Anda di halaman 1dari 7

BAB I

PENDAHULUAN

a. Latar Belakang

Pada Era Global sekarang ini Tenologi dan Informasi sebagai konsekwensi logis dari

proses refomasi membuka mata setiap insan untuk melihat ke masa depan yang penuh

tantangan dan persaingan. Era ini telah membuat manusia – manusia berpendidikan

sekalipun akan mengalami pencerahan untuk mengaktualisasi dirinya dalam perubahan

dan perkembangan zaman. Oleh sebab itu sumber Daya Manusia (SDM) yang ada harus

selalu ditingkatkan kualitasnya baik secara kognisi, afeksi, dan psikomotor sehingga setiap

individu mampu mengaktualisasikan diri dalam menyikapi perubahan yang terjadi dari

individu lain.

Terkait dengan masalah itu, dalam Pembukaan UUD 1945 ditegaskan bahwa

pemerintah ikut mencerdaskan kehidupan bangsa. Dalam rangka mencapai hal itu

berbagai upaya dilakukan oleh pemerintah termasuk diselenggarakannya sistem

Pendidikan Nasional terpadu, merata dan setara dengan basis mutu lokal, regional dan

internasional. Tujuannya tidak lain guna meningkatkan mutu Sumber Daya Manusia

Indonesia dalam mengejar ketertinggalan disegala aspek kehidupan dan menyesuaikan

dengan perubahan global serta perkembangan ilmu pengetahuan.

Penyaluran ilmu pengetahuan (transmition of knowledge) merupakan alternative

terbaik untuk mencapai tujuan tersebut, dengan ilmu pengetahuan manusia memperoleh

apa yang diinginkan dan menemukan apa yang dicari. Dengan demikian mereka akan

terus belajar, karena pada intinya belajar merupakan suatu proses dari tidak tahu dan

tidak mengerti menjadi tahu dan mengerti sehingga terjadi perubahan secara positif dan

inovatif baik sikap, prilaku, pengetahuan dll.

Sekolah merupakan tempat terjadinya proses pembelajaran yang secara langsung

maupun tidak langsung didalamnya terjadi transfomasi ilmu pengetahuan dan infomasi,

karena itu kualitas dan kuantitasnya termasuk sarana dan prasarana harus terus

ditingkatkan agar pendidikan bisa tercapai.

Proposal Bantuan Hibah Rehabilitasi 1 | P a g e


Seiring keinginan untuk merealisasikan hal tersebut, maka kami terus menerus

berupaya meningkatkan mutu Pendidikan di Madrasah Hasanur Roisin Karangpring

Sukorambi Jember melalui berbagai upaya dan salah satu diantara upaya tersebut adalah

kami berencana melakukan rehabilitasi.

Untuk itu diharapkan rencana program bantuan tersebut akan dapat

direalisasikan, sehingga dapat bermanfaat bagi tercapainya layanan yang optimal bagi

Madrasah Hasanur Roisin Karangpring Sukorambi Jember yang dapat dirasakan oleh

masyarakat khususnya peserta didik.

B. Visi Madrasah Hasanur Roisin Karangpring Sukorambi Jember

“CERDAS, KREATIF, BERIMAN, BERTAQWA DAN BERAHLAQUL KARIMAH KEPADA ALLOH

SWT. “

Misi Madrasah Hasanur Roisin Karangpring Sukorambi Jember

1. Mengembangkan daya kreatif dan kompetensi dasar melalui pembelajaran

2. Memiliki pengetahuan dasar agama

3. Dapat bertingkah laku sopan

4. Memiliki kebiasaan hidup bersih terhadap lingkungan

5. Memiliki keberanian hidup mandiri

C. Tujuan dan Sasaran

1. Menciptakan lingkungan yang nyaman bagi proses belajar mengajar

2. Menciptakan suasana yang menyenangkan bagi peserta didik

3. Meningkatkan kualitas dan kuantitas pendidikan

4. Menjadikan lembaga pendidikan yang kompetitif di kecamatan sukorambi

Proposal Pembangunan Kantor 2 | P a g e


BAB II
RENCANA PEMANFAATAN HIBAH

Keberhasilan sekolah untuk mencetak output yang berkualitas dengan adanya sarana

pada gilirannya dapat memupus pandangan negatif dari sebagian masyarakat yang masih

mempersoalkan tentang rendahnya kualitas pendidikan di sekolah. Untuk menyikapi kondisi

yang demikian Madrasah Hasanur Roisin Karangpring Sukorambi Jember berusaha dengan

segala daya dan upaya dengan memberdayakan dan pengembangan seluruh potensi yang ada

agar peningkatan mutu pendidikan di Madrasah Hasanur Roisin Karangpring Sukorambi Jember

berjalan sesuai dengan tujuan yang telah ditetapkan.

