Anda di halaman 1dari 41

COVER BUKU KEGIATAN RAMADHAN

1444 H
Daftar Isi

Daftar Isi

Prakata Panitia

Susunan Panitia Pesantren Kilat Ramadhan 1444 H

Pre test

BAB I

BAB II

BAB III

BAB IV

Agenda Pesantren Kilat Ramadhan

SKU

Acara Pembukaan

Acara Penutupan

Catatan

1
@doc.Pesantren Kilat Ramadhan 1444 H, SDN..........................
Prakata Panitia
Assalamu’alaikum Wr. Wb.

Puji Syukur kehadirat Allah SWT, atas limpahan nikmat serta karunia-Nya yang berlipat
ganda terutama nikmat Iman dan Islam, sehingga kita dapat melaksanakan ibadah di bulan suci
Ramadhan 1444 Hijriyah ini dengan hati ikhlas dan penuh harapan terhadap Ridho Allah SWT.
Sholawat dan salam semoga senantiasa terlimpah curahkan kepada junjungan kita, Nabi Besar
Muhammad SAW yang dengan bimbingan Beliau kita dapat merasakan manisnya Iman.
Alhamdulillah Allah masih mengijinkan kita untuk bertemu kembali dengan bulan suci
Ramadhan. Bulan yang mulia dan penuh dengan maghfiroh ini merupakan bulan yang khusus
disediakan olah Allah SWT bagi kita umat Muhammad untuk berlomba – lomba menabung amal
ibadah bagi kehidupan kita di dunia maupun di akhirat. Sebagaimana sabda Nabi bahwa sepertiga
Ramadhan adalah rahmat, sepertiga lainnya maghfiroh dan sepertiga terakhir adalah pembebasan
dari api neraka. Sungguh ini semua merupakan keberuntungan bagi umat Islam.
Akan tetapi umat Islam yang lalai maka akan merugilah mereka karena telah membiarkan
bulan ramadhan ini berlalu tanpa adanya peningkatan amal ibadah. Oleh sebab itu marilah kita
semua, wahai Umat Muhammad untuk menyambut Ramadhan ini dengan senantiasa
meningkatkan kualitas dan kuantitas amal ibadah kita.
Dalam rangka menghidupkan bulan suci Ramadhan ini maka SDN .................................... pada
tahun ini menyelenggarakan Pesantren Kilat Ramadhan, yang Insya Allah dengan kegiatan tersebut
akan terwujud tujuan dapat melatih siswa – siswi peserta PKR untuk dapat meningkatkan kualitas
ibadah sehari hari, menanamkan makna dan nilai – nilai ibadah dalam kehidupan, mendidik anak
untuk senantiasa mentauladani akhlaq dan ibadah Rasulullah, mengenalkan amalan – amalan
sunnah Ramadhan dan melatih anak mandiri dan percaya diri menghadapi hidup dan kehidupan.
Akan tetapi dengan waktu yang sangat terbatas ini tentunya sulit bagi para siswa siswi SDN
.................................... untuk dapat menyerap semua materi yang diberikan. Oleh sebab itu kami Guru
Pendidikan Agama Islam di SDN .................................... Pagi bekerjasama dengan seluruh Dewan Guru
selaku pelaksana akan berusaha dengan sepenuh hati agar tujuan yang mulia ini dapat kita capai
minimal 80 %.
Akhirnya segenap Dewan Guru berdo’a dan berharap semoga kegiatan Pesantren Kilat
Ramadhan SDN .................................... ini dapat berjalan dengan baik dan lancar sehingga tujuan –
tujuan yang ingin dicapai didalamnya dapat terealisasi dengan sukses. Amin.

Billahittaufik Wal Hidayah,


Wassalamu’alaikum Wr. Wb.

Jakarta, .... Maret 2023


Panitia ....................................
Ketua

....................................

2
@doc.Pesantren Kilat Ramadhan 1444 H, SDN..........................
SUSUNAN PANITIA PELAKSANA
KEGIATAN PESANTREN KILAT RAMADHAN
1444 H

Penasehat : ....................................
Pembina : ....................................
....................................
Penanggung Jawab : ....................................
Ketua Pelaksana : ....................................
Sekretaris : ....................................
Bendahara : ....................................

Anggota :
1. ....................................
2. ....................................
3. ....................................
4. ....................................
5. ....................................
6. ....................................
7. ....................................
8. ....................................
9. ....................................
10. ....................................
11. ....................................

3
@doc.Pesantren Kilat Ramadhan 1444 H, SDN..........................
PRE TEST
PESANTREN KILAT RAMADHAN 1444 H

1. Dalam beriman kepada Allah kita mengenal bahwa Allah itu Maha Pemberi ...
a. Al Khaliq c. Ar Raqib
b. Al Malik d. Ar Razaq
2. Ayat yang menjelaskan bahwa Allah menciptakan jin dan manusia hanya untuk
menyembah kepada – Nya adalah surat ...
a. An Nahl ayat 36 c. Az Zariyat ayat 56
b. Al Baqarah ayat 256 d. Al Kafirun ayat 6

3. Orang yang beribadah kepada selain Allah termasuk dosa yang paling besar sebab di a telah
menjadi orang ...
a. munafik c. Musafiq
b. musyrik d. Murtad
4. Salah satu bentuk perbuatan syirik kecil adalah riya’. Hal ini disebabkan karena ...
a. seseorang beramal karena ingin masuk surga
b. seseorang beramal karena ingin dilihat Allah SWT
c. seseorang beramal karena ingin dilihat dan dipuji orang lain
d. seseorang beramal karena ingin mendapat ridho – Nya
5. Orang yang tidak mempercayai akan adanya kebangkitan dari kubur adalah termasuk
orang ...
a. kafir c. Fasiq
b. musyrik d. Zalim
6. Dibawah ini adalah ayat – ayat yang menceritakan tentang hari akhir, kecuali ...
a. QS Az Zalzalah c. QS Al Qari’ah
b. QS Al Wa’qiah d. QS Al Kautsar
7. Hari dimana manusia dibangkitkan dari alam kubur setelah peristiwa kiamat
dinamakan ...
a. yaumul Hisab c. yaumul Ba’as
b. yaumul Mahsyar d. yaumul Mizan
8. Percaya kepada ketentuan dan kepastian Allah adalah termasuk rukun iman yang ke …
a. 6 c. 4
b. 5 d. 3
9. Orang yang selalu berikhtiar dengan sungguh – sungguh dan berdo’a dengan khusyu,
sedangkan hasil usahanya dipasrahkan kepada Allah dinamakan orang yang …
a. tawaddu c. tadabbur
b. tafakkur d. tawakkal
10. Di bawah ini adalah bukti orang yang beriman kepada Qada’ dan Qadar kecuali …
a. seorang pedagang yang pagi – pagi membuka toko seraya
berdo’a : Ya Allah berilah aku rezeki
b. seorang murid yang membaca buku seraya
berdo’a : Ya Allah tambahilah ilmuku
c. seorang pasien yang meminum obat seraya
berdo’a : Ya Allah sembuhkanlah sakitku
d. seorang musafir yang berjalan di tengah jalan raya seraya berdo’a
: Ya Allah hidup dan matiku ada di tangan – Mu
4
@doc.Pesantren Kilat Ramadhan 1444 H, SDN..........................
11. Sedekah hukumnya ...
a. wajib c. mubah
b. sunah d. makruh

12. Pemberian Cuma-Cuma disebut ...


a. wakaf c. hadiah
b. infaq d. hibah

13. Wakaf adalah pemberian yang bersifat ...


a. Kekal c. lama
b. Mengikat d. bersyarat

14.

Hadist tersebut menerangkan bahwa sedekah berfungsi untuk ...


a. meringankan beban penderitaan orang lain
b. mempererat hubungan persaudaraan
c. menolak bencana / bahaya
d. menghilangkan sifat kikir, pelit dan bakhil

15. Niat bersedekah samata – mata karena Allah disebut ...


a. Mulia c. ikhlas
b. Baik d. halal

16. Membayar zakat hukumnya ...


a. Wajib c. mubah
b. Sunah d. makruh

17. Sedekah lebih utama diberikan kepada ...


a. Teman yang membutuhkan c. tetangga yang membutuhkan
b. Saudara yang membutuhkan d. sahabat yang membutuhkan

18. Berikut ini merupakan manfaat sedekah kecuali ...


a. meringankan beban penderitaan saudara
b. menghilangkan sifat kikir
c. mendapatkan keberkahan
d. mendapat banyak teman

19. Pemberian yang sifatnya pamer disebut ...


a. sombong c. kikir
b. riya’ d. bakhil

20. Apabila manusia telah meninggal dunia, maka terputuslah semua amal perbuatannya,
kecuali 3 perkara. Dibawah ini yang tidak mengalirkan pahala bagi orang yang sudah
meninggal yaitu ...
a. sedekah jariah
b. harta yang berlimpah
c. ilmu yang bermanfaat
d. anak sholeh yang mendoakan orang tua

5
@doc.Pesantren Kilat Ramadhan 1444 H, SDN..........................
21. Perintah Luqman yang pertama kepada anaknya dalam surat Luqman adalah ...
a. berbuat baik kepada ibu bapak
b. mendirikan shalat
c. tidak menyekutukan Allah
d. tidak sombong

22. Tujuan Allah mengutus Nabi Muhammad SAW ke dunia adalah untuk
menyempurnakan ...
a. akhlak c. Al Qur’an
b. hidup d. islam

23. Perbuatan yang bukan termasuk ke dalam perbuatan akhlaqul karimah kepada Allah
adalah ...
a. mengenali – Nya dengan baik dan benar
b. mentaati perintah – Nya
c. meninggalkan yang dilarang – Nya
d. menyekutukan – Nya

24. Perbuatan yang bukan termasuk ke dalam perbuatan akhlaqul karimah kepada
manusia adalah ...
a. mangikuti jejak rosul c. menghina orang lain
b. berbakti kepada orang tua d. menghormati yang lebih tua

25. Nabi Muhammad melarang pasukannya untuk menghancurkan tumbuh – tumbuhan


yang mereka temukan. Hal ini terjadi dalam peristiwa ...
a. perang badar c. perang uhud
b. fathul makkah d. perang jamal

26. Selain berakhlaqul karimah kepada Allah dan sesama manusia, kita juga diperintahkan
untuk berakhlaqul karimah kepada ...
a. setan c. jin
b. iblis d. alam dan lingkungan

27. Penghambaan diri secara total dan menyeluruh kepada Allah merupakan prinsip dari
...
a. akhlaqul karimah kepada manusia
b. akhlaqul karimah kepada malaikat
c. akhlaqul karimah kepada Allah
d. akhlaqul karimah kepada alam dan lingkungan

28. Mengikuti jejak Rasul berarti menempatkan posisi beliau sebagai manusia pilihan
Allah dan termasuk di dalamnya adalah mentaati segala perintah – Nya. Hal ini sesuai
dengan firman Allah surat ...
a. Al Hasyr : 7 c. At Taubah : 5
b. Luqman : 12 d. Ar Rahman : 8

29. Dalam surat Luqman : 19 dijelaskan bahwa luqman mengajarkan kepada anaknya
supaya berbicara dengan lunak / lemah lembut karena seburuk – buruknya suara
ialah suara ...
a. kerbau c. keledai
b. ayam d. Burung
6
@doc.Pesantren Kilat Ramadhan 1444 H, SDN..........................
30. Jika ada orang tua memaksa anaknya untuk menyekutukan Allah, maka yang harus
dilakukan anak tersebut adalah ...
a. mengikuti perintah mereka
b. menolak dengan cara yang halus dan tetap menghormati mereka
c. memusuhi mereka
d. meninggalkan mereka

31. Juraij adalah orang Bani Israil yang taat beribadah, tetapi do’anya tertolak oleh Allah
karena ...
a. menyepelekan ibunya c. do’anya tidak dikabulkan
b. hormat terhadap ibunya d. Allah sangat menyanyanginya

