuk audia dan video
c. Menggunakan kalimat yang singkat dan jelas
d. Menggunakan intonasi yang tepat

14. Berikut adalah kata kunci yang dapat kita temukan pada iklan sebuah produk makanan sehat
adalah . . . .
a. Bergizi c. Alamat Pabrik
b. Manis d. Pedas
15. Berikut adalah kata kunci yang dapat kita temukan pada sebuah iklan pada bidang pariwisata
yaitu . . . .
a. Tujuan Wisata c. Bergizi
b. Tanpa Rasa Kantuk d. Enak
16. Berikut adalah kata kunci yang dapat kita temukan pada iklan sebuah produk obat kesehatan
yaitu . . . .
a. Tanpa Rasa Kantuk c. Bergizi
b. Fasilitas bagus d. Enak
17. Headline dari iklan pariwisata Indonesia adalah . . . .
a. Indonesia Maju c. Indonesia Kaya
b. Indonesia Jaya d. Pesona Indonesia
18.
Iklan disamping adalah sebuah contoh iklan di bidang . . . .
a. Kuliner c. Transportasi
b. Pendidikan d. Kesehatan

19. Iklan dibuat dengan tujuan . . . .


a. Menggunakan dana tersedia
b. Memberi hiburan kepada masyarakat
c. Membagikan informasi tentang barang atau jasa yang ditawarkan
d. Memberi informasi kepada masyarakat untuk menarik minat masyarakat untuk membeli
dan menggunakan barang atau jasa yang ditawarkan
20. Kata-kata pokok yang dibahas dalam sebuah iklan disebut . . . .
a. Judul Iklan c. Visual Iklan
b. Subjudul Iklan d. Kata Kunci Iklan
21. Berikut ini yang merupakan ciri-ciri pantun adalah . . . .
a. Bersajak a-a-a-a
b. Baris pertama dan kedua sebagai sampiran
c. Isi pantun terdapat pada baris pertama dan keempat
d. Setiap baris terdiri dari 6-14 suku kata
22. Dalam 1 bait pantun terdapat . . . . baris
a. 3 c. 5
b. 4 d. 6
23. Dibawah ini adalah jenis pantun berdasarkan usia, kecuali . . . .
a. Pantun anak-anak c. Pantun orang muda
b. Pantun jenaka d. Pantun orang tua
24. Pantun yang berisikan candaan dan dapat membuat orang lain tertawa adalah pantun . . . .
a. Pantun nasihat c. Pantun teka-teki
b. Pantun jenaka d. Pantun orang muda
25. Pantun yang berisikan pengalaman atau kehidupan masa kanak-kanak yang riang gembira
adalah pantun . . . .
a. Pantun orang muda c. Pantun nasihat
b. Pantun anak-anak d. Pantun Kiasan

II. Isilah titik-titik dibawah ini dengan jawaban yang benar, baik, dan tepat !
26. Tujuan dari dibuatnya sebuah iklan adalah . . . .
27. Media dibagi menjadi 2 jenis, yaitu . . . .
28. Surat kabar dan majalah termasuk jenis media . . . .
29. Radio dan televisi termasuk jenis media . . . .

30.

Pesan dari iklan disamping adalah . . . . .


31. Iklan elektronik disampaikan dalam bentuk . . . .
32. Minum teh selagi hangat
Tambah gula bolehlah juga Amanat dari pantun disamping adalah . . . .
Kawan semua selalulah ingat
Kesehatan sangatlah berharga
33. Bagian sampiran pada pantun terdapat pada baris . . . . dan . . . .
34. Bagian isi pada pantun terdapat pada baris . . . . dan . . . .
Bacalah pantun berikut untuk menjawab soal nomor 35 dan 36 !
Burung beo burung kakaktua
Suaranya merdu menghibur hati
Patuhilah nasihat orang tua
Agar jadi anak yang berbakti
35. Pantun diatas termasuk ke dalam jenis pantun . . . .
36. Amanat dari pantun diatas adalah . . . .
37. Pantun nasihat biasanya berisikan tentang . . . .
38. Pantun yng sering digunakan sebagai permainan dan hiburan untuk menghilangkan rasa
penat dan lelah adalah pantun . . . .
39. Tradisi berbalas pantun pada masyarakat Betawi disebut . . . .
40. Amanat sebuah pantun biasanya terdapat pada bagian . . . .
41. Jenis pantun berdasarkan usia antara lain . . . .
42. Jenis pantun berdasarkan isi antara lain . . . .
43. Pantun yang berisikan suatu pesan yang tersirat atau tersembunyi disebut pantun . . . .
44. Pagi-pagi ikut aerobik
Jangan lupa pakai sepatu Pantun disamping termasuk kedalam jenis pantun . . . .
Berkaki 4 dan mengembik
Hewan apakah itu ?
45. Persamaan antara pantun dan syair adalah . . . .

III. Jawablah pertanyaan berikut dengan jawaban yang baik dan benar !
46. Tuliskan ciri-ciri dari pantun !
47. Tuliskan perbedaan dan persamaan antara pantun dan syair !
48. Apa saja unsur-unsur yang harus diperhatikan dalam membuat iklan ? Tuliskan 3 unsurnya!
49. Apa manfaat dari musik pengiring sebuah iklan pada media elektronik ?
50. Bagaimana langkah-langkah untuk membuat sebuah iklan media cetak yang menarik ?
PENILAIAN AKHIR TAHUN (PAT) SEMESTER I
SDIT CEMPAKA RIA
TAHUN PELAJARAN 2022 - 2023
Nama : Mata Pelajaran :IPA

Kelas : V (Lima) Hari/ Tgl :

I. Jawablah soal berikut dengan memberi tanda (x) pada salah satu jawaban yang telah
disediakan (a, b, c, atau d) !

Perhatikan gambar berikut untuk menjawab soal nomor 1 sampai 4 !

