Anda di halaman 1dari 5

Nama : Rizal Agus Widianto

NIM/Kelas : 221003222011596/B

Mata Kuliah : Dasar Rekayasa Transportasi

PENANGANAN SISTEM ONE WAY

TOL TRANS JAWA DALAM ARUS MUDIK BALIK 2023

Terjadinya suatu kepadatan lalu lintas di ruas jalan tol antar kota pada arus
mudik lebaran maka dengan itu dibuatlah suatu tindakan yakni kebijkan sistem satu
arah atau one way, akan tetapi dalam penerapan sistem satu arah atau one way masih
terjadi kekosongan hukum dan keefektifitasan lalu lintas sehingga menyebabkan
kemacetan total hingga berjam-jam pada jalan tol. Permasalahan yang di
kemukakan dalam skripsi ini berupa pengaturan kewenangan dalam membuat
kebijakan terkait sistem satu arah (one way) di jalan tol pada masa mudik lebaran,
penerapan sistem satu arah (one way) pada ruas jalan tol yang dihubungkan dengan
Undang-Undang Nomor 22 tahun 2009 tentang lalu lintas dan angkutan jalan, dan
upaya penanggulangan pengaruh sistem saru arah (one way) di jalan tol pada masa
mudik lebaran. Penelitian ini menggunakan metode spesifikasi penelitian yang
bersifat deskriptif-analitis dengan menggunakan metode pendekatan yuridis
normatif yaitu suatu pendekatan yang berusaha mensinkronisasikan ketentuan
aturan yang valid pada pratek lapangan dan selanjutnya ditunjang dengan teori
hukum dan pendapat para ahli. Metode analisis data yang dipergunakan yaitu
yuridis kualitatif, sebagaimana data yang di peroleh akan di himpun dan disusun
secara sistematis. Kesimpulan dalam penelitian ini adalah pengaturan kewenangan
dalam membuat kebijakan terkait sistem satu arah (one way) di jalan tol pada masa
mudik lebaran yaitu kebijakan one way dilapangan itu sendiri berada di tangan
Korlantas Polri dengan Diskresi. Penerapan sistem satu arah (one way) pada ruas
jalan tol yang dihubungkan dengan Undang-Undang Nomor 22 tahun 2009 tentang
lalu lintas dan angkutan jalan yaitu dengan mengoptimalkan penggunaan jaringan
jalan dan gerak lalu lintas untuk menjamin keamanan, keselamatan, ketertiban, dan
kelancaran lalu lintas sesuai peraturan yang diterapkan dan juga di tahap
perencanaan itu sendiri yang memuat identifikasi masalah lalu lintas, analisa daya
tampung jalan dan analisa dampak lalu lintas. Upaya penanggulangan pengaruh
sistem saru arah (one way) di jalan tol pada masa mudik lebaran yaitu upaya awal
yang dilakukan untuk mewujudkan situasi lalu lintas dilapangan berjalan dengan
baik dan lancar, itu sendiri dengan dilakukannya pengalihan arus kendaraan ke jalan
arteri.

Ruang Pengawasan Jalan (Ruwasja), merupakan ruang tertentu di luar ruang


milik jalan yang ada di bawah pengawasan penyelenggara jalan. Ruang -ruang
tersebut dipersiapkan untuk menjamin kelancaran dan keselamatan pengguna jalan,
disamping itu juga untuk keutuhan konstruksi jalan. Dimensi ruang yang minimum
untuk menjamin keselamatan pengguna jalan diatur sesuai dengan jenis prasarana
dan fungsinya. Sebagaimana jalan tol merupakan salah satu unsur penghubung kota
yang akan terus ikut berkembang dan akan membantu distribusi logistic serta turut
membangun perekonomian negara. Dimana jalan tol itu sendiri akan berkembang
secara permanen dan terus menerus sepanjang seluruh jalan. Sebagai mana yang
akan menggerakkan perekonomian sehingga menjadi alasan pemerintah gencar
membangun infrastruktur yang baik sehingga membuat roda perekonomian
berjalan dan mengurangi disparitas harga, terutama di wilayah-wilayah terdalam
dan terluar di Indonesia. Yang terpentin pada jalan tol itu sendiri merupakan
karakteristik arus lalu lintas puncak pada keluar dan masuk arah tol, terdapat
perubahan komposisi lalu lintas, serta peningkatan arus yang menunjukkan
perubahan distribusi arah lalu lintas.

