Anda di halaman 1dari 3

LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK (LKPD)

Pembesaran Ikan

A. Topik : Menghitung Laju Pertumbuhan Ikan


B. Tujuan :
 Peserta didik mampu menjelaskani faktor-faktor yang berpengaruh pada
pertumbuhan ikan. Pada kegiatan pembesaran
 Peserta didik mampu melakukan pengambilan sampel untuk menduga pertumbuhan
benih ikan pada pembesaran
 Pesrta didik dapat menghitung laju pertumbuhan harian dan panjang harian ikan
C. Waktu dan Tempat : Selasa, 12 September 2023
D. Dasar Teori
Pertumbuhan pada ikan didefinisikan sebagai perubahan berat atau panjang dalam
waktu tertentu dan merupakan suatu proses biologis yang dipengaruhi banyak faktor baik
internal maupun eksternal (Effendie, 1979).

Membudidayakan ikan tentu bertujuan untuk memperoleh hasil yang maksimal, baik dari
segi pertumbuhan hingga kelangsungan hidupnya. Ketika ikan yang dibudidayakan tidak
sehat, sakit dan bahkan mati maka ini menjadi masalah besar dan tantangan bagi seorang
pembudidaya ikan. Lantas, apa saja faktor yang dapat mempengaruhi pertumbuhan ikan?
Berikut faktor yang mempengaruhi pertumbuhan ikan.
1. Pakan
Pakan adalah salah satu faktor penentu keberhasilan dari pembudidaya ikan. Ketika kualitas
dan kuantitas pakan yang diberikan oleh ikan tidak tepat, maka pertumbuhan ikan akan
terhambat, bisa jadi kerdil atau hanya besar kepala nya saja. Pakan dengan kandungan
protein yang seimbang bagi kebutuhan ikan sangat diperlukan.
Pada dasarnya pakan yang mengandung protein tinggi tidak menjamin keberhasilan
pertumbuhan ikan. Maka dapat disimpulkan bahwa pemberian pakan ikan harus sesuai
dengan kebutuhan ikan yang dibudidayakan.
2. Faktor lingkungan
Faktor lingkungan banyak macam dan jenis nya, mulai dari kualitas air seperti pH, suhu,
oksigen terlarut, amoniak, dan masih banyak lagi. Ketika kita membudidayakan ikan, maka
faktor kualitas air adalah faktor utama yang harus diperhatikan. Ketika lingkungan nya sudah
sesuai maka faktor yang lainnya dapat menyesuaikan juga.

Tetapi jika dari segi faktor lingkungan dimana sebagai tempat tinggalnya saja tidak sesuai
bagaimana ikan bisa beradaptasi? Ikan pun akan sangat terhambat untuk pertumbuhannya.
Baik segi suhu, pH, DO, dan amoniak maka di sesuaikan terlebih dahulu jenis ikan apa yang
dipelihara.

Setiap jenis ikan memiliki toleransi parameter kualitas air yang berbeda-beda. Misal ikan
yang dipelihara adalah ikan lele, maka pH yang optimal berkisar 6,5-8,5. Sedangkan
suhu yang optimal berkisar 27-30 derajat celcius, dan lain-lain.
3. Genetik
Membahas faktor genetik adalah membahas mengenai faktor keturunan. Setiap
pertumbuhan ikan faktor keberhasilan budidaya adalah faktor keturunan. Usahakan ketika
ingin memelihara benih ikan, kita harus mengetahui kualitas benih yang kita beli.
Kita harus mengetahui kualitas indukan dari benih yang dihasilkan apakah baik atau tidak,
memiliki riwayat penyakit atau tidak, dan sudah bersertifikat atau belum. Dengan
memperhatikan hal-hal tersebut maka kita dapat mengantisipasi pertumbuhan benih ketika
kita pelihara.
Itulah beberapa faktor-faktor yang mempengaruhi pertumbuhan ikan.
Ketika kita sudah mengetahui faktor pertumbuhan ikan, maka kita tinggal menyesuaikan saja
jenis ikan yang akan dipelihara kemudian kita sesuaikan sesuai dengan kebutuhan dan
kondisinya.

E. Alat dan Bahan :


1. Timbangan digital
2. Mistar
3. Pulpen
4. Buku
5. Ikan
6. Seser
7. Baskom
F. Prosedur Kerja
1. Melakukan sampling pertumbuhan Ikan (biomassa)
 Siapkan alat dan bahan
 Ambil 10 ekor ikan dari wadah fiber tempat pembesaran
 Lakukan penimbangan masing-masing ikan dan catat hasilnya
 Hitung rata-rata biomassa benih ikan
2. Melakukan sampling panjang rata-rata ikan (panjang ikan)
 Siapkan alat dan bahan
 Ambil 10 ekor ikan dari wadah fiber tempat pembesaran
 Lakukan pengukuran panjang benih ikan yang diambil dari fiber
 Hitung rata-rata panjang benih ikan
3. Membuat tabel hasil pengukuran berat dan panjang ikan hasil sampling seperti
contoh dibawah ini :

No Ikan Berat (gram) Panjang (cm)


1 Ikan 1
2 Ikan 2
3 Ikan 3
4 Ikan 4
5 Ikan 5
6 Ikan 6
7 Ikan 7
8 Ikan 8
9 Ikan 9
10 Ikan 10

4. Menghitung Laju PertumbuhanBobot Harian ikan (LPBBI)


 Menghitung laju pertumbuhan harian ikan dengan menggunakan rumus
sebagai berikut :
LPBBI = Wt – Wo x 100%
t
Wt : rerata bobot ikan akhir pemeliharaan (g)
Wo : rerata bobot ikan awal pemeliharaan (g)
T : waktu pemeliharaan (hari)
5. Menghitung laju Pertumbuhan panjang harian ikan (LPPHI)
 Menghitung laju pertumbuhan panjang harian ikan menggunakan rumus
sebagai berikut :
LPPHI = Lt – Lo x 100%
T
Lt : Rerata panjang ikan akhir pemeliharaan (g)
Lo : Rerata panjang ikan awal pemeliharaan (g)
T : waktu pemeliharaan 9hari)
6. Menghitung jumlah pakan untuk minggu berikutnya
 Untuk menghitung jumlah pakan yang akan digunakan untuk pemeliharaan
berikutnya adalah dengna menggunakan perhitungan :

Jumlah pakan = jumlah ikan yang ditebar X rerata biomassa X 5 %


7. Test formatif
 Jelaskan faktor-faktor eksternal yang berpengaruh pada pertumbuhan ikan!
 Jelaskan faktor-faktor internal yang berpengaruh pada pertumbuhan ikan!
 Jelaskan hubungan panjang dan berat pada pertumbuhan ikan!

Anda mungkin juga menyukai