Anda di halaman 1dari 6

PEMERINTAH KABUPATEN PATI

DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN


SD NEGERI NGURENREJO
KECAMATAN WEDARIJAKSA
Alamat : Desa Ngurenrejo Rt 08 Rw 02 Kec. Wedarijaksa Kab. Pati 59152
Email : sdn.ngurenrejo@gmail.com
ULANGAN HARIAN
Nama : Tema/Subtema : 1/ Subtema 3
No. Presensi : Tanggal : 9 Agustus 2023
Kelas : VI (Enam)

Tata Tertib :
1. Berdoa sebelum mengerjakan
2. Gunakan bolpoin ketika menjawabf
3. Dilarang mencontek atau membuka buku catatan
4. Dilarang bekerja sama dengan tema

“Allah Maha Melihat dan Allah Maha Mengetahui, maka percaya dirilah dengan hasil pekerjaanmu”

I. Kerjakan soal dibawah ini dengan memberikan tanda silang (x) pada jawaban yang tepat a, b, c atau d!
1. Indonesia merupakan negara yang wilayahnya terpisah oleh lautan sehingga disebut dengan negara kepulauan.
Oleh sebab itu, seluruh keanekaragaman yang ada didalamnya disatukan oleh suatu pandangan dan pedoman
hidup berbangsa dan bernergara yaitu ….

a. Bhineka Tunggal Ika c. Pancasila


b. Burung Garuda d. UUD 1945

2. Manusia merupakan makhluk sosial sehingga bergantung dengan orang lain. Dibawah ini merupakan bentuk
sikap cerminan sila kedua Pancasila yaitu ….
a. Melaksanakan piket sesuai jadwal
b. Bermusyawarah dalam mengambil keputusan
c. Ikut melaksanakan kerja bakti
d. Mengumpulkan bantuan sosial bagi korban bencana alam

3. Warga negara yang baik adalah warga negara yang saling bergotong royong membangun negara Indonesia
menjadi negara yang rukun dan damai. Dibawah ini merupakan bentuk cerminan sikap Pancasila, sila yang
ketiga kecuali ….
a. Mengikuti upacara bendera dengan khusuk
b. Membantu kerjabakti dalam rangka peringatan hari kemerdekaan Indonesia
c. Memberikan suara pada pemilihan ketua kelas
d. Membeli barang-barang buatan dalam negeri

4. Dibawah ini yang merupakan pencerminan sikap sesuai dengan sila kelima Pancasila adalah ….
a. Menunjung tinggi nilai kekeluargaan
b. Bangga dan cinta terhadap tanah air
c. Mengembangkan sikap tenggang rasa
d. Meningkatkan toleransi antar umat beragama

5. Perhatikan gambar berikut!


Pernyataan yang sesuai kegiatan pada gambar tersebut adalah …
a. Kegiatan tersebut dilakukan agar mendapatkan nilai yang baik
b. Kegiatan tersebut hanya boleh dilakukan disekolah
c. Kegiatan tersebut hanya boleh dilakukan oleh siswa
d. Kegiatan tersebut dilaksanakan secara adil, semua siswa
mendapatkan tugasnya masing-masing

6. Menyampaikan atau menetapkan pendapat atau opini berdasarkan hal-


hal yang disimak, dilihat, dan didengar atau dibaca disebut ….
a. Menilai c. Menganalisis
b. Menyimpulkan d. Mengomentari

7. Dibawah ini merupakan ciri-ciri hasil kesimpulan yang baik, kecuali ….


a. Berisi pesan yang ingin disampaikan kepada pembaca
b. Berisi inti sari dari tulisan
c. Dimulai dari spesifik ke umum
d. Menggunakan kosakata tak baku

8. Perhatikan teks berikut ini!


Cendana merupakan tanaman berbentuk pohon yang bersifat setengah parasite. Cendana membutuhkan
tumbuhan lain sebagai pemasok unsur hara untuk pertumbuhannya. Sistem perakaran cendana sebagian besar
mendatat dan sedikit yang mengarah vertikal. Di alam, letak perakaran cendana umumnya dangkal., baik yang
berada di antara batu-batu maupun lokasi tanah gembur.
Kesimpulan dari teks diatas adalah ….
a. Tanaman cendana tidak dapat hidup tanpa bantuan tanaman lain
b. Tanaman cendana memiliki akar mendatar
c. Perakaran tanaman cendana dangkal
d. Tanaman cendana hidup didaerah bebatuan

