Anda di halaman 1dari 10

KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN

POLITEKNIK NEGERI SAMBAS


JURUSAN AGRIBISNIS
Jl. Raya Sejangkung, Sambas, 79462 Kalimantan Barat
Telp. (0562) 6303132; Fax (0562) 392592
Laman : www.poltesa.ac.id; email : info@poltesa.ac.id

UJIAN TENGAH SEMESTER

Program Studi : Agribisnis Perikanan dan Kelautan


Mata Kuliah : AVERTEBRATA AIR
Kode Mata Kuliah : APK 013103
Semester : 1 (Satu)
Dosen Pengampu : Maryono, S.Pi., M.Si
Waktu : 120 Menit

Sebelum mengerjakan soal jangan lupa berdoa!!!!

Silang/lingkari jawaban yang benar!


1. Annelida dari anellus yang artinya "cincin kecil" adalah filum luas yang terdiri
dari cacing bersegmen. Kata "anellus" berasal dari bahasa....
a. YUNANI
b. SANSKERTA
c. LATIN
d. ATHENA

2. Berikut ciri-ciri/karakteristik dari filum Annelida adalah kecuali....


a. Memiliki tubuh bersegmen (beruas-ruas yang mirip dengan cincin) dan memiliki
otot.
b. Sistem respirasi melalui permukaan kulit dan berlangsung difusi
c. Sistem peredaran darah annelida adalah tertutup dengan tersusun dari
pembuluh darah yang mempunyai hemoglobin
d. Bersifat diploblastik selomata
3. Salah satu klasifikasi dari filum Annelida adalah Polychaeta, berikut
ciri-ciri/karakteristik dari jenis tersebut adalah....

a. Mempunyai alat penghisap yang fungsinya guna bergerak dan menempel


b. Mempunyai bagian tubuh yang terdiri atas kepala, mata serta sensor palpus
c. Tidak mempunyai porapodia, kepala kecil, tidak mempunyai alat peraba dan
bintik mata
d. Telur terbungkus coccon (kepompong)

4. Annelida memiliki sistem peredaran darah tertutup dan pada pembuluh darah
mengandung hemoglobin sehingga berwarna merah. Fungsi pembuluh darah pada
Annelida adalah....
a. Membuat rumah alami bagi sel darah merah
b. Melindungi sel-sel darah merah dan sel-sel darah putih
c. Memberikan lemak ke seluruh tubuh
d. Menghantarkan nutrisi dan oksigen ke seluruh tubuh
5. Perhatikan gambar berikut ! Contoh spesies tersebut termasuk kelas....

a. Oligochaeta
b. Hirudenia
c. Polychaeta
d. Monochaeta

6. Perhatikan gambar berikut! Contoh spesies tersebut termasuk kelas….

a. Oligochaeta
b. Hirudenia
c. Polychaeta
d. Monochaeta
7. Secara berurut sistem pencernaan pada filum Annelida ialah…..
a. Anus, mulut, kerongkongan dan usus
b. Kerongkongan, anus, usus dan mulut
c. Usus, anus, mulut dan kerongkongan
d. Mulut, kerongkongan, usus dan anus
8. Perhatikan gambar berikut! Contoh spesies tersebut termasuk kelas….
a. Oligochaeta
b. Hirudenia
c. Polychaeta
d. Monochaeta

9. Dua individu yang akan mengatur dirinya sedimikian rupa sehingga dapat
menukarkan sperma. Lalu, dari hasil sperma tersebut, akan dilepas dari kepala
cacing, tinggal dan berkembang dalam tanah. Proses reproduksi tersebut secara....

a. Hermaprodit
b. Aseksual
c. Seksual
d. Biseksual

10. Annelida mempunyai beberapa peran yang bisa dimanfaatkan atau


menguntungkan dan merugikan kehidupan manusia. Fungsi cacing mempunyai
sumber protein merupakan manfaat sebagai.....

a. Bahan baku ternak


b. Bahan baku kosmetik
c. Bahan baku obat
d. Bahan makanan manusia

11. Asal kata porifera terdiri dari 2 kata yaitu phorus = yang memiliki arti lubang
kecil, dan firre = yang memiliki arti membawa. Kedua kata tersebut berasal dari
bahasa....

