Anda di halaman 1dari 7

MAKALAH AGAMA

MANFAAT POSISTIF DAN NEGATIF DARI TEKNOLOGI M


KATA PENGANTAR

Puji dan syukur kami panjatkan ke hadapan tuhan yang maha esa karena cinta kasihnya kami dapat
menyelesaikan makalah ini tepat. Adapun tujuan dari pembuatan makalah ini adalah untuk
memenuhi tugas mata kuliah “AGAMA”

Kami mohon maaf apabila terdapat kesalahan dalam penulisan makalah, dan kami juga sangat
mengharapkan kritik dan saran yang membangun dari pembaca, agar dapat menjadi bahan
pertimbangan untuk perbaikan makalah
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR……………………………………………………....................................................................... I

DAFTAR ISI…………………………………………………………….......................................................................... II

BAB I PENDAHULUAN…………………………………………………...................................................................... 1

 LATAR BELAKANG……………………………………………….................................................................. 1.1

BAB II ISI………………………………………………............................................................................................. 2

 manfaat positif dan negatif dari teknologi modern .............................................................. 2.1

BAB III PENUTUP………………………………………………………........................................................................ 3

 KESIMPULAN………………………………………………………….............................................................. 3.1
BAB I

PENDAHULUAN

LATAR BELAKANG

Kita hidup pada zaman kemajuan ilmu pengetahuan dan dalam banyak hal persoalan-persoalan
manusia banyak teratasi walaupun masalah-masalah baru terus bermunculan. Kemajuan ilmu
pengetahuan juga membawa dampak bagi kehidupan manusia termasuk kehidupan beragamanya.
Beberapa negara barat, yang dibangun atas dasar industri, atas dasar kemajuan ilmu pengetahuan
dan teknologi, mengalami kemerosotan dalam hal kehidupan beragama. Manusia cenderung sulit
mengambil sikap yang tepat dalam kaitan antara imannya dan ilmu pengetahuan yang sangat maju.
Kita juga hidup dalam suatu dunia saat teknologi telah mencapai kemajuan yang tidak ter bayangkan
dalam berbagai bidang terutama teknologi komunikasi. Sudah banyak dampaknya baik yang lebih
memanusiakan manusia, maupun yang kurang atau tidak memanusiakan manusia.
BAB II

ISI

A. PENGERTIAN
Teknologi adalah aplikasi ilmu pengetahuan dalam peralatan dalam memecahkan
masalah. Semua ini terjadi dalam sistem tertata dari orang-orang dan mesin-mesin

B. SISTEM POSITIF DAN NEGATIF TEKNOLOGI MODERN


Sisi positif teknologi modern menurut LIBERATOR

1. Standar kehidupan yang lebih tinggi


Obat-obat baru, perhatikan medis yang lebih baik, sanitasi dan nutrisi yang
meningkat telah meningkatkan masa/lama kehidupan manusia. Mesin-mesin
misalnya telah membebaskan manusia dari pekerjaan berat yang menghabiskan
waktu dan tenaga
2. Kesempatan untuk memilih
Pilihan individu yang mempunyai cakupan yang lebih luas dewasa ini di
bandingkan sebelumnya karena teknologi telah menghasilkan opsi baru yang
belum tersedia sebelumnya
3. Lebih banyak waktu luang
Peningkatan dalam produktivitas telah membawa kita ke jam kerja yang lebih
pendek. Komputer dan otomatis menjanjikan untuk mengurangi banyak dari
pekerjaan yang bersifat menonton yang merupakan ciri dari industrialisasi fase
awal
4. Komunikasi-komunikasi yang meningkat
Bentuk-bentuk baru transportasi, seseorang dalam beberapa waktu jam saja
dapat bepergian ke tempat yang jauh yang sebelumnya butuh waktu berbulan-
bulan untuk mencapainya. Dengan teknologi elektronik (radio, televisi, jaringan
komputer, telepon genggam dan sebagainya) kecepatan, jangkauan dan skop
komunikasi telah berkembang dengan pesat.

a. Pandangan optimis teknologi menurut BARBOUR


1. Risiko kerugian manusia dan kerugian lingkungan hidup yang di
akibatkan oleh teknologi tidak terlalu di perhatikan oleh mereka yang
bersikap optimis
2. Perusakan lingkungan hidup adalah gejala dari masalah yang paling
mendalam
3. Teknologi ternyata penyumbang kepada pemusatan ekonomis dan
politis
4. Teknologi berskala besar penuh risiko
5. Ketergantungan kepada ahli Untuk membuat keputusan mengenai
kebijakan
Sisi negatif teknologi modern
1. Uniformitas (keseragaman)
Produksi besar-besaran yang menuntut adanya hasil yang di standarkan, dan
media masa cenderung menghasilkan budaya nasional yang seragam
2. Kriteria yang sempit tentang efisien
Teknologi membimbing ke arah organisasi yang nasional dan efisien, yang pada
gilirannya menuntut fragmentasi, spesialisasi, kecepatan, hasil yang maksimum
3. Tidak bersifat pribadi (Infersonaliti) dan manipulasi
Hubungan-hubungan dalam masyarakat teknologi di jadikan spesialisasi dan
fungsional
4. Tidak dapat di kontrol
Teknologi-teknologi yang terpisah membentuk suatu sistem yang saling terkait,
suatu jaringan kerja yang menyeluruh, saling memperkuat, yang tampaknya
berjalan sendiri tanpa bisa di kontrol
5. Ketersaingan kerja
BAB III

PENUTUP

KESIMPULAN

Hubungan posistif antara iman dan teknologi harus di syukuri dan diterima secara positif karena
melaluinya Allah menyatakan kasihnya kepada manusia melalui kemajuan teknologi. Jangan pernah
berilusi bahwa teknologi tidak membawa dampak negatif yang tidak memanusiakan manusia. Karena
itu harus di kritisi dan ada upaya meminimalkan dampak negatifnya. Teknologi tak perlu di elu elukan
sebagai liberator, karena akhirnya hanya Tuhanlah sang Liberator sesungguhnya.

Anda mungkin juga menyukai