Anda di halaman 1dari 7

PROPOSAL

PERMOHONAN BANTUAN DANA


PEMBANGUNAN RUMAH GADANG
SUKU SUPANJANG ATOK SEN

JORONG KOTO TIMBULUN


NAGARI TIMBULUN
KECAMATAN TANJUNG GADANG
KABUPATEN SIJUNJUNG

TAHUN 2022
PEMERINTAHAN NAGARI TIMBULUN
KECAMATAN TANJUNG GADANG
KABUPATEN SIJUNJUNG
Alamat : Balai-balai Timbulun Kode Pos 27571
Nomor : 01/ Sk.spj/Timb-2022 Timbulun , 6 Desember 2022
Sifat : Penting Kepada
Lampiran : 1. ( Satu ) Rangkap Yth; Bapak Bupati Sijunjung
Perihal : Permohonan Bantuan Dana Di
Pembangunan Rumah Gadang
Muaro Sijunjung
Suku Supanjang Atok Sen.

Assalamu’alaikum. Wr. Wb
Sehubungan dengan keadaan Rumah Gadang Suku Supanjang Atok Sen
pada saat ini dalam proses Pembangunan yang sumber dananya berasal dari Swadaya
atau iyuran dari Cucu Kemenakan Suku Supanjang Atok Sen Yang jumlahnya sangat
terbatas, untuk Lancar dan suksesnya kelanjutan Pembangunan Rumah Gadang
tersebut Maka dari itu bersama ini kami bermohon Kepada Bapak Untuk Dapat
Kiranya membantu kami berupa Dana Untuk Pembangunan Rumah Gadang kami
tersebut , Sebagai Bahan pertimbangan Bagi Bapak Bersama ini Kami Lampirkan sbb:
1. Permohonan
2. Rencana Anggaran Biaya
3. Photo Bentuk Bangunan.
Demikianlah permohonan ini kami sampaikan kepada Bapak, semoga Bapak
dapat mempertimbangkannya dan atas bantuan serta perhatian Bapak kami ucapkan
terima kasih.

Di Ketahui Oleh :
CAMAT TANJUNG GADANG WALI NAGARI TIMBULUN

EMIL EVAN,S.STP EDI SUSANTO


Pembina IV/a
NIP.19811212 200012 1 002
KATA PENGANTAR

Terlebih dahulu marilah kita panjatkan puji dan syukur kehadirat Allah SWT yang telah
melimpahkan rahmat dan hidayahnya kepada kita semua, dimana sampai sekarang masih dalam sehat
walafiat amin ya rabbal alamin………………..
Kalau di izinkan Allah SWT kami Ninik Mamak Suku Supanjang Atok Sen bersama Cucu
Kemenakan akan merencanakan Lanjutan Pembangunan Rumah Gadang Suku Supanjang Atok Sen
yang saat ini sedang terbengkalai .
Proposal ini sudah kami susun dengan maksimal dan bantuan bantuan dari berbagai pihak
sehingga bisa memperlancar pembuatan proposal ini. Untuk itu kami menyampaikan banyak
terimakasih kepada semua pihak yang sudah ikut berkontribusi dalam pembuatan proposal ini.
Terlepas dari itu kami, menyadari seutuhnya bahwa masih jauh dari kata sempurna baik dari
segi susunan kalimat maupun tata bahasanya. Oleh karena itu, kami terbuka untuk menerima segala
masukan dan kritik yang bersifat membangun dari pembaca sehingga kami bisa melakukan perbaikan
proposal ini sehingga menjadi proposal yang baik dan benar.
Akhir kata kami mengucapkan semoga proposal ini tentang rumah gadang suku Supanjang
Atok Sen ini bisa memberi manfaat bagi kita semua.

Timbulun, Desember 2022


Wali Nagari Timbulun

EDI SUSANTO
1. Latar Belakang
Bagi Masyarakat Minangkabau Rumah Gadang bukanlah semata-mata sebagai tempat tinggal tetapi
Rumah Gadang merupakan lambang eksistensi keberadaan suatu kaum di bawah satu payung adat
yang di pimpin oleh seorang Ninik Mamak, adat istiadat yang mereka amalkan dalam kehidupan
sehari-harinya di paparkan melalui lambang dari seni bedah Rumah Gadang, Dalam upacara adat
Rumah Gadang sangat penting artinya. terutama dalam upacara adat ,Batagak Pangulu, Karena
Rumah Gadang merupakan suatu Lambang yang mengandung makna dan nilai-nilai Falsafat adat
Minang Kabau yang harus di amalkan dalam kehidupan sehari-hari, Jika suatu kaum tidak memiliki
Rumah Gadang , maka untuk melangsung upacara adat dan Batagak Panghulu akan di pinjam
Rumah Gadang Suku Lain yang masih ada pertalian adat, Karena itu Rumah Gadang memiliki arti
yang sangat penting bagi Masyarakat Minangkabau, sebagai tempat tinggal, tempat
bermusyawarah,tempat Upacara dan sebagai Lambang perwujudan nilai-nilai budaya Adat
Minangkabau.
2. Maksud dan Tujuan
a. Membantu dan melancarkan seluruh aktivitas dalam melaksanakan Acara Adat.
b. Memudahkan dalam kegiatan Pasukuan.