9. Bacalah teks berikut ini!


Burung Bidadari Halmahera merupakan salah satu hewan yang dilindungi, sebab jumlahnya yang kian sedikit.
Burung ini memiliki bulu yang indah dengan warna coklat, hijau, dan zaitun. Burung ini memiliki panjang
sekitar 28 cm sejenis dengan cenderawasih.
Informasi penting pada bacaan diatas adalah ….
a. Burung bidadari merupakan burung yang indah
b. Burung bidadari memiliki panjang 28 cm
c. Burung bidadari hewan yang dilindungi
d. Burung bidadari sejenis dengan cenderawasih

10. Bacalah teks berikut!


Anggrek merupakan tumbuhan yang banyak ditemukan di Indonesia. Iklim tropis Indonesia memang cocok
untuk menjadi tempat tumbuh bagi anggrek. Bagian daun dan batangnya yang tebal dan berdaging menyimpan
cukup banyak air untuk dapat bertahan hidup. Batangnya tertutup lapisan lilin untuk mencegah penguapan
berlebihan. Anggrek biasanya ada dibawah pohon yang cukup rindang.
Ide pokok dari teks tersebut adalah ….

a. Jenis-jenis anggrek di Indonesia c. Anggrek banyak ditemukan di Indonesia


b. Cara memelihara tanaman anggrek d. Hutan Indonesia kaya tanaman anggrek

11. Dibawah ini merupakan hewan-hewan yang terancam punah di Indonesia adalah ….
a. Kelinci, kucing, anoa
b. Sapi, burung cenderawasih, kura-kura leher ular
c. Anoa, burung bidadari, badak bercula satu
d. Harimau Sumatera, Kanguru, dan Ubur-ubur

12. Indonesia memiliki keanekaragaman hayati flora dan fauna salah satunya burung bidadari Halmahera. Burung
ini memiliki habitat asli di ….

a. Pulau Pidar c. Pulau Bacan


b. Pulau Rinca d. Pulau Dili

13. Salah satu upaya pelestarian flora dan fauna dengan menyediakan taman nasional seperti Taman Nasional
Ujung Kulon. Salah satu hewan yang dilestarikan di Taman Nasional Ujung Kulon adalah ….

a. Komodo c. Badak bercula satu


b. Gajah d. Burung cenderawasih
14. Taman Nasional Gunung Leuser terletak di ….

a. Aceh c. Banten
b. Pacitan d. Nusa Tenggara

15. Perhatikan tempat-tempat pelestarian berikut ini

1. Taman Nasional 3. Taman Botani 5. Cagar Alam


2. Taman Safari 4. Suaka Margasatwa

Dari pernyataan diatas, yang termasuk upaya pelestarian In Situ adalah …

a. 1, 2, dan 3 c. 2, 3, dan 4
b. 1, 4, dan 5 d. 2, 3, dan 5

16. Filipina merupakan salah satu negara ASEAN. Bentuk pemerintahan negara Filipina adalah ….

a. Presidensil c. Tirani
b. Monarki absolut d. Republik

17. Dibawah ini negara yang termasuk di kawasan Asia Tenggara namun bukan sebagai anggota dari ASEAN
adalah ….

a. Timor-Timur c. Timur Leste


b. Australia d. Thailand

18. Mata uang negara Malaysia adalah ….

a. Rupe c. Dollar
b. Bhat d. Ringgit

19. Brunei Darussalam merupakan negara yang berdekatan dengan Indonesia dan Malaysia. Negara yang mayoritas
penduduknya adalah etnis melayu memiliki keadaan ekonomi yang baik. Hal tersebut dipengaruhi oleh faktor
ekspor sumber daya alam berupa …

a. Bijih timah c. Minyak bumi


b. Emas d. Batu bara

20. Hasil pertanian Myanmar, antara lain padi, kapas, dan tembakau. Hasil perkebunanannya, yaitu tebu dan kayu
jati. Hasil pertambangannya adalah minyak bumi, timah, seng, tembaga dan perak.
Pernyataan yang sesuai penjelasan diatas adalah ….
a. Bidang pertambangan adalah pendapatan utama Myanmar
b. Myanmar negara penghasil padi terbesar
c. Sistem pemerintah Myanmar
d. Keadaan ekonomi Myanmar

21. Dibawah ini yang merupakan ciri-ciri patung tiga dimensi atau trimatara ….
a. Memiliki ukuran panjang, lebar, dan tinggi
b. Dapat dilihat berbagai arah
c. Memiliki ruang atau rongga
d. Dihasilkan dengan bidang yang datar