32. Al Qomah adalah sahabat Nabi yang rajin beribadah, tetapi pada saat akan meninggal
ruhnya sulit keluar dari jasadnya, karena ...
a. ramah terhadap orang tuanya c. sakit keras
b. menyakiti hati orang tuanya d. punya ilmu kebal

33. Kerelaan Allah tergantung dari kerelaan ...


a. diri sendiri c. orang tuanya
b. teman d. gurunya

34. Sahabat Nabi pernah bertanya ” siapa dulu orang tua kita yang harus dihormati ?”
Jawab Rasulullah, ” Ibumu, Ibumu, Ibumu, sampai 3 kali baru kemudian bapakmu ”. Ini
menandakan bahwa surga itu ada di bawah ...
a. Bumi c. telapak kaki ibu
b. telapak kaki ayah d. telapak kakinya sendiri

35. Untuk meluluhkan hati ibu Al Qomah, Rasulullah memerintahkan untuk ...
a. membakar Al Qomah c. mengubur hidup – hidup
b. memaksa membunuh ibunya d. membujuk ibunya agar marah

36. Karena mengecewakan ibunya setiap kali dipanggil, Juraij akhirnya dipermalukan oleh
...
a. temannya c. tetangganya
b. wanita pelacur d. kepala kampungnya

37. Kasih anak sepanjang galah, kasih ibu sepanjang ...


a. hari c. jalan
b. galah d. waktu

38. Setelah Al Qomah mendapat maaf dari ibunya, maka Al Qomah dapat meninggal
dengan ...
a. husnul khatimah c. cepat
b. tersiksa d. su’ul khatimah

39. Meskipun rajin shalat, puasa, zakat dan haji tetapi apabila berani dengan orang tua
maka semua ibadahnya ...
a. sia – sia c. bermanfaat
b. berguna d. baik

40. Apa yang dilakukan Juraij ketika dipanggil ibunya berkali – kali ...
a. cuek saja c. didiamkan saja
b. tetap sholat d. dijawab dengan teriak

7
@doc.Pesantren Kilat Ramadhan 1444 H, SDN..........................
BAB I
KEIMANAN

A. Iman kepada Allah SWT

Beriman kepada Allah SWT menempati posisi paling tinggi dan paling penting
dalam rangkaian 6 (enam) Rukun Iman yaitu keyakinan yang sesungguhnya bahwa
Allah adalah Esa (Ahad), satu (Wahid), tempat bergantung (Shamad), tidak beranak
dan tidak pula memiliki seorang anak. Dia adalah pencipta dan pemilik segala sesuatu,
tidak ada sekutu dalam kerajaan-Nya. Dialah yang menciptakan (Al-Khaliq), Pemberi
Rizki (Ar-Razaq), Pemberi Anugerah (Al-Mu’thi), Yang Menahan Pemberian (Al-Mani’),
Yang Menghidupkan (Al-Muhyi), Yang Mematikan (Al-Mumit) dan yang mengatur
segala urusan makhluk-Nya.

Allah, Dialah yang berhak disembah, bukan yang lain. Penyembahan kepada selain
Allah merupakan bentuk penentangan terhadap-Nya. Oleh karena itu segala macam
ibadah seperti niat, memohon (thalab), do’a, menyembah, taubat, tunduk, khusyu’,
nazar, dan sebagainya hendaklah hanya ditujukan kepada Allah SWT semata. Mari kita
perhatikan beberapa ayat berikut ini :

َ ‫َو َما َخلَ ۡقتُ ٱ ۡل ِجن َوٱ ۡ ِۡل‬


ِ ‫نس ِإَّل ِليَعۡ بُد‬
٩٪ ‫ُون‬
Artinya : Dan Aku tidak menciptakan jin dan manusia melainkan supaya mereka
mengabdi kepada – Ku ( QS Az Zariyat [51] : 56 )

َّٰ
ُ ‫وت فَ ِم ۡن ُهم م ۡن َه َدى ٱ‬
‫ّلل‬ َ ‫وَّل أ َ ِن ٱ ۡعبُدُواْ ٱ‬
َ ُ‫ّلل َوٱ ۡجتَنِبُواْ ٱلطغ‬ ‫س ا‬ُ ‫َولَقَ ۡد بَ َع ۡثنَا فِي ُك ِّل أُم ٖة ر‬
ُ‫ع ِق َبة‬
َ َّٰ َ‫ف َكان‬ ُ ‫ض فَٱن‬
َ ‫ظ ُرواْ َك ۡي‬ ُ ‫علَ ۡي ِه ٱلض َّٰلَلَةُ فَ ِس‬
ِ ‫يرواْ فِي ٱ ۡۡل َ ۡر‬ َ ‫َو ِم ۡن ُهم م ۡن َحق ۡت‬
٧٪ َ‫ٱ ۡل ُم َك ِذّ ِبين‬
Artinya : Dan sesungguhnya Kami telah mengutus Rasul pada tiap-tiap umat
(untuk menyerukan) : ” Sembahlah Allah (saja), dan jauhilah Thaghut”
(QS An Nahl [16]: 36 )

َّٰ
ِ ‫ت َويُ ۡؤ ِم ۢن ِبٱ‬
‫ّلل فَ َق ِد‬ ّ َ‫لر ۡش ُد ِمنَ ٱ ۡلغ‬
ِ ‫ي ِ فَ َمن َي ۡكفُ ۡر ِبٱلطغُو‬ ُّ ‫ِين قَد ت َبينَ ٱ‬ ِ ‫َّل ِإ ۡك َراهَ فِي ٱل ّد‬ ‫َا‬
٦٩٪ ‫ع ِلي ٌم‬َ ‫س ِمي ٌع‬َ ُ‫ام لَ َه ۗا َوٱّلل‬
َ ‫ص‬َ ‫س َك ِبٱ ۡلعُ ۡر َو ِة ٱ ۡل ُو ۡثقَ َّٰى ََّل ٱن ِف‬
َ ‫ٱ ۡست َ ۡم‬
Artinya : Karena itu barang siapa yang ingkar kepada Thaghut dan beriman kepada
Allah,maka Sesungguhnya ia telah berpegang kepada buhul tali yang amat
kuat yang tidak akan putus, dan Allah Maha Mendengar lagi Maha
Mengetahui. ( QS Al-Baqarah [2] : 256 )

Termasuk beriman kepada Allah adalah beriman dengan segala apa yang telah
dikabarkan dalam kitab suci-Nya atau apa yang telah diceritakan oleh Rasul-Nya
tentang Nama (Asma) dan sifat-sifat Nya, dan bagi Allah kesempurnaan mutlak.

Tauhid yang dibawa oleh para Rasul berisi penetapan keilahiyahan Allah semata,
dengan bersaksi bahwa tiada Tuhan yang berhak disembah selain Allah, tidak ada

8
@doc.Pesantren Kilat Ramadhan 1444 H, SDN..........................
tempat berloyal kepada siapapun kecuali dalam rangka mencari keridhaan-Nya, dan
tidak beramal kecuali karena-Nya, Firman Allah :

َ َّٰ ‫س َّٰ اى أ َ ۡر َب ِعينَ لَ ۡيلَ ٗة ثُم ٱتخ َۡذت ُ ُم ٱ ۡل ِع ۡج َل ِم ۢن َبعۡ ِد ِهۦ َوأَنت ُ ۡم‬
٩٥ َ‫ظ ِل ُمون‬ َ ‫َو ِإ ۡذ َّٰ َو‬
َ ‫ع ۡدنَا ُمو‬
” Dan (ingatlah), ketika Kami berjanji kepada Musa (memberikan) Taurat sesudah)
empat puluh malam, lalu kamu menjadikan anak lembu [48] (sembahan)
sepeninggalnya dan kamu adalah orang-orang yang zalim. (QS Al- Baqarah [2] : 51)

٥٪٧ ‫َّل إِ َّٰلَهَ إَِّل هُ َو ٱلر ۡح َّٰ َم ُن ٱلر ِحي ُم‬


‫د ا‬ٞ ‫ه َّٰ َو ِح‬ٞ َ‫َوإِ َّٰلَ ُه ُك ۡم إِ َّٰل‬
” Dan Tuhanmu adalah Tuhan yang Maha Esa ; tidak ada Tuhan melainkan Dia yang
Maha Pemurah lagi Maha Penyanyang ”. ( QS Al- Baqarah [2] : 163 )

َ ‫ّلل ِإ َّٰلَ اها َءاخ ََر ََّل بُ ۡر َّٰ َهنَ لَهُۥ ِب ِهۦ فَإِن َما ِح‬
‫سابُهُۥ ِعن َد َر ِبّ ِه اۦ ِإنهُۥ ََّل يُ ۡف ِل ُح‬ ُ ‫َو َمن َي ۡد‬
ِ ‫ع َم َع ٱ‬
٥٥١ َ‫ٱ ۡل َّٰ َك ِف ُرون‬
” Dan barangsiapa menyembah Tuhan yang lain di samping Allah, padahal tidak ada
suatu dalilpun baginya tentang ini. Maka sesungguhnya perhitungannya di sisi
Tuhannya. Sesungguhnya orang-orang yang kafir itu tiada beruntung ”.
(QS Al-Mukmin [23] : 117)

Semua Rasul mengajak beribadah kepada Allah dan melarang beribadah kepada
selain-Nya, karena seseorang yang beribadah kepada selain Allah, berarti ia telah
berbuat musyrik (syirik). Syirik artinya mempersekutukan Allah dengan yang lain,
atau mempersamakan Allah sebagai Maha Pencipta dengan makhluknya, baik dari
segi dzat, sifat maupun perbuatan-Nya.

Karena itu, siapa yang menyembah selain Allah berarti ia telah meletakkan ibadah
tidak pada tempatnya dan memberikannya kepada yang tidak berhak. Dan itu adalah
kezaliman yang sangat besar, Allah SWT berfirman :

َ ‫ظ ۡل ٌم‬
٥٧ ‫يم‬ٞ ‫ع ِظ‬ ُ َ‫ش ۡر َك ل‬ ُ ‫َوإِ ۡذ قَا َل لُ ۡق َّٰ َم ُن ِلِ ۡبنِ ِهۦ َو ُه َو يَ ِع‬
ّ ِ ‫ظهُۥ َّٰيَبُنَي ََّل ت ُ ۡش ِر ۡك بِٱّللِ إِن ٱل‬
Artinya : ” Sesungguhnya mempersukutukan (Allah) adalah benar-benar kezaliman yang
besar”. ( QS Luqman [31] : 13 )

Syirik termasuk salah satu yang dilarang oleh Allah, bahkan Allah tidak akan
mengampuni dosa orang yang telah berbuat syirik kemudian ia meninggal dalam
kemusyrikan, dalam Firman-Nya :

‫ّلل فَقَ ِد‬ َ ‫ّلل ََّل َي ۡغ ِف ُر أَن يُ ۡش َر َك ِب ِهۦ َو َي ۡغ ِف ُر َما دُونَ َّٰذَ ِل َك ِل َمن َي‬
ِ ‫شا ا ُء َو َمن يُ ۡش ِر ۡك ِبٱ‬ َ ‫ِإن ٱ‬
٨٤ ‫ع ِظي اما‬ َ ‫ٱ ۡفت َ َر َّٰ اى ِإ ۡث اما‬
Artinya : ”Sesungguhnya Allah tidak akan mengampuni dosa, syirik, dan Dia
mengampuni segala dosa yang selain dari (syirik) itu, bagi siapa yang
dikehendaki-Nya. Barangsiapa yang mempersekutukan Allah, maka sungguh
ia telah berbuat dosa yang besar.” ( QS An-Nisa [4] : 48 )

Dalam salah satu hadist yang diriwayatkan oleh Bukhari dan Muslim, Nabi
Muhammad SAW bersabda :” Ketahuilah Aku jelaskan kepadamu sekalian tentang dosa
besar (yaitu) menyekutukan Allah, durhaka kepada ibu bapak, dan berkata dusta.”

