Anda di halaman 1dari 5

SOAL UJI KOMPETENSI TAHAP (2)

IPS EKONOMI 2017

1. Perhatikan ilustrasi berikut!


Di kebun milik keluarga Maya bertebaran berbagai buah-buahan jatuh karena terlambat
memetik, seperti buah jambu air, jambu biji, jeruk dan lain-lain. Setiap hari Maya rajin
menyapu dan mengumpulkan buah-buahan tersebut. Zahra menceriterakan kepada Arka, dan
Arka tertarik untuk meminta buah-buahan busuk tersebut kepada Maya. Setiap hari Maya
menyerahkan buah-buahan tersebut kepada Arka. Dari hasil penelitian Arka, ternyata buah-
buahan busuk tersebut dapat diolah menjadi pupuk tanaman yang bekualitas. Selanjutnya
Safira ditugaskan untuk menjual pupuk produk Arka tersebut kepada para petani.

Berdasarkan ilustrasi tersebut, anak yang inovatif diperankan oleh ….


A. Arka
B. Maya
C. Zahra
D. Safira

2. Masyarakat Pontianak Kalimantan Barat dan di Riau Sumatra, mempunyai kebiasaan yang
mirip sama dengan masyarakat Pra-aksara pada masa Mesolitikum dalam membuka lahan
pertanian. Disadari atau tidak, bahwa tindakan tersebut berdampak pada berbagai aspek
kehidupan seperti kerusakan lingkungan, gangguan kesehatan, kelancaran distribusi barang
dll. Adapaun kesamaan kebiasaan yang dimaksud adalah ….
A. membabat hutan
B. membakar hutan
C. alih fungsi hutan
D. ladang berpindah

3. Di Pangkal Pinang dan Bangka Belitung terjadi eksploitasi pertambangang timah secara liar
dan tidak ada rehabilitasi lahan pasca eksploitasi. Dampak ekonomis yang dirasakan bagi para
petani adalah ….
A. jalan rusak
B. pernafasan terganggu
C. lahan produktif berkurang
D. harga hasil pertanian murah

4. Indonesia terletak antara 60 C dan 110 C dengan iklim yang sangat bersahabat, tidak
mengalami iklim ekstrim. Keunggulan dari kondisi demikian dalam menjalankan aktifitas
guna memenuhi kebutuhan adalah ….
A. kualitas hasil pertanian bagus
B. dapat beraktifitas sepanjang tahun
C. menggarap lahan pertanian secara manual
D. pembangunan infrastruktur berjalan lancar

5. Di daerah dataran tinggi wilayah Indonesia, tanahnya subur dan udaranya sejuk. Lahan yang
ada kebanyakan dimanfaatkan untuk pertanian rakyat dan dipenuhi bangunan tempat
peristirahatan, sehingga selain untuk pertanian lahan yang tersisa tertutup oleh bangunan
gedung dan jalan beraspal. Dampak negatif bagi masyarakat bagian hilir adalah ….
A. penginapan di perkotaan tidak laku
B. sulit mendapat pasokan air bersih
C. harga sayur-mayur sangat mahal
D. sering dilanda banjir
6. Hutan yang sangat cocok dikembangkan di daerah dataran rendah adalah hutan ….
A. jati
B. pinus
C. bakau
D. cemara

7. Mengharapkan harga murah dengan kualitas bagus merupakan prinsip ….


A. produksi
B. konsumsi
C. distribusi
D. pedagang

8. Yang menjadi permasalahan ekonomi adalah ….


A. kekurangan modal dan keahlian
B. pertumbuhan penduduk sangat tinggi
C. kualitas sumber daya manusia sangat rendah
D. kebutuhan tidak terbatas tetapi sumber kebutuhan sangat terbatas

9. Semakin bertambahnya waktu, dampak teori Malthus terhadap pertumbuhan ekonomi adalah
….
A. manusia semakin sejahtera
B. jumlah penduduk semakin banyak
C. tabungan masyarakat semakin banyak
D. manusia semakin kekurangan sumber kebutuhan

10. Perhatikan data skala permintaan dan penawaran berikut!


No Harga (P) Jumlah permintaan (Qd) Jumlah permintaan (Qs)
(Rp) (unit) (unit)
1 100 10 2
2 200 8 5
3 300 6 6
4 400 3 8
5 500 1 10

Berdasarkan data tersebut, harga pasar ditunjukkan pada kurva ….

11. Hubungan antara harga dengan penawaran adalah ….


A. jika harga naik akan diikuti jumlah barang yang diminta semakin sedikit
B. jika harga turun akan diikuti jumlah barang yang dijual semakin banyak
C. jika harga naik, didikuti jumlah barang yang dijual semakin banyak
D. jika harga turun jumlah barang yang diminta semakin banyak
12. Perhatikan ilustrasi berikut!
Pada tanggal 19 April 2017 harga 1 Kg cabe rawit Rp 50.000,00 dan jumlah permintaan 100
Kg, dan pada tanggal 20 April 2017, harga 1 Kg cabe rawit tetap Rp 50.000,00 dan jumlah
permintaan 120 Kg

Berdasarkan data ilustrasi tersebut, dapat digambarkan bentuk kurvanya adalah ….

13. Perhatikan data berikut!


P1 Rp 100.000,00 dan Q1 40 unit
P2 Rp 150.000,00 dan Q2 40 unit

Dari data tersebut, maka elastisitasnya adalah ….


