Anda di halaman 1dari 75

Daftar Isi

Daftar Isi ................................................................................................. 2


Mukaddimah........................................................................................... 6
2
Bab 1 : Tragedi Raji’................................................................................. 8
A. Dua Versi Kisah .......................................................................................... 8
1. Versi Pertama ........................................................................................ 8
2. Versi Kedua .......................................................................................... 17
B. Pembantaian ............................................................................................ 19
Bab 2 : Peristiwa Bi’ru Ma’unah ............................................................ 20
A. Latar Belakang Peristiwa .......................................................................... 20
B. Nabi Mengutus 70 Ahli Ilmu .................................................................... 21
C. Pembantaian 70 Ahli Ilmu........................................................................ 22
D. Nabi SAW Teramat Berduka .................................................................... 24
Bab 3. Pensyariatan Qunut Nazilah ....................................................... 29
A. Hadits Qunut Nazilah ............................................................................... 30
B. Tata Cara Qunut Nazilah .......................................................................... 32 3
C. Kerancuan Qunut Nazilah dan Qunut Shubuh ........................................ 37
Bab 4 : Pengharaman Khamar ............................................................... 43
A. Pentahapan Dalam Pengharaman ........................................................... 43
1. Tahap Pertama..................................................................................... 43
2. Tahap Kedua ........................................................................................ 45
3. Tahap Ketiga ........................................................................................ 48
4. Tahap Keempat .................................................................................... 49
Bab 5 : Pernikahan Nabi SAW ................................................................ 53
A. Pernikahan Dengan Zainab Binti Khuzaemah .......................................... 53
1. Bergelar Ummul Masakin .................................................................... 55
2. Menolak Syirik dan Berhala ................................................................. 57
B. Pernikahan Dengan Ummu Salamah ....................................................... 58
1. Nasab ................................................................................................... 58
2. Sebelum Bersama Nabi ........................................................................ 59 4
3. Pernah Dipinang Abu Bakar dan Umar ................................................ 62
4. Kecerdasan Ummu Salamah ................................................................ 65
5. Ummu Salamah dan Buah Perjanjian Hudaibiyah ............................... 68
6. Hadits yang Diriwayatkan Ummu Salamah .......................................... 71
7. Setelah Nabi Wafat .............................................................................. 72
8. Wafat ................................................................................................... 73
5
Mukaddimah
Pasca perang Uhud, ada banyak peristiwa yang bisa dicatat. Yang paling
utama dan memilukan adalah dua peristiwa yaitu dibantainya para guru 6
agama pada peristiwa di Raji’ dan Bi’ru Mau’nah. Dua peristiwa berdarah ini
menambah sakitnya penderitaan kaum muslimin, setelah baru saja mereka
kehilangan banyak korban di medan Perang Uhud.
Para shahabat ini dibantai didekat mata air Bani Hudzail didaerah Raji,
sehingga rombongan ini disebut sariyatur Raji’. Pada bulan yang sama
dengan pengiriman sariyatu raji’, Nabi SAW juga mengirim para shahabat
pilihan ke Najd. Dengan jumlah mencapai 70 orang ahli ilmu, kesemuanya
mereka pun dibantai tanpa ampun. Disitulah kemudian Rasulullah SAW
mengumandangkan doa qunut nazilah selama sebulan penuh.
Selain itu juga ada dua pernikahan yang dilakukan oleh Nabi SAW, yaitu
pernikahan Beliau SAW dengan Zainab Binti Khuzaemah dan dengan Ummu
Salamah.
Pasca Perang Uhud juga dicatat telah terjadi kelahiran cucu Nabi SAW 7
yaitu Hasan bin Ali bin Abi Thalib. Sementara kelompok Yahudi Bani Nadhir
mulai bikin ulah dan harus diberi tindakan nyata.
Pasca perang hud juga tercatat sebagai masa diharamkannya khamar
secara total setelah sebelumnya tiga kali disebut-sebut dalam Al-Quran.
Bab 1 : Tragedi Raji’
A. Dua Versi Kisah
Ada beberapa riwayat yang berbeda yang melatar-belakangi peristiwa 8
ini. Riwayat pertama menyebutkan bahwa para shahabat yang terbunuh
memang bagian dari pasukan yang sedang menjalani misi pengintaian.
Sedangkan riwayat lain menyebutkan bahwa mereka semata adalah team
pengajar ilmu agama.
1. Versi Pertama
Versi pertama bahwa mereka adalah pasukan yang sedang bertugas
menjadi mata-mata disebutkan dalam hadits Shahih Bukhari. Abu Hurairah
meriwayatkan sebagai berikut :

َِ ِ َ‫ِتَ َوه ََهوَ َج يدََع‬


َ‫اصَ ْب ِنََ ه َُع ََر‬ ََ ِ َ‫َسيَّةََ َع ْيناَ َو َأ َّم ََرَعَلَْيْ ِ َْمَع‬
َ ‫اصَ ْب ََنَ ََثب‬ ِ َ َ‫اّللَعَلَ ْي َِهَ َو َس َََّّل‬ َ َّ ‫بَ َص‬
َ‫ّلَ َّ ه‬ ََ ‫ب َ َع‬
َ‫ثَالنَّ ِ ي‬
َ‫ان َ َو َمكَّ ََة َ هذ ِك هروا َ ِل َحيَ َ ِم َْن َ هه َذيْلَ َيهقَا هَل َلَهه َْم َب َ هنو‬
ََ ‫ّت َا َذا َ ََك ََن َب َ ْ َيَ َع ْهس َف‬ َ َّ ‫اب َفَان َْطلَ هقوا َ َح‬َِ ‫ْب َِن َالْخ ََّط‬
ِ
َ‫ّتَ َأت َْواَََم ْ ِْنلََنَ َزلهوهَهَفَ َو َجده واََ ِفي َِهَن ََوىَتَ ْم َر‬
َ َّ ‫وهَ ِبقَ ِريبََ ِم َْنَ ِمائ َ َِةَ َرامََفَا ْقتَ يصواَأ ََث َر هَْهَ َح‬ َْ‫انَفَتَ ِب هع ه‬ََ ‫لَ ْح َي‬ 9
ْ ‫ّتَلَ ِح هق ه‬
َ‫وه‬ ََ ‫تَ َز َّودهوهَهَ ِم َْنَالْ َم ِدي َن َِةَفَقَالهواَ َه َذاَتَ ْم هَرَي َ ْ ِْث‬
َ َّ ‫بَفَتَ ِب هعواَأ ََث َر هَْهَ َح‬
Rasulullah SAW mengutus sekelompok pasukan pengintai yang dipimpin
oleh ‘Ashim bin Tsabit. Mereka berangkat hingga singgah di satu tempat
antara ‘Usfan dan Makkah. Keberadaan mereka diberitahukan kepada
penduduk perkampungan dari suku Hudzail yaitu Bani Lahyan. Mereka
diikuti oleh orang-orang dari perkampungan tersebut, yaitu sekitar
seratus orang pemanah yang mengikuti jejak para sahabat tersebut.
Sesampainya mereka di suatu persinggahan yang pernah disinggahi oleh
para sahabat, mereka mendapati biji kurma Madinah yang dibawa oleh
para sahabat sebagai perbekalan mereka, mereka berkata, ‘Ini adalah
kurma Madinah.’ Mereka terus mengikuti para sahabat sehingga berhasil
menyusulnya,

َ ‫ْصابه هَهَلَ َج هئواَا َ َلَفَدْ فَدََ َو َجا ََءَالْقَ ْوهَمَفَأَ َح هاطواَِبِ ِ َْمَفَقَالهواَلَ ه ْكََالْ َعهْدهََ َوالْ ِميث ه‬
َ‫َاقَا َْن‬ َ ْ ‫اصَ َو َأ‬ َ‫فَلَ َّماَانَْتَ َى َعَ ِ م‬ 10
ِ ِ
َْ ِ ‫اصَ َأ َّماَ َأنَََفَ َ َلَ َأ ْن ِز هَلَ ِ َفَ ِذ َّم َِةَ ََك ِفرََاللَّهه ََّمَ َأخ‬
ََ َّ‫ْبَ َعنَّاَن َ ِبي‬
َ‫ك‬ َ‫نَ َزلْ ه ْتََالَ ْي َناَ َأ َْنَ ََلَن َ ْق هت ََلَ ِم ْن ه ْكََ َر هجلََفَقَا ََلَعَ ِ م‬
ِ
َََ‫بَ َو َزيْ مَدَ َو َر هج مَلَأخ هََرَفَأَع َْط ْو هَْهَالْ َعهْد‬ َ‫ّتَقَتَلهواَعَ ِاِصاَ ِ َفَ َس ْب َع َِةَن َ َف َرَ ِِبلنَّ ْب َِلَ َوب َ ِق ََيَ هخبَ ْي م‬ َ َّ ‫وهَ َح‬ َْ‫فَقَاتَله ه‬
َ َ ‫َاقَفَلَ َّماَ َأع َْط ْو هَْهَالْ َعهْدَََ َوالْ ِميث‬
َ‫َاقَنَ َزلهواَالَْيْ ِ ْم‬ َ َ ‫َوالْ ِميث‬
ِ
Ketika ‘Ashim bin Tsabit dan para sahabatnya merasakan kehadiran
orang-orang itu, para sahabat langsung berlindung dibalik bukit, orang-
orang itu datang dan langsung mengepung, mereka berkata, ‘Turunlah
kalian, kalian dapat membuat perjanjian dan kesepakatan, supaya kami
tidak membunuh seorangpun dari kalian, ‘Ashim bin Tsabit menimpali,
‘Demi Allah, aku tidak akan berada dalam lindungan orang kafir, ya Allah
beritahukanlah kabar kami kepada Nabi-Mu SAW, ‘ Lalu mereka
menyerang para sahabat hingga berhasil membunuh ‘Ashim bersama 11
tujuh pemanah lainnya, tinggal tersisa Khubaib, Zaid dan seorang sahabat
lagi. Lalu mereka membuat perjanjian dan kesepakatan dengan mereka
jika bersedia untuk turun dan menyerahkan diri.