1. Organ yang ditunjukkan oleh nomor 2 adalah . . . .


a. Kerongkongan c. Usus Halus
b. Lambung d. Usus Besar
2. Fungsi organ yang ditunjukkan oleh nomer 3 adalah . . . .
a. Mengunyah makanan agar menjadi lebih halus dan mudah dicerna oleh tubuh
b. Sebagai penghunung antara mulut dan lambung
c. Tempat menyerap nutrisi dari makanan yang kemudian dialirkan ke dalam darah
d. Sebagai tempat menyimpan dan mengolah makanan agar lebih halus
3. Pada gambar diatas, usus halus ditunjukkan oleh nomor . . . .
a. 1 b. 2 c. 3 d. 4
4. Organ yang ditunjukkan oleh nomor 5 adalah . . . .
a. Lambung c. Usus Besar
b. Usus Halus d. Anus
5. Urutan yang tepat pada proses pencernaan makanan didalam tubuh manusia adalah . . . .
a. Mulut Kerongkongan Lambung Usus Halus Usus Besar Anus
b. Mulut Lambung Keronkongan Usus Halus Anus Usus Besar
c. Lambung Mulut Kerongkongan Usus Halus Usus Besar Anus
d. Mulut Kerongkongan Lambung Usus Besar Usus Halus Anus
6. Berikut yang tidak termasuk organ pencernaan pada hewan mamalia adalah . . . .
a. Tembolok c. Kerongkongan
b. Mulut d. Lambung
7. Hewan yang memiliki organ pencernaan, yaitu mulut, kerongkongan, tembolok, lambung,
empedal, usus, dan kloaka adalah . . . .
a. Burung dan serangga c. Katak dan Reptilia
b. Mamalia d. Ikan
8. Pada hewan ruminansia, sisa makanan dibuang melalui . . . .
a. Anus c. Lambung
b. Omasum d. Abomasum
9. Infeksi pada lapisan mulut yang disebabkan oleh jamur serta dikarenakan kekurangan
vitamin C adalah . . . .
a. Sakit Gigi c. Sariawan
b. Maag d. Diare
10. Sakit gigi terjadi ketika pulpa (pembuluh darah dan saraf gigi) mengalami peradangan yang
disebabkan karena . . . .
a. Kekurangan vitamin C c. Pembusukan gigi dan luka pada gusi
b. Luka pada lapisan lambung d. Infeksi mulut karena jamur
11. Penayakit pada organ pencernaan manusia yang ditandai dengan rasa nyeri pada lambung
adalah . . . .
a. Sariawan c. Maag
b. Diare d. Usus Buntu
12. Kondisi sulit buang air besar disebut . . . .
a. Diare c. Sembelit
b. Usus Buntu d. Maag
13. Penyakit pada organ pencernaan manusia yang ditandai dengan buang air besar yang encer
dan lebih dari biasanya adalah . . . .
a. Sembelit c. Maag
b. Diare d. Usus Buntu
14. Nama lain dari usus buntu adalah . . . .
a. Kromosum c. Abomasum
b. Apendisitis d. Omasum
15. Beberapa cara yang dapat kita lakukan untuk memelihara organ pencernaan, kecuali . . . .
a. Menjaga kebersihan makanan dan minuman
b. Jajan sembarangan
c. Makan makanan sehat dan bergizi
d. Mencuci tangan sebelum dan sesudah makan
16. Berikut hal yang dapat mengganggu pencernaan pada tubuh manusia adalah . . . .
a. Makan pagi, siang, malam dengan teratur
b. Sering memakan makanan pedas
c. Mencuci sayuran sebelum dikonsumsi
d. Rajin memakan buah
17. Akibat karena kita jarang memakan makanan yang berserat adalah . . . .
a. Dinding lambung semakin terkikis
b. Susah buang air besar
c. Peradangan usus buntu
d. Infeksi usus halus
Perhatikan gambar beikut untuk menjawab soal nomor 18 dan 19 !

18. Bagian jantung yang diberi tanda X adalah . . . .


a. Vena c. Aorta
b. Serambi kanan d. Serambi kiri
19. Bagian jantung yang diberi tanda Y adalah . . . .
a. Serambi kiri c. Serambi kanan
b. Bilik kanan d. Bilik kiri
20. Organ tubuh manusia yang berfungsi untuk memompa darah ke seluruh tubuh adalah . . . .
a. Paru-paru c. Lambung
b. Usus halus d. Jantung
21. Berdasarkan alirannya, darah mengalami 2 macam peredaran, yaitu . . . .
a. Peredaran darah besar dan sedang c. Peredaran darah lambat dan cepat
b. Peredaran darah besar dan kecil d. Peredaran darah sedang dan kecil

Bilik kiri Aorta Kapiler seluruh tubuh Vena atas dan bawah Serambi kanan

22. Alur peredaran darah diatas adalah jenis peredaran darah . . . .


a. Kecil b. Besar c. Cepat d. Lambat
23. Berikut adalah 3 jenis pembuluh darah, kecuali . . . .
a. Arteri b. Apendisitis c. Kapiler d. Vena
24. Bagian jantung yang menerima darah kaya O2 dari paru-paru adalah . . . .
a. Bilik kanan c. Serambi kanan
b. Bilik kiri d. Serambi kanan
25. Sel-sel darah terdiri atas . . . .
a. Sel darah merah, sel darah putih, arteri
b. Sel darah merah, sel darah putih, keping darah
c. Sel darah merah, vena, arteri
d. Vena, sel darah putih, arteri

II. Isilah titik-titik dibawah ini dengan jawaban yang benar, baik, dan tepat !

26. Sistem pencernaan ikan terdiri atas . . . .


27. Tempat pembuangan sisa pencernaan yang terdapat pada sistem pencernaan katak dan
reptilia yaitu . . . .
Perhatikan gambar berikut untuk menjawab soal nomor 28 – 31 !

