Anda di halaman 1dari 1

Mendatangi beberapa toko di Desa Patereman, pengabdian masyarakat UTM mensosialisikan

tentang Qris.
Transaksi pambayaran yang terjadi di toko klontong maupun toko retail sudah menjadi aktifitas
sehari-hari yang dilakukan oleh masyarakat Desa Patereman Kecamatan Modung Kabupaten
Bangkalan.
Oleh karena itu, pengabdian masyarakat dari UTM melakukan sosialisasi tentang transakasi
pembayaran menggunkan QRIS.
Mahasiswa dari UTM tersebut mendatangi toko-toko yang ada di Desa Patereman, mereka
memberikan pandangan umum tentang mudahnya pembayaran menggunakan QRIS.
“Penerapan sistem pembayaran digital sebetulnya sangat dibutuhkan dalam hal perekonomian
khusunya perdagangan, karena sesuai dengan perkembangan teknologi yang sangat pesat,
masyarakat pada umumnya dituntut harus bisa beradaptasi dengan kemajuan teknologi yang ada,
salah satunya dengan menggunakan sistem pembayaran digital seperti QRIS yang sangat efisien
dan praktis”. ujar Ikrom selaku PJ proker tersebut (10,01,2023)

Manfaat QRIS :
1. Potensi perluasan penjualan karena alternatif pembayaran selain kas
2. Peningkatan traffic penjualan
3. tidak memerlukan uang kembalian
4. Sebagian uang penjualan langsung tersimpan di bank dan bisa dilihat setiap saat
5. Risiko uang tunai hilang atau dicuri menurun
6. Penurunan risiko rugi karena menerima pembayaran dengan uang palsu
7. Transaksi tercatat otomatis dan bisa dilihat history transaksi
8. Building credit profile bagi bank, peluang untuk mendapat modal kerja menjadi lebih
besar.
9. Kemudahan pembayaran tagihan, retribusi, pembelian barang secara non-tunai tanpa
meninggalkan toko.
10. Mengikuti program pemerintah (BI, Kementerian dan Pemda)

Harapannya adalah agar masyarakat Desa Patereman baik penjual maupun pembeli dapat
melakukan transaksi dengan mudah, tidak ketinggalan trend dengan pembayaran secara non
tunai. Juga dapat mengikuti program pemerintah demi kemajuan bangsa dan negara.

Kegiatan sosialisasi tersebut berjalan dengan lancar karena toko-toko di Desa Patereman
sangat antusias dengen adanya sosialisasi seperti ini yang sebelumnya belum pernah ada.

Anda mungkin juga menyukai