Keberhasilan penerapan program Manajemen Pendidikan mutu Berbasis Sekolah

(MPMBS) menuntut peran serta secara efektif dari seluruh komponen yang ada di sekolah dan

dukungan positif dari masyarakat disekitarnya. Oleh karena itu, dalam pengembangan sarana

penunjang praktek pada jangka panjang sekolah harus dapat melibatkan seluruh komponen

yang ada di sekolah dengan mempertimbangkan kondisi yang ada di sekolah dan upaya yang

dapat dilakukan sekolah untuk dapat mewujudkan harapan orang tua siswa dana keberhasilan

yang diraih oleh para siswa adalah sebagai akuntabilitas kami.

Berkaitan dengan Bantuan hibah di atas, akan kami manfaatkan untuk Pembangunan

Kantor Madrasah Hasanur Roisin Karangpring Sukorambi Jember.

Proposal Pembangunan Kantor 3 | P a g e


BAB III

WAKTU DAN LOKASI HIBAH

A. Waktu Pelaksanaan

Pelaksanaan waktu dan lokasi hibah sesuai dengan Pengajuan Proposal telah terjadwal

Januari s/d Desember 2023.

B. Lokasi Hibah

Lokasi pelaksanaan sesuai dengan rencana yaitu dengan alamat yang sudah ditentukan :

NAMA SEKOLAH : MADRASAH HASANUR ROISIN


ALAMAT : Dusun : Durjo RT/RW : 01/06
Desa : Karangpring
Kecamatan : Sukorambi
Kabupaten : Jember
Provinsi : Jawa Timur
No. Telepon : -

NAMA KEPALA SEKOLAH : Ahmad Suhaedi


No. TLP. SEKOLAH : 085225205461
No. NPWP : 74.851.130.0-626.000
Nomor Statistik Madrasah (NSM) : 311235090209

Proposal Pembangunan Kantor 4 | P a g e


BAB IV

JENIS HIBAH YANG DIUSULKAN

Mengingat dana bantuan HIBAH Daerah sangat diperlukan didalam program Wajib

Belajar 12 Tahun, yang dicanangkan oleh Pemerintah, maka Madrasah Hasanur Roisin

Karangpring Sukorambi Jember memandang sangat perlu sekali untuk mengajukan Proposal

Bantuan Hibah Pembangunan Kantor Madrasah Hasanur Roisin Karangpring Sukorambi

Jember.

Proposal Pembangunan Kantor 5 | P a g e


BAB V

NILAI HIBAH DAN RAB BELANJA HIBAH

Bantuan hibah Madrasah Hasanur Roisin Karangpring Sukorambi Jember berupa

Pembangunan kantor senilai Rp 325.660.000,- (Tiga Ratus Dua Puluh Lima Juta enam ratus

enam puluh ribu Rupiah).

Proposal Pembangunan Kantor 6 | P a g e


BAB VI

PENUTUP

Demikian proposal Bantuan hibah Pembangunan Kantor Madrasah Hasanur Roisin

Karangpring Sukorambi Jember Tahun Anggaran 2023. Pelaksanaan manajemen sekolah bagi

Madrasah Hasanur Roisin Dusun Durjo Karangpring Sukorambi Jember merupakan kebutuhan

yang sangat mendasar bagi pembangunan dan pengembangan kualitas pendidikan di wilayah

Kecamatan Sukorambi khususnya dan pada Madrasah Diniyah dapat terus dikembangkan dan

ditingkatkan dimasa yang akan datang, serta mendapatkan balasan rahmat dari Allah SWT,

Amin.

Program Bantuan hibah Pembangunan Kantor ini akan berjalan lancar, apabila semua

yang terlibat dalam proses Bantuan hibah Pembangunan Kantor konsisten terhadap peraturan

perundangan yang berlaku.

Sekolah dan Tim Bantuan Rehabilitasi serta pihak-pihak yang terlibat dalam

pelaksanaan Bantuan hibah Pembangunan Kantor. Dengan demikian diharapkan terdapat

kesamaan pandangan dan persepsi dalam perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi program

Bantuan hibah Pembangunan Kantor.

Kepala Madrasah Hasanur Roisin Karangpring

Sukorambi Jember

AHMAD SUHAEDI

Proposal Pembangunan Kantor 7 | P a g e

Anda mungkin juga menyukai