Anda di halaman 1dari 2

DQ Adakan Serangkaian Agenda Peringatan Hari Besar Islam Di Mojokerto

Tahun 202 Dompet Al-Qur’an Indonesia (DQ) mengadakan serangkaian agenda perayaan
hari besar bagi umat islam di Indonesia santri. Perayaan itu dimulai dari peringatan hari santri
hingga maulid Nabi Muhammad SAW.

Dalam konteks perayaan hari santri DQ mengadakan lomba rias busana di Desa Ngembat
Kecamatan Gondang, Kabupaten Mojokerto. “Setelah dihias anak-anak melakukan pawai
keliling desa dengan penuh semarak. Anak-anak sangat senang dengan adanya lomba rias
busana ini.

Setelah pawai keliling desa, anak-anak juga diajak berpartisipasi dalam lomba lomba pidato
dan baca puisi. Lomba ini dilakukan dalam rangka mengembangkan kepemimpinan di dalam
diri para santri.

“Salah satu cara menanamkan jiwa kepemimpinan adalah dengan membuat mereka terbiasa
berbicara di depan publik. Lewat lomba pidato dan baca puisi ini anak-anak bisa belajar
keberanian, public speaking, dan leadership,” ungkap Puguh Santosa selaku kepala cabang
DQ Mojokerto.

Puguh menambahkan DQ juga mengadakan pembagian Iqro untuk Taman Pendidikan Al-
Qur’an (TPQ) Darussalam di Desa Puloniti, Kecamatan Bangsal, Mojokerto untuk
merayakan hari santri. DQ memberikan 30 mushaf Iqro pada TPQ Darussalam untuk
membantu proses belajar membaca Al-Qur’an para santri yang belum memiliki Iqro.

Lukman Hadi selaku kepala TPQ Darussalam mengaku sangat senang dengan pengadaan
Iqro di TPQ-nya. “Maklum ada banyak santri kami yang belum memiliki Iqro. Alhamdulilah
dengan ini santri kami jadi semakin semangat dalam belajar membaca Al-Qur’an. Saya
ucapkan terima kasih atas Iqro yang telah diberikan,” ungkap Hadi.

Direktur DQ Agung Heru Setiawan mengungkapkan komitmennya untuk terus berdakwah


memajukan Islam di berbagai pelosok daerah. “Tahun 2020 ini DQ memilih Kabupaten
Mojokerto sebagai medan dakwah untuk terus diberdayakan. Hal ini juga tidak lepas dari
kondisi objektif masyarakat Mojokerto yang haus akan ilmu agama,” ungkap Agung.

Agung menambahkan serangkaian agenda perayaan hari besar islam di indonesia ditutup
dengan hadrah pada malam maulid nabi. Acara tersebut digelar sebagai ungkapan cinta pada
Nabi Muhammad SAW.
“Alhamdulilah serangkaian agenda perayaan hari besar di Mojokerto berjalan lancar. DQ
berharap tahun depan bisa mengadakan perayaan hari besar Islam di seluruh cabang DQ agar
gema dakwah Islam bisa semakin luas,” tutup Agung.

Anda mungkin juga menyukai