Anda di halaman 1dari 1

Design a site like this with WordPress.

com Ge

Elameisarah
Menu +

Tanya Jawab “Aset


Tidak Berwujud”
elameisarah December 1, 2020
Uncategorized

1.Bening Damayanti Nurjanah_193026


Izin bertanya, tolong jelaskan apa itu
hak eksplorasi ? dan mengapa goodwill
tidak bisa direvaluasi ? terimakasih
JAWAB

2.Izin bertanya KHAIRUNI FIJRI MAULI


HRP
Apakah biaya penelitian dan
pengembangan dapat dikelompokkan
dalam aset tidak berwujud??
JAWAB
saya Mega Silvia Sitorus dan nona
Vanessa akan menjawab pertanyaan
dari khairuni fijri
Biaya penelitian dan pengembangan
dengan sendirinya bukan merupakan
aktiva takberwujud. Akan tetapi,
akuntansi untuk penelitian dan
pengembangan akan disajikan di sini,
karena aktivitas penelitian dan
pengembangan sering kali
menghasilkan pengembangan sesuatu
yang dipatenkan atau diberi hak cipta.
Dua kesulitan yang timbul dalam
akuntansi untuk pengeluaran
penelitian dan pengembangan ini
adalah mengidentifikasi biaya-biaya
yang berhubungan dengan aktivitas,
proyek, atau pencapaian tertentu, dan
menentukan besarnya manfaat di masa
depan serta lamanya waktu manfaat
tersebut dapat direalisasi.
Biaya yang berkaitan dengan aktivitas
R&D dan perlakuan akuntansi terhadap
biaya tersebut adalah sebagai berikut
yaitu 1. Bahan, peralatan dan fasilitas 2.
Personil 3. Jasa kontrak

4. Biaya tak langsung.


Biaya-biaya yang serupa dengan
biaya R&D adalah biaya start-up
operasi baru, kerugian operasi awal,
biaya iklan dan biaya perangkat
lunak computer

3.Izin bertanya Pretty Nur A’yuni


Laoli_1903034 bagaimanakah perlakuan
pada aset tidak berwujud yang sudah
habis masa ekonomisnya? Bagaimana
jika dipindah tangankan atau dijual?
JAWAB

4.Putri Nurazizah_1903022
izin bertanya,tolong jelaskan mengenai
jenis-jenis aset tak berwujud dan apa
yang menyebabkan tarif amortisasi
berbeda pada setiap kelompok harta
tak berwujud?
JAWAB
Anggi Pradila Purba_1903043
izin menjawab pertanyaan dari
@PUTRI_NURAZIZAH
Beberapa jenis aktiva tidak berwujud
antara lain:
Patent. Paten adalah sebuah hak
eksklusif yang dikeluarkan oleh
perusahaan hak paten yang
memberikan kewenangan kepada
penerima hak paten untuk
memproduksi, menjual atau
mengendalikan penemuan untuk
jangka waktu tertentu sejak pemberian
hak paten tersebut. Hak paten tidak
dapat diperbarui, perusahaan hanya
dapat memperpanjang umur paten
dengan mendapatkan hak paten yang
baru atas pengembangan dari
rancangan awal. Harga perolehan hak
paten adalah kas yang dibayarkan
untuk mendapatkan paten tersebut.
Copyright. Pemerintah
memberikan copyright untuk
memberikan pemilik hak eksklusif
tersebut untuk menghasilkan dan
menjual karya seni atau publikasi.
Harga atas copyright adalah biaya
mendapatkan dan
mempertahankan copyright tersebut.
Trademarks. Sebuah trademark adalah
sebuah kata, frase atau simbol yang
mengidentifikasi sebuah produk atau
bisnis, contohnya seperti Coca Cola,
Game Boy, Windows, dan Frappuccino.
Trademark dapat meningkatkan
penjualan dari produk. Pemilik produk
dapat mendaftarkan nama-nama
tersebut pada unit pemerintahan untuk
mendapatkan hak proteksi atas nama-
nama produk tersebut.
Franchise dan license. Franchise adalah
sebuah persetujuan kontraktual antara
seorang franchisor dengan franchisee.Fr
anchisor memberikan hak
kepada franchisee untuk menjual
produk tertentu, menyediakan jasa atau
menggunakan trademark tertentu.
Lisensi adalah hak untuk
menggunakan produk atau jasa
tertentu, seperti penggunaan jalan kota
untuk jasa taksi, penggunaan lahan
publik untuk telepon dan tiang listrik.
Goodwill. Goodwill adalah bagian dari
aktiva dalam neraca, yang
mencerminkan kelebihan pembayaran
atas aktiva yang dibutuhkan
perusahaan dibandingkan dengan nilai
pasar. Goodwill hanya akan dicatat
perusahaan apabila perusahaan
membeli bisnis orang lain.