28. Fungsi dari organ nomor 1 pada gambar adalah . . . .


29. Fungsi dari organ nomor 2 pada gambar adalah . . . .
30. Nama organ nomor 3 pada gambar adalah . . . .
31. Nama organ nomor 4 pada gambar adalah . . . .
32. Makanan yang dicerna di dalam lambung kemudian diolah menjadi bentuk sederhana dengan
bantuan . . . .
33. Sisa makanan pada proses pencernaan manusia dibuang melalui . . . .
34. Hal yang dapat kita lakukan untuk terhindar dari penyakit diare adalah . . . .
35. Penyebab kita dapat mengalama sembelit adalah . . . .
36. Pengobatan sariawan dapat dilakukan dengan . . . .
37. Maag disebabkan oleh beberapa hal, diantaranya . . . .
38. Tersumbatnya pangkal usus buntu oleh kotoran atau karena kelenjar getah bening yang
membengkak mengakibatkan penyakit . . . .
39. Gejala yang dirasakan oleh mereka yang mengalami penyakit usus buntu adalah . . . .
40. Jenis makanan yang mengandung serat yang tinggi diantaranya . . . .
41. Fungsi jantung adalah . . . .
42. Pengertian dari sistem peredaran darah adalah . . . .
43. Sistem peredaran darah manusia tersusun atas . . . .
44. Peredaran darah pada hewan terbagi menjadi 2 macam, yaitu . . . .
45. Salah satu manfaat menjaga kesehatan sistem peredaran darah adalah . . . .

III. Jawablah pertanyaan berikut dengan jawaban yang baik dan benar !
46. Tuliskan 3 gangguan kesehatan yang mengganggu kesehatan jantung dan pembuluh darah!
47. Apa saja gangguan kesehatan pada darah yang diakibatkan karena faktor non keturunan?
48. Bagaimana caramu dalam upaya menjaga kesehatan sistem peredaran darah ?
49. Tuliskan urutan proses pencernaan makanan dalam organ pencernaan manusia !
50. Jelaskan cara dan upayamu dalam memelihara kesehatan organ pencernaan !
PENILAIAN AKHIR TAHUN (PAT) SEMESTER I
SDIT CEMPAKA RIA
TAHUN PELAJARAN 2022 - 2023
Nama : Mata Pelajaran :IPS

Kelas : V (Lima) Hari/ Tgl :

I. Jawablah soal berikut dengan memberi tanda (x) pada salah satu jawaban yang telah
disediakan (a, b, c, atau d) !
1. Hubungan sosial antara individu atau pun dengan kelompok disebut . . . .
a. Pengetahuan sosial c. Mahluk sosial
b. Anti sosial d. Interaksi sosial
2. Manusia perlu berinteraksi dengan orang lain atau kelompok lain. Oleh karena itu, manusia
disebut sebagai mahluk . . . .
a. Mandiri c. Tidak sempurna
b. Anti sosial d. Sosial
3. Berikut yang bukan kegiatan interaksi sosial dengan sesama adalah . . . .
a. Bermain bersama teman c. Kegiatan jual beli dipasar
b. Membantu Ibu dirumah d. Membaca buku dikamar
4. Manfaat interaksi sosial yang terjadi diantara sesama adalah . . . .
a. Masyarakat menjadi terpecah belah
b. Kehidupan bermasyarakat menjadi tidak harmonis
c. Terciptanya suasana masyarakat yang egois
d. Dapat saling mengenal dan memahami diantara sesama
5. Contoh interaksi manusia dengan lingkungan tempat ia tinggal adalah . . . .
a. Menjaga kebersihan dan keindahan lingkungan
b. Bersikap acuh ketika diadakan kerja bakti
c. Membuang sampah sembarangan
d. Tidak ikut melaksanakan jadwal siskamling
6. Dari gambar disamping, akibat yang diterima jika manusia
tidak mampu berinteraksi dengan alam adalah . . . .
a. Lingkungan kotor dan dapat dilanda banjir
b. Terhindar dari penyakit
c. Lingkungan indah dan terawat
d. Mendapat penghargaan dan apresiasi
7. Bentuk interaksi yang baik antara seorang nelayan dan tempat dimana ia mencari nafkah
adalah . . . .
a. Tidak menggunakan pukat harimau atau alat berbahaya lainnya
b. Menggunakan bom untuk mencari ikan
c. Merusak terumbu karang
d. Menggunakan pukat harimau untuk menjaring ikan
8. Sikap yang baik dalam interaksi ditengah keragaman yang ada di masyarakat adalah . . . .
a. Toleransi dan saling menghormati c. Acuh tak acuh
b. Egois d. Iri dan dengki kepada sesama
9. Segala aktifitas dalam berbagai aspek kehidupan masyarakat dengan tujuan meningkatkan
taraf hidup dan kesejahteraan sosial adalah pengertian dari . . . .
a. Interaksi sosial c. Komunikasi sosial
b. Pembangunan sosial d. Pengetahuan sosial
10. Tujuan dari pembangunan sosial adalah . . . .
a. Menghabiskan dana pembangunan yang ada
b. Meningkatkan taraf hidup masyarakat
c. Membuat negara diakui oleh dunia
d. Memberikan keuntungan bagi beberapa pihak saja
11. Tujuan pembangunan dapat tercapai jika terjalin kerja sama yang baik antara . . . .
a. Pemerintah dengan pihak swasta
b. Seluruh lapisan masyarakat
c. Negara-negara tetangga
d. Sebagian warga negara saja
12. Dalam upaya nya membangun Indonesia ditengah keragaman yang ada, para pendiri bangsa
menyepakati sebuah semboyan “Bhinneka Tunggal Ika” yang memiliki arti . . . .
a. Tetap berbeda dan enggan bersatu
b. Berbeda-beda namun tetap satu jua
c. Tak ada persatuan didalam perbedaan
d. Menolak perbedaan agar dapat bersatu
13. Salah satu peran aktif di dalam upaya mendukung pembangunan di bidang sosial budaya
adalah . . . .
a. Bangga terhadap budaya asing
b. Merasa rendah diri terhadap budaya sendiri
c. Membeli dan mengapresiasi hasil karya budaya asli Indonesia
d. Menghardik hasil karya budaya asli Indonesia
14. Aktifitas dibawah ini adalah upaya yang mencerminkan pembangunan sosial untuk
meningkatkan taraf hidup masyarakat, kecuali . . . .
a. Mengadakan program perpustakaan desa
b. Membangun sarana dan pra sarana dibidang transportasi
c. Mengadakan acara piknik bersama
d. Mengadakan penyuluhan tentang bahaya narkoba
15. Contoh aktifitas masyarakat dalam upaya meningkatkan dan memajukan pembangunan sosial
budaya adalah . . . .
a. Mengikuti pertandingan sepakbola antar kampung
b. Mengikuti pemilihan ketua RT
c. Mengikuti program wajib belajar 9 tahun
d. Menolong teman yang jauh
16. Salah satu upaya untuk mempertahankan nilai-nilai sosial budaya dalam kehidupan sehari-
hari adalah . . . .
a. Egois c. Bergotong royong
b. Dengki d. Intoleran
17. Mempelajari seni tari adalah upaya untuk melestarikan . . . .
a. Moral leluhur c. Ekonomi leluhur
b. Agama leluhur d. Budaya leluhur
18. Manfaat dengan adanya keragaman sosial budaya Indonesia adalah . . . .
a. Tumbuhnya sikap egois c. Memupuk sikap iri diantara sesama
b. Sumber perpecahan d. Menumbuhkan sikap toleransi

