Anda di halaman 1dari 2

SOAL PRE-TEST DIKLAT PENANGANAN TUMPAHAN B3

1. Apa itu penanganan tumpahan B3?


a. Tindakan gawat darurat terhadap tumpahan limbahan B3 yang tercecer dan
menghasilkan limbah B3
b. Tindakan gawat darurat terhadap tumpahan limbahan yang tercecer tetapi tidak
menghasilkan limbah B3
c. Tindakan gawat darurat terhadap limbah B3 yang dihasilkan oleh rumah sakit
d. Tindakan gawat darurat terhadap tumpahan limbahan B3 yang tercecer di area IGD
saja
2. Apa itu spilkit?
a. Seperangkat alat yang digunakan untuk menangani jika terjadi kecelakaan kerja
b. Seperangkat alat yang digunakan untuk menangani jika terjadi tumpahan B3 di area
TPS
c. Seperangkat alat yang digunakan untuk menangani jika terjadi tumpahan B3 dan
limbah B3
d. Seperangkat alat yang digunakan untuk menangani jika terjadi tumpahan B3 di area
IPAL
3. Di bawah ini yang merupakan contoh tumpahan limbah B3 yaitu…
a. Susu yang tumpah di lantai
b. Makanan yang terjatuh
c. Darah/cairan tubuh yang tercecer di lantai
d. Desinfektan yang tumpah
4. Berikut ini adalah daftar yang harus ada di dalam spilkit, kecuali…
a. Sign warning
b. APD
c. Chlorine
d. Box
5. Jika terjadi tumpahan B3, langkah yang harus dilakukan setelah mengambil spilkit?
a. Memakai APD
b. Memasang warning sign
c. Mencuci tangan
d. Siapkan kantong plastik
6. Saat menangani limbah infeksius maka wadah seperti apa yang harus kita gunakan?
a. Kantong plastik kuning
b. Kantong plastik hitam
c. Kantong plastik coklat
d. Kontainer/safety box
7. Apa yang harus digunakan sebagai absorbent saat terjadi tumpahan limbah kimia?
a. Pasir/tanah
b. Kain/koran
c. Dedaunan
d. Kasa/kapas
8. Langkah penting yang harus dilakukan agar tumpahan limbah kimia tidak menyebar
yaitu?
a. Dibersihkan dengan kain/koran
b. Melokalisir area tumpahan
c. Menghindarkan material yang berpotensi menimbulkan api
d. Segera bersihkan lantai yang terkena tumpahan
9. Saat menangani tumpahan limbah logam berat, alat bekas penanganan tumpahan harus
dimasukkan ke dalam…
a. Kontainer/safety box
b. Kantong plastik kuning
c. Kotak kardus
d. Kantong plastic zip lock
10. Serpihan kaca yang tertinggal seharusnya dibersihkan dengan…
a. Lap basah
b. Lap kering
c. Kertas bekas
d. Disapu

Anda mungkin juga menyukai