ََ‫ثَ َّ ِاَّليَ َم َعهه َماَ َه َذاَ َأ َّو هل‬ َ‫وه َِبِ َاَفَقَا ََلَ َّالر هج هَل َالث َّا ِل ه‬ َْ‫فَلَ َّماَ ْاس تَ ْم َكنهواَ ِمْنْ ه َْمَ َحليوا َ َأ ْوَتَ ََرَ ِق ِس ِ ِْي َْمَفَ َرب َ هط ه‬
ََ‫بَ َو َزيْد‬ َ َ َ‫الْغَدْ َِرَفَأَبَََ َأ َْنَي َ ْص َحَبَ ه َْمَفَ َج َّر هروهَهَ َوعَالَ هجوهَهَع‬
َ ‫ّلَ َأ َْنَي َ ْص َحَبَ ه َْمَفَ ََّْلَي َ ْف َع َْلَفَقَ َتلهوهَهَ َوان َْطلَ هقواَ ِ هِب َب ْي‬
‫هوُهاَ ِب َمكَّ ََة‬
َ ‫ّتَ َِبع ه‬َ َّ ‫َح‬
Tatkala pasukan tersebut telah menyandera tiga utusan Nabi, mereka
memudar tali anak panah mereka untuk mengikat sandra mereka dengan
‫‪tali itu, maka laki-laki yang ketiga berkata, ‘Ini adalah pengkhinatan‬‬
‫‪pertama, demi Allah aku tidak akan menjadi teman kalian’. Lalu mereka‬‬
‫‪menyeretnya, namun ia tetap berontak, akhirnya mereka membunuhnya‬‬ ‫‪12‬‬
‫‪dan mereka pergi dengan membawa Khubaib dan Zaid hingga mereka‬‬
‫‪menjualnya di Makkah.‬‬

‫ثَ‬‫بَه ََهوَقَتَ َلََالْ َحا ِر َثَ َي َ ْوََمَبَدْ رََفَ َم َك ََ‬ ‫فَ ْاش َ ََتىَ هخ َب ْيباَب َ هنو َالْ َحا ِر ِثََ ْب َِنَعَا ِم َِرَ ْب ِنََن َْوفَلََ َو ََك ََنَ هخ َب ْي مَ‬
‫ثَ ِليَ ْس َت ِح ََّدَِبِ َاَفَأَعَ َارتْ هَهَ‬ ‫اتَالْ َحا ِر َِ‬ ‫ضَب َ َن َِ‬ ‫ّتَا َذاَ َأ ْ َْج هعواَقَ ْت َهَلَ ْاس َت َع ََارَ هموسََ ِم ْنََب َ ْع ِ َ‬ ‫ِع ْندَ هَْهَ َأ ِسرياَ َح َّ َ‬
‫ِ‬
‫فَ‬‫ْتَفَ ْزعَةََ َع َر َ َ‬ ‫ّلَفَ ِخ ِذَِهَفَلَ َّماَ َر َأيْ هت هَهَفَ ِزع هَ‬ ‫ّتَ َأَتَ هَهَفَ َوضَ َع هَهَعَ َ َ‬ ‫بَ ِ َلَفَدَ َر ََجَالَ ْي َِهَ َح َّ َ‬
‫تَ َع َْنَ َص ِ َ‬ ‫تَفَغَ َفلْ هَ‬
‫قَالَ َْ‬
‫ِ‬
‫َتَتَ هقو هَلَ‬ ‫اّللَ َو ََكن َْ‬‫اكَا َْنَ َشا ََءَ َّ هَ‬ ‫َذاكَََ ِم ِنََ َو ِ َفَي َ ِدَِهَالْ هم َ َ‬
‫وسَفَقَا ََلَ َأ َ َْتشَ ْ َيََ َأ َْنَ َأ ْق هت َهَلَ َماَ هك ْن هَ‬
‫تَ ِ َِلفْ َع ََلَ َذ َِ‬
‫َ َ ِ َ ْ ِ ه ََ َ ْه ه ِ ِ ْ ِ ِ ِ‬
‫بَ َو َماَ ِب َمكَّ ََةَي َ ْو َمئِذََثَ َم َرمَةَ َوان َّهَهَ‬
‫فَع َن َ‬ ‫كَم َْنَقط َ‬ ‫بَلقدََْ َرأيْ هت هَهَيَأ َ‬ ‫تَأسرياَقطيَخَرياَم َْنَخ َب ْي َ‬ ‫َماَ َرأيْ هَ‬
‫ِ‬ ‫لَ هموثَقمََ ِفََالْ َح ِدي َِدَ َو َماَ ََك ََنَا ََّلَ ِر ْزقمََ َر َزقَ هَهَ َّ ه‬
‫اّللَ‬
‫ِ‬
Bani Harits bin ‘Amir bin Naufal lalu membeli Khubaib. -Khubaib adalah
orang yang telah membunuh Al Harits ketika perang badar- Khubaib
menjadi tawanan bagi mereka hingga mereka sepakat untuk 13
membunuhnya. Khubaib meminjam pisau kecil dari salah satu anak
perempuan Al Harits untuk bercukur, lalu ia meminjamkannya kepada
Khubaib. Wanita itu berkata, ‘Namun aku lalai dengan anak laki-laki
kecilku, anak itu datang kepadanya, lalu ia mengambilnya dan
mendudukkanya diatas pangkuannya. Ketika aku melihatnya, aku sangat
takut dengan rasa takut yang bisa ia pahami, sedangkan pisau kecil masih
ada dalam tangannya. Khubaib berkata, ‘Apakah kamu takut kalau aku
akan membunuhnya? Insya Allah aku tidak akan melakukan itu.’ Wanita
itu berkata, ‘Demi Allah aku tidak pernah melihat tawanan yang sangat
baik seperti Khubaib, aku pernah melihatnya memakan setangkai anggur
di tangannya dalam keadaan terikat dengan rantai besi, padahal di
‫‪Makkah tidak ada buah anggur, tidaklah hal itu melainkan rizqi yang Allah‬‬
‫’‪berikan kepada Khubaib.‬‬
‫‪14‬‬
‫فَالَْيْ ِ َْمَفَقَا ََلَلَ ْو ََلَ َأ ْنََتَ َر ْواَ َأ َّنََ‬ ‫لَ َر ْك َعتَ ْيََِ هََّثَان َ َ‬
‫َْص َ َ‬ ‫فَخ ََر هجواَ ِب َِهَ ِم َْنَالْ َح َرَِمَ ِل َي ْق هتلهوهَهَفَقَا ََلَ َدع ِ َ‬
‫هونَ ُأ َص ِ َ‬
‫ِ‬
‫يَ ِع ْندَََالْقَ ْت َِلَه َهوََ هََّثَقَا َلََاللَّهه ََّمَ َأ ْح ِصهِ َْمَ‬ ‫تَلَ ِزدْتهََفَ ََك ََنَ َأ َّو ََلَ َم َْنَ َس ََّنَ َّالر ْك َع َت ْ َِ‬ ‫َماَ ِ َبَ َج َزمَعَ ِم َْنَالْ َم ْو َِ‬
‫اتَ ْال َ ِلََ َوا َْنَ‬‫لَ ِ َفَ َذ َِ‬ ‫َص ِعيَ َو َذ ِ ََ‬ ‫ّلَ َأ ِيََ ِشقََ ََك ََنَ ِ َّ َِ‬
‫ّللَ َم ْ َ‬ ‫يَ ُأ ْقتَ هَلَ هم ْس ِلماَعَ َ َ‬ ‫عَدَ داَ هََّثَقَا َلََ َماَ ُأ َِب ِ َلَ ِح ََ‬
‫ه َ لَ ِ عهق ه ْ ِ فَقَ َ ه بع ه م ِ‬
‫ْشَا َ َلَعَ ِ َ‬
‫اصَ‬ ‫َتَق َري َ‬ ‫ثَ تَلََ َو َ َ ث َْ‬ ‫ّلَ َأ ْو َصالََِ ِشلْوََ هم َم َّزَِعَ ََّثَقا ََمَا ْي َهَ َب َةَ ْب هَنَال َحا ِر َ‬ ‫يَشَ َأَْيه َبا ِركََْعَ َ َ‬
‫َ َِ‬ ‫ِ‬
‫اّللَعَلَ ْي َِهَ‬
‫ثَ َّ هَ‬ ‫اصَقَ َت ََلَ َع ِظمياَ ِم َْنَع َهظ َماِئِ ِ َْمَي َ ْوََمََب َدْ رََف َب َع َ‬ ‫َِش َءَ ِم َْنَ َج َس ِدَِهَي َ ْع ِرفهون َهَهَ َو ََك ََنَعَ ِ مَ‬ ‫ِل هي ْؤت َْواَب َ ْ‬
‫َشءَ‬‫ّلَ َ ْ‬ ‫الظ ََِّّلَ ِم َْنَادلَّ ْب َِرَفَ َح َم ْت هَهَ ِم َْنَ هر هس ِلهِ َْمَفَ ََّْلَي َ ْق ِد هرواَ ِمنْ ههََعَ َ َ‬
‫ِمثْ ََلَ ي‬
‫‪Lalu mereka membawa Khubaib keluar dari Haram untuk membunuhnya.‬‬
‫‪Khubaib berkata, ‘Berikanlah kesempatan kepadaku untuk mengerjakan‬‬
(shalat) dua raka’at!’ Setelah itu Khubaib kembali kepada mereka dan
berkata, ‘Sekiranya aku tidak khawatir kalian menganggapku takut dari
kematian, niscaya aku akan menambah bilangan raka’atku.’ Dan dialah 15
orang yang pertama kali melakukan shalat dua raka’at sebelum
menghadapi kematian, kemudian ia berkata, ‘Ya Allah hitunglah jumlah
mereka, ‘ kemudian dia melanjutkan, ‘Aku tak peduli bila terbunuh sebagai
seorang muslim, di bagian manapun hanya untuk Allah kematianku, yang
demikian bagi Sang Ilah, jika Dia berkehendak akan memberkahi semua
persendian jasad yang terpisah.’ Lalu berdirilah ‘Uqbah bin Al Harits dan
membunuhnya. Orang-orang Quraisy kemudian mengutus utusan kepada
‘Ashim untuk mendapatkan sebagian jasadnya sebagai bukti, sebab ia
telah membunuh sebagian besar dari para pembesar mereka pada perang
badar, ternyata Allah mengutus semacam gulungan debu yang
menggulung utusan mereka hingga mereka tidak berhasil mengambil
sedikitpun dari jasad Khubaib.’”
Ath-Thabary menambahkan sebuah riwayat dari Abi Kuraib, ia berkata :
16
“Telah menceritakan kepada kami Ja‘far b in Aun dari Ibrahim bin Ismail
ia berkata, telah menceritakan kepadaku Ja‘far bin Amir bin Umaiyyah
dari bapaknya dari kakeknya, bahwa Rasulullah SAW mengutusnya
sendirian sebagai mata-mata kepada kaum Quraisy. Ia berkata,
‘Kemudian aku datang ke sebuah kayu tempat Khubaib dieksekusi, dengan
sangat hati-hati. Lalu aku naik kepadanya kemudian aku lepaskan
ikatakannya dan Khubaib pun lenyap seolah-olah ditelan oleh bumi.
Sampai hari ini tidak diketahui tulang-tulang Khubaib itu’”.
Ibnu Ishaq berkata,

“Adapun Zaid bin Datsinah, dia dibeli oleh Shafwan bin Umaiyah. Ketika
mereka membawanya keluar dari al-Haram untuk dibunuh, Abu Shafwan
bertanya kepadaku, ‘Aku bersumpah padamu hai Zaid. Apakah kamu suka
seandainya Muhammad sekarang ini kami hukum sebagai penggantimu 17
dan kami kami kembalikan kepada keluargamu?’ Jawab Zaid dengan
tegas :

‘Demi Allah, aku tidak rela jika Muhammad sekarang ini terkena duri
sedikitpun sedangkan aku duduk bersama keluargaku.’ Mendengar
jawaban ini Abu Shufyan berkomentar , ‘Aku tidak pernah melihat seorang
pun yang lebih dicintai oleh sahabatnya seperti kecintaan sahabat
Muhammad terhadap Muhammad.’”
2. Versi Kedua
Sedangkan versi yang kedua dari sumber lain menyebutkan bahwa yang
dibantai adalah para guru agama yang dikirim oleh Rasulullah SAW kepada
suatu kaum.
Kalau menurut riwayat versi kedua ini disebutkan bahwa beberapa
utusan dari Kabilah ‘Udhal (‫ضل‬
َ ‫ع‬
ُ ) dan Al-Qarah (‫ )القارة‬datang kepada Rasulullah 18
SAW menyebutkan bahwa mereka sangat membutuhkan orang-orang yang
akan mengajarkan kepada mereka agama.