9
@doc.Pesantren Kilat Ramadhan 1444 H, SDN..........................
Banyak diantara kita sadar ataupun tidak, terperosok dalam perbuatan syirik. Hal
yang demikian antara lain disebabkan karena kita tidak tahu perbuatan apa saja yang
membawa kepada kemusyrikan itu, atau sudah tahu tetapi dengan sadar dan sengaja
melakukannya. Hal ini disebabkan karena masih kurangnya keimanan kita kepada
Allah, kurang dalam beribadah, dan jauh dari bimbingan agama.

Berdasarkan hal tersebut di atas, maka perlu kita ketahui perbuatan-perbuatan


apa saja yang tergolong ke dalam perbuatan syirik.

1. Percaya kepada lebih dari satu Tuhan


Yang tergolong ke dalam kategori ini adalah keyakinan terhadap Allah, bahwa
Allah itu terdiri dari Tuhan Bapak, Tuhan Anak, dan Ruhul Kudus (Keyakinan
Trinitas), selain itu karena kebodohannya, manusia menganggap bahwa alam raya
ini dikuasai oleh banyak kekuatan ghaib, kemudian kekuatan itu mereka sebut
dengan berbagai sebutan sesuai dengan jangkauan pikirannya, seperti dewa, roh
halus, dedemit, dsb.

Kekuatan-kekuatan ghaib yang mereka anggap itu ada, kemudian mereka sembah
dan dimintakan kasih sayang dengan memberikan sesajen.

2. Percaya kepada jimat (wafak), jampi-jampi dan guna-guna


Jimat (wafak) adalah benda-benda yang dianggap mempunyai kekuatan ghaib dan
diyakini dapat membawa berkah atau manfaat bagi manusia.

Dari Ibnu Mas’ud RA, ia menyatakan : saya pernah mendengar bahwasanya


Rasulullah SAW pernah bersabda : sesungguhnya jampi-jampi, guna-guna, dan
jimat-jimat itu adalah syirik. (HR Ahmad dan Abu Daud )

3. Meminta kepada tukang sihir


Tukang sihir adalah orang yang dapat mengecoh manusia dengan bantuan atau
pertolongan setan atau jin untuk melakukan suatu tindakan / perbuatan yang
dapat membahagiakan atau mencelakakan orang lain.

4. Mengikuti pendapat tukang tenung / paranormal / dukun

5. Percaya kepada ramalan nasib / ramalan bintang

Artinya : Barangsiapa yang hajatnya digagalkan oleh kepercayaan kepada


menentukan nasib dengan burung dan lainnya, maka sesungguhnya ia
telah syirik. (HR Ahmad)

6. Menganggap diri mempunyai kekuasaan atau kekuatan seperti Tuhan


7. Menyembah jin dan setan
8. Mencintai orang sebagaimana mencintai Allah
10
@doc.Pesantren Kilat Ramadhan 1444 H, SDN..........................
َ َ ‫ُون ٱّللِ أَن َد ٗادا يُ ِحبُّونَ ُه ۡم َك ُحبّ ِ ٱّللِ َوٱلذِينَ َءا َمنُ اواْ أ‬
‫ش ُّد‬ ِ ‫اس َمن يَت ِخذُ ِمن د‬ ِ ‫َو ِمنَ ٱلن‬
َ ‫يعا َوأَن ٱ‬
‫ّلل‬ ِ ِ َ ‫اب أَن ٱ ۡلقُوة‬
ٗ ‫ّلل َج ِم‬ َ َ‫ظلَ ُم اواْ ِإ ۡذ يَ َر ۡونَ ٱ ۡل َعذ‬ ِ ۗ ّ ِ ‫ُح ٗبّا‬
َ َ‫ّلل َولَ ۡو يَ َرى ٱلذِين‬
٥٪٩ ‫ب‬ ِ ‫شدِي ُد ٱ ۡل َعذَا‬ َ
” Dan diantara manusia ada orang-orang yang menyembah tandingan- tandingan
selain Allah, mereka mencintai para tandingan itu seperti mereka mencintai
Allah. Adapun orang-orang yang beriman sangat cinta kepada Allah. Dan
seandainya orang-orang yang berbuat zalim itu mengetahui ketika mereka
melihat siksa (pada hari kiamat), bahwa kekuasaan itu adalah kepunyaan Allah
semuanya dan bahwa Allah amat besar siksa-Nya (niscaya mereka menyesal)”.
( QS Al-Baqarah [2] : 165 )

9. Pamer atau riya


Pamer atau Riya yaitu sikap ingin dilihat dan ingin dipuji oleh orang lain atas
perbuatan yang dilakukannya. Riya dianggap sebagai syirik kecil, karena orang
yang telah berbuat demikian telah menggeser peranan Allah sebagai tujuan dari
setiap perbuatan yang dilakukan.

Bentuk-bentuk kemusyrikan itu terjadi karena beberapa hal, antara lain :


1. Karena adanya kepercayaan bahwa disamping Allah, ada juga yang menguasai
alam ini
2. Adanya anggapan tentang jauhnya Allah dari makhluknya
3. Karena potensi ketuhanan yang ada dalam diri manusia tidak mengalami
pembinaan sebagaimana mestinya
4. Karena adanya pelimpahan penguasaan alam kepada tuhan-tuhan yang lain
5. Munculnya rasa putus asa dan kesombongan yang terjadi karena kepicikan dan
kesempitan pikiran

B. Iman kepada Hari Akhir


Beriman kepada hari akhir merupakan rukun iman yang kelima dari rukun-rukun
iman. Beriman kepada hari akhir berarti meyakini dengan pasti kebenaran setiap hal
yang diberitakan oleh Allah melalui Kitab suci-Nya dan setiap hal yang diberitakan
oleh Rasul-Nya, mulai dari apa yang akan terjadi sesudah mati, fitnah kubur, azab, dan
nikmat kubur, dan apa yang terjadi setelah itu seperti kebangkitan dari kubur, mizan
(timbangan), telaga (haudh), sirath (titian/jembatan), syafa’ah (pertolongan), surga
dan neraka serta apa-apa yang telah dijanjikan Allah SWT bagi para penghuninya.

Sebagai orang yang beriman kita wajib percaya akan adanya hari akhir (qiyamah)
sebab iman kepada hari akhir akan membawa kita kepada keyakinan adanya suatu
kehidupan lagi di alam lain sesudah hidup di dunia, adanya hidup kembali bagi
manusia setelah matinya, dan hidup yang kedua inilah yang menjadi tujuan akhir dari
manusia.

‫لصبِينَ َم ۡن َءا َمنَ ِبٱّللِ َوٱ ۡل َي ۡو ِم ٱ ۡۡلا ِخ ِر‬


َّٰ ‫ص َر َّٰى َوٱ‬ َ َّٰ ‫ِإن ٱلذِينَ َءا َمنُواْ َوٱلذِينَ هَادُواْ َوٱلن‬
٪٦ َ‫علَ ۡي ِه ۡم َو ََّل ُه ۡم َي ۡحزَ نُون‬
َ ‫ف‬ ٌ ‫ص ِل ٗحا فَلَ ُه ۡم أ َ ۡج ُر ُه ۡم ِعن َد َر ِبّ ِه ۡم َو ََّل خ َۡو‬
َ َّٰ ‫ع ِم َل‬
َ ‫َو‬
Artinya : ” Siapa saja diantara mereka yang benar-benar beriman kepada Allah, hari
kemudian dan beramal saleh, mereka akan menerima pahala dari Tuhan
mereka, tidak ada kekhawatiran kepada mereka, dan tidak (pula) mereka
bersedih hati”. ( QS Al-Baqarah [2] : 62 )
11
@doc.Pesantren Kilat Ramadhan 1444 H, SDN..........................
Hidup di dunia adalah ibarat tanah ladang tempat bercocok tanam, sedangkan
akhirat adalah masa memanen.

‫س ش َۡٗيا َو ِإن َكانَ ِم ۡثقَا َل َحب ٖة ِ ّم ۡن‬ٞ ‫ط ِليَ ۡو ِم ٱ ۡل ِق َّٰيَ َم ِة فَ ََل ت ُ ۡظلَ ُم ن َۡف‬
َ ‫ض ُع ٱ ۡل َم َّٰ َو ِزينَ ٱ ۡل ِق ۡس‬
َ َ‫َون‬
٨١ َ‫خ َۡر َد ٍل أَت َ ۡينَا ِب َه ۗا َو َكفَ َّٰى ِبنَا َّٰ َح ِس ِبين‬
Artinya : “ Kami akan memasang timbangan yang tepat pada hari kiamat, Maka
tiadalah dirugikan seseorang barang sedikitpun dan jika (amalan itu) hanya
seberat biji sawipun pasti Kami mendatangkan (pahala)nya dan cukuplah
Kami sebagai Pembuat perhitungan ”. ( QS Al-Anbiya [21] : 47 )

Terjadinya hari kiamat ditandai dengan hancurnya jagat raya ini dengan seluruh
makhluk yang ada di dalamnya. Dalam proses kehancuran itu akan terjadi gempa
besar dengan gunung-gunung menjadi laksana bulu yang dihambur-hamburkan, air
laut mendidih yang meluap-luap, bumi retak-retak, bintang-bintang berguguran, langit
digulung, sedangkan manusia seperti anai-anai yang berterbangan, kemudian
musnahlah segala makhluk maujud, baik yang bernyawa ataupun tidak bernyawa,
hanya Allah Yang Maha Perkasa saja yang tetap hidup.

Hari kiamat Apakah hari kiamat itu ? Tahukah kamu Apakah hari kiamat itu ? Pada
hari itu manusia adalah seperti anai-anai yang bertebaran, dan gunung-gunung adalah
seperti bulu yang dihambur-hamburkan ”. ( QS Al-Qari’ah [101] : 1-5 )

٦١ ‫ َو َي ۡبقَ َّٰى َو ۡجهُ َر ِبّ َك ذُو ٱ ۡل َج َّٰلَ ِل َوٱ ۡ ِۡل ۡك َر ِام‬٦٪ ‫ان‬ َ ‫ُك ُّل َم ۡن‬
ٖ َ‫علَ ۡي َها ف‬
Artinya : ” Semua yang ada di bumi itu akan binasa dan tetap kekal Dzat Tuhanmu
yang mempunyai kebesaran dan kemuliaan.
( QS Ar-Rahman [55] : 26-27 )

Setelah sesuatunya binasa dan mati, kemudian Allah SWT membangkitkan


kembali manusia dari dalam kuburnya, dan dihidupkan kembali dari kematiannya,
dari manusia pertama sampai kepada manusia yang paling terakhir di bumi (Yaumul
Ba’ats) kemudian manusia dikumpulkan semuanya di padang Mahsyar (Yaumul
Mahsyar) untuk diperlihatkan kepada mereka semua amal perbuatannya di dunia.
Segala rahasia dibukakan, tidak ada lagi rahasia-rahasia yang tersembunyi dari
pekerjaan jahat dan baik dan setiap amal perbuatan yang dilakukan manusia akan
dipertontonkan dihadapannya. Sebagaimana Allah telah menjelaskan dalam surat Al-
Zalzalah [99] ayat 6-8 : ” Pada hari itu manusia ke luar dari kuburnya dalam keadaan
bermacam-macam, supaya diperlihatkan kepada mereka (balasan) pekerjaan mereka.
Barangsiapa yang mengerjakan kebaikan seberat dzarrahpun, niscaya Dia akan
melihat (balasan) nya dan barangsiapa yang mengerjakan kejahatan sebesar
dzarrahpun, niscaya Dia akan melihat (balasan) nya pula ”.

Setelah semua amal perbuatan manusia ditunjukkan dan rahasia disingkap maka
dilakukanlah perhitungan (hisab). Secara adil dihadapan Mahkamah pengadilan Allah.
Manusia akan mendapat keputusan yang adil tanpa dianiaya atau dibohongi
sedikitpun.

