Anda di halaman 1dari 6

DINAS KESEHATAN KABUPATEN AGAM

UPTD PUSKESMAS PAKAN KAMIS


Alamat : Jl. Syekh Nurdin Pakan Kamis Kec. Tilatang Kamang telp.(0752) 7446313

KEPUTUSAN KEPALA UPTD PUSKESMAS PAKAN KAMIS


NOMOR : /SK/ / /2022

TENTANG
KEBIJAKAN IDENTIFIKASI KEBUTUHAN DAN HARAPAN
SASARAN/MASYARAKAT PUSKESMAS PAKAN KAMIS

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

KEPALA PUSKESMAS PAKAN KAMIS,

Menimbang : a. bahwa berdasarkan Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 44


tahun 2016 tentang Manajemen Puskesmas dimana dalam
penyelenggaraan Puskesmas memerlukan suatu
perencanaan yang melibatkan peran serta masyarakat
dengan melakukan identifikasi kebutuhan dan harapan
sasaran/ masyarakat melalui kegiatan survei mawas diri,
mengelola kotak saran, rapat lintas sektor serta pengaduan
langsung dari masyarakat pada saat pelaksanaan kegiatan
Upaya Kesehatan Masyarakat;
b. bahwa Survei kegiatan Upaya Kesehatan Masyarakat adalah
kegiatan untuk mengenali keadaan dan masalah yang
dihadapi masyarakat serta potensi yang dimiliki masyarakat
untuk mengatasi masalah tersebut melalui peran aktif serta
upaya perbaikan sesuai dengan kewewenangannya;
c. berdasarkan pertimbangan sebagaimana pada huruf a dan b
tersebut maka disusun Identifikasi Kebutuhan dan Harapan
sasaran/ Masyarakat pada Upaya Kesehatan Masyarakat di
UPTD Puskesmas Pakan Kamis Tahun 2022 perlu
ditetapkan dalam suatu Keputusan.

Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan


(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2009 Nomor
144, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia
Nomor 5063);
2. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 43 Tahun 2019 Tentang
Pusat Kesehatan Masyarakat (Berita Negara Republik
Indonesia Tahun 2019 Nomor 1335);
3. Peraturan Menteri Kesehatan RI Nomor 44 tahun 2016
tentang Manajemen Puskesmas (Berita Negara Republik
Indonesia Tahun 2016 Nomor 1423);
4. Peraturan Menteri Kesehatan RI Nomor 39 Th 2016 tentang
Pedoman Penyelenggaraan Program Indonesia Sehat
dengan Pendekatan Keluarga (Berita Negara Republik
Indonesia Tahun 2016 Nomor 1223);
5. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 46 Tahun 2015 Tentang
Akreditasi Puskesmas,Klinik Pratama, Tempat Praktik
Mandiri Dokter dan Tempat Praktik Mandiri Dokter Gigi
(Berita Negara Republik Indonesia Tahun 2015 Nomor 1049):

MEMUTUSKAN

KEPUTUSAN KEPALA UPTD PUSKESMAS PAKAN KAMIS


Menetapkan : TENTANG KEBIJAKAN IDENTIFIKASI KEBUTUHAN DAN
HARAPAN SASARAN/MASYARAKAT PUSKESMAS PAKAN
KAMIS
Kesatu : Pelaksanaan Identifikasi kebutuhan dan harapan sasaran/
masyarakat sebagaimana tercantum dalam lampiran 1 yang
merupakan bagian tidak terpisahkan dari Keputusan ini.

Kedua : Pelaksanaan Identifikasi kebutuhan dan harapan sasaran/


masyarakat dilaksanakan oleh tim sebagaimana tercantum
dalam lampiran 2 yang merupakan bagian tidak terpisahkan
dari Keputusan ini.

Ketiga : Keputusan ini berlaku mulai tanggal ditetapkan. Apabila


dikemudian hari ternyata terdapat kekeliruan dalam penetapan
Keputusan ini, akan ditinjau dan diadakan perubahan
seperlunya.