َ ‫اإنَفيناَاإسلماَفابعثَمعناَنفرامنَأْصابكَيفقهونَويقرؤونَالقرأنَويعلمونَرشائعَالإسلم‬
Kami sudah masuk Islam, mohon kirimkan kepada kami rombongan dari
kalangan shahabatmu agar memberikan kami pemahaman agama,
membacakan kepada kami Al-Quran dan mengajarkan syariat Islam.
Kemudian Rasulullah SAW mengutus beberapa orang dari sahabatnya,
antara lain: Murtsid bin Abi Murtsid, Khalid bin Al-Bakir, Ashim bin Tsabit,
Khubaib bin Ady, Zaid bin Datsinah dan Abdullah bin Thariq. Rasulullah SAW
menunjukk Ashim bin Tasbit sebagai Amir mereka.
B. Pembantaian
Terlepas dari versi yang manakah yang sesungguhnya terjadi, yang jelas 19
para shahabat itu dibantai. Kalau pun menggunakan versi bahwa mereka
adalah pasukan yang sedang menyamar, tidak seharusnya mereka langsung
dibunuh begitu saja.
Apalagi dalam keadaan terkepung, pihak pembunuh mereka berpura-
pura menawarkan penangkapan biasa. Namun ternyata semuanya dibunuh,
kecuali yang berhasil melarikan diri.
Maka yang berhasil dilakukan kepada para shahabat ini jelas melanggar
adat kebiasaan orang Arab yang tidak membunuh orang seenaknya.
Bab 2 : Peristiwa Bi’ru Ma’unah
Peristiwa pembantaian 70 ahli ilmu di Bi’ru Ma’unah merupakan bentuk
pembantaian yang sangat menyakitkan hati kaum muslimin di masa itu. 20
Sebab yang dibantai itu bukan pasukan perang, mereka adalah sekelompok
guru yang bertugas dalam misi mengajar ilmu agama.
A. Latar Belakang Peristiwa
Amir bin Malik datang kepada Nabi SAW, kemudian Nabi SAW
mengajaknya masuk Islam. Amir nampaknya belum siap untuk masuk Islam,
namun juga tidak menolak kalau akan masuk Islam. Untuk itu Amir memberi
penawaran menarik yang sayang sekali kalau disia-siakan.

“Hai Muhammad, kirim saja beberapa orang sahabatmu ke Najd untuk


berdakwah di sana. Saya yakin mereka akan menyambut agamamu!“
Namun Nabi SAW menjawab bahwa Beliau agak riskan dan khawatir
mengirim shahabat sebanyak itu ke wilayah yang belum pernah diketahui
akan seperti apa reaksi orang-orang disana. Maka Nabi SAW pun menjawab, 21
“Aku khawatir penduduk Nejd akan menyerang mereka.“
Disitulah kemudian Amir terus mendesak serta menyakinkan Nabi SAW
bahwa dirinya menjamin keamanan dan keselamatan mereka,

“Utuslah saja, aku yang akan melindungi dan menjamin mereka. Biarlah
mereka mengajak kepada agamamu.”
B. Nabi Mengutus 70 Ahli Ilmu
Akhirnya entah bagaimana pertimbangannya, kemudian Nabi SAW
memutuskan untuk mengutus sejumlah besar sahabat. Jumlah itu cukup
besar karena 70 orang. Kesemuanya merupakan shahabat pilihan yang lolos
kualifikasi. Mereka bukan sekedar shahabat yang mendapat hidayah,
kelasnya bukan sekedar muallaf, tetapi mereka merupakan para ulama yang
ahli Al-Quran. Dalam banyak kitab sirah mereka sering disebut sebagai 22
qurra’.
Pengiriman para da’i ini menurut riwayat Ibnu Ishaq dan Ibnu Katsir,
dilakukan empat bulan setelah perang Uhud. Maka berangkatlah mereka
hingga sampai di Bi‘ru Ma‘unah.
C. Pembantaian 70 Ahli Ilmu
Ketika sampai di tempat ini, diutuslah Haram bin Milham salah seorang
dari delegasi da’i tersebut untuk menyampaikan surat Nabi SAW kepada
Amir bin Thufail. Belum sampai surat itu dibacanya, Amir bin Thufail langsung
membunuh Haram bin Milhan.
Menurut riwayat Bukhari dari Anas bin Malik bahwa ketika Haram bin
Milhan ditikam dan darahnya muncrat di wajahnya, ia berteriak, “Aku telah
sukses demi Rabb Ka‘bah“.
Kemudian Amir bin Thufail menggerakkan Bani Amir untuk menyerang 23
pada da’i yang lainnya, tetapi Bani Amir menolaknya dan berkata, “Kami
tidak akan mengkhianati Abu Barra‘ (Amir bin Malik)”.
Lalu Amir bin Thufail meminta bantuan kepada kabilah-kabilah Sulaim
dari suku Ushaiyyah, Ri‘iI dan Dzakwan. Kabilah-kabilah ini menyambut
ajakan Amir bin Thufail lalu mengepung dan menyerang mereka.
Para da’i itu berusaha melakukan perlawanan tetapi tidak berdaya
sampai semuanya gugur terbunuh.
Di antara para da’i yang diutus itu terdapat dua orang sahabat yang tidak
menyaksikan tindak pengkhianatan ini. Salah seorang di antaranya ialah Amir
bin Umaiyyah Adh-Dhamri. Kedua sahabat ini tidak mengetahui berita
terjadinya pengkhianatan tersebut sehingga keduanya datang membantu
saudara-saudaranya.
Tetapi sahabatnya itu pun terbunuh bersama yang lain, sementara Amir 24
bin Umaiyyah Adh-Dhamri berhasil lolos dan kembali ke Madinah. Di tengah
perjalanan ia bertemu dengan dua orang Musyrik yang disangkanya dari Bani
Amir. Lalu kedua orang itu dibunuhnya.
D. Nabi SAW Teramat Berduka
Berita pembantaian 70 orang shahabat di Bi’ru Ma’unah terdengar
hingga ke telinga Nabi SAW. Betapa hancurnya hati Beliau SAW menerima
kabar yang begitu menyakitkan.
Pembantaian 70 ahli ilmu agama ini kasusnya jauh berbeda dengan
perang Uhud yang sebelumnya yang juga memakan korban 70 orang
syuhada. Sebab mereka dibunuh bukan karena peperangan yang sifatnya
terbuka. Mereka sekedar jadi korban saja, sama sekali tidak berada pada
posisi peperangan. Tentu saja mereka bukan prajurit perang, tidak bawa
senjata dan tentu saja tidak mempersiapkan diri untuk bertarung hidup dan 25
mati.
Keberangkatan mereka semata-mata untuk mengajar ilmu agama, bukan
mau perang. Misinya misi ilmiyah, namun mereka jadi korban kekerangan.
Ketika melakukan seleksi pun Nabi SAW tidak mempertimbangkan
kemampuan mereka dalam pertarungan dan laga. Yang dijadikan
pertimbangan semata-mata masalah keilmuannya.
Kita bisa bayangkan betapa sulitnya mendapatkan sumber daya manusia
yang mumpuni di bidang ilmu agama. Jelas jauh lebih berat prosenya dan
butuh waktu yang lebih lama ketimbang sekedar menyiapkan pasukan
perang.
Sebab latihan perang itu sekedar mempersiapkan fisik saja, sedangkan
mencetak para ulama tentu harus melewati tahapan-tahapan yang panjang.
Dan tidak semua shahabat punya potensi untuk menjadi ulama. Hanya 26
mereka yang Allah SWT beri anugerah saja yang bisa nantinya belajar lebih
dalam menjadi para ulama.
Di dalam Al-Quran, Allah SWT memang membedakan antara orang yang
berilmu dengan mereka yang tidak berilmu.

َِ‫ونََۗان َّ َماَيَتَ َذكَّ هَرَ ُأولهوَ ْ َاِللْ َباب‬ ََ ‫ونَ َو َّ ِاَّل‬


ََ ‫ينَ ََلَي َ ْعلَ هم‬ ََ ‫قه َْلَه ََْلَي َْس تَ ِويَ َّ ِاَّل‬
ََ ‫ينَي َ ْعلَ هم‬
ِ
Katakanlah: "Adakah sama orang-orang yang mengetahui dengan orang-
orang yang tidak mengetahui?" Sesungguhnya orang yang berakallah
yang dapat menerima pelajaran. (QS. Az-Zumar : 9)
Di dalam surat At-Taubah nampak sekali kesan bahwa para shahabat
yang mendalami ilmu agama lebih tinggi derajatnya dibandingkan mereka
yang berperang.

َِ ‫ونَ ِل َي ْن ِف هرواَ ََكفَّةَََۚفَلَ ْو ََلَن َ َف ََرَ ِم َْنَ هكََِ ِف ْرقَةََ ِمْنْ ه َْمَ َطائِ َف مَةَ ِل َيتَ َفقَّههواَ ِ َفَ ِادل‬
َ‫ينَ َو ِل هي ْن ِذ هروا‬ ََ ‫َو َماَ ََك ََنَالْ هم ْؤ ِمنه‬ 27
ََ ‫قَ ْو َمهه َْمَا َذاَ َر َج هعواَالَْيْ ِ َْمَلَ َعلَّهه ْمََ َ َْي َذ هر‬
‫ون‬
ِ ِ
Tidak sepatutnya bagi mukminin itu pergi semuanya (ke medan perang).
Mengapa tidak pergi dari tiap-tiap golongan di antara mereka beberapa
orang untuk memperdalam pengetahuan mereka tentang agama dan
untuk memberi peringatan kepada kaumnya apabila mereka telah
kembali kepadanya, supaya mereka itu dapat menjaga dirinya. (QS. At-
Taubah : 122)
Maka wajar dan masuk akal kalau duka lara Nabi SAW sedemikian
mendalam ketika mendengar para shahabat dengan kapasitas ulama ahli
ilmu dibunuh. Jumlahnya tidak tangg-tanggung, sampai 70 orang. Anas bin
Malik menceritakan hal itu dalam salah satu haditsnya :

