Anda di halaman 1dari 8

ANALISIS RAGAM DIALOG DALAM INTERAKSI MANUSIA DAN

KOMPUTER APLIKASI MICHAT

Oleh:
Muhammad Dzikri Rofa (2255061022)

Dosen Pembimbing:
Trisya Septiana, S.T., M.T

UNIVERSITAS LAMPUNG
FAKULTAS TEKNIK
TEKNIK INFORMATIKA
BANDAR LAMPUNG
2023
1. Dialog Berbasis Perintah Tunggal (Command Line Dialogue)

2. Dialog Berbasis Bahasa Pemrograman (Programming language dialogue)

3. Antarmuka Berbasis Bahasa Alami (Natural Language Interface)

4. Sistem Menu

Aplikasi Michat menyediakan menu utama menggunakan bottom navigation dan


satu menu tarik berbasis pohon pilihan yang terdapat pada appbar aplikasi. Setiap
menu menampilkan ikon dan teks keterangan menu dibawah ikon atau disamping
kanan ikon.

a. Sistem menu datar


Pada aplikasi michat tidak memiliki sistem menu datar. Seperti pada Gambar 4.a.1
tampilan halaman utama aplikasi, yang hanya tersedia menu utama.

Gambar 4.a.1 tampilan halaman utama aplikasi


Hal ini dikarenakan MiChat memiliki antarmuka yang cukup sederhana dan
langsung dengan menu utama yang terdiri dari opsi yang jelas dan mudah diakses
dari layar utama aplikasi.

b. Sistem menu tarik (pulldown) yang berbasis pada struktur hirarki pilihan
(struktur pohon pilihan)

Aplikasi MiChat hanya memiliki satu sistem menu tarik yang terdapat pada appbar
aplikasi yang sudah memenuhi standar struktur hirarki pilihan karena membentuk
semacam struktur pohon dan mempunyai salah satu atau lebih subpilihan/submenu
berjumlah enam subpilihan/submenu. Seperti pada Gambar 4.b.1 Sistem menu
Tarik

Gambar 4.b.1 Sistem menu tarik


Struktur pohon pilihan juga cukup membantu pengguna dalam menggunakan
aplikasi karena subpilihan/submenu yang tersedia adalah bagian dari fungsi utama
yaitu membuat grup, menambahkan teman, scan QR, mencari nomor telepoon, dan
menyampaikan feedback.

5. Dialog Berbasis Pengisian Borang (form filling dialogue)

MiChat tidak memiliki fitur Dialog Berbasis Pengisian Borang. Aplikasi Michat
tidak dirancang khusus untuk tugas-tugas seperti pengisian formulir atau borang
online seperti aplikasi lainnya. MiChat adalah aplikasi pesan instan yang lebih
fokus pada komunikasi dan interaksi sosial antarpengguna.

Pada pengisian data profil dalam aplikasi Michat tidak seperti pengisian borang
melainkan seperti interaksi kepada pengguna menggunakan pilihan dan pengisian
form satu per-satu dan data akun yang dimasukkan hanya nama, nomor telepon,
dan upload foto profil. Tetapi pengguna juga dapat mengisi informasi tambahan
pada halaman My Profile yang berbasis pengisian data akun berbasis menu. Jadi
pada aplikasi Michat menggunakan dialog pengisian berbasis menu.

6. Antarmuka Berbasis Icon

Aplikasi Michat memiliki ragam dialog antarmuka berbasis ikon (icon based user
interface). Pada setiap menu aplikasi memiliki ikon tersendiri dan ikon-ikon
tersebut juga memiliki warna yang multicolour dan pengartian yang berbeda-beda
dari setiap ikon nya. Tetapi ikon-ikon aplikasi tersebut sangat umum digunakan
pada setiap aplikasi atau bisa disebut desain ikon sangat umum/jadul kurang
keunikan dari ikon-ikon yang digunakan. Seperti pada Gambar 6.1 bottom
navigation aplikasi Michat dibawah ini
Gambar 6.1 bottom navigation aplikasi Michat

Ikon menu pada aplikasi Michat yang berada di bottom navigation cukup informatif
dikarenakan setiap ikon menu diberikan keterangan dengan memberi nama
menunya, yang dimana saat pengguna baru mengaksesnya dapat langsung
mengetahui arti dari ikon tersebut. terdapat 4 ikon yaitu chats, Friends, Moments,
Me (profil).

Yang pertama penggunaan ikon menu chats masih umum digunakan oleh aplikasi
lain pada umumnya, tetapi jika ikon tersebut dijadikan menu utama dalam sebuah
aplikasi sangat jadul yang seharusnya menu utama memiliki hal unik seperti
mungkin bisa menggunakan logo aplikasi atau logo rumah yang diberi nama
beranda.

Yang kedua terdapat pada ikon menu friends yang dimana keadaan ketika menu
tidak dipilih dan ketika dipilih, dalam keadaan tersebut ikon tidak konsisten karena
saat ikon friends tidak dipilih terdapat garis putus pada bagian bawah ikon tersebut
lalu saat keadaan menu terpilih, garis tersebut tersambung dengan ikon yang
berwarna.

Ketiga menu Moments menggunakan ikon berbentuk seperti lensa kamera persegi
enam, menurut saya kurang kompleks dengan ikon-ikon yang lain karena untuk
logo ini memiliki bentuk unik dari logo yang lain.

Yang keempat penggunaan ikon pada menu me sangat tidak menggambarkan atau
mendeskripsikan dengan menu didalamnya yang dimana dalam halaman me
terdapat fungsi ubah profil, menu privacy, About, menu Settings. Menggunakan
ilustrasi ikon tiga garis lurus sejajar kebawah. Biasanya ilustrasi ikon me digunakan
untuk fungsi seperti Dropdown menu. Seharusnya pada menu me menggunakan
ikon profil berbentuk orang atau orang didalam lingkaran, atau bisa juga mengikuti
seperti pada social media yang lain seperti Instagram, X, dan Facebook
menggunakan image yang dipakai pada foto profil. Seperti pada Gambar 6.2
halaman me dibawah ini

Gambar 6.2 halaman me

Ikon aplikasi Michat yang tersedia pada halaman me menggunakan ukuran yang
terbilang cukup besar dan pemakaian warna pada ikon kurang konsisten karena
hanya ikon privacy yang memakai warna hijau tetapi ikon lainnya memakai warna
abu-abu.

Ikon aplikasi Michat yang tersedia pada halaman friends menggunakan warna yang
cukup mencolok dan kurang cocok dengan warna primary aplikasi hal ini pun
cukup mengganggu kenyamanan bagi pengguna untuk pengguna, tetapi dari setiap
ikon memiliki teks keterangan submenu nya jadi bagi pengguna masih dapat
membaca teks tersebut dan mengurangi fungsi kegunaan dari ikon yang kurang
menarik. Seperti pada Gambar 6.3 halaman friends

Gambar 6.3 halaman friends


7. Sistem Penjendelaan (Windowing system)

Anda mungkin juga menyukai