Anda di halaman 1dari 6

PEMERINTAH KABUPATEN MUSI RAWAS

BADAN PENGELOLA KEUANGAN DAN ASET DAERAH


Jalan Pangeran Mohamad Amin Komplek Perkantoran Pemerintah Kabupaten Musi Rawas
Muara Beliti Provinsi Sumatera Selatan Telpon ( 0733) 4540017 Fax ( 0733) 4540017

LAPORAN HASIL EVALUASI AKUNTABILITAS KINERJA INTERNAL


BADAN KEUANGAN DAN ASET DAERAH
KABUPATEN MUSI RAWAS TAHUN 2023

Kepada Yth : Kepala Badan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Musi Rawas
Dari : Tim Evaluasi Akuntabilitas Kinerja Internal Badan Keuangan dan Aset
Daerah Kabupaten Musi Rawas
Nomor : /I/BPKAD/2023
Tanggal : 17 Juli 2023
Sifat : Rahasia
Lampiran : 1 (satu) berkas
Perihal : Laporan Hasil Evaluasi Akuntabilitas Kinerja Internal Badan
Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Musi Rawas Tahun 2023

Dengan ini kami sampaikan laporan hasil Evaluasi Akuntabilitas Kinerja


Internal Tahun 2023 pada Badan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Musi
Rawas, sebagai berikut :

I. Pendahuluan

1. Dasar Hukum Evaluasi

a. Peraturan Pemerintah Nomor 8 Tahun 2006 tentang Pelaporan


Keuangan dan Kinerja Instansi Pemerintah;
b. Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 29 Tahun 2014
tentang Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah;
c. Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi
Birokrasi Nomor 88 Tahun 2021 tentang Pedoman Evaluasi
Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah;
d. Keputusan Bupati Musi Rawas Nomor 296/KPTS/ITDA/2022 tentang
Pedoman Evaluasi Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah di
Lingkungan Pemerintah Kabupaten Musi Rawas;
e. Surat Perintah Tugas Kepala Badan Keuangan dan Aset Daerah
Kabupaten Musi Rawas Nomor 090/368/I/BPKAD/2023 tanggal
1 Juli 2023.

1
2. Tujuan Evaluasi

Tujuan evaluasi atas implementasi sistem akuntabilitas kinerja


Perangkat Daerah yaitu sebagai berikut :
a. Memperoleh informasi tentang implementasi SAKIP;
b. Menilai secara mandiri tingkat implementasi SAKIP;
c. Menilai secara mandiri tingkat akuntabilitas kinerja;
d. Memberikan saran perbaikan untuk peningkatan implementasi
SAKIP; dan
e. Memonitor tindak lanjut rekomendasi hasil evaluasi periode
sebelumnya.

3. Ruang Lingkup Evaluasi

Ruang lingkup evaluasi atas implementasi sistem akuntabilitas


kinerja Perangkat Daerah mencakup:
a. Penilaian kualitas perencanaan kinerja yang selaras, yang akan
dicapai untuk mewujudkan hasil yang berkesinambungan;
b. Penilaian pengukuran kinerja berjenjang dan berkelanjutan yang
telah menjadi kebutuhan dalam penyesuaian strategi dalam
mencapai kinerja;
c. Penilaian pelaporan kinerja yang menggambarkan kualitas atas
pencapaian kinerja, baik keberhasilan/kegagalan kinerja serta upaya
perbaikan/penyempurnaannya yang memberikan dampak besar
dalam penyesuaian strategi/kebijakan dalam mencapai kinerja
berikutnya;
d. Penilaian evaluasi akuntabilitas kinerja internal yang memberikan
kesan nyata (dampak) dalam peningkatan implementasi SAKIP untuk
efektifitas dan efisiensi kinerja; dan
e. Penilaian capaian kinerja atas output maupun outcome serta kinerja
lainnya.