Kepolisian RI memastikan kebijakan oneway hari ini, Rabu (19/4/2023)


dapat diperpanjang dengan keputusan 3 jam sebelum jadwal berakhir. Selain itu,
penerapan rekayasa lalu lintas juga telah disiapkan di Jalan Tol Cikopo-Paliman
(Cipali) KM 72 sampai dengan KM 414 Gerbang Tol Kalikangkung. Arus Mudik
Lebaran 2023, Antisipasi Perpanjangan Jadwal Satu Arah (One Way)! Korps Lalu
Lintas Markas Besar Kepolisian RI (Korlantas Mabes Polri) membuka
kemungkinan dilakukannya perpanjangan kebijakan lawan arus (contra flow)
dalam penanganan arus mudik lebaran 2023 hari ini, Rabu (19/4/2023). BACA
JUGA Alasan Adanya Perbedaan Idulfitri Pemerintah dan Muhammadiyah
Menurut NU Hari Ini Puncak Mudik via Udara, Cek Syarat Naik Pesawat Terbaru
Kakorlantas Polri Irjen Firman Shantyabudi menuturkan pada hari pertama
kebijakan lawan arus diberlakukan, terjadi peningkatan arus terutama pada lokasi
Tomang, Semanggi, JORR dari arah Pondok Indah dan pertemuan di KM 48
Elevated. Kondisi pada pukul 22.00 WIB Selasa (18/4/2023) ini telah membuat
pihaknya memperpanjang jadwal pemberlakuan lawan arus hingga siang nanti
pukul 12.00 WIB.

One Way Diberlakukan di Tol Cipali Mulai Hari Ini Pukul 14.30 WIB
Korlantas Polri mulai mempersiapkan penerapan rekayasa lalu lintas yang akan
dilakukan di Jalan Tol Cikopo-Palimanan (Cipali) KM 72 sampai dengan KM 414
Gerbang Tol Kalikangkung saat arus mudik lebaran 2023. Berdasarkan informasi
di akun media sosial NTMC Polri pada Selasa (18/4/2023), disebutkan bahwa
petugas sedang melakukan pembersihan di jalan tol untuk persiapan pelaksanaan
rekayasa lalu lintas. Persiapan yang dilakukan adalah untuk pelaksanaan one way
dan contra flow. "Pembersihan dilakukan mulai pukul 12.30 WIB sampai dengan
14.30 WIB," sebut informasi yang diunggah dalam akun NTMC Polri, Selasa
(18/4/2023). Pemalang Batang Tol Road Siaga Berlakukan Sistem One Way
Pemalang Batang Tol Road (PBTR) siap menangani sistem one way yang mulai
berlaku hari ini, Selasa (18/4/2023). Sistem one way akan diberlakukan mulai dari
ruas jalan Tol Cikopo-Palimanan (Cipali) KM 72 hingga KM 414 Gerbang Tol
Kalikangkung saat arus mudik lebaran 2023.

