Anda di halaman 1dari 2

KETENTUAN LOMBA RANKING 1

A. Ketentuan Peserta
1. Biaya Pendaftaran Rp. 15.000,-/orang.
2. Peserta adalah siswa kelas 4-6 SD sederajat yang merupakan perwakilan dari masing-masing
sekolah, dibuktikan dengan fotokopi Kartu Tanda Siswa (KTS) atau surat Keterangan Kepala
Sekolah. KTS atau Surat Keterangan Kepala Sekolah yang asli dapat dilampirkan saat
pendaftaran ulang.
3. Jumlah grup terbatas dengan kuota maksimal 60 peserta setiap sekolah maksimal mengirim
3 orang peserta
4. Hal-hal yang belum tercantum dalam tata tertib perlombaan akan ditentukan pada
saat technical meeting (TM).

B. Waktu Pelaksanaan
1. Pendaftaran : 7 Oktober – 9 November 2023
2. Technical Meeting : Rabu, 8 November 2023
3. Lomba : 10-12 November 2023

C. Ketentuan Lomba
1. Peserta wajib mengikuti technical meeting.
2. Peserta wajib melakukan registrasi ulang dan pengambilan nomor urut pada saat technical
meeting.
3. Peserta yang tidak hadir pada saat perlombaan akan dinyatakan gugur.
4. Bagi pelajar wajib menggunakan seragam sekolah.
5. Seluruh peserta wajib mengikuti tata tertib yang berlaku.
6. Kontestan harus menjawab dengan benar semua pertanyaan yang diajukan pembawa acara
dan dilarang melakukan kecurangan.
7. Waktu untuk menjawab adalah 5 detik.
8. Ketika pembawa acara berkata ”angkat papannya sekarang”, semua kontestan tidak boleh
mengganti jawaban di atas kepala.
9. Kontestan yang jawabannya benar, berhak melanjutkan permainan. Sedangkan yang
jawabannya salah harus mengakhiri permainan, lalu meninggalkan area permainan.
10. Kontestan yang melanggar aturan main akan diberi sanksi atau bahkan langsung
didiskualifikasi.
11. Jika tidak ada satupun peserta yang mampu menjawab dengan benar, maka pertanyaan yang
diajukan dianggap tidak sah.
12. Pemenang adalah peserta yang mampu bertahan sampai babak final (3 orang).
13. Juara 3 adalah peserta yang gugur pertama saat final.
14. Juara 2 adalah peserta yang gugur ke dua saat final.
15. Juara 1 adalah peserta yang dapat bertahan saat final.
16. Kategori Soal: Merupakan soal pengetahuan umum yang terdiri dari MAPEL, IPA, IPS, PAI,
MTK

Anda mungkin juga menyukai