َ‫للاَعَلَ ْي َِهَ َو َس َََّّلَ َح ِز ََنَ هح ْزنََقَطيَ َأ َش ََّدَ ِمنْ هه‬


َ‫للاَ َص َّّلََ ه‬
َِ َ‫تَ َر هس ْو ََل‬
َ‫فَ َماَ َر َأيْ ه‬ 28

Aku belum pernah melihat Rasûlullâh Shallallahu ‘alaihi wa sallam lebih


berduka dibandingkan duka akibat peristiwa tersebut. [HR. Bukhâri]
Bab 3. Pensyariatan Qunut Nazilah
Menarik untuk dibahas bahwa duka yang mendalam ini ternyata tidak
sekedar dipendam dalam perasaan saja, namun Nabi SAW bertindak secara
29
nyata, yaitu mendoakan keburukan kepada para pembantai itu dengan cara
melaksanakan doa qunut nazilah di semua waktu shalat, tidak putus-putus
hingga sebulan lamannya.
Padahal ketika di perang Uhud dengan korban 70 shahabat, Beliau SAW
tidak sampai melaksanakan doa qunut. Karena kematian dalam perang
adalah resiko yang memang sudah harus diterima sejak awal. Berbeda
dengan pembantaian yang satu ini. Ini adalah tragedi kemanusiaan, sekaligus
juga tindak kejahatan yang sangat tidak masuk akal.
Selama sebulan penuh Rasulullah saw melakukan qunut di shalat subuh
mendoakan kecelakaan atas kabilah Ri‘, Dzakwan, Bani Lihyan dan
Ushaiyyah.
A. Hadits Qunut Nazilah
Peristiwa tersebut diceritakan dalam banyak riwayat, diantaranya adalah 30
dua riwayat berikut,

َ‫ِئَ َم هعون َََة‬ َ ْ ‫نَ َأ‬


َِ ْ ‫ْصاب َ هَهَ ِبب‬ َ ِ ‫ّلَ َّ ِاَّل َينََقَتَلهواَي َ ْع‬ َ َ َ‫اّللَعَلَ ْي َِهَ َو َس َّ َّلََع‬ َ َّ ‫بَ َص‬
َ‫ّلَ َّ ه‬ َ‫الَقَا ََلَ َدعَاََالنَّ ِ ي‬ َ ِ ‫سَ ْب َِنَ َم‬ َ ِ َ ‫َع َْنَ َأن‬
َ‫اّللَعَلَ ْي َِهَ َو َس َََّّل‬َ‫ّلَ َّ ه‬َ َّ ‫ولَ َص‬َ‫اّللَ َو َر هس َه‬ ََ َّ َ‫ت‬ َْ ‫انَ َوع َهص َّي ََةَ َع َص‬ ََ ‫ّلَ ِر ْعلََ َولَ ْح َي‬
َ َ َ‫يَيَدْ عهوَع‬ ََ ‫يَ َص َباحاَ ِح‬ ََ ِ‫ثَ َلث‬
ََ‫اب َب ْ َِِئ َ َم هعون َ ََة َقه ْرأن‬ َِ ‫ْص‬ َ ْ ‫ين َقه ِتلهوا َ َأ‬ ََ ‫اّلل َعَلَ ْي َِه َ َو َس َََّّل َ ِ َف َ َّ ِاَّل‬ َ َّ ‫ال َ ِلنَب ِِي َِه َ َص‬
َ‫ّل َ َّ ه‬ َ َ ‫اّلل َتَ َع‬
َ‫س َفَأَنْ َز ََل َ َّ ه‬
َ ‫قَا ََل َ َأن َ م‬
‫ضََ َعنَّاَ َو َر ِضينَاَ َع ْن هَه‬ َ ِ ‫ّتَن ه ِسخَََب َ ْعدهََب َ ِل هغواََقَ ْو َمنَاَفَقَدََْلَ ِقينَاَ َربَّنَاَفَ َر‬ َ َّ ‫قَ َر ْأنَ هَهَ َح‬
Dari Anas bin Malik dia berkata, “Nabi SAW mendo’akan kebinasaan
terhadap kaum yang telah membunuh para sahabat beliau di Bi’rul
Ma’unah selama tiga puluh hari, beliau mendo’akan (kebinasaan)
terhadap Ri’l, Lahyan dan ‘Ushayyah yang durhaka kepada Allah dan
Rasul-Nya SAW.” Anas mengatakan, “Lalu Allah Ta’ala menurunkan ayat
untuk memberitahukan kepada Nabi-Nya SAW mengenai orang-orang 31
yang terbunuh di peristiwa Bi’rul Ma’unah, dan ayat tersebut sempat kami
baca hingga akhirnya dimansukh, ayat itu adalah ‘Sesungguhnya kami
telah berjumpa dengan Rabb kami, dan Rabb kamipun ridla terhadap
kami, dan kamipun ridla terhadap-Nya ‘.” (HR. Bukhari)

ََ‫يَ َر هجلََ ِل َحا َجةََيهقَا هَلَلَهه َْمَالْ هق َّرا هء‬ ََ ‫اّللَعَلَ ْي َِهَ َو َس َََّّلَ َس ْب ِع‬ َ َّ ‫بَ َص‬
َ‫ّلَ َّ ه‬ ََ ‫اّللَ َع ْن هَهَقَالَ َب َع‬
َ‫ثَالنَّ ِ ي‬ َ‫ضََ َّ ه‬ َ ِ ‫َع َْنَ َأنَسََ َر‬
َِ َّ ‫ان َ ِع ْندََ َب ْ َِئ َيهقَا هَل َلَهَا َب ْ هَِئ َ َم هعون َ ََة َفَقَا ََل َالْقَ ْوهَم َ َو‬
َ‫اّلل َ َما‬ َ‫ن َ هسلَ َْي َ ِرعْ مَل َ َو َذ ْك َو ه‬ َِ َّ‫ض َلَهه َْم َ َحي‬
َ ِ َ ‫ان َ ِم َْن َب‬ َ َ ‫فَ َع َر‬
َ‫اّلل‬
َ‫ّلَ َّ ه‬ َ َّ ‫بَ َص‬ َْ‫اّللَعَلَ ْي َِهَ َو َس َََّّلَفَقَتَله ه‬
َ‫وهَفَدَ عَاَالنَّ ِ ي‬ َ‫ّلَ َّ ه‬ َ َّ ‫ونَ ِ َفَ َحا َجةََلِلنَّ ِ ِبََ َص‬ ََ ‫ا ََّّي ه ْكََ َأ َردْنَََان َّ َماَ َ َْن هَنَ هم ْجتَ هاز‬
ِ ِ
َِ ‫لَبَدْ هَءَالْ هقنه‬
‫وت‬ ََ ِ ‫عَلَ ْي َِهَ َو َس َََّّلَعَلَْيْ ِ َْمَ َشهْراَ ِ َفَ َص َلَِةَالْغَدَ اَِةَ َو َذ‬
Dari Anas radliallahu ‘anhu, dia berkata, “Nabi SAW mengutus tujuhpuluh
orang untuk suatu keperluan, mereka disebut sebagai qurra` (para ahli al
Qur’an), mereka di hadang oleh penduduk dari bani Sulaim, Ri’i dan 32
Dzakwan dekat mata air yang disebut dengan Bi’r Ma’unah, mereka
berkata, ‘Demi Allah, bukan kalian yang kami inginkan, kami hanya ada
perlu dengan Nabi SAW.’ Mereka akhirnya membunuh para sahabat
tersebut, maka Nabi SAW mendo’akan kecelakan kepada mereka (Sulaim,
Ri’l dan Dzakwan) selama sebulan pada shalat shubuh, itu adalah awal
kali dilakukannya qunut, sebelumnya kami tida pernah melakukan do’a
qunut.”
B. Tata Cara Qunut Nazilah
Qunut Nazilah dilaksanakan pada saat i’tidal (berdiri dari ruku’) di rakaat
terakhir dalam seluruh shalat wajib. Dianjurkan untuk mengeraskan suara
dan mengangkat kedua tangan ketika membacanya tanpa mengusap wajah
apabila telah selesai membacanya. Demikian yang diterangkan oleh imam
An Nawawi rahimahullah :
33
‫َصَ َوالْ َم ْغ ِربََِ َوالْ ِعشَ ا َِءَ َو ي‬
ََ‫الص ْب َِحَ ِ َفَ هد هب َِرَ هكََِ َص َلة‬ َِ ْ ‫الظهْ َِرَ َوالْ َع‬ ‫للا َشهْراَ همتَتَابِعاَ ِ َفَ ي‬ َِ ََ‫تَ َر هسو هل‬ ََ َ‫قَن‬
َ َ َ‫نَ هسلَ َْيَع‬
ََ‫ّلَ ِر ْع ِل‬ َ ِ َ ‫حَ ِم َْنَب‬ َ َ َ‫للاَ ِل َم َْنَ َ َِحدَ هَهَ ِم ََنَ َّالر ْك َع َِةَ ْا َِل ِخ ْ َريَِةَيَدْ هعواَعَلَْيْ ِ َْمَع‬
ََّ َ َ‫ّل‬ َ‫َ َ َِس ََعَ ه‬:َ‫ا َذاَقَا ََل‬
ِ
.‫ه‬ ََ ‫َو َذ ْك َو‬
َ‫انَ َوع َهص َّي ََةَ َويه َؤ ِم هَنَ َم َْنَ َخلْ َف ه‬
“Rasulullah SAW melaksanakan qunut nazilah selama sebulan secara
berturut-turut di dalam Shalat Dhuhur, Ashar, Maghrib, Isya’ dan Shubuh.
Setiap kali usai mengucapkan : “Sami’allahu liman hamidah” Dari raka’at
terakhir mendo’akan kejelekan atas mereka, yaitu perkampungan Ri’il,
Dzakwan dan ‘Ushayyah dari Bani Sulaim. Sedangkan orang-orang
dibelakangnya mengucapkan “Amien”. (HR. Ahmad).
Walaupun doa di dalam qunut nazilah bukan suatu yang ditentukan
bacaannya, namun dianjurkan untuk berdoa dengan doa-doa yang ada
riwayatnya dan sesuai dengan kondisi dan suasana yang sedang terjadi, 34
sebagaimana yang pernah dilakukan oleh khalifah Umar ibnul Khattab
radhiyallahuanhu, ketika memerangi orang-orang nashrani, bahwasanya
beliau membaca qunut dengan doa yang sudah masyhur :

َِ ‫اتَ َوالْ هم ْس ِل ِم ْ َيََ َوالْ هم ْس ِل َم‬


َ‫اتَ َو َأ ِل ْفََب َ ْ َيََقهلهوِبِ ِ ْمََ َو َأ ْص ِل ْحََ َذاتَََبَيْْنِ ِ َْم‬ َِ َ‫َاللَّهه ََّمَا ْغ ِف َْرَلَ َناَ َولِلْ هم ْؤ ِم ِن ْ َيََ َوالْ هم ْؤ ِمن‬
‫ّلَعَده ِوكَََ َوعَده ِو ِ َْه‬ َ َ َ‫َْص هَْهَع‬ ْ ‫َوان ه‬
Ya Allah ! Ampunilah kami, kaum mukminin dan mukminat, muslimin dan
muslimat. Persatukanlah hati mereka. Perbaikilah hubungan di antara
mereka dan menangkanlah mereka atas musuh-Mu dan musuh mereka”.
َ‫ونَ َأ ْو ِل َيائ َ َك‬ َ َ ‫ونَ هر هس‬
ََ ‫لََ َويهقَاتِله‬ ََ ‫لَ َو هي َك ِذبه‬ ََ ‫َاللَّهه ََّمَالْ َع َْنَ َك َف َرََةَ َأ ْه ََلَالْ ِك َتابََِ َّ ِاَّل ْي ََنَي َ هصد‬
ََ ِ ‫يونَ َع َْنَ َس ِب ْي‬
Ya Allah! Laknatlah orang-orang kafir ahli kitab (yahudi dan nashrani) 35
yang senantiasa menghalangi jalan-Mu, mendustakan rasul-rasul-Mu,
dan memerangi wali-wali-Mu.

