Anda di halaman 1dari 5

LAPORAN PELAKSANAAN KEGIATAN

Dr. Haifa Az Zahra

RSUD dr. SLAMET GARUT


BULAN JUNI 2023
LAPORAN PELAKSANAAN KEGIATAN

RSUD DR SLAMET GARUT


BULAN JUNI 2023

I. Pendahuluan

1.1 Latar Belakang


Kesehatan sebagai salah satu unsur kesejahteraan umum harus diwujudkan melalui
berbagai upaya kesehatan dalam rangkaian pembangunan kesehatan secara
menyeluruh dan terpadu yang didukung oleh suatu sistem kesehatan nasional
sebagaimana tercantum dalam Pembukaan Undang – Undang Dasar Negara
Republik Indonesia Tahun 1945 adalah melindungi segenap bangsa Indonesia dan
seluruh tumpah darah Indonesia dan untuk memajukan kesejahteraan umum,
mencerdaskan kehidupan bangsa, dan ikut melaksanakan ketertiban dunia yang
berdasarkan kemerdekaan, perdamaian abadi, dan keadilan sosial.

Rumah Sakit sebagai salah satu fasilitas pelayanan kesehatan merupakan bagian dari
sumber daya kesehatan yang sangat diperlukan dalam mendukung penyelenggaraan
upaya kesehatan.
Menurut Undang-Undang Nomor 44 Tahun 2009 tentang Rumah Sakit yang dimaksud
dengan:
a. Rumah Sakit adalah institusi pelayanan kesehatan yang menyelenggarakan
pelayanan kesehatan perorangan secara paripurna yang menyediakan pelayanan rawat
inap, rawat jalan, dan gawat darurat.

b. Gawat Darurat adalah keadaan klinis pasien yang membutuhkan tindakan


medis segera guna penyelamatan nyawa dan pencegahan kecacatan lebih lanjut.

Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 3 tahun 2020 tentang


Klasifikasi dan Perizinan Rumah Sakit menjelaskan bahwa pelayanan kesehatan
yang diberikan oleh Rumah Sakit Umum paling sedikit terdiri atas pelayanan medik
dan penunjang medik, pelayanan keperawatan dan kebidanan dan pelayanan
nonmedik. Dimana sesuai pasal 8 disebutkan bahwa pelayanan medik dan
penunjang medik terdiri atas pelayanan medik umum, spesialis dan subspesialis.
Pelayanan medik umum berupa pelayanan medik dasar.
1.2 Landasan Hukum
1. Undang-undang Nomor 29 Tahun 2004 tentang Praktik Kedokteran
(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2004 Nomor 116,
Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4431);
2. Undang-Undang Nomor 36 tahun 2009 tentang Kesehatan (Lembaran
Negara Republik Indonesia Tahun 2009 Nomor 144, Tambahan
Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5063);
3. Peraturan Pemerintah Nomor 32 Tahun 1996 tentang Tenaga Kesehatan
(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 1996 Nomor 49, Tambahan
Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 3637);
4. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 290/Menkes/Per/III/2008 tentang
Persetujuan Tindakan Kedokteran
5. Peraturan Bupati Garut Nomor 173 Tahun 2013 Tentang Standar
Pelayanan Minimal Bidang Kesehatan Di Rumah Sakit Umum Daerah dr.
Slamet Garut Dengan Status Pola Pengelolaan Keuangan Badan Layanan
Umum Daerah (PPK - BLUD) penuh (Berita Daerah Kabupaten Garut
Tahun 2013)
6. Peraturan Bupati Garut Nomor 108 Tahun2020 tentang Tugas Pokok,
Fungsi Dan Tata Kerja RumahSakit Umum Daerah dr. Slamet Garut
Dengan Status Pola PengelolaanKeuangan Badan Layanan Umum
Daerah Penuh (Berita Daerah Kabupaten Garut Tahun 2020)

1.3 Tujuan

Tujuan Jangka Panjang :


Terselenggaranya pelayanan medik secara optimal sesuai visi dan misi
RSUD dr.Slamet Garut

Tujuan Jangka Pendek :


Sebagai acuan untuk melaksanakan prioritas program sesuai dengan
rencana strategis rumah sakit.
Tercukupinya SDM dengan kualifikasi sesuai standar
II. Kegiatan yang dilaksanakan
Kegiatan yang dilaksanakan dalam pelaporan bulan Juni 2023 sebagai
berikut :

Hasil yang di Capai

Pelayanan terhadap Masyarakat yang sedang dilaksanakan pada bulan Juni 2023
dapat di sampaikan sebagai berikut :

1. Jumlah Pasien yang Dilayani

No Bulan Jumlah Pasien yang


Dilayani
1. Mei 128 pasien

III. Penutup
Demikian laporan pelaksanaan kegiatan RSUD dr. Slamet Garut bulan Juni
Tahun 2023. Besar harapan laporan ini dapat bermanfaat bagi perbaikan kinerja
dan pencapaian program Rumah Sakit pada khususnya dan pencapaian visi, misi
dan program pembangunan di Kabupaten Garut pada umumnya.

Garut, 30 Juni 2023

dr. Haifa Az Zahra


NIP 199507072022032021

Anda mungkin juga menyukai