5.Saya Sukma Rahmadani-1903050 izin


bertanya. Goodwill merupakan aset
tidak berwujud yang tidak dapat
diamortisasi, namun apabila goodwill
tersebut menurun maka besarnya nilai
juga harus diturunkan. Yang ingin saya
tanyakan yaitu kenapa goodwill tidak
dapat diamortisasi dan hal-hal apa saja
yang mengakibatkan goodwill
menurun?
JAWAB
saya novri Ramadhani Siregar, izin
menjawab pertanyaan
@SUKMA_RAHMADANI . Goodwill tidak
bisa diamortisasi karena kemampuan
entitas untuk menghasilkan laba di
masa depan pada dasarnya tak dapat
ditentukan, goodwil juga dapat
dikatakan memiliki manfaat ekonomis
masa depan yang belum tentu. write
down diperlukan dan dilakukan jika
manfaat yang diberikan Goodwill diakui
telah menurun. jika seandainya
Goodwill yang didapat atas pembelian
perusahaan terdahulu sudah diakui
tidak memberikan manfaat lagi bagi
perusahaan

6.Saya Arindayati Pratiwi_1903036


Izin bertanya, berikan contoh soal dan
penyelesaiannya untuk depresiasi dan
amortisasi. Kalau bisa berikan contoh
yang signifikan agar terlihat perbedaan
dari keduanya. Masing-masing 2 soal.
Terimakasih
JAWAB
saya Rizka izin menjawab pertanyaan
dari @Arindayati Pratiwi
Contoh Soal dan Jawaban Amortisasi

1. Pada tanggal 04 April 2010 PT Sun


Profit membeli francise sebuah
perusahaan dagang PT Indoapril
seharga Rp 150.000.000 selama 5
tahun.
Diminta: Buatlah perhitungan
amortisasi francise tersebut.
Amortisasinya adalah sebagai
berikut:
Menggunakan metode garis lurus
Tahun 2010
25 % x Rp 150.000.000 = Rp
37.500.000
Tahun 2011
25 % x Rp 150.000.000 = Rp
37.500.000
Tahun 2012
25 % x Rp 150.000.000 = Rp
37.500.000
Tahun 2013
25 % x Rp 150.000.000 = Rp
37.500.000
Tahun 2014
25 % x Rp 150.000.000 = Rp
37.500.000
Menggunakan metode saldo
menurun
Tahun 2010
50 % x Rp 150.000.000 = Rp
75.000.000
Tahun 2011
50 % x (Rp 150.000.000 – Rp
75.000.000)
50 % x Rp 75.000.000 = Rp
37.500.000
Tahun 2012
50 % x (Rp 75.000.000 – Rp
37.500.000)
50 % x Rp 37.500.000 = Rp
18.750.000
Tahun 2013
50 % x (Rp 37.500.000 – Rp
18.750.000)
50 % x Rp 18.750.000 = Rp 9.375.000
Tahun 2014
50 % x (Rp 18.750.000 – Rp 9.375.000)
50 % x Rp 9.375.000 = Rp 4.687.500
Contoh soal Depresiasi
Contoh soal 1:
PT. Sentosa pada tanggal 1 Januari
2011 membeli sebuah truk dengan
biaya perolehan sebesar Rp
130.000.000 dengan nilai sisa Rp
10.000.000 jadi, biaya perolehan truk
yang akan di depresiasi adalah Rp
120.000.000 yang diperoleh dari Rp
130.000.000 (harga perolehan) – Rp
10.000.000 (nilai sisa), dengan masa
manfaat truk adalah 5 tahun dan
tarif depresiasi truk per tahun
adalah 20 % (100%: 5).

7.Saya Naufal Abdillah_1903040 Izin


bertanya. Bagaimana penurunan nilai
padaa aset tidak berwujud, apa
penyebab nya dan bagaimana cara
mengetahui nya?
JAWAB
saya Rizka izin menjawab pertanyaan
dari @NAUFAL_ABDILLAH_NASUTION
Secara lebih rinci juga dipaparkan
dalam PSAK 19 revisi 2009 Aset tidak
berwujud dapat diperoleh antara lain
melalui:
1.   Perolehan terpisah, yaitu biaya
perolehan merupakan harga beli dan
segala biaya yang dapat dikaitkan
secara langsung.
2.   Akusisi sebagian bagian dari
kombinasi bisnis, yang dinilai
berdasarkan nilai wajar pada tanggal
akuisisi.
3.   Akuisisi dengan hibah pemerintah,
diakui pada nilai wajar atau pada nilai
nominalnya atau berdasarkan nilai
nominal ditambah biaya pengeluaran
lainnya hingga aset siap untuk
digunakan.
4.   Pertukaran aset, dicatat dengan nilai
wajar namun jika aset yang diperoleh
tidak di ukur dengan nilai wajar, maka
biaya perolehannya diukur sesuai
dengan jumlah tercatat aset yang
dilepaskan.
5.    Goodwill yang dihasilkan
internal. Goodwill yang dihasilkan
secara internal tidak boleh diakui
sebagai aset karena goodwill tersebut
bukan merupakan suatu sumber daya
teridentifikasi (tidak dapat dipisahkan
dan tidak timbul dari kontrak atau hak
legal) yang dikendalikan oleh entitas
dan bisa diukur secara andal menurut
biaya perolehannya.
6.   Aset tidak berwujud yang dihasilkan
internal, entitas menggolongkan proses
dihasilkannya aset menjadi dua tahap
yaitu Tahap Riset diakui sebagai beban
pada saat terjadi dan Tahap
Pengembangan dapat dikapitalisasi
sebagai aset tidak berwujud sebesar
biaya perolehan jika kriteria pengakuan
terpenuhi dan aset baru hasil
pengembangan siap digunakan.