22. Dibawah ini merupakan teknik membuat patung yang berasal dari tanah liat yang bersifat agak lembek dan
sedikit cair seperti untuk membuat keramik adalah ….

a. Pijat c. Cetak
b. Slep d. Putar
23. Salah satu kegiatan dalam menghias patung adalah memberikan warna. Alat yang digunakan untuk menghias
patung dari bahan cat yaitu ….

a. Butsir c. Meja putar


b. Kuas d. Sendok

24. Suatu alat yang digunakan untuk membuat patung dari tanah liat yang berfungsi untuk memudahkan
mengontrol bentuk dari berbagai arah yaitu …

a. Cetakan c. Meja putar


b. Butsir d. Sudip

25. Salah satu langkah terakhir dalam membuat patung yaitu menghias. Menghias parung dengan memberikan
warna pada bidang patung agar patung ….

a. Indah dan menarik c. Mudah kering


b. Tahan lama d. Anti pecah

II. Isilah titik-titik dibawah ini dengan jawaban yang tepat!


1. Beni menghadiri sebuah pementasan drama. Ternyata salah satu tokoh yang ada pada drama tersebut merupakan
Edo. Beni sangat bangga terhadap Edo, karena Edo memerankan tokoh dengan penuh penjiwaan. Beni pun
memuji Edo yang berhasil memerankan tokoh dengan baik. Sikap Beni mencerminkan sila Pancasila ke …
2. Setiap manusia saling membutuhkan dan perlu saling merghargai serta menghormati merupakan makna dari sila
ke …
3. Tanggapan terhadap sesuatu, baik hasil karya maupun produk yang diwujudkan dalam bentuk kritikan ataupun
pujian disebut ….
4. Memberikan komentar dari hasil karya orang lain sebaiknya dengan bahasa yang ….
5. Usaha pelestarian flora dan fauna yang dilakukan di luar tempat aslinya namun diupayakan agar lokasinya
menyerupai dengan tempat aslinya disebut pelestarian ….
6. Hewan yang sedang berada dalam ancaman kepunahan karena populasinya yang semakin berkurang disebut ….
7. Bentuk pemerintahan Thailand adalah ….
8. Mayoritas penduduk Brunei Darussalam adalah etnis ….
9. Patung merupakan karya seni tiga dimensi. Hal tersebut memiliki keunikan tersendiri, karena bentuk yang
dihasilkan dapat berdiri sendiri atau sering disebut dengan ….
10. Suatu karya seni tiga dimensi yang digunakan untuk mengenang jasa tokoh kepahlawanan, atau sebagai
penghargaan seseorang disebut ….

III. Jawablah soal dibawah ini dengan tepat dan jelas!


1. Sebutkan 3 sikap yang mencerminkan sila Pancasila kelima?
Jawab:
.............................................................................................................................................................................
.............................................................................................................................................................................
.............................................................................................................................................................................

2. Perhatikan teks di bawah ini!


Sumber daya dan keanekaragaman tumbuhan perlu dijaga demi kesejahteraan makhluk hidup. Melestarikan
tumbuhan dapat dilakukan dengan beberapa cara, seperti pelestarian in situ dan ex situ, tebang pilih dan
reboisasi.
Berdasarkan teks diatas, dimanakah letak kalimat utamanya?Buatlah kesimpulan berdasarkan teks diatas!
Jawab:
.............................................................................................................................................................................
.............................................................................................................................................................................
.............................................................................................................................................................................

3. Jelaskan pengertian pelestarian Ex Situ dan In situ, serta berikan masing-masing 3 contohnya!
Jawab:
.............................................................................................................................................................................
.............................................................................................................................................................................
.............................................................................................................................................................................

4. Jelaskan perbedaan kondisi politik Brunei Darussalam dan Singapura!


Jawab:
.............................................................................................................................................................................
.............................................................................................................................................................................
.............................................................................................................................................................................

5. Sebutkan teknik-teknik dalam membuat patung!


Jawab:
.............................................................................................................................................................................
.............................................................................................................................................................................
.............................................................................................................................................................................
No. Soal Total
Mapel Nilai
Romawi I Romawi II Romawi III Skor

PPKn 1 2 3 4 5 1 2 1 2

B. Indonesia 6 7 8 9 10 3 4 3 4

IPA 11 12 13 14 15 5 6 5 6

IPS 16 17 18 19 20 7 8 7 8

SBdP 21 22 23 24 25 9 10 9 10

Anda mungkin juga menyukai