12
@doc.Pesantren Kilat Ramadhan 1444 H, SDN..........................
َ ‫۞يَ ۡو َم ت َ ۡأتِي ُك ُّل ن َۡف ٖس ت ُ َّٰ َج ِد ُل‬
َ ‫عن ن ۡف ِس َها َوت ُ َوف َّٰى ُك ُّل ن َۡف ٖس ما‬
‫ع ِملَ ۡت َو ُه ۡم ََّل‬
٥٥٥ َ‫يُ ۡظلَ ُمون‬
Artinya : ”(ingatlah) suatu hari (ketika) tiap-tiap diri datang untuk membela dirinya
sendiri dan tiap-tiap diri disempurnakan (balasan) apa yang telah
dikerjakannya, sedangkan mereka tidak dianiaya (dirugikan)”. ( QS An-Nahl
[16] : 111 )

Iman kepada hari akhir membawa pengaruh yang positif kepada kita. Ia
mengajarkan kepada kita agar menjadi manusia senantiasa menjaga dan memelihara
setiap perbuatan / tingkah laku sehingga terhindar dari perbuatan keji dan mungkar.
Orang yang beriman kepada hari akhir akan bekerja dengan cermat, karena ia percaya
pekerjaan sekecil apapun akan ditimbang dengan adil dan bijaksana di akhirat nanti,
tanpa sedikitpun dikurangi balasannya. Ia juga akan jujur dan penuh tanggung jawab,
karena amal perbuatannya itu kelak akan dimintai pertanggungjawabannya.

C. Iman Kepada Qadha dan Qadar

Iman kepada qadha dan qadar merupakan rukun iman yang terakhir (enam),
setelah iman kepada hari akhir. Hal ini dijelaskan dalam jawaban Rasulullah SAW
ketika ditanya oleh malaikat Jibril tentang iman :
Engkau beriman kepada Allah, para malaikat-Nya, Kitab-Nya, hari akhir dan
engkau beriman kepada qadar-Nya, yang baik maupun yang buruk. (Bukhori
Muslim )

Qadha adalah hukum Allah SWT yang telah Dia tentukan untuk alam semesta ini,
dan Dia jalankan alam ini sesuai dengan konsekuensi hukum-Nya dari sunah-sunah
yang Dia kaitkan antara akibat dan sebab-sebabnya semenjak Dia menghendakinya
sampai selama-lamanya, setiap apa yang terjadi di alam ini adalah berdasarkan takdir
yang mendahuluinya.

Beriman kepada takdir ialah membenarkan dengan sesungguhnya bahwa yang


terjadi, baik dan buruk adalah atas qadha dan qadar Allah SWT.

ٖ َ ‫ض َو ََّل فِ اي أَنفُ ِس ُك ۡم ِإَّل فِي ِك َّٰت‬


‫ب ِ ّمن قَ ۡب ِل أَن ن ۡب َرأ َ َها ا‬ ِ ‫صيبَ ٖة فِي ٱ ۡۡل َ ۡر‬
ِ ‫اب ِمن ُّم‬َ ‫ص‬َ َ ‫َما ا أ‬
َ ‫ِإن َّٰذَ ِل َك‬
٦٦ ‫ير‬ٞ ‫علَى ٱّللِ يَ ِس‬
Artinya : ” Tiada suatu bencanapun yang menimpa di bumi dan (tidak pula) pada
dirimu sendiri melainkan telah tertulis dalam kitab (Lauhul Mahfuzh) sebelum
Kami menciptakannya. Sesungguhnya yang demikian itu adalah mudah bagi
Allah ”. ( QS. Al-Hadid [57] : 22 )

Ayat tersebut membuktikan bahwa segala yang terjadi pada alam semesta dan
pada jiwa manusia, yang baik maupun yang buruk, semuanya sudah ditakdirkan oleh
Allah dan ditulis sebelum diciptakannya makhluk. Namun demikian adanya qadha dan
qadar Allah tidak berarti kita (manusia) tidak memiliki kebebasan untuk berkehendak
dan berbuat.

13
@doc.Pesantren Kilat Ramadhan 1444 H, SDN..........................
Kita sebagai manusia diberi tanggung jawab untuk memilih jalan yang menuju
kebaikan ataupun sebaliknya, sebagai contoh perbuatan menyakiti teman
menyebabkan permusuhan, sedang sikap suka bersedekah menimbulkan sikap
persaudaraan dan kasih sayang.

Takdir menyatakan bahwa siapa yang malas belajar, ia tidak memiliki ilmu yang
banyak, tetapi yang tekun dan sungguh-sungguh dalam belajar akan memiliki ilmu
yang banyak. Dengan takdir demikian semestinya ia memilih sikap tekun belajar agar
memiliki ilmu yang banyak. Tapi ia juga bisa memilih jadi orang yang malas dan
takdirnya akan memiliki ilmu yang sedikit.

‫لصبِينَ َم ۡن َءا َمنَ بِٱّللِ َوٱ ۡليَ ۡو ِم ٱ ۡۡلا ِخ ِر‬


َّٰ ‫ص َر َّٰى َوٱ‬ َ َّٰ ‫إِن ٱلذِينَ َءا َمنُواْ َوٱلذِينَ هَادُواْ َوٱلن‬
٪٦ َ‫علَ ۡي ِه ۡم َو ََّل ُه ۡم يَ ۡحزَ نُون‬
َ ‫ف‬ ٌ ‫ص ِل ٗحا فَلَ ُه ۡم أ َ ۡج ُر ُه ۡم ِعن َد َربِّ ِه ۡم َو ََّل خ َۡو‬
َ َّٰ ‫ع ِم َل‬
َ ‫َو‬
Artinya : ” Sesungguhnya Allah tidak berbuat zalim kepada manusia sedikipun, akan
tetapi manusia itulah yang berbuat zalim kepada diri mereka sendiri ”.
( QS Al- Baqarah [2] : 62 )

Suatu keinginan atau cita-cita tidak mungkin dapat berhasil hanya dengan berkhayal
dan bermalas-malasan, tanpa suatu kerja dan usaha. Suatu keinginan akan terwujud
apabila kita berusaha dengan sungguh-sungguh dan dengan diiringi do’a disertai
tentu saja dengan takdir Allah SWT.

Iman kepada takdir akan membawa pada peningkatan ketaqwaan, suatu keberhasilan
ataupun kegagalan merupakan ujian yang diberikan oleh Allah SWT. Ujian itu perlu
diberikan kepada orang yang beriman agar mereka menjadi orang yang sabar.

Firman Allah SWT :

ِ ‫اس َكٱ ۡلفَ َر‬


‫اش‬ ُ ‫ يَ ۡو َم يَ ُكو ُن ٱلن‬٧ ُ‫عة‬ ِ َ‫ َو َما ا أ َ ۡد َر َّٰى َك َما ٱ ۡلق‬٦ ُ‫عة‬
َ ‫ار‬ َ ‫ار‬ ِ َ‫ َما ٱ ۡلق‬٥ ُ‫عة‬ ِ َ‫ٱ ۡلق‬
َ ‫ار‬
٩ ‫وش‬ ِ ُ‫ون ٱ ۡل ِجبَا ُل َكٱ ۡل ِعهۡ ِن ٱ ۡل َمنف‬ ِ ‫ٱ ۡل َم ۡبثُو‬
ُ ‫ َوت َ ُك‬٨ ‫ث‬
Artinya : ” Apakah manusia itu mengira bahwa mereka dibiarkan (saja) mengatakan: ”
Kami telah beriman ”, sedang mereka tidak diuji lagi” ( QS Al-Qari’ah [101] :
1-5 )

Manusia hendaklah hidup dengan ikhtiar, yaitu bekerja dengan sungguh-sungguh


sambil bertawakkal dan berdo’a.

Tawakkal artinya memasukkan segala urusan kepada Allah SWT, setelah kita berusaha
dengan sungguh-sungguh, dengan tidak mengurangi usaha dan tenaga kita dalam
usaha itu, sambil meyakini bahwa penentu terakhir berada pada kekuasaan Allah
SWT. Dialah yang Maha Kuasa.

14
@doc.Pesantren Kilat Ramadhan 1444 H, SDN..........................
BAB II
FIQIH I B A D A H

A. Ibadah Puasa
SYARAT WAJIB PUASA
1. Islam
2. Baligh
3. Berakal
4. Sehat
5. Bermukim (Tidak Musafir)
6. Suci (Dari Haid Dan Nifas)

SYARAT SAH PUASA


1. Islam
2. Berakal & Mumayyiz
3. Suci (Dari Haid Dan Nifas)
4. Nyata masuknya bulan Ramadhan

RUKUN PUASA
1. Berniat
2. Menahan Diri Daripada Perkara Yang Membatalkan Puasa

PERKARA YANG MEMBATALKAN PUASA


1. Makan Dan Minum Dengan Sengaja
2. Memasukkan Dengan Sengaja Benda Ke Dalam Rongga Yang Terbuka. Seperti
(lubang 👃, 👂🏻👄 2 lubang kemaluan)
3. Muntah Dengan Sengaja.
4. Keluar Haid & Nifas
5. Gila
6. Murtad
7. Keluar Mani Dengan Sengaja
8. Bersetubuh Di Siang Hari

PERKARA SUNNAH KETIKA PUASA


1. Segera Berbuka Puasa
2. Berbuka Dengan Kurma/dgn yg Manis
3. Baca Doa
4. Melambatkan Bersahur
5. Banyakkan Baca Al-Quran, Berzikir, Berselawat Dan Membuat Amal Kebajikan
6. Sentiasa Bersedekah
7. Jauhkan Diri Daripada Bercakap Perkara Yang Sia-Sia Dan Perbuatan Yang Tidak
Membawa Manfaat
8. Mandi Junub Lebih awal Sebelum Masuk Waktu Subuh

MAKRUH KETIKA PUASA


1. suntik
2. Berbekam
3. Berkumur-Kumur
4. Memasukkan Air Ke Dalam Rongga Hidung Secara Berlebihan
5. Mandi Yang Berlebihan
6. Rasa Makanan Di Hujung Lidah
15
@doc.Pesantren Kilat Ramadhan 1444 H, SDN..........................
5 HAL YG MENGHILANGKAN PAHALA PUASA
1. Berdusta
2. Ghibah
3. Ado Domba
4. Sumpah palsu
5. Memandang seseorang dgn nafsu sahwat
6. mengeluarkan kata kata keji, cacian maki

GOLONGAN YANG WAJIB QADA' PUASA


1. Orang Sakit Yang Ada Harapan Untuk Sembuh
2. Orang Yang Musafir (Bukan Kerana Maksiat)
3. Orang Yang Kedatangan Haid Dan Nifas
4. Orang Yang Meninggalkan Niat Puasa
5. Orang Yang Sengaja Melakukan Perkara2 Yang Membatalkan Puasa
6. Orang Yang Pitam/Mabuk
7. Orang Yang Sangat Lapar Dan Dahaga

MEREKA YANG DI KENAKAN MEMBAYAR FIDYAH PUASA


1. Mereka Yang Tidak Dapat Mngqada'kan Puasa Sehingga Masuk Ramadhan Kali
Kedua - (Fidyahnya : 1 Cupak Beras Untuk Setiap Hari Yang Di Tinggalkan Di
Samping Mengqada' Puasa) Bagi Setahun Tertinggal..
2. Kalau Tidak Di Qada' Sehingga Melampaui 2 Tahun Maka Di Kenakan 2 Cupak
Tetapi Puasa Tetap Juga 1 Hari (Tiada Tambahan)
3. Orang Sakit Yang Tidak Ada Harapan Untuk Sembuh
4. Orang Yang Terlalu Tua Dan Tidak Berdaya Untuk Berpuasa
5. Orang Yang Ada Qada' Puasa Tetapi Meninggal Dunia Sebelum Sempat Berbuat
Demikian (Fidyahnya : Di Buat Oleh Kerabat Si Mati/Di Ambil Daripada Harta
Pusakanya)
6. Perempuan Yang Mengandung/Yang Menyusukan Anaknya Perlu Mengqada'
Puasa Dan Membayar Fidyah 1 Cupak Beras Bagi Setiap Hari Yang Di Tinggalkan
Sekiranya Dia Meninggalkan Puasa Kerana Bimbangkan Anaknya Tetapi Sekiranya
Dia Takut Memudaratkan Pada Dirinya Dia Hanya Wajib Mengqada' Puasanya