19.
Akibat yang terjadi dari kegiatan interaksi
disamping adalah . . . .
a. Penebang menjadi kaya
b. Ekosistem hutan terjaga
c. Hutan terpelihara
d. Tanah longsor dan banjir
20. Contoh interaksi yang dilakukan individu dengan individu lainnya adalah . . . .
a. Lomba tarik tambang antar 2 tim c. Guru sedang mengajar dikelas
b. Lomba sepakbola antar kelas d. Dokter mengobati pasien
21. Contoh interaksi untuk menjaga persatuan di lingkungan sekolah adalah . . . .
a. Belajar kelompok c. Mencela teman
b. Membully d. Memilih-milih teman
22. Dengan berinteraksi, manusia dapat memenuhi . . . .
a. Kebutuhan hidupnya c. Keinginan hidupnya
b. Kemauan hidupnya d. Gaya hidupnya
23. Berikut ini yang merupakan contoh interaksi individu dengan kelompok adalah . . . .
a. Seorang khotib yang sedang berceramah dihadapan jamaah
b. Pemain catur sedang bertanding
c. Dua tim sedang bermain sepakbola
d. Seorang anak sedang berbicara dengan ibunya
24. Melaksanakan dan menjalankan norma dan nilai-nilai adat istiadat merupakan interaksi
pembangunan dalam aspek . . . .
a. Adat istiadat dan tradisi c. Bahasa sebagai identitas bangsa
b. Ekonomi d. Pendidikan
25. Berikut merupakan manfaat interaksi di bidang ekonomi adalah . . . .
a. Terpenuhinya kebutuhan hidup
b. Budaya Indonesia dikenal di mancanegara
c. Terciptanya lingkungan yang indah nan asri
d. Mengembangkan minat dan bakat yang dimiliki

II. Isilah titik-titik dibawah ini dengan jawaban yang benar, baik, dan tepat !

26. Interaksi sosial adalah . . . .


27. Interaksi sosial dibagi menjadi 3 bentuk, yaitu . . . .
28. Interaksi antara seorang penjual dan pembeli adalah bentuk interaksi sosial antara . . . .
29. Interaksi antara guru dan murid adalah contoh interaksi dalam bidang . . . .
30. Contoh interaksi antara kelompok dengan kelompok adalah . . . .
31. Gambar disamping adalah bentuk interaksi yang terjadi
antara . . . .

32. Sikap yang harus dimiliki oleh seseorang dalam proses


interaksi nya di masyarakat yang beragam adalah . . . .
33. Pembangunan sosial adalah . . . .
34. Tujuan dari pembangunan sosial adalah . . . .
35. Contoh aktifitas masyarakat dalam upaya pembangunan sosial adalah . . . .
36. Contoh upaya pembangunan yang dilakukan oleh pemerintah Indonesia di bidang sarana dan
pra sarana transportasi adalah . . . .
37. Setiap negara memiliki rancangan pembangunan di bidang . . . . . , . . . . . . , dan . . . . .
38. Salah satu manfaat keragaman budaya di Indonesia adalah . . . .
39. Cita-cita pembangunan Nasional di Indonesia adalah . . . .
40. Salah satu fungsi keragaman didalam proses pembangunan adalah . . . .
41. Salah satu upaya pembangunan yang dilakukan dalam aspke budaya sebagai identitas Bangsa
adalah . . . .
42. Salah satu upaya pembangunan dalam aspek adat istiadat dan tradisi adalah . . . .
43. Contoh interaksi yang dilakukan di bidang pendidikan adalah . . . .
44. Ada 3 jalur pendidikan yang dapat ditempuh, antara lain . . . .
45. Contoh interaksi manusia dengan alam sekitar adalah . . . .

