Anda di halaman 1dari 2

Macron Peringatkan Israel Invasi Darat ke Gaza Bakal Jadi Kesalahan

CNN Indonesia
Kamis, 26 Okt 2023 03:35 WIB
Bagikan:

Macron peringatkan Israel invasi besar-besaran via darat ke Gaza akan


menjadi kesalahan karena berpotensi telan lebih banyak jiwa warga sipil.
(AFP/Ludovic Marin)
Jakarta, CNN Indonesia -- Presiden Prancis Emmanuel Macron
memperingatkan serangan darat besar-besaran Israel ke Gaza bisa jadi
sebuah kesalahan. Ia menyoroti kondisi tersebut bisa merugikan warga
sipil tanpa menjamin keamanan jangka panjang Israel.
Peringatan itu disampaikan ketika Macron berdiskusi di Kairo dengan
Presiden Mesir Abdel Fattah al-Sisi yang juga mendesak upaya
menghindari invasi darat di Gaza sebagai buntut konfrontasi Israel dengan
Hamas.

Lihat Juga :

Presiden Prancis Macron Temui PM Israel Netanyahu di Tel Aviv


"Intervensi besar-besaran yang akan membahayakan nyawa warga sipil
adalah sebuah kesalahan," kata Macron setelah bertemu Sisi, seperti
diberitakan AFP pada Rabu (25/10).

Tak hanya itu, Macron juga menegaskan operasi darat bisa menelan lebih
banyak korban sipil dibandingkan serangan udara yang telah dilakukan
Israel di Jalur Gaza dalam beberapa waktu terakhir.

"Hal itu juga merupakan kesalahan bagi Israel karena tidak mungkin
memberikan perlindungan jangka panjang dan karena tidak sesuai dengan
perlindungan penduduk sipil atau menghormati hukum kemanusiaan
internasional dan aturan perang," tutur Macron.

Baca artikel CNN Indonesia "Macron Peringatkan Israel Invasi Darat ke


Gaza Bakal Jadi Kesalahan" selengkapnya di
sini: https://www.cnnindonesia.com/internasional/20231026011629-134-
1016015/macron-peringatkan-israel-invasi-darat-ke-gaza-bakal-jadi-
kesalahan.
Download Apps CNN Indonesia sekarang https://app.cnnindonesia.com/

Anda mungkin juga menyukai