Anda di halaman 1dari 2

SAMBUTAN

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.


Salam Sejahtera Untuk Kita Semua

 Yang kami hormati Kepala Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga Cipta
Karya Provinsi Jawa Tengah atau yang mewakili;
 Yang kami hormati Para Narasumber;
 Yang kami hormati Bapak, Ibu Pengurus KPP
 Para tamu undangan dan hadirin yang kami hormati pula.

Pertama-tama, mari kita panjatkan puji syukur kehadirat Allah SWT atas
nikmat yang dianugerahkan kepada kita semua sehingga diberi kenikmatan
berupa kesehatan jasmani dan rohani untuk hadir dan bertatap muka di
tempat yang sama dalam rangka “Pelatihan Kelompok Pemanfaat dan
Pemelihara Sanitasi Kabupaten Kendal Tahun 2023”

Hadirin yang kami hormati,

Sanitasi lingkungan merupakan hal yang sangat penting bagi


keberlangsungan hidup manusia. Dengan sanitasi yang baik akan
menciptakan lingkungan yang sehat bagi kehidupan kita, sebaliknya
sanitasi yang buruk bisa berdampak buruk juga pada kesehatan dan
kehidupan kita misalnya banyaknya penyebaran penyakit, menjadi salah
satu factor penyebab stunting dan kemiskinan.

Kurangnya perhatian masyarakat terkait perilaku hidup bersih dan sehat


perlu disadarkan agar kondisi kesehatan dan kehidupan masyarakat lebih
baik. Diperlukan agent of change yaitu pemerintah dibantu oleh bapak/ibu
Pengurus KPP yang memiliki kesadaran akan pentingnya sanitasi bagi
kehidupan.

Saya sampaikan bahwa capaian layanan Sanitasi Layak di Kabupaten


Kendal saat ini baru mencapai 87,57%, masih ada 12,43% warga Kab.
Kendal yang sanitasinya belum layak. Masih banyak pekerjaan rumah yang
harus kita selesaikan bersama, antara pemerintah daerah dibantu oleh
bapak ibu KPP agar tercipta Kab. Kendal yang sehat.

Alhamddulillah tahun 2023 ini Kab. Kendal mendapatkan program DAK


Sanitasi di 5 desa, 4 Desa kegiatan IPAL Komunal dan 1 desa kegiatan
Tankiseptik Individu. Kab. Kendal juga mendapatkan Program Sanimas
dari Dinas PUBMCK Prov. Jateng berupa Tankiseptik Individu di 19 desa.

Marilah kita terus bersemangat untuk menciptakan Kab. Kendal yang lebih
baik.

Bapak ibu para hadirin yang kami hormati,

Demikianlah sambutan yang dapat saya sampaikan, Kepada


segenap hadirin, kami ucapkan selamat mengikuti “Pelatihan Kelompok
Pemanfaat dan Pemelihara Sanitasi Kabupaten Kendal Tahun 2023”.
Selanjutnya dengan mengucapkan ”Bismillahirohmanirrohim”
Acara Pelatihan ini secara resmi saya nyatakan dibuka.
Semoga Allah SWT senantiasa memberikan petunjuk, bimbingan dan
kekuatan dalam usaha kita bersama. Amin.
Terima kasih
Wassalammu’alaikum Wr. Wb.

Anda mungkin juga menyukai