َ‫كَ َّ ِاَّل َْيَ ََلَتَ هر يدهَهَ َع َِنَالْقَ ْو ِمََالْ هم ْج ِر ِم ْ َي‬


ََ ‫فَب َ ْ َيََ َ َِك ِمهِ َْمَ َو َزلْ ِز َْلَ َأ ْقدَ ا َمهه َْمَ َو َأنْ ِز َْلَِبِ ِ َْمَبَأْ َس‬
َ ْ ‫َاللَّهه ََّمَخَا ِل‬
Ya Allah! Cerai beraikanlah persatuan dan kesatuan mereka. Goyahkanlah
langkah-langkah mereka, dan turunkanlah atas mereka siksa-Mu yang
tidak akan Engkau jauhkan dari kaum yang berbuat jahat”.

َ‫كَ َو ََلَنَ ْك هف هركَََ َو َ َْنلَهَعَ َون ْ هََتكهََ َم َْن‬


ََ ‫نَعَلَ ْي‬ ََ ‫للاَ َّالر ْ ََح َِنَ َّالر ِح َِْيَ َاللَّهه ََّمَانَََّن َ ْس تَ ِع ْي هن‬
َْ ِ ْ ‫كَ َون َ ْس تَ ْغ ِف هركَََ َونهث‬ َِ َ‫ب ِْس َِم‬
ِ
ََ‫ي َ ْف هج هرك‬
Dengan Nama Allah yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang. Ya Allah! 36
Sesungguhnya hanya kepada Engkau kami mohon pertolongan, meminta
ampunan, dan senantiasa memuji-Mu atas kebaikan yang diberikan. Kami
tidak kufur kepada-Mu, dan kami berlepas diri serta meninggalkan orang-
orang yang durhaka kepada-Mu”.

َ َ ‫ك َ َو َ َْن‬
ََ َ ‫ش َعَ َذاب‬
َ‫ك َا ََّن‬ ََ ‫َاللَّهه ََّم َا ََّّيكََ َن َ ْع هبدهَ َ َو َ َلَ َن َهص ِّلَ َ َون َ ْس هجدهَ َ َوالَ ْي‬
ََ ‫ َنَ ْر هجو َ َر ْ ََح َت‬.َ‫ك َن َ ْس َع َ َ َو َ َْن ِفده‬
ِ ِ ِ
َ‫كَ ِِبلْ هكفَّا َِرَ هملْ ِحقم‬ ََ َ ‫عَ َذاب‬
Ya Allah! Hanya kepada Engkau kami beribadah, hanya karena Engkau
kami shalat dan sujud, hanya kepada Engkau pula kami berusaha dan
berkhidmat. Kami sangat mengharap rahmat-Mu dan kami pun takut
akan siksa-Mu, karena sesungguhnya siksa-Mu itu tidak akan pernah
berkurang atas orang-orang kafir”.
C. Kerancuan Qunut Nazilah dan Qunut Shubuh 37
Jumhur ulama umumnya menafikan kesunnahan qunut pada shalat
shubuh, seperti mazhab Hanafi, Maliki dan Hambali umumnya dan Ats-
Tsauri.1 Termasuk yang berpendapat sama adalah dari kalangan shahabat di
antaranya adalah Ibnu Abbas, Ibnu Mas'ud, Ibnu Umar dan Abu Ad-Darda'
radhiyallahuanhum. Sebagian dari mereka beralasan bahwa qunut shubuh
itu hanya dilakukan oleh Nabi SAW selama sebulan saja, setelah itu Nabi SAW
sudah tidak lagi mengerjakannya.
Sementara para ulama di kalangan mazhab Asy-Syafi’i memandang

1 Ibun Qudamah, Al-Mughni jilid 2 hal. 585, Al-Imam An-Nawawi, Raudhatut-Thalibin, jilid
1 hal. 254, Kasysyaf Al-Qina jilid 1 hal. 493.
bahwa dalil qunut shubuh berbeda dengan dalil qunut nazilah, meski pun
diawali dengan kasus yang sama.
Dasarnya adalah hadits shahih riwayat Al-Imam Ahmad bin Hanbal 38
berikut :
َ َّ ‫تَ ِ َفَالْ َف ْج َِرَ َح‬
َ ‫ّتَفَ َار َ َقَادلي نْ َيَا‬ َِ َّ َ‫َماَ َزالَ َر هسول‬
َ‫اّللَي َ ْقنه ه‬
Rasulullah SAW tetap melakukan qunut pada shalat fajr (shubuh) hingga
beliau meninggal dunia. (HR. Ahmad).1

َ‫ّتَفََ ََار َ َق‬


ََّ َ‫تَ َح‬ َ‫تَ ََشهْ َراَيَ َدَْ هعَوََعَلََْيَِْ ْمََ هََّثَتََََر َكَ ََهََفَأََ َّمَاَ ِ َفَ ي‬
َ‫الص ْبَ ِحََفََ ََّْلَيََََز َْلََي ََْقنهَ ه‬ ََ َ‫ََقََن‬َ‫ب‬
ََّ ِ َّ‫ََع ْنََأَن َسََََأ َّنََالَن‬

1 Al-Imam Ahmad, Musnad Imam Ahmad, jilid 2 hal. 215


َ ‫ادليَنَََْيا‬
Dari Anas bin Malik radhiyallahuanhu bahwa Nabi SAW melakukan doa 39
qunut selama sebulan mendoakan keburukan untuk mereka, kemudian
meninggalkannya. Sedangkan pada waktu shubuh, beliau tetap
melakukan doa qunut hingga meninggal dunia. (HR. Al-Baihaqi)
Hadits diriwayatkan oleh Al-Imam Al-Baihaqi, dari Muhammad bin
Abdullah Al-Hafidz, dari Bakr bin Muhammad As-Shairafi, dari Ahmad bin
Muhammad bin Isa, dari Abu Na'im, dari Abu Ja'far Ar-Razi, dari Rabi' bin
Anas, dari Anas, dari Rasulullah SAW.
Sedangkan derajat hadits ini dinyatakan shahih menurut beberapa ulama
hadits, di antaranya :
▪ Al-Hafidz Abu Abdillah Muhammad bin Ali Al-Balkhi bahwa sanad ini
shahih dan para rawinya tsiqah.
▪ Al-Hakim dalam kitab Al-Arbainnya berkata bahwa hadits ini shahih.
▪ Diriwayatkan juga oleh Ad-Daruquthni dengan sanad yang shahih. 1
40
Meski ada juga yang mendhaifkan hadits ini dengan alasan adanya Abu
Ja'far Ar-Razi. Ibnul Jauzi mendhaifkan hadits ini. 2Namun Al-Mulaqqan
mengatakan bahwa pendhaifan ini tidak diterima, karena kesendirian Ibnul
Jauzi.3 Al-Albani juga mendhaifkan hadits ini munkar. dan mengatakannya
sebagai hadits munkar.4

1 Khulashotul Ahkam, An-Nawawi, jilid 1 hal. 450


2 Khulashah Al-Badru Al-Munir, jilid 1 hal. 127
3 Al-'Ilal Al-Mutanahiyah, jilid 1 hal. 444

4 Silsilah Dhaifah, jilid 12 hal. 148


Di dalam hadits Al-Baihaqi ini lebih jelas lagi disebutkan perbedaan
antara doa qunut dan doa keburukan kepada suatu kaum. Jelas sekali bahwa
yang dimaksud bahwa Rasulullah SAW melakukannya selama sebulan lantas 41
meninggalkannya itu bukan qunutnya, melainkan doa keburukan atas suatu
kaum.
Kesimpulannya, doa qunut tetap dilakukan hingga Rasulullah SAW
meninggal dunia, dan yang beliau tinggalkan hanyalah doa keburukan saja.1

1 Al-Imam Al-Baihaqi, As-Sunan Al-Kubra, jilid 2 hal. 201


42
Bab 4 : Pengharaman Khamar
Salah satu momen paling berharga yang terjadi seusai Perang Uhud
adalah turunnya ayat terakhir terkait khamar, yang pada intinya khamar 43
diharamkan secara total. Padahal sebelumnya sudah turun setidaknya tiga
ayat yang berbeda, namun tidak ada satupun yang mengharamkan secara
total.
Dr. Wahbah Az-Zuhaili menuliskan dalam tafsirnya bahwa setidaknya
khamar diharamkan dengan 4 ayat yang berbeda, yaitu Dari yang sekedar
sindiran tentang mudharatnya hingga yang mengharamkan secara total.
A. Pentahapan Dalam Pengharaman
1. Tahap Pertama

َ ‫لَِلي َ َةَ ِلقَ ْومََي َ ْع ِقله‬


َ َ‫ون‬ ََ ِ ‫ونَ ِم ْن هَهَ َس َكراَ َو ِر ْزقاَ َح َس ناَا ََّنَ ِفََ َذ‬ َِ ‫اتَالنَّ ِخ‬
ََ ‫يلَ َوا َِل ْع َنابََِتَتَّ ِخ هذ‬ َِ ‫َو ِم َْنَثَ َم َر‬
ِ
Dan dari buah kurma dan anggur, kamu buat minuman yang
memabukkan dan rezki yang baik. Sesungguhnya pada yang demikian itu
benar-benar terdapat tanda bagi orang yang memikirkan. (QS. An-Nahl : 44
67)
Para mufassir sepakat mengatakan bahwa ayat ini turun di masa Mekkah
dan statusnya kemudian dinasakh atau dihapus hukumnya dengan
membiarkan teksnya.
Bagi bangsa Arab khususnya orang Quraisy di Mekkah, khamar bukan
sekedar minuman kegemaran, namun khamar juga merupakan komoditas
vital. Mereka bukan petani karena negeri mereka tandus tidak ada
tumbuhan, sehingga mereka tidak mendapatkan penghidupan dari bertani
kurma atau anggur.
Namun mereka tetap bisa mendapatkan banyak keuntungan dengan
bisnis kurma, bukan hanya lewat jalur perdagangan saja, namun juga karena
mereka bisa mengolahnya terlebih dahulu. Mereka beli kurma sebagai
bahan baku, lalu mereka olah menjadi khamar yang lezat dan mahal, 45
sehingga keuntungannya menjadi berlipat-ganda. Tidak keliru kalau Allah
SWT menyebutkan dengan rizqan hasana (‫ )رزقا حسنا‬yang berarti rejeki yang
baik atau berlipat ganda.
Intinya ayat terkait khamar yang pertama kali turun sama sekali tidak
bicara tentang larangan minum khamar, justru seperti menganjurkan bisnis
khamar.
2. Tahap Kedua
Turun ayat Al-Quran terkait khamar untuk tahap kedua adalah ayat
berikut ini :
َ ‫اسَ َواثْ همهه َماَ َأ ْك َ هَبَ ِم َْنَن َ ْف ِعهِ َما‬
َ ِ َّ‫ْسَقه َْلَ ِف ِْي َماَا ْمَثَ َكبِريمََ َو َمنَا ِف هَعَلِلن‬
َِ ِ ‫َكَ َع َِنَالْ َخ ْم َِرَ َوالْ َمي‬
ََ ‫ي َْسأَلهون‬
ِ ِ
Mereka bertanya kepadamu tentang khamar dan judi. Katakanlah,"Pada 46
keduanya itu terdapat dosa besar dan beberapa manfaat bagi manusia.
Tapi dosa keduanya lebih besar dari manfaatnya. . . . (QS. Al-Baqarah :
219)
Abu Hurairah meriwayatkan kisah bahwa ketika Rasulullah SAW tiba di
Madinah, beliau SAW mendapati masyarakatnya punya kebiasaan minum
khamar dan suka judi. Lalu penduduk Madinah pun bertanya tentang hukum
minum khamar dan berjudi. Maka turunlah ayat di atas sebagai respon atau
jawaban atas pertanyaan mereka.