8.saya Dani Liza Saputra_1903016


izin bertanya, Bagaimana perlakuan
dalam pencatatan Akuntansi jika aset
tidak berwujud seperti hak cipta
diinstansi dalam tahun berjalan telah
salah dimasukkan ke dalam akun aset
tetap?
JAWAB
Saya Evan Tiara izin menjawab
pertanyaan dari Dani Liza Saputra
perlakuan dalam akuntansi
pencatatannya” jika aset tidak
berwujud seperti hak Cipta di instansi
dalam tahun berjalan telah salah
dimasukkan ke akun aset tetap.jika
terjadi kesalahan pencatatan dalam
penempatan akun, dapat dilakukan
koreksi untuk dimasukkan ke dalam
akun aset tidak berwujud dengan
perlakuan dalam akuntansinya sebagai
berikut
jurnalnya :
Akm. Penyusutan (amortisasi) hak Cipta
(D)
Aset tidak berwujud (D)
Hak cipta aset yg keliru (K)

9. verli saya ingin bertanya apakah ada


penghapusan aset tak berwujud?
kalau ad bagaimana syraranya
JAWAB
saya Thariza Yuniar Erdyana 1903013
ingin menjawab pertanyaan dari
Verli Arlita
Bisa iya, bisa tidak, tergantung pada
umur aktiva tersebut.
Bila aktiva tetap tidak berwujud itu
umurnya terbatas maka harga
perolehannya diamortisasi selama
umurnya.
Tapi jika aktiva tetap tidak berwujud
itu uurnya tidak terbatas maka
harga perolehannya tetap
dicantumkan dalam neraca.
Harga perolehan aset tetap tak
berwujud yang umurnya tidak
terbatas kadang-kadang
dihapuskan dari neraca.
Penghapusan tersebut bisa
dilakukan sekaligus atau dalam
beberapa tahun seperti halnya
amortisasi.
Penghapusan ini dilakukan bila jelas
diketahui aktiva tetap berwujud tadi
sudah tidak ada gunanya lagi atau
hanya akan berguna dalam
beberapa tahun lagi.
Amortisasi aktiva tetap tidak
berwujud dilakukan dengan
mendebit rekening biaya dan
mengkredit rekening aktiva yang
bersangkutan atau rekening
akumulasi amortisasi.

10.Saya Janet Claudia Kelbulan_1903012,


izin bertanya Apakah aktiva yang
umurnya belum sampai dalam 1 tahun
masih bisa digolongkan dalam aset
tidak terwujud ? Jelaskan
JAWAB
saya Novri Ramadhani Siregar_1903033,
izin menjawab pertanyaan dari
@JANET_CLAUDIA_KELBULAN. tidak,
aset tak berwujud adalah aset tetap
yang umurnya lebih dari satu tahun
dan tidak mempunyai bentuk fisik, aset
tidak berwujud adalah hak-hak yang
dimiliki suatu entitas yang dapat
digunakan lebih dari satu tahun

Share this:

 Twitter  Facebook

Like
One blogger likes this.

Related

Tanya Jawab “PSAK Tanya Jawab


16 : ASET TETAP” INVESTASI PROPERTI
November 24, 2020 March 15, 2021
Liked by 1 person

Tanya Jawab “PSAK


16 – ASET TETAP II”
November 26, 2020
Liked by 1 person

elameisarah December 1, 2020


Uncategorized

Published by
elameisarah
it's my life View more posts

Previous Post

Praktek PSAK 16 : ASET


TETAP II

Next Post

Materi “Aset Tidak


Berwujud”

Leave a Reply
Your email address will not be
published. Required fields are marked *

Comment *

Name *

Email *

Website

Save my name, email, and website in


this browser for the next time I
comment.

Post Comment

Notify me of new comments via


email.

Notify me of new posts via email.

Home · Blog Elameisarah, Blog at


WordPress.com.
Follow

Anda mungkin juga menyukai