III. Jawablah pertanyaan berikut dengan jawaban yang baik dan benar !
46. Tuliskan 3 contoh interaksi yang terjadi dilingkungan sekolahmu !
47. Apa manfaat dari pembangunan sosial yang ada di Indonesia ?
48. Tuliskan 3 contoh perilaku sehari-hari yang mendukung pembangunan sosial budaya di
Indonesia !
49. Bagaimana cara manusia berinteraksi ? Jelaskan !
50. Apa manfaat dari adanya interaksi dalam bidang pendidikan ?
PENILAIAN AKHIR TAHUN (PAT) SEMESTER I
SDIT CEMPAKA RIA
TAHUN PELAJARAN 2022 - 2023
Nama : Mata Pelajaran :PKn

Kelas : V (Lima) Hari/ Tgl :

I. Jawablah soal berikut dengan memberi tanda (x) pada salah satu jawaban yang telah
disediakan (a, b, c, atau d) !
1. Agar tercipta kerukunan dalam interaksi sosial sehari-hari, sebaiknya kita . . . .
a. Saling mencela c. Mementingkan diri sendiri
b. Bersikap acuh tak acuh d. Saling toleransi
2. Semboyan Negara Indonesia dalam menyikapi keragaman yang ada adalah . . . .
a. Ing Ngarso Sung Tulodho c. Tut Wuri Handayani
b. Ing Madyo Mangun Karso d. Bhinneka Tunggal Ika
3. Berikut adalah suku yang hidup dan tinggal di Pulau Jawa, kecuali . . . .
a. Baduy c. Betawi
b. Sunda d. Batak
4. Suku yang hidup dan tinggal di Provinsi Banten adalah . . . .
a. Batak c. Betawi
b. Sunda d. Baduy
5. Suku asli Provinsi Jakarta adalah . . . .
a. Betawi c. Bugis
b. Sunda d. Batak
6. Perilaku masyarakat yang menjadi ciri khas suatu daerah tertentu disebut . . . .
a. Adat istiadat c. Kebiasaan
b. Hukum adat d. Peraturan adat

Perhatikan gambar berikut untuk menjawab soal nomor 7 dan 8 !

7. Nama adat istiadat pada gambar adalah . . . .


a. Lompat Batu Fahombo c. Upacara Ngaben
b. Dugderan d. Tabuik
8. Adat istiadat pada gambar berasal dari . . . .
a. Nias c. Bali
b. Semarang d. Makassar
9. Sikap yang baik dalam menyikapi keragaman adalah . . . .
a. Merasa paling baik dan benar sendiri
b. Saling menghardik dan mencela satu sama lain
c. Saling menghormati dan menghargai
d. Bersikap sombong dan arogan
10. Pakaian adat pada gambar disamping berasal dari . . . . .
a. Bali
b. DKI Jakarta
c. Sumatera Barat
d. Jawa Tengah
11. Kerak telor adalah makanan khas dari Provinsi . . . .
a. Lampung c. DKI Jakarta
b. Bali d. Manokwari
12. Upacara dugderan adalah sebuah upacara adat yang berasal dari . . . .
a. DKI Jakarta c. Semarang
b. Sumatera Barat d. Pontianak
13. Nama senjata tradisional disamping adalah . . . .
a. Golok c. Rencong
b. Keris d. Parang

14. Kesenian lenong dan tanjidor adalah sebuah kesenian yang berasal
a. Jawa Timur c. Bali
b. DKI Jakarta d. Sumatera Utara
15. Kegiatan berikut yang menunjukkan kerja sama di lingkungan masyarakat adalah . . . .
a. Menyapu halaman rumah sendiri
b. Menolong tetangga yang membutuhkan bantuan
c. Tidak ikut kerja bakti membersihkan lingkungan
d. Mengerjakan tugas sekolah dirumah
16. Keberagaman yang ada di Indonesia harus kita . . . .
a. Acuhkan saja
b. Rawat dan jaga
c. Rusak
d. Hilangkan
17. Organisasi yang terdekat dengan kita adalah....
a. Partai politik c. Karang taruna
b. Pramuka d. Keluarga
18. Awal mula dibuatnya organisasi adalah kecenderungan manusia untuk hidup....
a. Bermusuhan c. Bersaing
b. Sendirian d. Berkelompok
19. Dengan hidup berkelompok, urusan didalam kehidupan kita akan terasa....
a. Lebih susah c. Lebih rumit
b. Lebih sulit d. Lebih mudah
20. Organisasi yang memiliki lambang tunas kelapa adalah....
a. PMR c. Karang taruna
b. PMI d. Pramuka
21. Dibawah ini adalah ciri dari sebuah organisasi, kecuali....
a. Mencari untung c. Memiliki tujuan
b. Memiliki aturan d. Mempunyai anggota
22. Sekolah adalah organisasi yang bergerak dibidang....
a. Pendidikan c. Keamanan
b. Politik d. Ekonomi
23. Kegiatan yang tidak diwadahi oleh karang taruna adalah....
a. Tawuran antar pemuda c. Olahraga
b. Diskusi d. Kesenian
24. Perhatikan gambar berikut !
Kewajiaban kita jika melihat tindakan seperti pada gambar di
samping adalah ….
a. Menasehati
b. Memakinya
c. Melaporkan kepada polisi
d. Membiarkan karena ada petugas yang akan membersihkan
25. Pernyataan berikut yang benar adalah . . . .
a. Setelah melakukan kewajiban, kita memperoleh hak
b. Sebaiknya hak didahulukan daripada kewajiban
c. Tanggung jawab adalah sesuatu yang harus kita terima
d. Hak lebih penting daripada kewajiban