،‫ وأيكلون امليسر‬،‫ وهم يشربون اخلمر‬،‫ «قدم رسول هللا ﷺ املدينة‬:‫وروى أمحد عن أيب هريرة قال‬
،‫ فنزلت اآلية‬،‫فسألوا رسول هللا ﷺ عنهما‬
Namun kalau ditilik kandungan hukumnya, ayat ini sebenarnya belum lagi 47
secara tegas mengharamkan khamar, hanya mengatakan bahwa di
dalamnya ada potensi dosa yang besar, namun sekaligus juga penekanan
bahwa khamar itu punya banyak manfaat bagi manusia.
Logikanya kalau khamar itu mau diharamkan dan harus ditinggalkan
secara total, tidak perlu ada ungkapan bahwa khamar itu banyak
manfaatnya. Ternyata Al-Quran masih menyebutkan banyak manfaatnya,
karena itulah maka hanya sebagian shahabat saja yang meninggalkan minum
khamar, sedangkan sebagian besar lainnya justru masih meneruskan tradisi
minum khamar.
Maka ayat yang kedua kali turun terkait khamar ini masih dianggap
sekedar isyarat atau mukaddimah saja, bahwa nantinya khamar akan segera
diharamkan.
3. Tahap Ketiga
Ayat yang turun pada tahap ketika sebenarnya sudah mulai
48
mengharamkan khamar, namun keharamannya masih pada momen
tertentu, yaitu ketika menjelang waktu shalat. Simaklah ayat berikut ini :

َ ‫ّتَتَ ْعلَ همواَ َماَتَ هقوله‬


َ‫ون‬ َ َّ ‫الصلََةَ َو َأن ه ْْتََ هس ََك َرىَ َح‬ ََ ‫َََّيَ َأُّيي َاَ َّ ِاَّل‬
َّ َ‫ينَأ َمنهواَلَتَ ْق َربهوا‬
Hai orang-orang yang beriman, janganlah kamu shalat dalam keadaan
mabuk, sehingga kamu mengerti apa yang kamu ucapkan? (QS. An-Nisa :
43)
Disebutkan bahwa pernah ada shahabat yang menjadi imam shalat ketika
sedang mabuk, sehingga bacaannya keliru. Lalu turunlah ayat yang melarang
para shahabat minum khamar menjelang waktu shalat.
Abdurrahman bin ‘Auf pernah mengundang makan Ali dan kawan-
kawannya. Kemudian dihidangkan minuman khamr sehingga terganggulah 49
otak mereka. Ketika tiba waktu shalat, orang-orang menyuruh Ali menjadi
imam, dan waktu itu beliau membaca dengan keliru, “Qulyaa ayyuhhal
kaafiruun, laa a’budu maa ta’buduun, wa nahnu na’budu maa ta’budun”
(katakanlah: “Hai orang-orang kafir; aku tidak akan menyembah apa yang
kamu sembah; dan kami akan menyembah apa yang kamu sembah). Maka
turunlah ayat Q.S An-Nisaa : 43 sebagai larangan sholat dalam keadaan
mabuk.
4. Tahap Keempat
Barulah setelah perang Uhud di tahun ketiga turunlah ayat yang keempat
atau yang terkahir, yaitu surat Al-Maidah ayat 90 dan 91.
َ‫انَفَا ْج َتنِ هبوهَه‬َِ ‫الش ْي َط‬ َّ َ‫سَ ِم َْنَ َ َُع َِل‬
َ ‫ابَ َوا َِل ْز َل هَمَ ِر ْج م‬ َ‫ْسَ َوا َِل َنص ه‬ َ‫ينَأ َمنهوَْاَان َّ َماَالْ َخ ْم هَرَ َوالْ َمي ِ ه‬
ََ ‫َََّيَ َأُّيي َاَ َّ ِاَّل‬
َِ ِ ‫انَ َأنَيهو ِق ََعَبَيْنَ ه هكََالْ َعدَ َاوََةَ َوالْ َبغْضَ اءَ ِفََالْ َخ ْم َِرَ َوالْ َمي‬
ََ‫ْسَ َوي َ هصد ه َّْك‬ َ‫الش ْي َط ه‬َّ ََ‫ََان َّ َمِاَ هي ِريده‬-َ‫ون‬ ََ ‫لَ َعل َّ ه ْكََته ْف ِل هح‬
ِ ِ ِْ 50
َ َ‫ون‬ َ ‫ه‬ َ‫نَت‬ ‫م‬
‫ي‬ َ َ‫ه‬
‫نت‬ َ
‫أ‬ َ َْ
‫َل‬ ‫ه‬ َ ‫ف‬ َ ِ
َ
‫ة‬ َ
‫ل‬ ‫الص‬
َّ ‫اّللَ َو َع‬
َ َ
‫ن‬ِ َ َ‫َعنَذك َِر‬
Hai orang-orang yang beriman, sesungguhnya khamar, judi, berkorban
untuk berhala, mengundi nasib dengan panah adalah perbuatan
kejitermasuk perbuatan setan. Maka jauhilah perbuatan-perbuatan itu
agar kamu mendapat keberuntungan. Sesungguhnya setan itu bermaksud
menimbulkan permusuhan dan kebencian diantara kamu dengan khamar
dan judi serta menghalangi kamu dari mengingat Allah dan shalat. Maka
berhentilah kamu dari pekerjaan itu. (QS. Al-Maidah :90- 91)
Dikisahkan bahwa awalnya dua suku golongan anshar yang hidup rukun.
Tetapi apabila mereka minum sampai mabuk, maka mereka saling
mengganggu hingga menimbulkan bekas (luka) pada muka atau kepala
mereka. Dengan demikian pudarlah rasa kekeluargaan mereka, lalu timbul
rasa permusuhan dan langsung menuduh bahwa suku yang lain yang 51
mengganggu itu. Hal itulah yang biasanya menimbulkan dendam kesumat
dalam hati mereka. Padahal mereka tidak akan berbuat seperti ini apabila
mereka saling berkasih sayang. Ayat ini melukiskan keberhasilan syetan
mengadu domba orang-orang yang beriman sebab minum arak dan main
judi.
Ibnu Jarir berkata bahwa ayat ini turun kepada Sa'ad bin Abi Waqqash
yang sedang bermabukan bersama temannya hingga di luar kesadaran telah
memukul temannya itu hingga patah hidungnya. Maka turunlah ayat ini
untuk mereka berdua.
Kalau dihitung-hitung, ternyata proses pengharaman khamar hingga
diharamkan secara total cukup lama juga. Masa Mekkah dilewati selama 13
tahun tanpa ada larangan apapun. Sedangkan masa Madinah pun baru di
tahun ketiga setelah Perang Uhud diharamkannya. Sehingga bisa dibilang
selama masa 13 tahun ditambah 3 tahun menjadi 16 tahun, para shahabat 52
hidup bersama Al-Quran namun khamar belum diharamkan secara total.
Padahal masa turunnya syariat hanya 23 tahun. Itu artinya 2/3 dari masa
kenabian khamar masih dihalalkan dan diminum oleh para shahabat.
Bab 5 : Pernikahan Nabi SAW
A. Pernikahan Dengan Zainab Binti Khuzaemah
Pernikahan Nabi SAW dengan Zainab Khuzaemah terjadi setelah Perang 53
Uhud. Zainab memiliki peran besar dalam Perang Badar. Ia bersama
muslimah lainnya tergabung dalam tim medis yang merawat para sahabat
yang terluka di medan perang. Mereka juga menyediakan makanan dan
minuman untuk para mujahid.
Awalnya Zaenab menikah dengan ath-Thufail bin al-Harits bin al-
Muthalib bin Abdu Manaf. Sayang pernikahannya tak berlangsung lama, ath-
Thufail menceraikannya. Zainab kemudian dinikahi oleh Ubaidah bin al-
Harits, namun sayang Ubaidah gugur di Perang Badar. Namun dalam
kisahnya yang lain, suami kedua dari Ibunda adalah Abdullah bin Jahsy, yang
gugur di Perang Uhud.
Pada 3 hijriah, Perang Uhud Usai, Zainab sendiri menjalani kehidupan
setelah ditinggal wafat Abdullah. Nabi yang mengetahui musibah ini merasa
iba. Akhirnya, pada bulan Ramadhan, 3 hijriah, Rasulullah memberinya 54
mahar sebanyak 12,5 uqiyah (1 uqiyah setara dengan 40 dirham).
Dipinanglah Zainab menjadi istri kelima Rasulullah.
Kala itu, pernikahan Zainab dengan Rasulullah membuat heboh warga.
Orang-orang mengomentari, "Tak ada seorang pun wanita yang memiliki
menantu sehebat Hind binti Auf, ibunya Zainab, Maimunah, dan saudara-
saudaranya".
Sayang, usia pernikahannya dengan Baginda Nabi juga tidak berlangsung
lama, hanya 8 bulan. Sebabnya, Zaenab wafat di Madinah saat usianya
menginjak 30 tahun. Walau begitu, ia telah memiliki kedudukan yang tinggi.
Kedudukan sebagai istri nabi di dunia dan surga. Kedudukan sebagai ibu dari
orang-orang yang beriman (Ummul mukminin).
1. Bergelar Ummul Masakin
Sayyidah Zainab adalah wanita dermawan yang berasal dari keluarga
terpandang dan dihormati. Sebelum menikah dengan Rasulullah, beliau 55
sudah terkenal memiliki sifat dermawan. Gelar Ummul Masakin pun melekat
erat padanya.
Zainab selalu mengutamakan orang-orang miskin ketimbang
memanjakan dirinya sendiri dengan harta benda yang dimiliki. Dituturkan
oleh Ibnu Hisyam dalam sirahnya bahwa wanita yang hadir di kehidupan
Rasulullah setelah Rasul mempersunting Hafshah binti Umar ini memiliki
sifat kasih sayang dan kesantunan terhadap kaum papa.
Dalam Al-Istiab dan Al-Ishabab juga disebutkan, Zainab diberi Ummul
Masakin karena selalu memberi makan dan bersedekah kepada mereka
(kaum miskin). Sumber lain juga menyebut demikian. Seperti Fadhilat asy-
Syaikh Muhammad al-Madani tuturkan, "Zainab adalah orang yang paling
mulia di antara istri Rasulullah, paling budiman kepada anak-anak yatim dan
kaum miskin". 56
Ia abaikan kesibukan-kesibukan lain unutk mencurahkan perhatian
kepada kaummmiskin, di samping bersikap qanaah terhadap penghargaan
dari Nabi dan kaum mukminin, sehingga tidak tersibukkan oleh sikap tamak
maupun rasa cemburu.
Sayyidah juga memiliki budak yang berasal dari Habasyah. Namun
seluruh budak yang ia miliki tidak pernah sekalipun dianggap sebagai budak.
Sebaliknya, ia tetap memperlakukan mereka layaknya kerabat dekat.
Dalam salah satu hadistnya, Rasulullah menyampaikan ketakjubannya
terhadap Zainab. "Ia benar-benar menjadi ibunda bagi orang-orang miskin,
karena selalu memberikan makan dan bersedekah kepada mereka".
2. Menolak Syirik dan Berhala
Zainab termasuk kelompok wanita pertama yang memeluk Islam. Sejak
itu, dia menolak Syirik dan menyembah berhala, serta menjauhkan diri dari 57
perbuatan jahiliyah.
Bukan kecantikan wajah memang, tapi kecantikan hatinya yang
membuat ia dinikahi Rasulullah. Nabi luluh karena kebaikan hati dan lemah
lembut Zainab terhadap fakir miskin.
Kala Rasulullah SAW menikahinya, Zainab sudah berumur enam puluh
tahun. Dan ia tak lama tinggal bersama Rasulullah SAW hanya kisaran dua
tahun dan dalam riwayat lain hanya delapan bulan bahkan kurang kemudian
Zainab meninggal.
Selain perjuangan Zainab dalam peperangan, keistimewaan yang dimiliki
oleh Ummul Mukminin ini adalah kedermawanannya. Ia suka bersedekah
dan memberi makan orang miskin hingga ia disebut dengan Ummul Masakin.
Ia merupakan perempuan mukmin yang baik, salihah, takut kepada Allah,
mencurahkan segala kemampuannya di jalan Allah serta senantiasa sabar 58
dalam kemelaratan dan kesulitan.
B. Pernikahan Dengan Ummu Salamah
Ummu Salamah seorang janda, awalnya menikah dengan Abu Salamah.
Abu Salamah wafat, lalu dilamar oleh Rasulullah.
1. Nasab
Nama aslinya adalah Hind binti Abu Umayyah bin al-Mughirah bin
Abdullah bin Amr bin Makhzum. Lahir 24 tahun sebelum hijrah dan wafat
pada tahun 61 H. Ayahnya adalah seorang Quraisy yang dikenal sangat
dermawan. Sampai-sampai dijuluki Zadurrakib. Disebut demikian, karena
kalau orang-orang bersafar bersamanya, mereka tak butuh membawa
perbekalan. Semua sudah ditanggung oleh Abu Umayyah. Sementara ibunya
adalah Atikah binti Amir bin Rabi’ah bin Abdul Muthalib (Muhibbuddin ath-
Thabari: al-Sumthu al-Tsamin Hal 133). 59
2. Sebelum Bersama Nabi
Sebelum bersama Nabi, Ummu Salamah menikah dengan putra
pamannya, yaitu Abdullah bin Abdul Asad bin Hilal bin Makhzum al-Qurasyi.
Yang lebih dikenal dengan Abu Salamah. Abu Salamah adalah seorang
sahabat yang mulia. Yang pertama-tama memeluk Islam dan merasakan
musibah yang besar akibat keislamannya. Ia adalah putra dari bibi Rasulullah.
Ibunya adalah Barrah binti Abdul Muthalib.
Saat diizinkan berhijrah ke Habasyah, Ummu Salamah radhiallahu ‘anha
berhijrah ke sana bersama suaminya. Ia menuturkan, “Ketika kami sampai di
Habasyah, penduduknya memperlakukan kami dengan sangat baik. Kami
aman berada di atas agama kami.
Kemudian Allah izinkan kaum muslimin untuk hijrah ke Madinah. Di
sinilah terjadi peristiwa memilukan. Dari peristiwa ini kita semakin sadar 60
akan hakikat kesabaran dan berkorban di atas agama Allah Ta’ala. Perlu
diketahui, Abu Salamah adalah orang pertama dari sahabat Rasulullah dari
bani Makhzum yang hijrah ke Madinah. Ia berhijrah satu tahun sebelum
peristiwa Baiat Aqobah. Ia datang dari Habasyah menemui Rasulullah di
Mekah. Setibanya di Mekah, keadaan belum berubah. Orang-orang Quraisy
masih saja menyakiti kaum muslimin. Di sisi lain, ia mendengar kalau di
Madinah sudah terdapat kaum muslimin, ia pun hijrah ke Madinah.
Abu Salamah wafat dalam perang Badar. Ketika Abu Salamah wafat,
Ummu Salamah berdoa,