Ditetapkan di : Pakan Kamis


Pada tanggal : 2022

KEPALA UPTD PUSKESMAS PAKAN KAMIS,

MARLINY

Lampiran
Surat Keputusan Kepala UPTD Puskesmas Pakan
Kamis Nomor : /SK/ /I/2022 Tentang Kebijakan
Identifikasi Kebutuhan dan Harapan
Sasaran/Masyarakat

KEBIJAKAN IDENTIFIKASI KEBUTUHAN DAN HARAPAN SASARAN/


MASYARAKAT DI UPTD PUSKESMAS PAKAN KAMIS TAHUN 2022
1 Penanggungjawab Upaya Kesehatan Masyarakat (UKM) melakukan pertemuan
dengan penanggungjawab program UKM membahas perencanaan identifikasi
kebutuhan dan harapan masyarakat terhadap pelaksanaan Upaya Kesehatan
masyarakat.
2. Penanggungjawab UKM dan penanggungjawab program melaksanakan kegiatan
idetifikasi kebutuhan dan harapan masyarakat dilaksanakan melalui kegiatan
survey, kotak saran dan angket pelaksanaan kegiatan program serta hasil tatap
muka dengan masyarakat di wilayah bina UPTD Puskesmas Pakan Kamis.
3. Penanggungjawab UKM dan program menyusun Instrumen identifikasi kebutuhan
dan harapan sasaran/ masyarakat disusun berdasarkan permasalahan yang ada
di masyarakat sesuai dengan capaian kinerja UKM pada masing- masing
program.
4. Kepala Puskesmas, Penanggungjawab UKM dan program membentuk Tim yang
akan melaksanakan identifikasi kebutuhan dan harapan sasaran/masyarakat.
5. Tim Menyepakati pelaksanaan identifikasi kebutuhan dan harapan sasaran/
masyarakat.
6. Tim menyampaikan informasi kegiatan identifikasi kebutuhan dan harapan
sasaran/ masyarakat kepada Lintas sektoral wilayah bina UPTD Puskesmas
Pakan Kamis.
7. Tim melibatkan lintas sektoral dan masyarakat di wilayah bina untuk melakukan
identifikasi kebutuhan dan harapan sasaran/ masyarakat.
8. Tim Menganalisis hasil identifikasi kebutuhan dan harapan sasaran/masyarakat
berdasarkan penyebab masalah yang ditemui.
9. Tim Memprioritaskan permasalahan berdasarkan tehnik penyusunan prioritas
masalah (USG).

10.Tim Membuat rencana tindak lanjut dalam penyelesaian permsalahan yang


ditemui
11.Tim Membuat Laporan hasil kegiatan dan menyampaikan kepada tim
perencanaan Puskesmas.
Ditetapkan di : Pakan Kamis
Pada tanggal : 2022
KEPALA PUSKESMAS PAKAN KAMIS,

MARLINY

Lampiran II
Surat Keputusan Kepala UPTD Puskesmas
Pakan Kamis Nomor : /SK/ /I/2022
Tentang Kebijakan Identifikasi Kebutuhan
dan Harapan Sasaran/Masyarakat

TIM IDENTIFIKASI KEBUTUHAN DAN HARAPAN SASARAN/MASYARAKAT

No Tugas dan tanggung jawab Nama penanggungjawab


1 Penanggung jawab Kepala UPTD Puskesmas Pakan Kamis
Ketua Ainil Mansur, AMK
Sekretaris Dewi Amalia,SKM
Tim 1 :penanggungjawab SMD
Ketua : Yaznida Yazid A.Md.Keb
Anggota : drg.Rini Ekawati
: Citra Dewi A.Md.keb
: Ns.Enny Deswarti,S.Kep
: Ns.Ruqowiyah Tanjung,S.kep
: Semua bidan desa
Tim 2 :penanggungjawab Kotak saran
Ketua : Yuli Yanti,S.Kep
Anggota : Febrianti,S.Kep
: Semua bidan desa
Tim 3 :penanggungjawab rapat lintas
sektor
Ketua : Delima Suci Alyani,SKM
Anggota : Dewi Amalia,SKM
: Yulia Rahma Putri,Amd.Kes
: Yeza Eka Putri,SKM
Tim 4 :Penanggungjawab pangaduan :
langsung
Ketua : dr.Deni Saputra
Anggota : Ns.Emrina Emran,S.Kep
: Yuli Yanti,S.Kep
: Ns.Ruqowiyah Tanjung,S.Kep
: Mildawati,Str.Keb

Ditetapkan di : Pakan Kamis


Pada tanggal : 2022
KEPALA PUSKESMAS PAKAN KAMIS,

MARLINY

Anda mungkin juga menyukai