TINGKATAN PUASA
1. Puasa Umum - Sekadar Menahan Makan, Minum Dan Keinginan Berjimak
2. Puasa Khusus - Memelihara Mata, Telinga, Lidah, Tangan Dan Kaki Daripada
Melakukan Dosa Selain Menahan Diri Daripada Perkara Di Atas
3. Puasa Khusus Al-Khusus - Merangkumi puasa Di Atas Dan Di Sempurnakan Pula
Dengan Puasa Hati Daripada Semua Keinginan Zahir Dan Batin

MEREKA YANG DI BENARKAN MENINGGALKAN PUASA


1. Orang Yang Hilang Daya Upaya Seperti Sakit Yang Apabila Berpuasa Akan
Menambahkan Keuzuran
2. Orang Musafir
3. Org Yang Terlalu Tua Dan Amat Lemah
4. Orang Yang Tersangat Lapar Dan Dahaga
5. Perempuan Hamil/Menyusukan Anaknya Yang Apabila Berpuasa Boleh
Memudaratkan Diri/Anak Yang Di Susui Itu

16
@doc.Pesantren Kilat Ramadhan 1444 H, SDN..........................
B. Ibadah Shalat
Rukun Islam merupakan hal dan pilar penting dalam menegakkan agama Islam.
Sholat merupakan ibadah wajib bagi setiap umat muslim. Berikut
adalah tuntunan sholat lengkap dari niat hingga tahiyat yang perlu diketahui
setiap muslim.
Sholat terdiri dari sholat fardhu atau wajib dan sunnah. Menunaikan ibadah
sholat harus dilakukan dengan khusyuk agar mendapatkan amalan dan pahala
oleh Allah SWT. Maka dari itu perlu adanya tuntunan sholat lengkap agar ibadah
tersebut menjadi sah.
Waktu menjalankan sholat fardhu adalah 5, antara lain, waktu subuh, dzuhur,
ashar, maghrib dan isya. Sholat boleh dilakukan sendiri di rumah namun
dianjurkan untuk melakukannya secara berjamaah. Sebelum melakukan sholat
diwajibkan utuk mengambil berwudhu agar tubuh menjadi suci.

Syarat dan Rukun Sholat


Dalam melaksanakan sholat 5 waktu ada beberapa syarat yang harus dipenuhi,
berikut adalah syarat yang harus dipenuhi
 Beragama Islam;
 Baligh dan berakal sehat;
 Bersih dari najis kecil dan besar;
 Mengetahui tata cara sholat;
 Sudah masuk waktu sholat 5 waktu;
 Menghadap kiblat; dan
 Menutup aurat.
Rukun Sholat yang harus dipenuhi
 Berdiri bagi yang masih mampu
 Mengucapkan niat di dalam hati
 Mengucapkan takbirotul ihram (takbir pertama)
 Membaca surat Al-Fatihah di setiap rakaat
 Rukuk dan tumaninah
 Membaca iktidal setelah rukuk dan tumaninah
 Menjalani sujud dua kali
 Duduk di antara dua sujud
 Duduk tasyahud akhir
 Membaca doa tasyahud akhir
 Membaca salawat Nabi Saw saat tasyahud akhir
 Salam pertama
 Harus tertib melakukan rukun shalat secara berurutan

Tata Cara Sholat


1. Niat sholat wajib

17
@doc.Pesantren Kilat Ramadhan 1444 H, SDN..........................
 Niat Sholat Subuh
“Ushalli fardhas subhi rak’ataini mustqbilal qiblati adaa-an
(ma’mumam/imaaman) lillaahi ta’aalaa.”
 Niat Sholat Dzuhur
“Ushalli fardhadz dzuhri arba’a raka’aatin mustqbilal qiblati adaa-an
(ma’mumam/imaaman) lillaahi ta’aalaa.”
 Niat Sholat Ashar
“Ushalli fardhal ashri arba’a raka’aatin mustqbilal qiblati adaa-an
(ma’mumam/imaaman) lillaahi ta’aalaa.”
 Niat Sholat Maghrib
“Ushalli fardhal maghribi salasa’ raka’aatin mustqbilal qiblati adaa-an
(ma’mumam/imaaman) lillaahi ta’aala”
 Niat Sholat Isya
“Ushalli fardhal ‘Isyaa-i raka’aatin mustqbilal qiblati adaa-an
(ma’mumam/imaaman) lillaahi ta’aalaa”
2. Takbiratul Ihram
Takbiratul Ihram dilakukan setelah membaca niat dengan mengangkat kedua
kanan dengan membaca “Allahu Akbar”.
3. Doa Iftitah
Setelah takbiratul ihram, kemudian dilanjutkan degan membaca doa iftitah
sebagai berikut.
“Allaahu akbar kabiirow wal hamdu lillaahi katsiiroo wasubhaanalloohi
bukrotaw wa-ashiilaa, Innii wajjahtu wajhiya lilladzii fathoros samaawaati
wal ardlo haniifaa wamaa ana minal musyrikiin. Inna sholaatii wa nusukii
wamahyaa wa mamaatii lillaahi robbil ‘aalamiin. Laa syariikalahu wa
bidzaalika umirtu wa ana awwalul muslimiin”
4. Membaca Al-Fatihah dan surat pendek
Setelah membaca doa iftitah dilanjutkan dengan membaca surat Al-Fatihah.

“Bismillaahir rahmaanir rahiim. Alhamdu lillaahi rabbil ‘aalamiin.


Arrahmaanir rahiim. Maalikiyaumiddiin. Iyyaaka na’budu waiyyaaka
nasta’iinu. Ihdinash shiraathal mustaqiim. Shiraathal ladziina an’amta
‘alaihim ghairil maghdhuubi ‘alaihim waladhdhaalliin. Aamiin.”
Kemudian dilanjutkan membaca surat pendek. Misalnya, An-nas, Al-Falaq, Al-
Ikhlas, Al-Lahab, An-Nasr, Al-Kafirun, Surat Al-Maun, Al-Humazah, Al-Asr dan
seterusnya.

5. Rukuk dan itidal


Setelah selesai membaca surat Al-Fatihah dan surat pendek kemudian adalah
rukuk. Saat rukuk, bacaan doa yang diucapkan adalah “Subhaana rabbiyal
adziimi wa bihamdih” (dibaca 3 kali). Setelah itu membaca: Sami’alloohu
liman hamidah”. Bacaan tersebut diucapkan sambil mengangkat kedua tangan
sejajar dengan telinga dan berdiri tegak. Kemudian membaca

18
@doc.Pesantren Kilat Ramadhan 1444 H, SDN..........................
doa itidal sebagai berikut. “Rabbana lakal hamdu milus samawati wa mil
ulardi wa mil umasyita min syaiin badu“

6. Sujud dan Duduk Diantara dua sujud


Setelah itidal adalah posisi sujud dan duduk diantara dua sujud. A dapun doa
sujud yang harus diucapkan adalah:

“Subhaana robbiyal ‘a’la wabihamdih” sebanyak 3 kali.


Kemudian posisi duduk diantara dua sujud dengan membaca:
“Robbighfirlii warhamnii wajburnii warfa’nii wahdinii wa ‘aafinii wa’fu ‘annii”.
7. Tasyahud Awal dan Akhir
Tasyahud awal dilakukan saat rakaat kedua setelah duduk diantara dua
sujud. Berikut adalah bacaan doa tasyahud awal:

“Attahiyyatul mubarakaatus salawatut tayyibatu lillah. Assalamu alaika


ayyuhan nabiyyu warahmatullahi wabarakatuh. Assalamu alaina wa ala
ibadillahis salihin. Asyhadu alla ilaha illallah. Wa asyhadu anna Muhammadar
rasulullah. Allahumma salli ala sayyidina Muhammad”.

Pada tasyahud akhir dibaca sebelum salam pada rakaat terakhir, berikut
adalah bacaan doa tasyahud akhir:

“Attahiyyatul mubarakaatus salawatut tayyibatu lillah. Assalamu alaika


ayyuhan nabiyyu warahmatullahi wabarakatuh. Assalamu alaina wa ala
ibadillahis salihin. Asyhadu alla ilaha illallah. Wa asyhadu anna Muhammadar
rasulullah. Allahumma salli ala sayyidina Muhammad, Wa ‘ala aali sayyidina
Muhammad Kamaa shollayta ‘ala sayyidina Ibrahim. Wa Baarik ‘ala sayyidina
Muhammad wa ‘ala aali sayyidina Muhammad. Kamaa baarakta ‘ala
sayyidinaa Ibrahim, wa ‘ala sayyidina Ibrahim, fil ‘aalamiina innaka hamiidun
majiid.”
Seperti itulah tuntunan sholat lengkap dari niat hingga tahiyat yang perlu
diketahui setiap muslim. Semoga amal ibadah kita selalu diterima oleh Allah
SWT.

19
@doc.Pesantren Kilat Ramadhan 1444 H, SDN..........................
BAB III
DO’A HARIAN

Menanamkan nilai agama kepada anak memang perlu dipupuk sejak dini. Jika sudah
ditanamkan sedari dulu, maka nantinya ia akan tumbuh menjadi anak yang memiliki moral
dan sopan santun yang baik, seperti apa yang sudah dijelaskan di setiap agama.
Untuk menanamkan nilai agama kepada buah hati, para orang tua bisa memulainya dengan
mengajarkan doa harian yang mudah dihafal untuk anak-anak.
Berikut doa-doa yang bisa diajarkan kepada anak-anak:

1. Doa untuk Kedua Orang Tua


Allohummaghfirlii waliwaalidayya war hamhumma kama rabbayaanii shagiiraa
Artinya: "Wahai Tuhanku, ampunilah aku dan kedua orang tuaku (Ibu dan Bapakku),
sayangilah mereka seperti mereka menyayangiku di waktu kecil."

2. Doa Sebelum Tidur


Bismika allahumma ahya wa bismika amut
Artinya: "Dengan nama-Mu Ya Allah aku hidup dan dengan nama-Mu aku mati."

3. Doa Setelah Bangun Tidur


Alhamdulillahi al-ladhi ahyana ba'da ma amatana wa ilaihi-nnushur
Artinya: "Segala puji bagi Allah yang telah mengembalikan kehidupan, mematikan
kami, dan hanya kepada-Nya kami kembali."

4. Doa Sebelum Makan


Allahumma baarik lanaa fiimaa rozaqtanaa wa qinaa 'adzaa bannaar
Artinya: "Ya Allah, berkahilah kami dalam rezeki yang telah Engkau berikan kepada
kami dan peliharalah kami dari siksa api neraka."

20
@doc.Pesantren Kilat Ramadhan 1444 H, SDN..........................
5. Doa Setelah Makan
Alhamdulillahilladzi ath-amanaa wa saqoonaa wa ja'alanaa minal muslimiin
Artinya: "Segala puji bagi Allah yang telah memberi kami makan dan minum serta
menjadikan kami termasuk dari kaum muslimin."

6. Doa Sebelum Belajar


Rodlittu billahiroba, Wabil islaamidiinaa, Wabimuhammadin nabiyyaa warasuula, Robbi
zidnii ilmaan warzuqnii fahmaan
Artinya: "Kami ridho Allah SWT sebagai Tuhanku, Islam sebagai agamaku, dan Nabi
Muhammad sebagai Nabi dan Rasul, Ya Allah, tambahkanlah kepadaku ilmu dan
berikanlah aku pengertian yang baik."