a. YUNANI
b. SANSKERTA
c. LATIN
d. ATHENA

12. Peran Porifera dalam kehidupan manusia bisa digunakan sebagai, kecuali....
a. Pembuatan sabun
b. Alat gosok
c. Spons mandi
d. Bahan obat
13. Porifera memiliki 3 tipe saluran air. Perhatikan gambar berikut. Secara berurut-
urut tipe saluran air dari (b), (a) dan (c) adalah....

a. Ascon, Leukon dan Sicon


b. Sicon, Ascon dan Leukon
c. Leukon, Sicon, dan Ascon
d. Ascon, Sicon dan Leukon
14. Perhatikan gambar berikut! Gambar tersebut menjelaskan salah satu proses
reproduksi pada filum Porifera yaitu...

a. Reproduksi Generatif
b. Reproduksi Aseksual
c. Reproduksi Vegetatif
d. Reproduksi Seksual

15. Kelas Demospongiae terdiri dua kata demo = tebal, spongia = spons, memiliki
rangka yang tersusun dari serabut spongin. Kedua kata tersebut berasal dari
bahasa...
a. YUNANI
b. SANSKERTA
c. LATIN
d. ATHENA
16. Pada umumnya klasifikasi Porifera ada 3 klasifikasi. Berdasarkan sifat spikulanya,
porifera dapat dibedakan menjadi empat kelas. Salah satu klasifikasinya ialah
kelas Calcarea, berikut contoh kelas Calcarea kecuali....

a. b.

c. d.

17. Pada umumnya klasifikasi Porifera ada 3 klasifikasi. Berdasarkan sifat spikulanya,
porifera dapat dibedakan menjadi empat kelas. Salah satu klasifikasinya ialah
kelas Hexactinellida, berikut contoh kelas Hexactinellida adalah....

a. b.

c. d.

18. Perhatikan gambar berikut! Gambar tersebut merupakan struktur tubuh dari
filum porifera. Nomor 1, 4 dan 5.
a. Flagella, Choanocyte dan Amoebacyte
b. Osculum, Spicule dan Spongocoe
c. Spongocoel, Spicule dan Osculum
d. Spicule, Osculum dan Flagella

19. Kelas Hexactinellida/Hyalospongiae terdiri dua kata hexa = enam, spongia = spons,
hyalo = kaca/transparan, spongia = spons memiliki spikula yang tersusun dari
silika. Kata-kata tersebut berasal dari bahasa...
a. YUNANI
b. SANSKERTA
c. LATIN
d. ATHENA

20. Organisme kecil dan partikel-partikel organik merupakan sumber makanan dari
porifera. Porifera yang terjadi secara intraseluler, yang terjadi di dalam koanosit.
Makanan-makanan yang berubah partikel-partikel organik akan masuk bersama
air melalui kanal-kanal yang terdapat di dalam tubuh porifera dan ditangkap oleh
flagel koanosit. Selanjutnya makanan tersebut dimasukkan koanosit dan dicerna,
setelah hasil dari pencernaan yang berupa zat makanan yang dibutuhkan oleh
tubuh diedarkan oleh sel amebosit. Penjelasan tersebut merupakan sistem...
a. eksresi
b. pernafasan
c. reproduksi
d. pencernaan

21. Phylum Coelenterata berasal dari kata koilos yang artinya rongga. Nama lain dari
filum ini adalah Cnidaria yang berasal dari kata Cnide yang artinya sengat. Kata-
kata tersebut berasal dari bahasa...
a. YUNANI
b. SANSKERTA
c. LATIN
d. ATHENA

22. Pada filum Coelenterata/Cnidaria memiliki dua siklus hidup, yaitu fase Polip dan
fase Medusa. Berikut ciri-ciri dari fase hidup Medusa adalah....
a. Bentuk seperti lonceng atau mangkok dengan bagian oral di atas
b. Bentuk seperti lonceng atau mangkok terbalik dengan bagian oral di bawah
c. Bentuknya silindris dikelilingi tentakel dengan bagian oral di bawah
d. Bentuknya silindris dikelilingi tentakel dengan bagian oral di atas