II. Isilah titik-titik dibawah ini dengan jawaban yang benar, baik, dan tepat !

26. Salah satu manfaat keragaman adalah . . . .


27. Dengan adanya sikap toleransi, maka akan tercipta suasana kehidupan yang . . . .
28. Manusia adalah mahluk sosial yang artinya . . . .
29. Upacara Ngaben adalah sebuah upacara adat yang berasal dari . . . .
30. Sebuah upacara adat DKI Jakarta dengan berbalas pantun yang dilakukan ketika upacara
pernikahan disebut . . . .
31. Adat istiadat adalah . . . .
32. Adat istiadat dibedakan menjadi 2 jenis, yaitu . . . . . . dan . . . . . .
33. Senjata tradisional yang berasal dari Provinsi Aceh disebut . . . .
34.
Alat musik tradisioal disamping berasal dari
Provinsi Nusa Tenggara Timur yang dimainkan dengan cara dipetik.
Nama alat musik tersebut adalah . . . .

35. Semboyan Bhinneka Tunggal Ika memiliki arti . . . .


36. Ketika terjadi sebuah perbedaan pendapat, yang harus kita lakukan adalah . . . .
37. Dalam sebuah pemilihan ketua kelas, kedua calon memiliki jumlah angka yang sama. Maka
untuk menentukan ketua kelas dapat dilakukan dengan . . . .
38. Sikap yang baik ketika musyawarah berlangsung adalah . . . .
39. Suatu hari ada seorang teman mu yang berbeda suku dan agama sedang membutuhkan
pertolongan, yang akan kamu lakukan adalah . . . .
40. Dengan keragaman yang ada, akan tumbuh sikap nasionalisme. Arti dari kata nasionalisme
adalah . . . .
41. Organisasi adalah . . . .
42. Tujuan dari dibentuknya sebuah organisasi adalah . . . .
43. Organisasi yang dibentuk dengan tujuan sebagai wadah kreatifitas para pemuda dan pemudi
di lingkungan tertentu disebut . . . .
44. Tugas ketua didalam sebuah organisasi adalah . . . .
45. Sekolah adalah sebuah organisai yang bergerak di bidang . . . .

III. Jawablah pertanyaan berikut dengan jawaban yang baik dan benar !
46. Tuliskan 4 upacara adat istiadat beserta asal daerahnya yang ada di Indonesia !
47. Tuliskan 3 manfaat keragaman !
48. Bagaimana upaya mu sebagai pelajar dalam merawat dan menjaga keragaman ?
49. Apa akibat yang akan terjadi jika setiap manusia tidak menjalankan kewajiban dan tanggung
jawabnya dengan baik dan benar ?
50. Tuliskan masing-masing 2 contoh hak, kewajiban, dan tanggung jawabmu di sekolah !

PENILAIAN AKHIR TAHUN (PAT) SEMESTER I


SDIT CEMPAKA RIA
TAHUN PELAJARAN 2022 - 2023
Nama : Mata Pelajaran :SBdP

Kelas : V (Lima) Hari/ Tgl :

I. Jawablah soal berikut dengan memberi tanda (x) pada salah satu jawaban yang telah
disediakan (a, b, c, atau d) !
1. Berikut yang merupakan ciri-ciri lagu bertangga nada mayor adalah . . . .
a. Bersifat sedih c. Diakhiri dengan nada La
b. Bertempo lambat d. Lagu bersemangat dan gembira
2. Berikut yang merupakan ciri-ciri lagu bertangga nada minor adalah . . . .
a. Bersifat senang c. Diakhiri dengan nada Do
b. Bertempo cepat d. Dinyanyikan dengan sedih
3. Dibawah ini adalah contoh lagu dengan nada mayor, kecuali . . . .
a. Maju Tak Gentar c. Hari Merdeka
b. Garuda Pancasila d. Syukur
4. Berikut yang termasuk lagu dengan tangga nada minor adalah . . . .
a. Garuda Pancasila c. Maju Tak Gentar
b. Hari Merdeka d. Mengheningkan Cipta
5. Alat musik yang tidak memiliki nada disebut alat musik . . . .
a. Ritmis b. Melodis c. Pengiring d. Backsound
6. Berikut yang termasuk alat musik ritmis adalah . . . .
a. Gendang b. Piano c. Seruling d. Sasando
7. Alat musik yang memiliki nada disebut alat musik . . . .
a. Melodis b. Ritmis c. Backsound d. Pengiring
8. Berikut yang termasuk alat musik melodis adalah . . . .
a. Piano b. Marakas c. Triangle d. Gendang
9.
Nama alat musik disamping adalah . . . .
a. Sasando c. Triangle
b. Marakas d. Gendang

10. Alat yang digunakan sebagai media pementasan tari adalah . . . .


a. Gerak tari c. Properti tari
b. Pola tari d. Pengiring tari

11. Cara memainkan alat musik disamping adalah dengan . . . .


a. Dipetik c. Digoyangkan
b. Ditiup d. Digesek

12. Lagu “SYUKUR” adalah lagu yang dinyanyikan menggunakan tanda nada . . . .
a. Mayor c. Minor
b. Riang d. Cepat
13. Tari yang berasal dari Kalimantan yang menggambarkan gerakan orang sedang menanam
padi disebut tari . . . .
a. Reog c. Kuda Lumping
b. Gantar d. Merak
14. Tari Reog adalah sebuah tari yang berasal dari . . . .
a. Bali c. Karawang
b. Ponorogo d. Yogyakarta
15. Properti tari yang digunakan saat menarikan Tari Jaipong adalah . . . .
a. Topeng Reog c. Sapu Tangan
b. Selendang d. Jaranan
16. Tari Merak berasal dari . . . .
a. Jawa Tengah c. Bali
b. Jawa Barat d. DKI Jakarta
Perhatikan gambar berikut untuk menjawab soal nomor 17 dan 19 !

