Anda di halaman 1dari 5

UNIVERSITAS PRIMA NUSANTARA BUKITTINGGI

FAKULTAS KEBIDANAN PRODI PENDIDIKAN PROFESI BIDAN


Jalan Kusuma Bhakti No 99 Gulai bancah, Bukittinggi Telp. (0752) 6218242
website: http://upnb.ac.id email: univ.pnb@gmail.com

ASUHAN KEBIDANAN PADA IBU HAMIL FISIOLOGIS


DI PMB FIFI YANTI Z, STR. KEB.BD

Tanggal pengkajian : 29-12-2022 pukul 11.00 WIB


Tempat : PMB Fifi Yanti Z, STr. Keb.Bd
Oleh : Azia Nofa
UK : 22-23 minggu

(1) Data Subyektif


1. Identitas
Nama ibu : Ny. S Nama suami : Tn. R
Umur : 34 tahun Umur : 38 tahun
Agama : Islam Agama : Islam
Suku : Minang Suku : Minang
Pendidikan : SMP Pendidikan : SMP
Pekerjaan : IRT Pekerjaan : Pedagang
Alamat : Padang Luar
2. Keluhan utama
Ibu mengatakan ingin memeriksakan kehamilannya.
3. Riwayat menstruasi
Siklus (teratur/tidak) : Teratur, 28 hari
HPHT : 20-07-2022
TP : 27-04-2023
4. Riwayat obstetri lalu
Kehamilan Persalinan Anak Nifas
KB
Suami Anak Py
UK Pylt Penol Jenis Tem Pylt JK BB H/M ASI
ke ke lt
1 1 aterm bidan Spontan pmb Lk 3800 H 1 thn