“Ya Allah berilah pahala atas musibahku ini. Dan gantikanlah dengan yang
lebih baik darinya.”
Setelah iddahku selesai, Rasulullah meminta izin padaku. Saat itu aku
sedang menyamak kulit. Kucuci tanganku dan kuizinkan beliau masuk. Aku 61
pun membentangkan alas duduk dari kulit yang berisi serat. Beliau pun
duduk di atasnya dan meminangku untuk dirinya. Setelah beliau selesai
berbicara, aku berkata, “Wahai Rasulullah, siapa aku ini untuk tidak
menerimamu. Tapi aku adalah seorang wanita yang sangat pencemburu.
Aku khawatir Anda melihat pada diriku sesuatu yang menyebabkan aku
diadzab oleh Allah. Dan aku adalah wanita yang sudah berusia dan memiliki
anak-anak.”
Rasulullah menanggapi,

َ‫نَ ِمثْ هَل‬ َِ ‫َ َو َأ َّماَ َماَ َذ َك ْر‬،‫ك‬


ِ َ‫تَ ِم ََن‬
َ ِ َ ‫الس َِنَفَقَدََْ َأ َصاب‬ َِ ‫اّللَ ِم ْن‬ َِ ‫َأ َّماَ َماَ َذ َك ْر‬
َ َ ‫تَ ِم ََنَالْغ ْ ََريَِةَفَ َس ْو‬
َ‫فَيه ْذ ِهَبه َاَ َّ ه‬
َ ِ ‫الَ ِع َي‬
‫ال‬ َِ ‫َ َو َأ َّماَ َماَ َذ َك ْر‬،‫َّ ِاَّليَ َأ َصاب َ ِك‬
َِ ‫تَ ِم ََنَالْ ِع َيالََِفَان َّ َماَ ِع َي ه‬
ِ
“Yang engkau sebut berupa kecemburuan, Allah akan menghilangkan hal 62
itu darimu. Tentang umurmu, aku pun telah berumur sebagaimana
engkau. Dan tentang anak-anakmu, anak-anakmu juga anak-anakku.”
Ummu Salamah menjawab, “Aku terima lamaran Anda, Rasulullah.” Dan
putranya yang menjadi wali baginya. Akad pernikahan itu disaksikan
sejumlah sahabat. Maharnya sama seperti mahar Aisyah: karpet tebal, kasur
yang diisi serat, dan penggilingan. Nabi tinggal bersamanya pada tahun ke-4
H.
3. Pernah Dipinang Abu Bakar dan Umar
Sebenarnya sebelum dinikahi Nabi SAW, Ummu Salamah sempat
dipinang Abu Bakar dan Umar, tapi Ummu Salamah menolaknya. Namun
ketika Rasulullah SAW yang maju, Ummu Salamah tidak kuasa menolak.
Ummu Salamah memiliki sesuatu yang berbeda dengan istri-istri nabi
yang lain. Ia memiliki keistimewaan bahwa rasa cemburunya telah Allah 63
hilangkan. Dan ia adalah salah seorang istri nabi yang tercantik. Sebagaimana
pujian Aisyah terhadapnya.
Ummu Salamah memiliki kedudukan istimewa di sisi Nabi SAW.
Sebagaimana dijelaskan oleh Zainab putri Ummu Salamah. Rasulullah
SAWberada di sisi Ummu Salamah. Beliau meletakkan Hasan di sisi beliau
dan Husein di sisi yang lain. Sementara Fatimah berada di bagian depan
rumah beliau. Beliau bersabda,

‫َجالس تا َن‬-‫رضَللاَعْنا‬-َ‫َوأنَوأ يَمَسلمة‬.”‫َان َّهَهَ َ َِحي مَدَ َمجِ ي مد‬،‫اّللَ َوبَ َر ََكته هَهَعَلَ ْي ه ْكََ َأ ْه ََلَالْ َبيْ ِت‬
َِ َّ َ‫َر ْ ََح هَة‬
ِ
“Semoga Allah merahmati dan memberkahi kalian wahai ahlul baitku.
Sesungguhnya Dia Maha Terpuji lagi Maha Mulia.”
Aku (Zainab) dan juga Ummu Salamah duduk. Kemudian ibuku, Ummu
Salamah menangis. Rasulullah melihat ke arahnya dan bertanya, “Apa yang 64
membuatmu menangis?” Ummu Salamah menjawab, “Anda
mengkhususkan mereka dan meninggalkan aku dan putriku.” Nabi bersabda,

َ‫ْلَالْ َبيْ ِت‬ َِ ‫ْتَ َوابْن َ هت‬


َِ ‫كَ ِم َْنَ َأه‬ َِ ‫َأن‬
“Engkau dan putrimu juga termasuk ahlul baitku.” (HR. ath-Thabrani: al-
Mu’jam al-Kabir).
Saat Rasulullah hendak menemui istri-istrinya, beliau memulainya dari
Ummu Salamah. Aisyah berkata, “Merupakan kebiasaan Rasulullah apabila
usai shalat ashar beliau menemui istri-istrinya. Satu per satu. Ia mulai dari
Ummu Salamah, karena ialah yang paling senior. Dan beliau tutup dengan
mengunjungiku.”1
4. Kecerdasan Ummu Salamah
Di antara keutamaan Ummu Salamah menjadi sebab langsung turunnya
65
beberapa ayat Alquran. Dari Mujahid, Ummu Salamah berkata,

“Wahai Rasulullah, laki-laki turut serta dalam perang (jihad) sementara


kami tidak. Kami disifati sebagai warisan. Maka turunlah ayat berikut :

َ‫يبَ ِم َّماَا ْكت َ َس هبواََۖ َولِ ِلن َسا َِءَن َِص م‬


َ‫يبَ ِم َّما‬ َ‫ّلَب َ ْعضَََۚلِ ِلر َجالََِن َِص م‬ َ‫اّللَ ِب َِهَب ََْعضَ ه ْكََعَ َ ى‬
َ‫َو ََلَتَتَ َمنَّ ْواَ َماَفَضَّ ََلَ َّ ه‬
َ‫َشءََعَ ِلميا‬ ََ َّ َ‫اّللَ ِم َْنَفَضْ ِ ِلَََۗا ََّن‬
َِ ‫اّللَ ََك ََنَ ِب ه‬
ْ َ َ‫ك‬ ََ َّ َ‫ا ْكت َ َس ْ َبَََۚ َو ْاسأَلهوا‬
ِ