17. Nama tarian diatas adalah . . . .


a. Tari Reog c. Tari Jaipong
b. Tari Kecak d. Tari Kuda Lumping
18. Tari pada gambar diatas berasal dari . . . .
a. Jawa Tengah c. Sulawesi Selatan
b. Sumatera Utara d. Yogyakarta
19. Properti yang digunakan pada tari tersebut adalah . . . .
a. Topeng Reog c. Sapu Tangan
b. Selendang d. Jaranan
20. Dibawah ini yang merupakan ciri-ciri batik tradisional adalah . . . .
a. Warna cenderung bebas c. Tak memiliki simbol khusus
b. Umumnya bermotif tumbuhan d. Memiliki makna simbolik
21. Kota yang mendapat julukan sebagai KOTA BATIK adalah . . . .
a. Pekalongan c. Solo
b. Yogyakarta d. Bandung
22. Dibawah ini yang merupakan ciri-ciri batik modern adalah . . . .
a. Bermotif tumbuhan dan bunga c. Berwarna gelap
b. Bercorak khas daerah d. Memiliki makna simbolik
23.
Motif batik pada gambar disamping berasal dari . . . .
a. DKI Jakarta c. Jawa Tengah
b. Jawa Barat d. Yogyakarta

24. Dibawah ini adalah teknik dalam pembuatan batik, kecuali . . . .


a. Teknik Mozaik c. Teknik Tulis
b. Teknik Cap d. Teknik Cetak
25. Bentuk apresiasi yang dapat kita lakukan atas beragamnya kekayaan kain batik Nusantara
adalah . . . .
a. Bangga dan membeli hasil karya batik
b. Merendahkan kain batik karena dianggap kuno
c. Berlebihan dalam mengapresiasi hasil karya budaya asing
d. Mencela kain batik karena kurang berkualitas

II. Isilah titik-titik dibawah ini dengan jawaban yang benar, baik, dan tepat !

26. Contoh lagu bertangga nada mayor adalah . . . .


27. Contoh lagu bertangga nada minor adalah . . . .
28. Salah satu ciri lagu bertangga nada minor adalah . . . .
29. Salah satu ciri lagu bertangga nada mayor adalah . . . .
1 1
30. Pola interval 1 – 1 - – 1 – 1 – 1 - adalah interval lagu bertangga nada . . . .
2 2
1 1
31. Pola interval 1 – 1 - – 1 – 1 – – 1 - 1 adalah interval lagu bertangga nada . . . .
2 2
Perhatikan gambar berikut untuk menjawab nomor 30 dan 32 !

32. Alat musik pada gambar terbuat dari . . . .


33. Alat musik pada gambar termasuk kedalam jenis alat musik . . . .
34. Alat musik pada gambar diatas berasal dari . . . .

Perhatikan gambar berikut untuk menjawab nomor 35 dan 37 !


35. Nama tarian pada gambar adalah . . . .
36. Tarian pada gambar diatas berasal dari . . . .
37. Properti tari yang digunakan pada gambar diatas adalah . . . .
38. Fungsi dari properti tari adalah . . . .
39. Teknik membatik dengan cara menghias kain dengan tekstur dan corak batik menggunakan
tangan disebut dengan teknik . . . .
40. Teknik menghias kain dengan tekstur dan corak batik yang dibentuk dengan cap disebut
dengan teknik . . . .
41. Teknik membatik dengan cara mencetak kain sehingga memiliki motif batik disebut dengan
teknik . . . .
42. Salah satu ciri batik tradisional adalah . . . .
43. Salah satu ciri batik modern adalah . . . .
44. Kekayaan kain batik Nusantara harus kita . . . .
45. Upaya yang dapat kita lakukan untuk merawat dan melestarikan kekayaan kain batik
Nusantara adalah . . . .

III. Jawablah pertanyaan berikut dengan jawaban yang baik dan benar !
46. Tuliskan 4 contoh alat musik ritmis !
47. Tuliskan 4 contoh alat musik melodis !
48. Tuliskan 3 nama tarian daerah beserta daerah asalnya !
49. Apa yang kamu ketahui tentang pola lantai dalam tari ?
50. Mengapa kekayaan kain batik Nusantara harus kita rawat dan lestarikan ?

PENILAIAN AKHIR TAHUN (PAT) SEMESTER I


SDIT CEMPAKA RIA
TAHUN PELAJARAN 2022 - 2023
Nama : Mata Pelajaran : Matematika

Kelas : V (Lima) Hari/ Tgl :

