Anda di halaman 1dari 3

BAB II

VISI, MISI DAN TUJUAN


A. Visi
SD Negeri 12 Bukit Cangang mengusung visi:

“ Terwujudnya peserta didik yang berkarakter, cerdas, beriman,


berakhlak, berilmu, kreatif, kompetitif, dan peduli lingkungan”

B. Misi
Dalam upaya mengimplementasikan visi sekolah, SDN 12 Bukit Cangang menjabarkan misi sekolah
sebagai berikut:
Misi SDN 12 Bukit Cangang sebagai berikut :
1. Meningkatkan profesionalisme Kepala Sekolah, Guru dan Tenaga Kependidikan.
2. Meningkatkan kegiatan pemberdayaan perserta didik, pembina olah raga, pramuka dan kesenian.
3. Mewujudkan peserta didik yang berilmu pengetahuan, terampil, taqwa dan berbudaya, serta mampu
melanjutkan pendidikan kejenjang yang lebih tinggi.
4. Menciptakan warga sekolah yang mencintai, memelihara dan melestarikan lingkungan hidup.
5. Merancang pembelajaran yang menarik dan menyenangkan yang mampu memotivasi peserta
didik untuk selalu belajar dan menemukan pembelajaran.
6. Membangun lingkungan sekolah yang membentuk peserta didik memiliki akhlak mulia melalui rutinitas
kegiatan keagamaan dan menerapkan ajaran agama melaui cara berinteraksi di sekolah.
7. Membangun lingkungan sekolah yang bertoleransi dalam kebhinekaan global, mencintai budaya
lokal dan menjunjung nilai gotong royong.
8. Mengembangkan kemandirian, nalar kritis dan kreativitas yang memfasilitasi keragaman minat dan
bakat peserta didik.
9. Mengembangkan program sekolah yang membentuk ide dan gagasan cepat tanggap terhadap
perubahan yang terjadi untuk merancang inovasi.
10. Mengembangkan dan memfasilitasi peningkatan prestasi peserta didik sesuai minat dan bakatnya
melalui proses pendampingan dan kerja sama dengan orang tua.

Dalam pencapaian visi, misi dan tujuan sekolah, maka disusun kompetensi lulusan peserta didik
SDN 12 Bukit Cangang sebagai alat ukur pencapaian kurikulum dan target pelaksanaan proses
pembelajaran pelaksanaan kurikulum operasional SDN 12 Bukit Cangang.

Adapun kompetensi lulusan SDN 12 Bukit Cangang mempertimbangkan dimensi sikap,

1
pengetahuan dan keterampilan secara berimbang sesuai capaian pembelajaran pada setiap fase di
sekolah dasar, membentuk Profil Pelajar Pancasila, dan inovatif, tangguh dan memiliki kecakapan
hidup yang dibutuhkan untuk masa depannya.

C. Tujuan
Tujuan pendidikan dasar yaitu meletakkan dasar kecerdasan, pengetahuan, kepribadian, akhlak
mulia, serta keterampilan untuk hidup mandiri dan mengikuti pendidikan lebih lanjut.
1. Tujuan Pendidikan Dasar
Tujuan pendidikan sesuai Undang-Undang Sisdiknas & PP No. 23 Tahun 2013 adalah
mewujudkan “Insan Cerdas dan Kompetitif (Insan Kamil / Insan Paripurna)”. Cerdas berarti cerdas
spiritual, cerdas emosional, cerdas social, cerdas intelektual dan cerdas kinestetis. Kompetitif
berarti berkepribadian unggul, bersemangat juang tinggi, mandiri, pantang menyerah, inovatif dan
produktif.
2. Tujuan Pendidikan Nasional
Tujuan Pendidikan Nasional adalah mencerdaskan kehidupan bangsa dan mengembangkan manusia
Indoensia seutuhnya, yaitu manusia yang beriman dan bertaqwa terhadap Tuhan Yang Maha Esa
dan berbudi pekerti luhur, memiliki pengetahuan dan keterampilan, kesehatan jasmani dan rohani,
kepribadian yang mantap dan mandiri serta rasa tanggung jawab kemasyarakatan dan kebangsaan.

Dengan adanya pendidikan, maka akan timbul dalam diri seseorang untuk berlomba-lomba dan
memotivasi diri kita untuk lebih baik dalam segala aspek kehidupan. Pendidikan merupakan salah
satu syarat untuk lebih memajukan pemrintah ini, maka usahakan pendidikan mulai dari tingkat
SD sampai pendidikan di tingkat Universitas.

Pada intinya pendidikan itu bertujuan untuk membentuk karakter seseorang yang beriman
dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa. Akan tetapi disini pendidikan hanya menekankan
pada intelektual saja, dengan bukti bahwa adanya UN sebagai tolak ukur keberhasilan pendidikan
tanpa melihat proses pembentukan karakter dan budi pekerti anak.

3. Tujuan Pendidikan SD Negeri 12 Bukit Cangang


a. Terwujudnya pengalaman agama berdasarkan aqidah yang kuat
b. Terciptanya peserta didik yang berakhlak mulia, berbudi pekerti luhur yang tercermin dalam
pola pikir, perkataan dan perbuatan.
c. Terciptanya daya saing yang tinggi dibidang akademik dan kecakapan hidup (life skill)
2
d. Terlaksananya tugas dan kewajiban yang merupakan tanggung jawab masing-masing
e. Terciptanya kebersihan, kelestarian lingkungan, ketertiban, kekeluargaan, dan keamanan
sekolah.
f. Terciptanya semua sistem dan pola kerja yang efektif dan efisien serta tertib diberbagai
bidang.
g. Terwujudnya persamaan persepsi dalam pengelolaan pendidikan untuk meraih prestasi yang
optimal.
h. Terciptanya sasaran dan arah kerja baik jangka pendek maupun jangkan panjang.
i. Terunggul dalam persaingan memasuki SLTP favorit

Anda mungkin juga menyukai