3. Fungsi
a. Sebagai Tempat Tinggal.
b. Sebagai Tempat Musyawarah.
c. Tempat Mengadakan Upacara Adat.
d. Tempat Acara Batagak pangulu.

4. Rencana Anggaran Biaya


No Uraian Jumlah Ket
1 Bahan dan Peralatan Rp. 43.663.750
2 Upah Tukang dan Pekerja Rp. 4.010.000
3 Honor dan Operasional Rp. 2.326.250
Jumlah Rp. 50..000.000
Rincian RAB Terlampir
FOTO DOKUMENTASI PEMBANGUNAN RUMAH GADANG
SUKU SUPANJANG ATOK SEN
5. Waktu pelaksanaan
Waktu pelaksanaan perbaikan Ruamh Gadang Supanjang Atok Sen jorong koto Timbulun
Nagari Timbulun Kecamatan Tanjung Gadang Kabupaten Sijunjung akan dimulai tahun
2023 setelah bantuan dana perbaikan rumah gadang terlealisasi dan sesuai dengan anggaran.

6. Bentuk Kegiatan
Rumah gadang merupakan suatu rumah adat di Sumatera Barat dan biasa disebut dengan
rumah gonjong atau rumah bagonjong karena bentuk atapnya bergonjong atau runcing,
sedangkan ruangan yang berjajar dari kiri kekanan disebut ruang, rumah yang berlanjar dua
disebut lipek pandan. Umumnya lipek pandan memakai dua gonjong. Rumah yang berlanjar
dua disebut balah bubuang. Sedangkan yang beronjong empat disebut dengan gajah
maharam. Maka dapat dilihat dari gambar rumah gadang supanjang Atok Sen merupakan
rumah gadang yang bergonjong Enam dan disebut Gajah Maharam.
Yang dibutuhkan rumah gadang supanjang Atok Sen adalah pembuatan Dinding,
Pemasangan instalasi listrik, pembuatan Loteng, serta perbaikan Suyok.

Penutup
Demikianlah Proposal ini kami buat dan ajukan dengan harapan dapat dipertimbangkan,
disikapi sebagaimana mestinya. Atas perhatian dan kebijaksanaan Bapak kami haturkan
terimakasih.

Wali Nagari Timbulun

EDI SUSANTO
SURAT KETERANGAN PENYERAHAN TANAH
DAN BANGUNAN RUMAH GADANG SUPANJANG ATOK SEN

Kami yang bertanda tangan :

I. Pihak Pertama
Nama : D.Datuk Bandaro Sati
Tempat /tgl Lahir : Timbulun/
Suku : Supanjang
Jenis Kelamin : Laki-laki
Alamat : Jorong Sibisir
Di sebut Pihak pertama (dalam hal ini bertindak atas Nama Kaum Suku Supanjang Nagari
Timbulun )

II. Pihak Kedua


Nama : EDI SUSANTO
Jabatan : Wali Nagari Timbulun
Alamat : Jorong Balai-balai Timbulun
( Bertindak Atas Nama Pemerintah Nagari Timbulun )

Pihak pertama telah menyerahkan sebidang tanah serta bangunan Rumah Gadang Supanjang Atok Sen
dengan Luas 8 X 12 M2 Kepada pihak kedua Pemerintah Nagari Timbulun untuk dijadikan asset
Pemerintahan Nagari timbulun yang terletak di Jorong Koto Timbulun dengan batasnya Sebagai
Berikut’
a. Sebelah Timur Berbatas dengan : Tanah Kaum Milik Suku Supanjang DT. Bandaro Sati
b. Sebelah utara Berbatas dengan : Tanah Kaum Milik Suku Supanjang DT. Bandaro Sati
c. Sebelah Barat Berbatas dengan : Jalan Nagari
d. Sebelah Selatan Berbatas dengan : Tanah Kaum Milik Suku Supanjang Panito Malin

Demikianlah surat keterangan ini kami buat dengan sebenarnya tanpa ada paksaan atau tekanan dari
pihak manapun juga dan agar dapat di pergunakan sebagaimana mestinya.

Di tetapkan di : Timbulun
Pada Tanggal : .. …….. 2023
Pihak Kedua Pihak Pertama
Yang Menerima Yang Menyerahkan
Wali Nagari Timbulun An. Kaum Suku Supanjang
Ninik Mamak/……… Suku Supanjang

EDI SUSANTO D.DT. BANDARO SATI

Menyetujui
Ahli Waris/Cucu Kemenakan Suku Supanjang Datuk Bandaro Sati

1. SAYUTI 1. ……………
2. H. NURMIN 2. …………….
3. M TAHIR Materai 3. …………….
4. ABU TANAM 10.000 4. …………….
5. DASWIR 5. …………….
0

Anda mungkin juga menyukai