I. Jawablah soal berikut dengan memberi tanda (x) pada salah satu jawaban yang telah
disediakan (a, b, c, atau d) !
1. Bentuk pecahan biasa dari 0,75 adalah . . . .
6 5 4 3
a. b. c. d.
4 4 4 4
2. Bentuk pecahan biasa dari 40 % adalah . . . .
4 3 2 1
a. b. c. d.
5 5 5 5
63
3. Bentuk pecahan campuran dari adalah . . . .
12
4 3 2 1
a. 6 b. 5 c. 7 d. 8
12 12 12 12
15
4. Pecahan desimal dari adalah . . . .
20
a. 0,75 b. 0,85 c. 0,65 d. 0,55
84
5. Bentuk pecahan campuran dari adalah . . . .
20
4 4 4 4
a. 7 b. 6 c. 5 d. 4
20 20 20 20
37
6. Pecahan desimal dari adalah . . . .
50
a. 0,94 b. 0,84 c. 0,74 d. 0,64
15 17
7. ... tanda yang tepat untuk mengisi titik-titik tersebut adalah . . . .
23 22
a. > b. < c. = d. ≥
27
8. Bentuk sederhana dari adalah . . . .
36
3 3 3 3
a. b. c. d.
4 5 6 7
5 7
9. Hasil dari + adalah . . . .
8 4
40 38 29 38
a. b. c. d.
48 40 32 16
28 24
10. Hasil dari + adalah . . . .
32 32
72 62 52 42
a. b. c. d.
32 32 32 32
11. Jika 12,3 x Y = 103,32. Maka nilai Y adalah . . . .
a. 8,1 b. 8,2 c. 8,3 d. 8,4
12. Hasil dari 227,88 : 9 adalah . . . .
a. 25,30 b. 25,31 c. 25,32 d. 25,33
2 3
13. Hasil dari x adalah . . . .
5 8
2 3 4 5
a. b. c. d.
20 20 20 20
14. Hasil dari 0,58 - 0,17 + 0,22 = . . . .
a. 0,61 b. 0,62 c. 0,63 d. 0,64
15. Hasil dari 87,5% - 33% - 12% = . . . .
a. 41,5% b. 42,5% c. 43,5% d. 44,5%
16. Hasil dari 0,24 x 1,67 = . . . .
a. 0,3008 b. 0,4008 c. 0,5008 d. 0,6008
17. Hasil dari 20% x 30% = . . . .
a. 3% b. 6% c. 9% d. 12%
18. Hasil dari 0,35 x 5 = . . . .
a. 1,55 b. 1,65 c. 1,75 d. 1,85
19. Umur kakak dan umur ayah 2 : 5, jika umur ayah 40 tahun, umur kakak adalah....
a. 12 tahun b. 14 tahun c. 16 tahun d. 18 tahun
20. Dibawah ini adalah bentuk perbandingan, kecuali . . . .
a. Kalimat b. Pembagian c. Simbol d. Pecahan

II. Isilah titik-titik dibawah ini dengan jawaban yang benar, baik, dan tepat !

21. Bentuk persen dari 0,9 adalah . . . .


15 8
22. Hasil dari - adalah . . . .
4 12
23. Bentuk pecahan biasa dari 70% adalah . . . .
5 3
24. Hasil dari 4 + 6 adalah . . . .
8 5
25. Hasil dari 12,896 + 3,79 adalah . . . .
15 13
26. ... tanda yang tepat untuk mengisi titik-titik tersebut adalah . . . .
21 19
32
27. Bentuk sederhana dari adalah . . . .
56
Perhatikan tabel berikut untuk menjawab soal nomor 28 – 31 !

STATUS PELAJAR PERSENTASE


TK 7,7%
SD 12,5%
SMP 22,7%
SMA 26,35%
MAHASISWA 33,25%
28. Jumlah persentase seluruh pelajar adalah . . . .
29. Persentase pelajar dari jenjang SD hingga SMA adalah . . . .
30. Selisih persentase pelajar SMA dan SMP adalah . . . .
31. Persentase pelajar yang bukan mahasiswa adalah . . . .
Perhatikan soal cerita berikut untuk menjawab soal nomor 32 – 35 !
Kelas VI SDIT INSAN MULIA terdiri atas 54 siswa. Suatu hari mereka merencanakan
untuk melakukan kunjungan wisata. Sebanyak 14 siswa ingin pergi ke Bandung, 10 siswa
ingin pergi ke Solo, 18 siswa ingin pergi ke Yogyakarta, dan sisanya ingin pergi ke Surabaya.
32. Perbandingan banyaknya siswa yang ingin pergi ke Bandung terhadap jumlah seluruh siswa
adalah . . . .
33. Perbandingan banyaknya siswa yang ingin pergi ke Solo terhadap jumlah seluruh siswa
adalah . . . .
34. Perbandingan banyaknya siswa yang ingin pergi ke Yogyakarta terhadap jumlah seluruh
siswa adalah . . . .
35. Perbandingan banyaknya siswa yang ingin pergi ke Surabaya terhadap jumlah seluruh siswa
adalah . . . .

III. Jawablah pertanyaan berikut dengan jawaban yang baik dan benar !
5
36. Andhika berjalan menuju rumah Dendi sejauh km. Kemudian Andhika melanjutkan
10
8
perjalanan nya menuju toko buah sejauh km. Berapa kilometer jarak yang sudah ditempuh
4
oleh Andhika?
37. Hitunglah hasil penjumlahan dibawah ini !
a. 54,78 + 9,26 = . . . .
b. 345,65 + 38,9 = . . . .
c. 7,982 + 24,53 = . . . .
38. Dinda sangat senang membaca buku. Suatu hari Dinda pergi ke sebuah toko buku dan
membeli 5 buku puisi dan 8 buku novel. Dari cerita tersebut, tuliskan ke dalam 3 bentuk
perbandingan !
39. Didalam karang taruna disebuah desa, perbandingan antara remaja putra dan putri adalah 12 :
15. Jumlah seluruh remaja sebanyak 153 orang. Berapa banyak jumlah remaja putra ? Berapa
banyak jumlah remaja putri ?
40. Perbandingan antara buah mangga dan buah apel adalah 7 : 10. Mangga 9 buah lebih banyak.
Berapa jumlah buah mangga ? Berapa jumlah buah apel ?

Anda mungkin juga menyukai