Anda di halaman 1dari 2

KEMENTERIAN ENERGI DAN SUMBER DAYA MINERAL

REPUBLIK INDONESIA
DIREKTORAT JENDERAL MINERAL DAN BATUBARA
JALAN PROF. DR. SOEPOMO, S.H. NO. 10 JAKARTA 12870

TELEPON : (021) 8295608 FAKSIMILE : (021) 8297642 e-mail : djmb@esdm.go.id www.minerba.esdm.go.id

NOTA DINAS
Nomor:

Yang terhormat : Direktur Teknik dan Lingkungan Mineral dan Batubara


Dari : Koordinator Pelaksana DTLMB/
Koordinator Perlindungan Lingkungan Mineral dan Batubara
Sifat : Terbatas
Lampiran :-
Hal : Laporan Hasil Rapat Pembahasan Rencana Kegiatan
: Pembinaan dan Pengawasan Triwulan IV T.A. 2023

Sehubungan dengan pelaksanaan rapat pembahasan rencana kegiatan


pembinaan dan pengawasan Triwulan IV (TW IV) T.A. 2023 sesuai Undangan
Direktur Teknik dan Lingkungan Nomor 1190/MB.07/DBT.PL/2023 tanggal
20 September 2023 yang diadakan secara virtual dan dihadiri oleh perwakilan
Kelompok Kerja dari Direktorat Teknik dan Lingkungan Mineral dan Batubara,
bersama ini dengan hormat kami laporkan hal-hal sebagai berikut:
1. Rapat dibuka oleh Bapak Direktur Teknik dan Lingungan/Kepala Inspektur
Tambang dan pembahasan dipimpin oleh Koordinator Pelaksana DTLMB,
dihadiri oleh Koordinator Kelompok Kerja Perlindungan Lingkungan, Koordinator
Kelompok Kerja Standardisasi dan Usaha Jasa, Subkoordinator Kelompok Kerja
Keselamatan Pertambangan, Pejabat Pembuat Komitmen (P2K) DTLMB, dan
perwakilan dari setiap Kelompok Kerja di Direktorat Teknik dan Lingkungan
Mineral dan Batubara.
2. Hal-hal penting yang mengemuka dalam rapat:
a. P2K DTLMB menyampaikan anggaran perjalanan dinas biasa (524111)
kegiatan pembinaan dan pengawasan pada masing-masing Kelompok Kerja
di DTLMB (kecuali Kelompok Kerja Keselamatan Pertambangan) masih
tersedia sebesar Rp1,0 Milyar s.d. Rp1,3 milyar sedangkan Kelompok Kerja
Keselamatan Pertambangan Rp 150 Juta.
b. Apabila anggaran perjalanan dinas biasa yang tersedia telah habis pada
masing-masing Kelompok Kerja, maka dapat diberikan bantuan anggaran
perjalanan dinas biasa dari Kelompok Kerja lain atau menggunakan
anggaran dukungan manajemen DBT.
c. Kegiatan pembinaan dan pengawasan TW IV T.A. 2023 dapat dimulai pada
minggu kedua bulan Oktober 2023 sampai dengan minggu pertama bulan
Desember 2023.
d. Dalam pengusulan perusahaan yang akan dilakukan pembinaan dan
pengawasan pada TW IV T.A. 2023 ditetapkan kriteria sebagai berikut:
- Belum dilakukan kegiatan pembinaan dan pengawasan pada TW I s.d.
TW III T.A. 2023.
- Memiliki permasalahan khusus pada masing-masing aspek Keteknikan
dan Lingkungan
- Tidak dalam kondisi suspend/tidak berkegiatan
- Tidak memiliki permasalahan hukum perdata dan atau pidana
3. Usulan nama-nama perusahaan yang akan dilakukan kegiatan pembinaan dan
pengawasan pada TW IV T.A. 2023, yaitu sebagai berikut:
a. Usulan Kelompok Kerja Pengawasan Teknik Pertambangan
- PT Kaltim Jaya Mineral - PT Prima Perkasa Abadi
- PT Astaka Dodol - PT Bencoolen Mining
- PT Krida Makmur Bersama - PT Suma Heksa Sinergi
- PT Borneo Prima - PT Arutmin Indonesia Tambang
- PT Tigadaya Minergi Batulicin
b. Usulan Kelompok Kerja Konservasi
- PT Eternal Richway - PT Minemex Indonesia
- PT Tanjung Alam Jaya - PT Kadya Caraka Mulia
- PT Sumber Kurnia Buana - PD Baramarta
- PT Surya Kalimantan Sejati - PT Baramutiara Prima
- PT Santan Batubara
c. Usulan Kelompok Kerja Keselamatan Pertambangan
- PT Sumber Daya Energi - PT Mitra Setia Tanah Bumbu
- PT Lahai Coal - PT Antam, Tbk UBPE Pongkor
- PT Nusa Halmahera Minerals - PT Pion Quarry Nusantara SK 76
- PT Kalimantan Surya Kencana - PT Gag Nikel
d. Usulan Kelompok Kerja Perlindungan Lingkungan
- PT Asmin Bara Bronang - PT Bara Pramulya Abadi
- PT Mitrabara Adiperdana - PT Bahari Cakrawala Sebuku
- PT Cita Mineral Investindo, Tbk - PT Megaprima Persada
- PT Tri Kencana Mulia - PT Bara Sentosa Lestari
e. Usulan Kelompok Kerja Standardisasi dan Usaha Jasa
- PT Rencana Mulia Baratama - PT Karyatama Konawe Utara
- PT Semesta Alam Barito - PT Indexim Coalindo
- PT Konutara Sejati - PT Wahana Baratama Mining
- PT Citra Palu Mineral - PT Perkasa Inakakerta
- PT Marunda Graha Mineral
Demikian hal-hal yang dapat kami laporkan dari pelaksanaan rapat tersebut,
selanjutnya dengan hormat kami mohon arahan lebih lanjut dari Bapak Direktur.
Atas perhatian Bapak Direktur, kami sampaikan terima kasih.

Koordinator Pelaksana DTLMB/


Koordinator Perlindungan Lingkungan,

Donny P. Simorangkir
Tembusan:
1. Koordinator di lingkungan Direktorat Teknik dan Lingkungan Mineral dan
Batubara
2. Pejabat Pembuat Komitmen DTLMB

Anda mungkin juga menyukai