Petugas lalu lintas PBTR Adityo mengatakan pihaknya pun baru saja
mendampingi petugas untuk memasang rambu one way di sepanjang jalan tol
Pekalongan. Dia juga memonitoring mobil yang hendak ke Jakarta untuk dialihkan
ke luar tol. Menanti Tuah Proyek Jalan Tol di Kawasan Segitiga Emas Joglosemar
Pembangunan jalan Tol Solo-Yogyakarta-YIA Kulonprogo dinilai memiliki potensi
besar untuk mendongkrak perekonomian di kawasan 'segitiga emas' yakni Jogja-
Solo-Semarang alias Joglosemar. Direktur Eksekutif Segara Research Institute,
Piter Abdullah, mengatakan pembangunan jalan tol tersebut telah dinantikan sejak
lama oleh masyarakat sekitar. Dia melihat, kehadiran tol Solo-Yogyakarta
berpotensi memacu ekonomi di 3 kota besar tersebut. 5. Jelajah Lebaran 2023: Tol
Trans Jawa Mulai Padat, Rest Area KM 338 A Sempat Ditutup Jelang empat hari
menuju (H-4) Hari Raya Idulfitri 1444H, aktivitas pemudik di tol Trans Jawa mulai
mengalami lonjakan. Berdasarkan pengamatan Tim Jelajah Lebaran 2023, di rest
area Tol Pemalang-Batang KM 338 A pada pukul 16.30 WIB hingga 19.00 mulai
dipadati para pengendara yang melangsungkan mudik. Bahkan, kata Humas Rest
Area KM 338 A Taufik Hidayat, mengatakan pintu masuk rest area sempat ditutup
pada pukul 12.00 WIB dengan kepadatan mencapai ribuan kendaraan pemudik.

Para pemudik perlu tahu jadwal satu arah jalan Tol Trans Jawa arus
balik Lebaran 2023. Sebab, skema tersebut berlaku pada jam-jam tertentu selama
momen arus balik untuk mengurangi potensi kemacetan ke arah Jakarta.
Nah, agar pemudik tidak salah waktu, berikut jadwal dan lokasi pemberlakuan
skema one way atau satu arah di Tol Trans Jawa, seperti dikutip dari situs resmi
Kementerian Perhubungan. Jadwal Lengkap One Way, Contra Flow, Ganjil Genap
Tol Mudik Lebaran Pemerintah bersama instansi terkait telah menuangkan jadwal
tersebut dalam aturan bersama, yaitu Surat Keputusan Bersama Nomor KP-DRJD
2616 Tahun 2023, SKB/48/IV/2023, 05/PKS/Db/2023 tentang Pengaturan Lalu
Lintas Jalan serta Penyeberangan Selama Masa Arus Mudik dan Arus Balik
Angkutan Lebaran Tahun 2023/1444 Hijriah. Skema ini diberlakukan karena
pemerintah memperkirakan jumlah pemudik Lebaran 2023 akan meningkat drastis
dari tahun-tahun sebelumnya. Sebab, sudah tak ada pembatasan mobilitas karena
pandemi Covid-19. Jadwal Satu Arah Tol Trans Jawa Arus Balik Lebaran 2023
Berikut jadwal satu arah (one way) jalan Tol Trans Jawa saat arus balik Lebaran
2023.

Arus Balik Periode 1 Skema one way periode 1 berlaku mulai dari KM 414
(GT Kalikangkung Jalan Tol Batang-Semarang) hingga KM 70 (GT Cikampek
Utama Jalan Tol Jakarta-Cikampek). Berikut jadwalnya:

Senin, 24 April 2023 pukul 14.00-24.00 WIB


Selasa, 25 April 2023 pukul 08.00-24.00 WIB

Rabu, 26 April 2023 pukul 00.00-08.00 WIB

Arus Balik Periode 2 Skema one way periode 2 berlaku mulai KM 414 (GT
Kalikangkung Jalan Tol Batang-Semarang) hingga KM 72 (GT Cikampek Utama
Jalan Tol Jakarta-Cikampek). Berikut jadwalnya:

Sabtu, 29 April 2023 pukul 14.00-24.00 WIB

Minggu, 30 April 2023 pukul 08.00-24.00 WIB

Senin, 1 Mei 2023 pukul 08.00-24.00 WIB

Selasa, 2 Mei 2023 pukul 00.00-08.00 WIB

Anda mungkin juga menyukai