7. Doa Masuk Rumah


Bismillahi walajnaa wa bismillahi kharajnaa wa-alallaahi rabbina tawak-kalnaa
Artinya: "Dengan nama Allah, kami masuk (ke rumah), dengan nama Allah, kami keluar
(darinya) dan kepada Allah, kami berserah diri."

8. Doa Masuk Kamar Mandi


Alloohumma innii a'uudzu bika minal khubutsi wal khobaaits
Artinya : "Ya Allah, sungguh aku berlindung kepada-Mu dari godaan setan laki-laki dan
setan perempuan."

9. Doa Keluar Kamar Mandi


Ghufranaka Alhamdulillahil ladzii adzhaba 'annil adzaa wa'aafaanii
Artinya : "Dengan mengharap ampunan-Mu, segala puji bagi Allah yang telah
menghilangkan kotoranku dan membuatku sehat."

10. Doa Sebelum Naik Kendaraan


Subhaanalladzii sakkhara lanaa hadza wama kunna lahu muqriniin wa-inna ilaa
rabbina lamunqalibuun
Artinya :"Maha suci Allah yang telah menundukkan untuk kami (kendaraan) ini.
padahal sebelumnya kami tidak mampu untuk menguasainya, dan hanya kepada-Mu
lah kami akan kembali. "

Bagi orag tua, untuk mengajarkan anak-anak tentang bagaimana cara menghafal doa-doa
pendek di atas, ajaklah perlahan dengan mengucapkan doa tersebut berulang kali secara
lisan dengan intonasi yang jelas.

21
@doc.Pesantren Kilat Ramadhan 1444 H, SDN..........................
BAB IV
SIROH NABAWIYAH
KISAH NABI MUSA AS & FIRAUN

Nabi Musa adalah salah satu Rasul Allah yang memiliki banyak keistimewaan. Allah pun
telah mengabadikan kisah Nabi Musa lengkap dari lahir sampai wafat pada beberapa surat
yang berbeda di dalam Alquran

Syaikh hamdi bin Hamzah Abu Zaid dalam buku Munculnya Ya’juj dan Ma’juj menjelaskan,
Nabi Musa lahir sekitar tahun 1436 SM dan wafat sekitar tahun 1316 SM. Kisah hidup Nabi
Musa dalam Alquran diceritakan secara panjang dan pendek.

Salah satu surat yang menjelaskan kisah Nabi Musa secara panjang adalah surat Al
Qashash. Bagaimana kisah Nabi Musa lengkap dari lahir sampai wafat yang tercantum di
Alquran? Simak selengkapnya di bawah ini.

Kelahiran Nabi Musa


Peristiwa kelahiran Nabi Musa, dijelaskan dalam Alquran surat Al Qashash ayat 1-6:
ٌَ‫ق ِنقَ ْى ٍو ٌُّؤْ ِيُُ ْى‬ ِ ّ ‫ع ْىٌَ ِت ْان َح‬ َ ‫عهٍَ َْك ِي ٍْ ََّثَ ِا ُي ْى ٰسى َوفِ ْش‬ َ ‫ة ْان ًُ ِثٍ ٍِْ ََتْهُ ْىا‬ِ ‫ٰط ۤس ۤ ّى تِ ْه َك ٰا ٌٰتُ ْان ِك ٰت‬
‫ط ۤا ِٕىفَةً ِ ّي ُْ ُه ْى ٌُزَ ِتّ ُح ا َ ْتُ َۤا َء ُه ْى‬َ ‫ف‬ ُ ‫ض ِع‬ْ َ ‫ض َو َج َع َم ا َ ْههَ َها ِش ٍَ ًعا ٌَّ ْست‬ ِ ‫ع ََل فِى ْاْلَ ْس‬ َ ٌَ‫ع ْى‬ َ ‫ا ٌَِّ فِ ْش‬
‫ض ِعفُ ْىا ِفى‬ ْ ُ ‫عهَى انَّ ِزٌٍَْ ا ْست‬ َ ٍَّ ًُ ََّ ٌْ َ ‫س ۤا َء ُه ْى ۗاََِّ ٗه َكاٌَ ِيٍَ ْان ًُ ْف ِس ِذٌٍَْ َوَُ ِش ٌْذ ُ ا‬
َ َِ ًٖ ْ‫َو ٌَ ْستَح‬
ٌَ‫ع ْى‬ َ ‫ي فِ ْش‬ َ ‫ض َوَُ ِش‬ ِ ‫ض َوََ ْجعَهَ ُه ْى ا َ ِٕى ًَّةً َّوََجْ عَهَ ُه ُى ْان ٰى ِسثٍٍَِْ ۙ َوَُ ًَ ِ ّكٍَ نَ ُه ْى فِى ْاْلَ ْس‬ ِ ‫ْاْلَ ْس‬
ٌَ‫َوهَايٰ ٍَ َو ُجُُ ْىدَ ُه ًَا ِي ُْ ُه ْى َّيا َكاَُ ْىا ٌَحْ زَ ُس ْو‬
Artinya: Tha Sin Mim. Ini ayat-ayat Kitab (Al-Qur'an) yang jelas (dari Allah). Kami
membacakan kepadamu sebagian dari kisah Musa dan Fir‘aun dengan sebenarnya untuk
orang-orang yang beriman. Sungguh, Fir‘aun telah berbuat sewenang-wenang di bumi dan
menjadikan penduduknya berpecah belah, dia menindas segolongan dari mereka (Bani
Israil), dia menyembelih anak laki-laki mereka dan membiarkan hidup anak perempuan
mereka. Sungguh, dia (Fir‘aun) termasuk orang yang berbuat kerusakan.

Dan Kami hendak memberi karunia kepada orang-orang yang tertindas di bumi (Mesir) itu,
dan hendak menjadikan mereka pemimpin dan menjadikan mereka orang-orang yang
mewarisi (bumi), dan Kami teguhkan kedudukan mereka di bumi dan Kami perlihatkan
kepada Fir‘aun dan Haman bersama bala tentaranya apa yang selalu mereka takutkan dari
mereka.

Seperti yang dijelaskan pada ayat di atas, Nabi Musa lahir di Mesir yang dipimpin oleh
seorang raja yang zalim dan kejam bernama Fir'aun. Raja Fir'aun dikenal selalu bersikap
sewenang-wenang. Ia bahkan memperkerjakan kaumnya secara paksa.

Suatu ketika, Raja Fir'aun bermimpi melihat api yang bisa membakar wilayah Mesir. Ketika
terbangun, ia mengumpulkan para tukang sihir dan ahli peramal untuk menafsirkan mimpi
tersebut.

Para peramal itu memberitahukan bahwa akan lahir seorang anak laki-laki dari kalangan
Bani Israil yang akan menjadi sebab musnahnya penduduk Mesir. Takwil mimpi itu
membuat Fir'aun ketakutan, hingga ia memerintahkan pasukannya untuk membunuh bayi
laki-laki yang lahir dari Bani Israil.

22
@doc.Pesantren Kilat Ramadhan 1444 H, SDN..........................
Musa lahir pada saat maraknya pembunuhan bayi dan kaum laki-laki oleh pasukan Raja
Fir'aun. Nabi Musa lahir dari wanita bernama Yukaibid.

Yukaibid merasa sangat ketakutan apabila anaknya dibunuh oleh Raja Fir'aun. Kemudian,
Allah mengilhaminya untuk meletakkan Musa ke dalam peti dan dihanyutkan ke sungai
saat pasukan Fir'aun datang.

Ki Jambalawuh dalam buku Peradaban Prasejarah Nusantara Berdasarkan Kisah Para Nabi
menjelaskan, Atas izin Allah, peti Musa ditemukan oleh istri Firaun yang bernama Asiyah
binti Muzahim. Setelah disetujui oleh Firaun, Asiyah memutuskan untuk mengasuh bayi
Musa dan mengangkatnya jadi anak.

Firaun memang dikenal sebagai raja yang kejam. Akan tetapi ia sangat menyayangi dan
mencintai istrinya sehingga selalu menuruti keinginan istrinya tersebut.

Saat mengasuh Musa, Asiyah mencari wanita yang bisa memberi Asi kepada bayi itu. Atas
kehendak Allah, ibu kandung Musa terpilih untuk menyusuinya. Sebab, tidak ada satupun
air susu wanita yang mau diminum oleh Musa kecuali dari ibu kandungnya sendiri.
Begitulah cara Allah menyatukan Musa ke pangkuan ibunya. Kisah ini dijelaskan dalam
surat Al Qashah ayat 13. Allah SWT berfirman yang artinya:
“Maka kami kembalikan Musa kepada ibunya, supaya senang hatinya dan tidakberduka cita
dan supaya ia mengetahui bahwa janji Allah itu adalah benar, tetapi kebanyakan manusia
tidak mengetahuinya”.

Nabi Musa Ketika Dewasa


Dikutip dari buku Kisah Teladan Menakjubkan 25 Nabi Oleh Ariany syurfah, ketika beranjak
dewasa Musa diberikan petunjuk oleh Allah bahwa dirinya bukanlah anak kandung Raja
Firaun. Selain itu, ia diberikan mukjizat ilmu pengetahuan dan pangkat kenabian serta
diberi kitab Taurat guna menaklukkan Fir'aun.

Nabi Musa memutuskan untuk meninggalkan istana, karena mendapat kabar bahwa
Fir'aun akan berencana buruk terhadapnya. Hal itu terjadi setelah salah satu rakyatnya ada
yang mati terbunuh saat Musa mendamaikan perkelahian dua orang.

Keduanya berasal dari bangsa Bani Israil dan Qibthi yang merupakan Bangsa Fir'aun.
Pelarian Nabi Musa tersebut dikisahkan dalam surat Al Qashas ayat 21, yang berbunyi:
ُ َّ‫ࣖ فَخ ََش َج ِي ُْ َها خ َۤا ِٕىفًا ٌَّت َ َشق‬
ّٰ ‫ة ۖقَا َل َسبّ ِ ََ ِ ّجُِ ًْ ِيٍَ ْانقَ ْى ِو ان‬
ًٍٍَِْ ‫ظ ِه‬
Artinya: Maka keluarlah dia (Musa) dari kota itu dengan rasa takut, waspada (kalau ada
yang menyusul atau menangkapnya), dia berdoa, “Ya Tuhanku, selamatkanlah aku dari
orang-orang yang zalim itu.”

Nabi Musa pergi tanpa tahu arah tujuan dengan diliputi perasaan cemas dan khawatir akan
kejaran tentara Fir’aun. Tanpa ia sadari, ia berjalan ke arah Madyan dan bertemu dengan
dua putri Nabi Syuaib.

Dikutip dari buku Akidah Akhlak Madrasah Tsanawiyah Kelas VIII oleh Harjan Syuhada da
Fida' Abdilah, pertemuan itu terjadi ketika Nabi Musa tengah beristirahat. Dua gadis itu
tengah mengambil air untuk hewan ternaknya.

23
@doc.Pesantren Kilat Ramadhan 1444 H, SDN..........................
Musa memutuskan untuk membantu mereka. Setelah itu mereka mengundang Musa untuk
berkunjung ke rumah. Setelah sampai, ia baru mengetahui bahwa dua gadis tersebut
adalah putri Nabi Syuaib.

Setelah dijamu dengan penuh hormat, Nabi Musa menceritakan apa yang terjadi dengan
dirinya. Maka, Nabi Syuaib berkata, “Janganlah takut, sesungguhnya engkau telah lepas dari
kaum yang zalim.”