A. E< 1
B. E = 0
C. E = 1
D. E >1

14. Perhatikan ilustrasi berikut!


Pada awal bulan April 2017, Hanimah menyusun daftar kebutuhan yang ingin dipenuhi
sebagai berikut:
(1) membeli tas *
(2) membeli sepatu *
(3) membeli baju batik *
(4) makan bersama teman-teman di Solaria *
(5) ikut merayakan HUT Taman Mini Indonesia -
(6) menengok keluarga di Yogyakarta *
(7) membeli laptop -
(8) membeli sepeda gunung -
(9) Wisata ke Jaktim Park 2, malang -
(10) wisata kuliner ke Bali
(11) wisata ke D. toba Sumatra utara
(12) pergi umroh
Sampai dengan tanggal 21 April 2017, yang sudah terpenuhi adalah:
membeli tas, membeli sepatu, membeli baju batik, makan di solaria bersama teman,
menengok keluarga di Yogyakarta. Adapun keinginan yang semestinya dapat dipenuhi tetapi
belum terlaksanakan adalah : ikut merayakan HUT Taman Mini Indonesia, membeli laptop,
membeli sepeda gunung dan wisata ke Jaktim Park 2 Malang.

Berdasrkan data tersebut, permintaan effektif ditunjukkan dengan nomor ….


A. (1), (2), (3), (4), (5) (6), (7), (8), (9) (10), (11), dan (12)
B. (1), (2), (3), (4), dan (6)
C. (5), (7), (8), dan (9)
D. (10), (11), dan (12)
15. Perhatikan ilustrasi berikut!
Pada awal bulan April 2017, Hanimah menyusun daftar kebutuhan yang ingin dipenuhi
sebagai berikut:
(1) membeli tas
(2) membeli sepatu
(3) membeli baju batik
(4) makan bersama teman-teman di Solaria
(5) ikut merayakan HUT Taman Mini Indonesia
(6) menengok keluarga di Yogyakarta
(7) membeli laptop
(8) membeli sepeda gunung
(9) Wisata ke Jaktim Park 2, malang
(10) wisata kuliner ke Bali
(11) wisata ke D. toba Sumatra utara
(12) pergi umroh
Sampai dengan tanggal 21 April 2017, yang sudah terpenuhi adalah:
membeli tas, membeli sepatu, membeli baju batik, makan di solaria bersama teman,
menengok keluarga di Yogyakarta. Adapun keinginan yang semestinya dapat dipenuhi
tetapibelum terlaksanakan adalah : ikut merayakan HUT Taman Mini Indonesia, membeli
laptop, membeli sepeda gunung dan wisata ke Jaktim Park 2 Malang.

Berdasrkan data tersebut, permintaan potensial ditunjukkan dengan nomor ….


A. (10), (11), dan (12)
B. (5), (7), (8), dan (9)
C. (1), (2), (3), (4), dan (6)
D. (1), (2), (3), (4), (5) (6), (7), (8), (9) (10), (11), dan (12)

16. Negara Kuwait mampu memproduksi minyak dengan biaya produksi sangat rendah yang
disebabkan oleh kondisi geografis yang sangat menguntungkan, yaitu terbuka dan tidak
memakan modal social besar serta cadangan minyak yang luar biasa, sehingga dapat
disedot/dieksplor hampir sepanjang masa tidak habis. Dengan keadaan demikian, menurut
teori ekonomi Kuwait akan memperoleh keuntungan ….
A. absolut
B. monopoli
C. sempurna
D. komporatif

17. Perhatikan data berikut!


1. Pendapatan neto ke luar negeri Rp 3.500.000,00
2. GNP (Gross National Product) Rp 61.500.000,00
3. Penyusutan barang modal Rp 4.000.000,00
4. NNP (Net National Product) Rp 57.500.000,00

Berdasarkan data tersebut, besarnya GDP (Gross Domestic Product) adalah ….


A. Rp 65.000.000,00
B. Rp 69.000.000,00
C. Rp 123.000.000,00
D. Rp 126.500.000,00
18. Perhatikan data berikut!
1. GNP (Gross National Product) Rp 61.500.000,00
2. NNP (Net National Product) Rp 57.500.000,00
3. Pajak tak langsung Rp 2.500.000,00

Berdasarkan data tersebut, besarnya NNI (Net National Income) adalah ….


A. Rp 55.000.000,00
B. Rp 60.000.000,00
C. Rp 119.000.000,00
D. Rp 121.500.000,00

19. Perhatikan data berikut!


1. NNI (Net National Income) Rp 55.000.000,00
2. Laba yang ditahan Rp 6.500.000,00
3. Dana jaminan sosial Rp 7.300.000,00

Berdasarkan data tersebut, besarnya PI (Personal Income) adalah ….


A. Rp 68.800.000,00
B. Rp 61.500.000,00
C. Rp 48.500.000,00
D. Rp 41.200.000,00

20. Usaha untuk meningkatkan pendapatan perkapita dilakukan dengan berbagai usaha, yaitu …
A. Meningkatkan pembangunan dan menekan pertumbuhan penduduk.
B. Merubah struktur ekonomi dan memberi insentif bagi ibu melahirkan.
C. Menekan jumlah penduduk meskipun pendapatan masyarakat menurun.
D. Meningkatkan penghasilan masyarakat dan pertumbuhan penduduk yang tinggi.

Anda mungkin juga menyukai