6. Gambaran Umum Perangkat Daerah


Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Musi
Rawas dibentuk berdasarkan Peraturan Daerah Nomor 1 Tahun 2021
tentang Perubahan Peraturan Daerah Nomor 10 Tahun 2016 tentang
Pembentukan dan Susunan Perangkat Daerah Kabupaten Musi Rawas,
dan berdasarkan Peraturan Bupati Musi Rawas Nomor 51 Tahun 2016

2
tentang Susunan Organisasi, Tugas dan Fungsi Badan Pengelola
Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Musi Rawas.
Tugas Pokok Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah
Kabupaten Musi Rawas yaitu melaksanakan urusan Pemerintahan
daerah di bidang keuangan sub urusan pengelolaan keuangan dan aset
daerah berdasarkan asas otonomi dan tugas pembantuan yang di
berikan kepada Kabupaten . Adapun Fungsi Badan Pengelola Keuangan
dan Aset Daerah Kabupaten Musi Rawas yaitu :
a. Menyusunan teknis pengelolaan keuangan dan aset daerah;
b. Pelaksanaan tugas dukungan teknis sesuai dengan lingkup tugasnya;
c. Pemantauan,evaluasi dan pelaporan pelaksanaan tugas dukungan
teknis sesuai dengan lingkup tugasnya;
d. Pembinaan teknis penyelenggaraan fungsi-fungsi penunjang urusan
pemerintah daerah;dan
e. Pelaksanaan tugas lain yang diberikan oleh Bupati sesuai dengan
tugas dan fungsinya

II. Uraian Hasil Evaluasi

a. Kondisi

Evaluasi Akuntabilitas Kinerja Internal pada Badan Pengelola


Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Musi Rawas dilaksanakan
terhadap 4 (empat) komponen manajemen kinerja, yang meliputi:
Perencanaan Kinerja, Pengukuran Kinerja, Pelaporan Kinerja, dan
Evaluasi Akuntabilitas Kinerja Internal.

Adapun hasil Evaluasi Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah


atas setiap komponen manajemen kinerja pada Badan Pengelola
Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Musi Rawas adalah sebagai
berikut :

1) Evaluasi atas Perencanaan Kinerja


Dokumen perencanaan kinerja pada Badan Pengelola
Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Musi Rawas telah tersedia
sesuai dengan Pedoman Penyusunan Perencanaan Pembangunan
Daerah. Dokumen Perencanaan kinerja tersebut juga telah
memenuhi standar yang baik, yaitu untuk mencapai hasil, dengan
ukuran kinerja yang SMART, menggunakan penyelarasan
(cascading) disetiap level secara logis, serta memperhatikan kinerja
bidang lain (crosscutting).

3
Perencanaan Kinerja pada Badan Pengelola Keuangan dan
Aset Daerah Kabupaten Musi Rawas sudah dilaksanakan dengan
baik. satuan kerja dan aparatur Badan Pengelola Keuangan dan
Aset Daerah Kabupaten Musi Rawas sudah memahami dan peduli
terkait kinerja individu. Hal ini diketahui melalui survei pemahaman
kinerja dari uji petik terhadap 15 pejabat dari 20 pejabat struktural di
Lingkungan Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah
Kabupaten Musi Rawas. Hasil survei tersebut dapat digambarkan
pada tabel berikut ini :
Persentase
Jumlah
Jumlah pejabat
pejabat
No. Uraian seluruh yang
yang
responden paham
memahami
kinerja
Mampu menguraikan dengan benar tugas
1 15 15 100,00
dan fungsi jabatan

