Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH DAERAH KABUPATEN PURBALINGGA

DINAS KESEHATAN
UPTD PUSKESMAS PADAMARA
Jln. Raya Padamara Km. 5 Telp. 0281 6598588

KEPUTUSAN
KEPALA UPTD PUSKESMAS PADAMARA
Nomor : / / /

TENTANG
KEBIJAKAN PENGELOLAAN VAKSIN
UPTD PUSKESMAS PADAMARA

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA,

KEPALA UPTD PUSKESMAS PADAMARA,

Menimbang : a. bahwa untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat dan


mempertahankan status kesehatan masyarakat diperlukan tindakan
imunisasi sebagai tindakan preventif;
b. bahwa puskesmas bertanggung jawab terhadap ketersediaan vaksin;
c. bahwa untuk keperluan tersebut pada butir a perlu ditetapkan
keputusan Kepala UPTD Puskesmas Padamara tentang pengelolaan
vaksin di UPTD Puskesmas Padamara;

Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan;


2. Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintah
Daerah;
3. Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 18 Tahun 2020
tentang RPJMN tahun 2020 – 2024;
4. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 39
Tahun 2016 tentang Pedoman Penyelenggaraan Program
Indonesia Sehat dengan Pendekatan Keluarga ;
5. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 4
Tahun 2019 tentang Standar Pelayanan Minimal Bidang
Kesehatan;

6. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 8


Tahun 2019 tentang Pemberdayaan Masyarakat;
7. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 43
Tahun 2019 tentang Puskesmas;
8. Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 12 Tahun 2017 tentang
Penyelenggaraan Imunisasi.

MEMUTUSKAN

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS PADAMARA TENTANG


PENGELOLAAN VAKSIN UPTD PUSKESMAS PADAMARA.

Kesatu : Pengelolaan Vaksin di UPTD Puskesmas Padamara dilaksanakan oleh


Rakhmayanto, S.Kep Ns selaku koordinator Imunisasi yang ditetapkan
oleh Kepala UPTD Puskesmas Padamara.

Kedua : Pengelolaan vaksin di UPTD Puskesmas Padamara sebagaimana


tercantum dalam Lampiran Keputusan ini

Ketiga : Surat keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan, dengan


ketentuan apabila dikemudian hari terdapat kekeliruan akan diadakan
perbaikan /perubahan sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di : Padamara
Pada tanggal : ..................... 20
Kepala UPTD Puskesmas Padamara,

Achirul Soebagjo
LAMPIRAN KEPUTUSAN
KEPALA UPTD PUSKESMAS PADAMARA
NOMOR : ……… / ………… / / 20
TENTANG : KEBIJAKAN PENGELOLAAN VAKSIN DI
UPTD PUSKESMAS PADAMARA

KEBIJAKAN PENGELOLAAN VAKSIN DI PUSKESMAS PADAMARA

A. PENGERTIAN
Merupakan upaya untuk mendukung kelancaran dan penyelenggaraan imunisasi bagi
pasien yang ingin mendapatkan pelayanan imunisasi di Puskesmas Padamara

B. TUJUAN
1. Ketersediaan vaksin aman
2. Penyimpanan vaksin sesuai standar
3. Pelayanan imunisasi sesuai standar
4. Distribusi vaksin sesuai standar
5. Pencatatan dan pelaporan rutin dilakukan

C. PROSEDUR
1. Melakukan perencanaan kebutuhan vaksin rutin setiap bulan
2. Melakukan penyimpanan sesuai standar
3. Melakukan pelayanan imunisasi sesuai standar
4. Menyiapkan pendistribusian vaksin dalam pelayanan imunisasi sesuai standar
5. Melakukan pencatatan dalam setiap kegiatan pelaporan rutin setiap bulan.

Kepala UPTD Puskesmas Padamara

Achirul Soebagjo

Anda mungkin juga menyukai