1 ash-Shalihi asy-Syami: Subul al-Huda wa ar-Rasyad, 11/170


Dan janganlah kamu iri hati terhadap apa yang dikaruniakan Allah kepada
sebahagian kamu lebih banyak dari sebahagian yang lain. (Karena) bagi
orang laki-laki ada bahagian dari pada apa yang mereka usahakan, dan 66
bagi para wanita (pun) ada bahagian dari apa yang mereka usahakan, dan
mohonlah kepada Allah sebagian dari karunia-Nya. Sesungguhnya Allah
Maha Mengetahui segala sesuatu. (QS. An-Nisa : 32)
Mujahid rahimahullah berkata, “Saat itu diturunkanlah ayat:

َِ َ‫الصا ِدق‬
َ‫ات‬ َّ ‫يََ َو‬ ََ ‫الصا ِد ِق‬ َّ ‫اتََ َو‬ َِ َ‫يََ َوالْقَا ِنت‬ ََ ‫اتََ َوالْ هم ْؤ ِم ِن‬
َِ َ‫يََ َوالْ هم ْؤ ِمن‬
ََ ِ‫اتََ َوالْقَا ِنت‬ ََ ‫ا ََّنََاَلْ هم ْس ِل ِم‬
َِ ‫يََ َوالْ هم ْس ِل َم‬
ْ ْ ْ ِ ْ ِ
َِ ‫الصائِ َم‬
َ‫ات‬ ‫و‬ َ َ
‫ي‬
َّ َ َ َّ َ ‫م‬ِ ِ ‫ئ‬ ‫ا‬ ‫الص‬ ‫و‬ َ َ
‫ات‬ِ َ ‫ق‬ ِ
‫د‬ ‫ص‬ ‫ت‬ ‫م‬ ‫ل‬ ‫ا‬‫و‬َ َ
‫ي‬
ََ‫َ َ َ َ هََ َ َ ه‬ ‫ق‬ِ ِ
‫د‬ ‫ص‬ ‫ت‬ ‫م‬ ‫ل‬‫ا‬‫و‬َ َ
‫ات‬ ِ ‫ع‬ ِ
‫َاش‬ ‫خ‬ ‫ل‬‫ا‬‫و‬ َ َ
‫ي‬ ‫ع‬ ِ
‫َاش‬ ‫خ‬ ‫ل‬‫ا‬‫و‬ َ َ
‫ات‬ِ ‫ر‬ ِ
‫ب‬ ‫ا‬
َ َ َّ َ َ َّ َ‫الص‬‫و‬َ َ
‫ين‬ ‫ر‬
ِ ِ
‫ب‬ ‫ا‬ ‫الص‬ ‫و‬
َ َ‫اّللَلَهه َْمَ َم ْغ ِف َرةََ َو َأ ْجراَ َع ِظميا‬ َِ ‫اّللََ َكثِرياَ َوا ََّّلا ِك َر‬
َ‫اتَ َأعَ ََّدَ َّ ه‬ َِ ‫وَج َْمَ َوالْ َحا ِف َظ‬
ََ ‫اتَ َوا ََّّلا ِك ِر‬
َ َّ َ‫ين‬ ‫يَفه هر َ ه‬ ََ ‫َوالْ َحا ِف ِظ‬
Sesungguhnya laki-laki dan perempuan yang muslim, laki-laki dan
perempuan yang mukmin, laki-laki dan perempuan yang tetap dalam
ketaatannya, laki-laki dan perempuan yang benar, laki-laki dan
perempuan yang sabar, laki-laki dan perempuan yang khusyu´, laki-laki 67
dan perempuan yang bersedekah, laki-laki dan perempuan yang
berpuasa, laki-laki dan perempuan yang memelihara kehormatannya,
laki-laki dan perempuan yang banyak menyebut (nama) Allah, Allah telah
menyediakan untuk mereka ampunan dan pahala yang besar. (QS. Al-
Ahzab : 35)
Ummu Salamah berkata, “Wahai Rasulullah, berkaitan dengan hijrah,
kami belum mendengar Allah menyebutkan sedikit pun tentang perempuan.
Kemudian Allah menurunkan firman-Nya:

َ‫نكَ ِمنَ َذ َكرََ َأ َْوَ ُأ َ ى‬


َ‫نثََۖب َ ْعضه هَكَ ِمنَب َ ْعض‬ َ‫ابَلَهه َْمَ َرِبي ه َْمَ َأ ِ َنَ ََلَ ُأ ِضي هَعَ َ َُع ََلَعَا ِملََ ِم ه‬
ََ ‫فَ ْاس تَ َج‬
Maka Tuhan mereka memperkenankan permohonannya (dengan
berfirman): “Sesungguhnya Aku tidak menyia-nyiakan amal orang-orang
yang beramal di antara kamu, baik laki-laki atau perempuan, (karena) 68
sebagian kamu adalah turunan dari sebagian yang lain. (QS. Ali Imran:
195)
5. Ummu Salamah dan Buah Perjanjian Hudaibiyah
Saat Rasulullah SAW telah menandatangani perjanjian Hudaibiyah, beliau
berkata kepada para sahabatnya,

َ‫َ ه َّثََا ْح ِل هقوا‬،‫اَن هروا‬


َ ْ َ‫قهو همواَف‬
“Berdirilah dan semebelihlah hewan kurban kalian. Setelah itu gundulilah
kepala kalian.”
Tak ada seorang pun dari mereka yang melaksanakan perintah nabi.
Hingga beliau merasa perlu mengulangi perintahnya sampai tiga kali.
Walaupun demikian, masih belum ada yang melakukannya. Karena mereka 69
berat dengan putusan Perjanjian Hudaibiyah, dan mereka masih berharap
Rasulullah berubah pikiran atau turun wahyu kepada beliau. Melihat
keadaan itu, Nabi pun masuk ke tenda menemui istrinya, Ummu Salamah.
Beliau ceritakan keadaan para sahabatnya kepada istrinya. Ummu Salamah
merespon curahan hati beliau dengan mengatakan,

ََ‫حتب َذل؟ َاخرج َث َل َت ِكم َأحدا َمْنم ََكمة َحّت َتنحر َبهدْ ن َك َوتدعو َحالقك‬
َ‫َّي َنب َللا َأ ي‬
َ‫فيحلقك‬
“Wahai Nabi Allah kalau Anda mau, keluarlah tanpa berbicara dengan
seorang pun dari mereka. Kemudian sembelihlah hewan Anda. Panggil
tukang cukur Anda, dan cukurlah rambut Anda.”
Nabi pun keluar tanpa berbicara sepatah kata pun kepada mereka hingga
beliau melakukan apa yang dianjurkan Ummu Salamah. Beliau semebelih 70
hewannya. Memanggil tukang cukurnya dan mencukur rambutnya. Saat
melihat beliau melakukan itu, para sahabat pun berdiri dan menyembelih
hewan mereka. Sebagian mereka mencukur sebagian yang lain. Mereka
sibuk melakukan yang demikian (Ibnu Katsir: as-Sirah an-Nabawiyah, 3/334).
Para sahabat sadar bahwa keputusan beliau tak lagi berubah. Dan tidak
turun wahyu tentang hal ini. Ibnu Hajar rahimahullah mengatakan,
“Anjurannya kepada nabi pada hari Hudaibiyah ini menunjukkan kecerdasan
akalnya dan benarnya pandangannya.”1.

1 Ibnu Jakar al-Asqalani: al-Ishobah fi Tamyiz ash-Shahabah 8/224


6. Hadits yang Diriwayatkan Ummu Salamah
Adz-Dzahabi menyebutkan bahwa Ummu Salamah meriwayatkan
sejumlah 380 hadits. Yang disepakati al-Bukhari dan Muslim ada 13 hadits. 71
Al-Bukhari saja, 3 hadits. Muslim saja, 13 hadits. Beliau meriwayatkan hadits-
hadits tentang bimbingan dan pendidikan untuk muslimah. Terdapat juga
hadits bahwa nabi menciumnya saat nabi sedang berpuasa. Ada pula hadits
tentang ia mandi junub bersama nabi dari satu wadah air. Nabi pernah tidur
bersamanya dalam satu selimut. Nabi mengunjunginya saat ia sedang haid.
Nabi bertanya, “Apakah engkau mengalami nifas?” Ummu Salamah, “Benar.”
Beliau bersabda, “Berdirilah, bersihkanlah dirimu. Kemudian kembalilah ke
sini.” Aku mengganti bajuku dan kupakai pakaian haidku. Kemudian aku
kembali bersamanya di dalam selimut.1

1 Muhibbuddin ath-Thabari: as-Samthu ats-Tsamin, Hal: 142-143


7. Setelah Nabi Wafat
Setelah nabi wafat, Ummu Salamah radhiallahu ‘anha banyak ambil
peranan dalam peristiwa-peristiwa di masanya. Ia pernah menemui Amirul 72
Mukminin Utsman bin Affan dan berkata padanya,

ََ،‫فَطريقاََكنَرسولَللاَلَ َحَبَ َا‬ َ ِ ‫َلَته َع‬،‫َومنَجناحكَنقرين‬،‫“ماَلَأَرىَرع َّيتكَعنكَنفرين‬


َ‫َفاإهنمََث َََكَاَاِلمرَث ََْكَا‬-‫أبوَبكرَوُعر‬-َ‫توَخَصاحباك‬ َ ‫َوتو ََّخَحي‬،‫ولَتقتدح َبزندََكنَأكباه‬
َ َّ َ‫ث‬
ََ‫َفقد‬،‫ََأ َّماَبعد‬:‫َفقالَعامثن‬.‫حقَالطاعة‬ ََّ َ‫َوإانَعليك‬،‫حقَأموميتَ َأ ْق ِضيهَاإليك‬
َ‫َهذاَ ي‬،‫وملَيظل َما‬
َِ ‫َوأ‬،‫فوعيت‬
َ‫وصيتَفقبلته‬ ‫قلتَ ه‬ َِ
“Menurutku rakyatmu tak akan lari. Orang-orang yang ada di sisimu akan
tetap bersamamu. Jangan kau padamkan jalan yang telah diterangi
Rasulullah. Jangan engkau memantik kekacauan. Jalinlah persaudaraan
sebagaimana dua orang sahabatmu -Abu Bakar dan Umar-. Keduanya
telah menjelaskan perkara dengan sejelas-jelasnya. Mereka berdua tidak
menzalimi. Inilah kebenaran… Sesungguhnya engkau berhak ditaati.” 73
Utsman menjawab, “Sungguh engkau telah berkata dan aku
memahaminya. Engkau telah menasihati dan aku menerimanya1.
8. Wafat
Ummul Mukminin Ummu Salamah radhiallahu ‘anha wafat pada masa
pemerintahan Yazid bin Muawiyah. Tepatnya di tahun 61 H sebagaimana
disebutkan Ibnu Hibban. Saat itu usianya 84 tahun. Ada pula yang
menyebutkan bahwa usia beliau mencapai 90 tahun. Semoga Allah meridhai

1 Min A’lamin Nisa, Hal: 190


beliau1.

74

1 Ibnu Hajar: Tadzhib at-Tadzhib, 12/483


75

Anda mungkin juga menyukai