23. Pada filum Coelenterata/Cnidaria memiliki dua siklus hidup, yaitu fase Polip dan
fase Medusa. Berikut ciri-ciri dari fase hidup Polip adalah....

a. Bentuk seperti lonceng atau mangkok dengan bagian oral di atas


b. Bentuk seperti lonceng atau mangkok terbalik dengan bagian oral di bawah
c. Bentuknya silindris dikelilingi tentakel dengan bagian oral di bawah
d. Bentuknya silindris dikelilingi tentakel dengan bagian oral di atas

24. Perhatikan gambar berikut. Gambar tersebut menjelas proses reproduksi dari
filum Coelenterata/Cnidari dari proses aseksual dan seksual. Nomor 1,2,3,4, dan 5
secara berurut adalah....
a. Ovum, larva planula, zigot, koloni muda dan koloni dewasa
b. Ovum, zigot, larva planula, koloni muda dan koloni dewasa
c. Zigot, ovum, koloni muda, larva planula dan koloni dewasa
d. Zigot, ovum, koloni dewasa, koloni muda dan larva planula
25. Berdasarkan bentuk, ukuran dan daur hidupnya, dibagi menjadi 4 kelas. Berikut
yang sesuai dengan kelas Hydrozoa adalah….

a. b.

c. d.

26. Berdasarkan bentuk, ukuran dan daur hidupnya, dibagi menjadi 4 kelas. Salah
satu kelas dari filum Cnidaria yang siklus hidupnya tidak memiliki fase medusa
dan merupakan anemon laut. Penjelasan tersebut sesuai dengan gambar...

a. b.
c. d.

27. Struktur tubuh filum Coelenterata/Cnidari secara anatomi terdiri dari jaringan
tubuh yang sederhana, dimana dinding tubuh terdiri dari lapisan paling luar
(.............), lapisan paling dalam (..............) serta lapisan antara lapisan paling luar
dan paling dalam (...............). Isian titik-titik merupakan nama latin lapisan
tersebut secara berurut adalah.....
a. Gastrodermis, epidermis, mesoglea
b. Mesoglea, gastrodermis, epidermis
c. Epidermis, gastrodermis, mesoglea
d. Gastrodermis, mesoglea, epidermis

28. Sistem pernapasan (respirasi) atau pertukaran oksigen serta karbondioksida terjadi
dengan melalui proses difusi, yang artinya....
a. perpindahan zat dari tempat yang berkonsentrasi renda ke tempat yang
memiliki konsentrasi tinggi
b. perpindahan zat dari tempat yang berkonsentrasi tinggi ke tempat yang
memiliki konsentrasi rendah
c. perpindahan zat dari tempat yang berkonsentrasi menengah ke tempat yang
memiliki konsentrasi rendah
d. perpindahan zat dari tempat yang berkonsentrasi tinggi ke tempat yang
memiliki konsentrasi menengah

29. Proses ini diawali dari tentakel yang menangkap makananannya, setelah itu akan
dimasukkan ke dalam mulut masuk ke dalam gastrovascular, setelah itu makanan
diserap oleh sel lapisan gastrodermis kemudian diedarkan ke seluruh tubuh.
Penjelasan tersebut merupakan definisi dari....
a. Sistem eksresi
b. Sistem pencernaan
c. Sistem pernapasan
d. Sistem reproduksi

30. Perhatikan gambar berikut! Secara berurut nomor 1,2,3,4,5 dan 6 adalah.....
a. Mulut/anus, gastrodermis, tentakel, gastrovaskuler, mesoglea, epidermis
b. Mulut/anus, tentakel, gastrodermis, gastrovaskuler, mesoglea, epidermis
c. Mulut/anus, gastrodermis, tentakel, mesoglea, gastrovaskuler, epidermis
d. Mulut/anus, tentakel, gastrovaskuler, gastrodermis, mesoglea, epidermis

Anda mungkin juga menyukai