1 2 INI
5. Riwayat kehamilan sekarang
Ini merupakan kunjungan ke 4 ibu ke PMB FIFI YANTI. Pada kunjungan
sebelumnya ibu mendapatkan konseling tentang kebutuhan nutrisi, istirahat, aktifitas,
pemeriksaan kehamilan, ketidaknyamanan yang mungkin terjadi selama hamil. Ibu
telah mendapatkan terapi berupa tablet Fe pada kunjungan sebelumnya. Ibu telah
melakukan pemeriksaan laboratorium pada tanggal 20-10-2022 hasilnya golongan
darah O dan Hb 11,5 gr%. Gerakan janin mulai dirasakan saat usia kehamilan 5
bulan dan sering bergerak sampai saat ini, ibu berencana melahirkan di PMB fifi
yanti.
6. Riwayat kesehatan ibu
Ibu tidak pernah menederita penyakit menular seperti TBC, Hepatitis, dan
HIV/AIDS, ibu mengatakan tidak pernah menderita penyakit menurun seperti asma
dan diabetes, ibu juga mengatakan tidak pernah mengidap penyakit menahun seperti
jantung dan paru-paru.
7. Riwayat kesehatan keluarga
Ibu mengatakan dalam keluarganya maupun keluarga suami tidak memiliki riwayat
penyakit menurun dan menahun seperti asma, diabetes, jantung, paru-paru dan ginjal.
8. Data fungsional kesehatan
Nutrisi : Ibu mengatakan makan 3-4 x sehari dengan porsi sedang, berupa
nasi, lauk, dan sayuran. Sering makan gorengan untuk cemilan.
Minum 6-7 gelas sehari, tidak ada keluhan.
Eliminasi : BAK 6-7 kali sehari, BAB 1 kali sehari, tidak ada keluhan.
Aktivitas : Ibu melakukan pekerjaan rumah tangga seperti biasanya.
Istirahat : Ibu mengatakan tidur siang 1-2 jam dan tidur malam 6-7 jam
Seksual : Ibu mengatakan melakukan hubungan seksual 1 kali seminggu.
Kebiasaan : Tidak ada kebiasaan yang membahayakan bagi ibu dan kehamilan
nya, dirumah ibu juga tidak ada memelihara hewan apa pun.
9. Riwayat psikososial budaya
Ibu mengatakan kehamilan direncanakan, suami dan keluarga juga menerima
kehamilan ini dengan bahagia, ibu megatakan tidak berharap dengan jenis kelamin
bayinya apapun jenis kelaminnya ibu tetap menerima anaknya, ibu mengatakan
hubungan dengan anggota keluarga lainnya baik, ibu mengatakan ada taat dalam
melaksanakan ibadah sehari-hari.
10. Rencana Persalinan
Golongan darah :O
Penolong : Bidan
Tempat : PMB “F”
Pendamping : suami
Calon donor : keluarga
(2) Data Obyektif
1. Pemeriksaan umum
- Keadaan umum : Baik
- Kesadaran : Compos Mentis
- Tanda Vital
TD terlentang : 120/70 mmHg
TD miring kiri : 110/60 mmHg
N : 81 x/m
RR : 20 x/m
- Berat badan
Sebelum hamil : 58 kg IMT prahamil: 22,7 (Normal)
Saat ini : 66 kg IMT saat ini: 25,8 (Obesitas)
- Tinggi badan : 160 cm
- Lila : 26 cm
2. Pemeriksaan fisik
Wajah : Bersih, tidak ada cloasma gravidarum, tidak pucat dan tidak
oedema.
Mata : Bersih, simetris, sclera putih, konjungtiva merah muda, tidak
ada kelainan.
Payudara : Bersih, simetris, pernafasan teratur, tidak ada benjolan, dan
putting susu menonjol.
Abdomen : Bersih, ada linea nigra, tidak ada strie gravidarum, dan tidak
ada bekas operasi.
Leopold I : TFU 2 jari dibawah pusat.
Ballotement +
Leopold II : Belum dapat dilakukan
Leopold III : Belum dapat dilakukan
Leopold IV : Belum dapat dilakukan
TFU : 18 cm
TBJ : 775 gram
DJJ : DJJ terdengar jelas di bagian linea nigra ibu,teratur,frekuensi
136x/menit
Genetalia : Bersih, tidak oedema, tidak ada varises, tidak ada
pembengkakan kelenjar bartholini, dan tidak ada luka
Ekstremitas : Bersih, simetris kiri dan kanan, tidak ada varises, dan tidak
oedema.
3. Pemeriksaan Laboratorium
Hb : tidak dilakukan
Albumin urine :-
Reduksi urine :-
(3) Analisis
a. Diagnose : G2P1000, UK 22-23 minggu, ballottement (+), KU ibu dan janin baik.
b. Masalah : tidak ada
c. Kebutuhan :
1) Informasi hasil pemeriksaan
2) Penkes :
- Nutrisi
- Tanda bahaya
3) Terapi
4) Kunjungan ulang
(4) Penatalaksanaan
1. Menginformasikan hasil pemeriksaan bahwa saat ini ibu dan janin yang dikandungnya
dalam keadaan baik.
R/Ibu merasa senang dengan informasi hasil pemeriksaan nya.
2. Memberikan penkes tentang :.
a. Nutrisi
Menganjurkan ibu untuk selalu mengkonsumsi makanan dengan gizi seimbang
yang berfungsi untuk pemenuhan nutrisi bagi dirinya dan janin yang dikandungnya
serta istirahat yang cukup.
R/Ibu bersedia untuk meningkatkan nutrisi.
b. Tanda bahaya
Tanda bahaya pada trimester II yaitu perdarahan vaginam, keputihan berbau dan
gatal, sakit waktu BAK, gerakan janin yang tidak dirasakan.
R/ibu dapat menyebutkan tanda bahaya seperti perdarahan vagina, keputihan
berbau, gerakan janin yang tidak dirasakan.
3. Memberikan tablet Fe 30 butir (diminum menjelang tidur menggunakan air putih,
hindari minum bersama teh, kopi dan susu),
“Ibu bersedia mengonsumsi suplemen sesuai dengan anjuran bidan.”
4. Mendiskusikan jadwal kunjungan ulang tanggal 30-01-2023 atau sewaktu-waktu jika
ada keluhan.
R/Ibu bersedia kunjungan ulang sesuai tanggal yang telah disepakati.

Ladang Laweh, 29 Desember 2022


Mahasiswa,

Azia Nofa
221004615901119

Mengetahui,
Pembimbing Akademik Pembimbing Klinik
UPN Bukittinggi PMB Fifi Yanti Z, STr. Keb.Bd

Lady Wizia, S. Keb, Bd Fifi Yanti Z, STr. Keb. Bd.

Anda mungkin juga menyukai