Nabi Syuaib kemudian menawarkan kepada Nabi Musa untuk menikahi salah satu dari
putrinya. Hal ini juga diabadikan dalam surat Al Qashash ayat 27. Tawaran itu diterima
oleh Nabi Musa, dan ia menikah dengan salah satu putri Nabi Syuaib yang bernama
Shafuro.
Kembalinya Nabi Musa ke Mesir

Setelah mendapat izin dari mertuanya, Nabi Musa didampingi istrinya berangkat menuju
Mesir. Ia mendapat wahyu dari Allah SWT, di mana peristiwa ini juga dikisahkan dalam
surat Al Qashas ayat 29-32. Menurut beberapa riwayat, tempat turunnya wahyu Nabi Musa
adalah sebuah bukit yang bernama Tursina.

Ketika sampai di Mesir, Nabi Musa mengajak Fir'aun untuk kembali ke jalan yang benar
dengan menunjukkan mukjizat dari Allah yaitu tongkat ajaibnya yang bisa berubah jadi
ular. Melihat itu, Fir'aun sangat murka dan memanggil semua tukang sihir agar bertanding
dengan Musa.

Kemenangan ada dipihak Nabi Musa dan para tukang sihir mengakui kebenaran yang
dibawa olehnya. Selain itu, Siti Asiah, istri Raja Fir'aun juga ikut beriman kepada Nabi
Musa. Hal ini membuat Fir'aun murka dan menghukum mati para tukang sihir serta
menyiksa istrinya hingga meninggal.

Tenggelamnya Firaun di Laut Merah

Dikutip dari buku Kisah Para Nabi oleh Ibnu Katsir, karena peristiwa tersebut, Nabi Musa
beserta pengikutnya dikejar oleh Fir'aun beserta seluruh bala tentaranya. Para ulama

24
@doc.Pesantren Kilat Ramadhan 1444 H, SDN..........................
mengatakan, jumlah tentara Firaun mencapai satu juta orang. Sedangkan kaum Nabi Musa
hanya sekitar 600.000 orang.
Mereka menyisir semua daerah untuk mencari Nabi Musa dan pengikutnya dan bertemu
saat matahari terbit. Tidak ada jalan lain bagi mereka untuk menyelamatkan diri selain
menyebrangi lautan Merah.

Kemudian turunlah pertolongan Allah, sebagaimana disebutkan dalam Alquran surat Al


Baqarah ayat 50, yang berbunyi:
َ ‫حْش فَا َ َْ َجٍ ُْٰ ُك ْى َوا َ ْغ َش ْقَُا ٓ ٰا َل فِ ْش‬
ُ ُْ َ ‫ع ْىٌَ َوا َ َْت ُ ْى ت‬
ٌَ‫ظ ُش ْو‬ َ َ‫َواِرْ فَ َش ْقَُا ِت ُك ُى ْانث‬
Artinya: Dan (ingatlah) ketika Kami membelah laut untukmu, sehingga kamu dapat Kami
selamatkan dan Kami tenggelamkan (Fir‘aun dan) pengikut-pengikut Fir‘aun, sedang kamu
menyaksikan

Dalam peristiwa inilah Allah mewahyukan kepada Nabi Musa agar memukulkan
tongkatnya ke permukaan laut. Tiba-tiba air laut dengan ombak yang bergulung-gulung
terbelah menjadi dua bagian. Setiap mata yang melihat dan menyaksikan peristiwa ini
tercengang.

Nabi Musa dan para pengikutnya menapaki jalan yang terbentang di tengah lautan dan
berhasil menyebrangi hingga kembali ke daratan. Sementara Fir'aun dan pasukannya
justru baru memasuki jalan itu.

Saat Fir'aun dan pasukannya berada di tengah-tengah lautan, Nabi Musa segera
memukulkan kembali tongkatnya, dan air laut yang terbelah itu menyatu kembali. Fir'aun
dan pasukannya binasa tenggelam tanpa ada yang selamat. Peristiwa ini juga tercantum
dalam Alquran surat Yunus ayat 90-92.

Wafatnya Nabi Musa


Dikutip dari buku Nabiku Teladanku oleh Lutfiya Cahyani, setelah selamat dari kejaran
pasukan Firaun, Nabi Musa tinggal bersama kaumnya Bani Israil. Beliau hidup hingga
berusia 120 tahun dan wafat di gunung Nebu, Jordania.

Hikmah yang dapat dipetik dari kisah Nabi Musa di atas adalah sehebat apapun kekuatan
manusia, tidak akan mampu melawan kekuasaan Allah. Fir'aun menerima azab dari Allah
dan mengalami kehancuran akibat kesombongan, kekejaman, dan pembangkangannya
terhadap perintah Allah SWT.

25
@doc.Pesantren Kilat Ramadhan 1444 H, SDN..........................
JADWAL KEGIATAN PESANTREN KILAT RAMADHAN
SDN ....................................
TAHUN 1444 H / 2023 M

PENGISI
NO HARI, TANGGAL KLS WAKTU KEGIATAN KETERANGAN
KEGIATAN
07.00 - 07.30 Sholat Dhuha berjamaah di lapangan Guru Agama

1, 2, 3, 4 & 5
07.30 - 08.00 Muroja'ah / Tahfiz di dalam Ruang kelas Guru terjadwal
1 SENIN, 10 APRIL 2023 08.00 - 09.00 Materi Tauhid Rukun Iman Menyaksikan power point Guru terjadwal
09.00 - 09.15 Istirahat
09.15 - 09.30 membaca do'a dan pulang bersiap pulang Guru terjadwal
1, 2, 3, 4 & 5 07.00 - 07.30 Sholat Dhuha berjamaah di lapangan Guru Agama
07.30 - 08.00 Muroja'ah / Tahfiz di dalam Ruang kelas Guru terjadwal
2 SELASA, 11 APRIL 2023 08.00 - 09.00 Materi FIKIH Puasa dan Shalat Menyaksikan power point Guru terjadwal
09.00 - 09.15 Istirahat
09.15 - 09.30 membaca do'a dan pulang bersiap pulang Guru terjadwal
07.00 - 07.30 Sholat Dhuha berjamaah di lapangan Guru Agama
1, 2, 3, 4 & 5

07.30 - 08.00 Muroja'ah / Tahfiz di dalam Ruang kelas Guru terjadwal


3 RABU, 12 APRIL 2023 08.00 - 09.00 Doa Harian dan Mewarnai siswa membawa alat warna Guru terjadwal
09.00 - 09.15 Istirahat
09.15 - 09.30 membaca do'a dan pulang bersiap pulang Guru terjadwal
07.00 - 07.30 Sholat Dhuha berjamaah di lapangan Guru Agama
1, 2, 3, 4 & 5

07.30 - 08.00 Muroja'ah / Tahfiz di dalam Ruang kelas Guru terjadwal


4 KAMIS, 13 APRIL 2023 08.00 - 09.00 Siroh Nabawiyah Menyaksikan film kisah nabi Guru terjadwal
09.00 - 09.15 Doorprize & Hadiah mewarnai
09.15 - 09.30 membaca do'a dan pulang bersiap pulang Guru terjadwal
JADWAL PENGISI KEGIATAN PESANTREN KILAT RAMADHAN
SDN ....................................
TAHUN 1444 H / 2023 M

LOKASI
NO HARI, TANGGAL KLS WAKTU KEGIATAN KETERANGAN PENGISI KEGIATAN
RUANG
07.30 - 08.00 Muroja'ah / Tahfiz dibimbing guru
....................................

1 Putri
08.00 - 09.00 Materi Tauhid Rukun Iman Menyimak materi
1 SENIN, 10 APRIL 2023 & ...
09.00 - 09.15 istirahat ....................................
09.15 - 09.30 membaca do'a dan pulang bersiap pulang
07.30 - 08.00 Muroja'ah / Tahfiz dibimbing guru
....................................
1 Putra
08.00 - 09.00 Materi Tauhid Rukun Iman Menyimak materi
2 SENIN, 10 APRIL 2023 & ...
09.00 - 09.15 istirahat ....................................
09.15 - 09.30 membaca do'a dan pulang bersiap pulang
07.30 - 08.00 Muroja'ah / Tahfiz dibimbing guru
....................................
2 Putri

08.00 - 09.00 Materi Tauhid Rukun Iman Menyimak materi


3 SENIN, 10 APRIL 2023 & ...
09.00 - 09.15 istirahat ...................................
09.15 - 09.30 membaca do'a dan pulang bersiap pulang
07.30 - 08.00 Muroja'ah / Tahfiz dibimbing guru
....................................
2 Putra

08.00 - 09.00 Materi Tauhid Rukun Iman Menyimak materi


4 SENIN, 10 APRIL 2023 & ...
09.00 - 09.15 istirahat ...................................
09.15 - 09.30 membaca do'a dan pulang bersiap pulang
07.30 - 08.00 Muroja'ah / Tahfiz dibimbing guru
....................................
3 Putri

08.00 - 09.00 Materi Tauhid Rukun Iman Menyimak materi


5 SENIN, 10 APRIL 2023 & ...
09.00 - 09.15 istirahat ..................................
09.15 - 09.30 membaca do'a dan pulang bersiap pulang

@doc.Pesantren Kilat Ramadhan 1444 H, SDN..........................


LOKASI
NO HARI, TANGGAL KLS WAKTU KEGIATAN KETERANGAN PENGISI KEGIATAN
RUANG
07.30 - 08.00 Muroja'ah / Tahfiz dibimbing guru

3 Putra
08.00 - 09.00 Materi Tauhid Rukun Iman Menyimak materi
6 SENIN, 10 APRIL 2023 GPAI ...
09.00 - 09.15 istirahat
09.15 - 09.30 membaca do'a dan pulang bersiap pulang
07.30 - 08.00 Muroja'ah / Tahfiz dibimbing guru

4,5 Putra
....................................
08.00 - 09.00 Materi Tauhid Rukun Iman Menyimak materi
7 SENIN, 10 APRIL 2023 & ...
09.00 - 09.15 istirahat .................................
09.15 - 09.30 membaca do'a dan pulang bersiap pulang
07.30 - 08.00 Muroja'ah / Tahfiz dibimbing guru
....................................
4,5 Putri
08.00 - 09.00 Materi Tauhid Rukun Iman Menyimak materi
8 SENIN, 10 APRIL 2023 & ...
09.00 - 09.15 istirahat ..................................
09.15 - 09.30 membaca do'a dan pulang bersiap pulang

@doc.Pesantren Kilat Ramadhan 1444 H, SDN..........................


JADWAL PENGISI KEGIATAN PESANTREN KILAT RAMADHAN
SDN ......................................................
TAHUN 1444 H / 2023 M

PENGISI LOKASI
NO HARI, TANGGAL KLS WAKTU KEGIATAN KETERANGAN
KEGIATAN RUANG
07.30 - 08.00 Muroja'ah / Tahfiz dibimbing guru
....................................

1 Putri
08.00 - 09.00 Materi FIQIH Puasa dan Shalat Menyimak materi
1 SELASA, 11 APRIL 2023 & ...
09.00 - 09.15 Istirahat ................................
09.15 - 09.30 membaca do'a dan pulang bersiap pulang
07.30 - 08.00 Muroja'ah / Tahfiz dibimbing guru
....................................
1 Putra
08.00 - 09.00 Materi FIQIH Puasa dan Shalat Menyimak materi
2 SELASA, 11 APRIL 2023 & ...
09.00 - 09.15 Istirahat ................................
09.15 - 09.30 membaca do'a dan pulang bersiap pulang
07.30 - 08.00 Muroja'ah / Tahfiz dibimbing guru
....................................
2 Putri

08.00 - 09.00 Materi FIQIH Puasa dan Shalat Menyimak materi


3 SELASA, 11 APRIL 2023 & ...
09.00 - 09.15 Istirahat ................................
09.15 - 09.30 membaca do'a dan pulang bersiap pulang
07.30 - 08.00 Muroja'ah / Tahfiz dibimbing guru
....................................
2 Putra

08.00 - 09.00 Materi FIQIH Puasa dan Shalat Menyimak materi


4 SELASA, 11 APRIL 2023 & ...
09.00 - 09.15 Istirahat ................................
09.15 - 09.30 membaca do'a dan pulang bersiap pulang
07.30 - 08.00 Muroja'ah / Tahfiz dibimbing guru
....................................
3 Putri

08.00 - 09.00 Materi FIQIH Puasa dan Shalat Menyimak materi


5 SELASA, 11 APRIL 2023 & ...
09.00 - 09.15 Istirahat ................................
09.15 - 09.30 membaca do'a dan pulang bersiap pulang

@doc.Pesantren Kilat Ramadhan 1444 H, SDN..........................