Mampu menguraikan dengan benar


2 15 15 100,00
rencana kinerja jabatan

Mampu menguraikan dengan benar ukuran 15 15


3 100,00
keberhasilan/ukuran kinerja jabatan

Mampu menguraikan dengan benar


15 15
4 aktivitas jabatan yang mendukung target 100,00
ukuran kinerjanya

  Nilai Pemahaman Kinerja Individu 100,00

Dari hasil survei tersebut diketahui 100,00% responden yang


memahami dengan benar rencana kinerja jabatan dan 100,00%
responden yang memahami ukuran keberhasilan / ukuran kinerja
jabatan.
2) Evaluasi atas Pengukuran Kinerja
Pengukuran kinerja telah dilakukan sesuai dengan
pedoman/mekanisme/SOP pengukuran dan pengumpulan data
kinerja di lingkungan Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah
Kabupaten Musi Rawas. Pengukuran Kinerja telah menjadi
kebutuhan dalam mewujudkan Kinerja secara Efektif dan Efisien dan
telah dilakukan secara berjenjang dan berkelanjutan.
Komponen Pengukuran Kinerja Badan Pengelola Keuangan
dan Aset Daerah Kabupaten Musi Rawas menjadi dasar evaluasi
penempatan/penghapusan jabatan struktural dengan melakukan
penyesuaian (Refocusing) organisasi sesuai Surat Kepala Badan
Pengelola Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Musi Rawas ke
Bupati Musi Rawas melalui Kepala Bagian Organisasi Sekretariat
Daerah Kebupaten Musi Rawas.

4
3) Evaluasi atas Pelaporan Kinerja
Terdapat Dokumen Laporan yang menggambarkan Kinerja
pada Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Musi
Rawas Tahun 2022. Dokumen Laporan Kinerja tersebut telah
memenuhi standar yang menggambarkan kualitas atas pencapaian
Kinerja, informasi keberhasilan/ kegagalan kinerja serta upaya
perbaikan/ penyempurnaannya.
Dokumen Laporan Kinerja Badan Pengelola Keuangan dan
Aset Daerah disampaikan secara tepat waktu pada tanggal
30 Januari 2023 ke Bupati Musi Rawas melalui Kepala Bagian
Organisasi Sekretariat Daerah Kabupaten Musi Rawas sebelum
tanggal 10 Februari 2023
Namun, masih ditemui kelemahan pada komponen Pelaporan
Kinerja Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten
Musi Rawas, yaitu Informasi dalam laporan kinerja belum
mempengaruhi perubahan budaya kinerja organisasi.

4) Evaluasi atas Evaluasi Akuntabilitas Kinerja Internal


Evaluasi Akuntabilitas Kinerja Internal telah dilaksanakan
terhadap Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten
Musi Rawas setiap tahunnya sesuai dengan Pedoman Evaluasi
Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah di Lingkungan Pemerintah
Kabupaten Musi Rawas. Evaluasi Akuntabilitas Kinerja Internal
terhadap Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten
Musi Rawas juga telah secara berkualitas dengan Sumber Daya yang
memadai.
Kinerja Internal pada Badan Pengelola Keuangan dan Aset
Daerah Kabupaten Musi Rawas yaitu Hasil Evaluasi Akuntabilitas
Kinerja Internal telah dilaksanakan menggunakan Teknologi Informasi
dengan menggunakan Aplikasi Elektronik Manajemen Akuntabilitas
Kinerja Kabupaten Musi Rawas (e-MAK)
b. Saran

Terhadap permasalahan yang telah dikemukakan di atas,


direkomendasikan kepada Kepala Badan Pengelola Keuangan dan
Aset Daerah Kabupaten Musi Rawas, agar dilakukan perbaikan sebagai
berikut :
1. Memperbaiki budaya kinerja dengan menyusun kesepakatan
bersama terkait upaya perbaikan kinerja dari hasil Laporan Kinerja

5
Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Musi
Rawas Tahun 2022.

III. Penutup
Demikian disampaikan hasil evaluasi atas Akuntabilitas Kinerja internal
pada Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Musi Rawas
Tahun 2023

Terima kasih atas perhatian dan arahan Bapak/Ibu untuk penguatan


akuntabilitas kinerja internal di lingkungan Badan Pengelola Keuangan dan
Aset Daerah Kabupaten Musi.

Tim Evaluator Internal,


1. Irvan Rama Herianto, S.E (....................)
NIP. 198105182006041006

2. Septiawan MS, S.T (....................)


NIP. 198809232011011003

3. Noviana Dewi, S.E (.....................)


NIP. 197611072008012002

4. Niel Yulizar, S.E (.....................)


NIP. 196906282007011022

Anda mungkin juga menyukai