Makalah Biostatistik Perawati

Anda mungkin juga menyukai

Anda di halaman 1dari 4

TUGAS BIOSTATISTIK

DISUSUN OLEH
YULI MARNI R (1805096)

PROGRAM STUDI MAGISTER KESEHATAN MASYARAKAT


STIkes HANG TUAH PEKANBARU
KOTA PEKANBARU
2018
1. Carilah satu artikel penelitian pada jurnal akreditasi yang menggunakan analisis
regresi linier ganda
a. Judul penelitian
Hubungan Penganekaragaman Pangan, dan Pemberian ASI Eksklusif dengan
kejadian status gizi kurang pada balita umur 1-5 tahun
Variabel penelitian
Variabel dependen meliputi kejadian gizi kurang, sedangkan variabel
independennya penganekaragaman pangan, pemberian ASI Eksklusif.
Adapun dalam pengkategorian, peneliti mengkategorikan beberapa variabel
seperti variabel penganekaragaman pangan yang dikategorikan menjadi
beranekaragam dan tidak beranekaragam, ASI Eksklusif yang dikategorikan
menjadi Eksklusif dan tidak eksklusif,
b. Bagaimana analisis univariat yang dilakukan?
Pada jurnal, analisis univariat telah ditampilkan penulis yang dibagi menjadi
per tabel per variabel. Menurut saya hal ini telah sesuai kaidah dalam
penulisan jurnal, sehingga pembaca (reader) dapat mengetahui distribusi
frekuensi dari variabel independen.
c. Bagaimana analisis bivariat yang dilakukan?
Pada jurnal telah dicantumkan tabel analisis bivariat. Tabel hasil
analisis bivariate mencakup frekuensi per item lengkap dengan persentasinya
dan nilai p value. Analisis bivariate dapat dijadikan sebagai seleksi bivariate
untuk dilanjutkan ke multivariat. Pada analisis bivariate yang ditampilkan
dalam bentuk deskripsi juga mencantumkan odd rasio dan p value (Lapau,
2012).
d. Bagaimana analisis multivariate yang dilakukan?
Berdasarkan hasil analisis multivariate, diketahui tidak terdapat
variabel confounding Analisis multivariat yang terdapat pada jurnal terdiri
dari tabel hasil analisis mutivariat regresi linier berganda berikut
penjelasannya. Pada tabel multivariat juga diketahui menghasilkan nilai Odd
Ratio pada setiap variabel yang signifikan. Hal ini menurut penulis telah
sesuai kaidah dalam menampilkan data (Budairto, 2009). Kemudian jumlah
data yang ditampilkan telah sinkron menurut variabel. Sehingga tidak
terdapat kerancuan dalam menampilkan data

2. Carilah satu artikel penelitian pada jurnal akreditasi yang menggunakan analisis
regresi logistik ganda
a. Judul penelitian
Hubungan Faktor Kualitas Lingkungan Rumah Dengan Kejadian Pneumonia
Pada Bayi di Wilayah Kerja Puskesmas Banjarmangu 1 Kabupaten
Banjarnegara
Variabel penelitian
Variabel dependen meliputi kejadian Pneumonia, sedangkan variabel
independennya meliputi suhu, luas jendela yang dibuka, intensitas cahaya,
kelembapan dan angka kuman.
Berdasarkan jurnal tersebut, terdapat beberapa variabel yang dikategorikan
seperti:
1) Suhu
2) Luas jendela yang dibuka
3) Intensitas cahaya
4) Kelembapan dan
5) Angka kuman.
Pada jurnal terdapat variabel confounding seperti keberadaan plafond an
jumlah angka kuman
b. Bagaimana analisis univariat yang dilakukan?
Menurut saya analisis univariat yang dilakukan belum memenuhi kaidah
dalam metode penelitian. Hal ini disebabkan tidak adanya dicantumkan tabel
distribusi frekuensi yang memuat jumlah atau frekuensi maupun persentase
dari variabel atau deskripsi hasil analisis univariat.
c. Bagaimana analisis bivariate yang dilakukan?
Pada jurnal telah dicantumkan tabel hasil analisis bivariate, yang bertujuan
sekaligu sebegai seleksi bivariate untuk keperluan multivariat (Lapau, 2012).
d. Bagaimana analisis multivariate yang dilakukan?
Pada analisis multivariate, penulis menggunakan analisis regresi linier
berganda, artinya variabel dependen berjenis data numerik. Pada jurnal telah
dipaparkan tabel hasil analisis mutivariat regresi linier berganda berikut
penjelasannya. Variabel yang telah di analisis bivariate, selanjutnya
dilakukan seleksi bivariate untuk dilanjutkan dalam uji multivariate. Hal ini
menurut penulis telah sesuai kaidah dalam menampilkan data (Budairto,
2009). Kemudian jumlah data yang ditampilkan telah sinkron menurut
variabel. Sehingga tidak terdapat kerancuan dalam menampilkan data

Anda mungkin juga menyukai