PENGISI LOKASI
NO HARI, TANGGAL KLS WAKTU KEGIATAN KETERANGAN
KEGIATAN RUANG
07.30 - 08.00 Muroja'ah / Tahfiz dibimbing guru
....................................

3 Putra
08.00 - 09.00 Materi FIQIH Puasa dan Shalat Menyimak materi
6 SELASA, 11 APRIL 2023 & ...
09.00 - 09.15 Istirahat ................................
09.15 - 09.30 membaca do'a dan pulang bersiap pulang
07.30 - 08.00 Muroja'ah / Tahfiz dibimbing guru

4,5 Putra
....................................
08.00 - 09.00 Materi FIQIH Puasa dan Shalat Menyimak materi
7 SELASA, 11 APRIL 2023 & ...
09.00 - 09.15 Istirahat ................................
09.15 - 09.30 membaca do'a dan pulang bersiap pulang
07.30 - 08.00 Muroja'ah / Tahfiz dibimbing guru
....................................
8 SELASA, 11 APRIL 2023 4,5 Putri 08.00 - 09.00 Materi FIQIH Puasa dan Shalat Menyimak materi
& ...
09.00 - 09.15 Istirahat ................................
09.15 - 09.30 membaca do'a dan pulang bersiap pulang

@doc.Pesantren Kilat Ramadhan 1444 H, SDN..........................


JADWAL PENGISI KEGIATAN PESANTREN KILAT RAMADHAN
SDN ..................................
TAHUN 1444 H / 2023 M

LOKASI
NO HARI, TANGGAL KLS WAKTU KEGIATAN KETERANGAN PENGISI KEGIATAN
RUANG
07.30 - 08.00 Muroja'ah / Tahfiz dibimbing guru
....................................

1 Putri
08.00 - 09.00 Do'a Harian & Mewarnai Menyimak materi
1 RABU, 12 APRIL 2023 & ...
09.00 - 09.15 istirahat ................................
09.15 - 09.30 membaca do'a dan pulang bersiap pulang
07.30 - 08.00 Muroja'ah / Tahfiz dibimbing guru
....................................
1 Putra
08.00 - 09.00 Do'a Harian & Mewarnai Menyimak materi
2 RABU, 12 APRIL 2023 & ...
09.00 - 09.15 istirahat ................................
09.15 - 09.30 membaca do'a dan pulang bersiap pulang
07.30 - 08.00 Muroja'ah / Tahfiz dibimbing guru
....................................
2 Putri

08.00 - 09.00 Do'a Harian & Mewarnai Menyimak materi


3 RABU, 12 APRIL 2023 & ...
09.00 - 09.15 istirahat ................................
09.15 - 09.30 membaca do'a dan pulang bersiap pulang
07.30 - 08.00 Muroja'ah / Tahfiz dibimbing guru
....................................
2 Putra

08.00 - 09.00 Do'a Harian & Mewarnai Menyimak materi


4 RABU, 12 APRIL 2023 & ...
09.00 - 09.15 istirahat ................................
09.15 - 09.30 membaca do'a dan pulang bersiap pulang
07.30 - 08.00 Muroja'ah / Tahfiz dibimbing guru
....................................
3 Putri

08.00 - 09.00 Do'a Harian & Mewarnai Menyimak materi


5 RABU, 12 APRIL 2023 & ...
09.00 - 09.15 istirahat ................................
09.15 - 09.30 membaca do'a dan pulang bersiap pulang

@doc.Pesantren Kilat Ramadhan 1444 H, SDN..........................


LOKASI
NO HARI, TANGGAL KLS WAKTU KEGIATAN KETERANGAN PENGISI KEGIATAN
RUANG
07.30 - 08.00 Muroja'ah / Tahfiz dibimbing guru
....................................

3 Putra
08.00 - 09.00 Do'a Harian & Mewarnai Menyimak materi
6 RABU, 12 APRIL 2023 & ...
09.00 - 09.15 istirahat ................................
09.15 - 09.30 membaca do'a dan pulang bersiap pulang
07.30 - 08.00 Muroja'ah / Tahfiz dibimbing guru

4,5 Putra
....................................
08.00 - 09.00 Do'a Harian & Mewarnai Menyimak materi
7 RABU, 12 APRIL 2023 & ...
09.00 - 09.15 istirahat ................................
09.15 - 09.30 membaca do'a dan pulang bersiap pulang
07.30 - 08.00 Muroja'ah / Tahfiz dibimbing guru

4,5 Putri
08.00 - 09.00 Do'a Harian & Mewarnai Menyimak materi
8 RABU, 12 APRIL 2023 GPAI ...
09.00 - 09.15 istirahat
09.15 - 09.30 membaca do'a dan pulang bersiap pulang

@doc.Pesantren Kilat Ramadhan 1444 H, SDN..........................


JADWAL PENGISI KEGIATAN PESANTREN KILAT RAMADHAN
SDN ......................................
TAHUN 1444 H / 2023 M

LOKASI
NO HARI, TANGGAL KLS WAKTU KEGIATAN KETERANGAN PENGISI KEGIATAN
RUANG
07.30 - 08.00 Muroja'ah / Tahfiz dibimbing guru
....................................

1 Putri
08.00 - 09.00 Siroh Nabawiyah Menyimak materi
1 KAMIS, 13 APRIL 2023 & ...
09.00 - 09.15 Doorprize & Hadiah mewarnai ...............................
09.15 - 09.30 membaca do'a dan pulang bersiap pulang
07.30 - 08.00 Muroja'ah / Tahfiz dibimbing guru
....................................
1 Putra
08.00 - 09.00 Siroh Nabawiyah Menyimak materi
2 KAMIS, 13 APRIL 2023 & ...
09.00 - 09.15 Doorprize & Hadiah mewarnai ................................
09.15 - 09.30 membaca do'a dan pulang bersiap pulang
07.30 - 08.00 Muroja'ah / Tahfiz dibimbing guru
....................................
2 Putri

08.00 - 09.00 Siroh Nabawiyah Menyimak materi


3 KAMIS, 13 APRIL 2023 & ....
09.00 - 09.15 Doorprize & Hadiah mewarnai ...............................
09.15 - 09.30 membaca do'a dan pulang bersiap pulang
07.30 - 08.00 Muroja'ah / Tahfiz dibimbing guru
....................................
2 Putra

08.00 - 09.00 Siroh Nabawiyah Menyimak materi


4 KAMIS, 13 APRIL 2023 & ...
09.00 - 09.15 Doorprize & Hadiah mewarnai ...............................
09.15 - 09.30 membaca do'a dan pulang bersiap pulang
07.30 - 08.00 Muroja'ah / Tahfiz dibimbing guru
....................................
3 Putri

08.00 - 09.00 Siroh Nabawiyah Menyimak materi


5 KAMIS, 13 APRIL 2023 & ...
09.00 - 09.15 Doorprize & Hadiah mewarnai ................................
09.15 - 09.30 membaca do'a dan pulang bersiap pulang

@doc.Pesantren Kilat Ramadhan 1444 H, SDN..........................


LOKASI
NO HARI, TANGGAL KLS WAKTU KEGIATAN KETERANGAN PENGISI KEGIATAN
RUANG
07.30 - 08.00 Muroja'ah / Tahfiz dibimbing guru
....................................

3 Putra
08.00 - 09.00 Siroh Nabawiyah Menyimak materi
6 KAMIS, 13 APRIL 2023 & ...
09.00 - 09.15 Doorprize & Hadiah mewarnai ...............................
09.15 - 09.30 membaca do'a dan pulang bersiap pulang
07.30 - 08.00 Muroja'ah / Tahfiz dibimbing guru

4,5 Putra
08.00 - 09.00 Siroh Nabawiyah Menyimak materi
7 KAMIS, 13 APRIL 2023 GPAI ...
09.00 - 09.15 Doorprize & Hadiah mewarnai
09.15 - 09.30 membaca do'a dan pulang bersiap pulang
07.30 - 08.00 Muroja'ah / Tahfiz dibimbing guru
....................................
8 KAMIS, 13 APRIL 2023 4,5 Putri 08.00 - 09.00 Siroh Nabawiyah Menyimak materi
& ...
09.00 - 09.15 Doorprize & Hadiah mewarnai ...............................
09.15 - 09.30 membaca do'a dan pulang bersiap pulang

@doc.Pesantren Kilat Ramadhan 1444 H, SDN..........................


SKU
PESANTREN KILAT RAMADHAN 1444 H
SENIN, 10 APRIL 2023

NO KEGIATAN TTD
1 Sholat Dhuha
2 Kajian Ramadhan
3 Tadarus

SELASA, 11 APRIL 2023

NO KEGIATAN TTD
1 Sholat Dhuha
2 Kajian Ramadhan
3 Tadarus

RABU, 12 APRIL 2023

NO KEGIATAN TTD
1 Sholat Dhuha
2 Kajian Ramadhan
3 Tadarus

KAMIS, 13 APRIL 2023

NO KEGIATAN TTD
1 Sholat Dhuha
2 Kajian Ramadhan
3 Tadarus

KETENTUAN WUDHU & SHOLAT

NO Uraian TTD
1 Rukun Wudhu
2 Sunah Wudhu
3 Batal Wudhu
4 Syarat sah Shalat
5 Rukun Shalat
6 Batal Shalat
BACAAN SHOLAT & ARTINYA

NO JENIS DO’A TTD


1 Takbiratul Ihram
2 Iftitah
3 Al Fatihah
4 Ruku’
5 I’tidal
6 Sujud
7 Duduk antara 2 sujud
8 Tahiyat Awal
9 Tahiyat Akhir
10 Salam

BACAAN SURAT-SURAT PENDEK

NO JENIS SURAT TTD


1 Al Falaq
2 Al Lahab
3 An Nashr
4 Al Kautsar
5 Al Kaafirun
6 Al Ma’un
7 Al Quraisy
8 Al Fiil
9 Al Humazah
10 At Takatsur
11 Al Adiyat
12 Al Zalzalah
13 Al Alaq
14 At Tiin
15 Al Qaari’ah
16 Al Qadr
17 Al Bayyinah
18 Al A’laa
19 Al Insyirah
20 Ad Dhuha

1
@doc.Pesantren Kilat Ramadhan 1444 H, SDN..........................
DO’A - DO’A

NO JENIS DO’A TTD


1 Niat Puasa
2 Buka Puasa
3 Akan Tidur
4 Bangun Tidur
5 Masuk Kamar Kecil
6 Keluar Kamar Kecil
7 Akan Makan
8 Selesai Makan
9 Akan Bepergian
10 Naik Kendaraan
11 Tambah Ilmu
12 Bahagia Dunia Akhirat
13 Untuk kedua Orangtua
14 Bercermin
15 Selesai Wudhu
16 Selesai Adzan
17 Masuk Masjid
18 Keluar Masjid
19 Usai membaca Al Qur’an
20

2
@doc.Pesantren Kilat Ramadhan 1444 H, SDN..........................
CATATAN

………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………….……………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………

3
@doc.Pesantren Kilat Ramadhan 1444 H, SDN..........................
CATATAN

………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………….……………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………………………………………………………………….

4
@doc.Pesantren Kilat Ramadhan 1444 H, SDN..........................
CATATAN

………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………….……………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
………………………………………………………………………………………………………………………………………
……………………………………………………………………………………………………………………………………….

5
@doc.Pesantren Kilat Ramadhan 1444 H, SDN..........................

Anda mungkin juga menyukai