Anda di halaman 1dari 2

MATERI AJAR

Mata pelajaran : Bahasa Indonesia


Kelas : VI ( enam )
Semester : I
Tahun Pelajaran : 2021/2022
Hari / tanggal : ....................................
A. LAPORAN PENGAMATAN :
Pengamatan adalah pengawasan terhadap kegiatan atau peristiwa tertentu. Setelah melakukan
pengamatan, biasanya kamu akan diminta untuk membuat laporan. Laporan adalah bentuk
penyajian fakta tentang keadaan atau kegiatan. Fakta yang dilaporkan merupakan bahan atau
keterangan berdasarkan keadaan yang dialami sendiri oleh si pelapor. ( dilihat, dedengar, atau
dirasakan sendiri )
I. Ciri-ciri laporan Pengamatan :
a. Ringkas.
Dalam laporan yang ditulis hanya mengemukakan hal-hal yang penting secara
ringkas yang berhubungan dengan tugasnya sehingga penerima laporan segera
mengetahui permasalahannya.
b. Lengkap
Laporan dapat semakin lengkap jika dilengkapi dengan sumber-sumber
kepustakaan.
c. Logis
Laporan dapat dianggap logis jika keterangan yang dikemukakannya dapat
ditelusuri alasan-alasan yang masuk akal.
d. Sistematis
Laporan dianggap sistematik jika keterangan yang tulisnya disusun dalam
satuan-satuan yang berurutan dan saling berhubungan

II. Sistematika Laporan pengamatan


Urutan isi laporan sebaiknya diatur sehingga pembaca laporan mudah memahaminya
Sistematika penulisan kerangka laporan adalah sebagai berikut :
a. Judul dan nama kegiatan
b. Tujuan kegiatan
c. Waktu dan tempat pelaksanaan kegiatan
d. Hasil pengamatan
e. Penutup

B. Fungsi Laporan :
Laporan mempunyai beberapa fungsi antara lain :
1. Bentuk pertanggungjawaban tugas atau kegiatan
2. Menginformasikan kegiatan, dan
3. Mendokumentasikan hasil pengamatan sebagai sumber pengetahuan.

Tugas untuk dikerjakan :


1. Jelaskan apa yang dimaksudkan dengan pengamatan !
2. Tuliskan ciri-ciri laporan pengamatan beserta penjelasannya masing-masing
3. Tuliskan sistematika laporan pengamatan !
4. Apa saja fungsi dari pengamatan ?
5. Apa jadinya jika laporan pengamatan tidak sesuai dengan data diperoleh di lapangan ?

Anda mungkin juga menyukai