Anda di halaman 1dari 1

Nama : Atania Christianti Br Ginting

Institusi : Universitas Negeri Medan

Tugas ke- : 2

Soal :

Kurikulum 2013 merekomendaskan problem based learning, project Based Learning, dan
Pendekatan saintifik dalam pembelajaran. Beri komentar bapak/ibu bagaimana
rekomendasi ini terkait dengan HOTS

Jawab :

Menurut saya, pada prinsipnya ke 3 model ini sudah tepat digunakan dalam pembelajaran
HOTS. Karena ketiganya mengarahkan siswa untuk berfikir kritis dengan menghadirkan masalah
yang membantu perkembangan peserta didik.

Implementasi kurikulum 2013 mengarahkan siswa untuk berperan aktif dalam


pembelajaran. Dengan memakai ke-3 model pembelajaran ini siswa dengan mandiri/kelompok
dapat berperan aktif dalam pembelajaran. Dalam menerapkan kemampuan berfikir tingkat tinggi,
seringkali siswa tidk mampu, sehingga perlu adanya jembatan sebagai penghubung siswa dari
yang LOTS menuju Kearah HOTS. Caranya dengan membangun skema pengetahuan yang sudah
mereka ketahui dengan pengetahuan baru yang akan diajarkan. Nah disaat inilah dengan
menggunakan ke-3 model pembelajaran tersebut pengetahuan yang ingin dibangun dapat
diterapkan dengan baik. Selain dari pada itu dalam pembelajaran yang berorientasi HOTS guru
tidak perlu lagi banyak menerangkan, sebaliknya guru banyak memberikan stimulus pertanyaan
untuk mendorong siswa memunculkan apa yang mereka pikirkan. Jadi menurut saya dengan
menggunakan ke-3 model pembelajaran ini sangat bermanfaat dalam membangun pengetahuan
siswa untuk berfikir tingkat tinggi. Oleh karena itu dibutuhkan tenaga pendidik yang memang
harus mampu mengarahkan siswa.

Anda mungkin juga menyukai