Anda di halaman 1dari 20

MODUL AJAR BIOLOGI FASE F

KURIKULUM MERDEKA BELAJAR

1. Informasi Umum
No. Komponen Deskripsi / Keterangan
A. Identitas Modul
Nama Penyusun Pratiwi Devi Kurniasih
Nama Institusi SMA N 2 Banjar
Tahun Pelajaran 2023
Jenjang Sekolah SMA
Kelas X1
Alokasi Waktu 2 JP (2 x 20 menit)
B. Materi Prasyarat
Peserta didik mampu mengindentifikasi strutur bioseluler dan perpindahan zat
C. Profil Pelajar Pancasila
a. Beriman, Bertakwa Kepada Tuhan Yang Maha
Esa, dan Berahlak Mulia:
Dengan menyadari bahwa semua makhluk di muka
bumi adalah ciptaan Tuhan Yang Maha Esa.
b. Bergotong Royong:
Dengan berkolaborasi dan mengelola kerja sama
untuk mencapai tujuan bersama dengan teman
sekelompok untuk berdiskusi tentang reaksi
katabolisme dan menjelaskan tahapan respirasi aerob
dan anaerob.
c. Mandiri:
Profil Pelajar Pancasila
Dalam menyampaikan pendapat sesuai dengan
yang Berkaitan
pikirannya terkait Siswa dapat menganalisis
Perbedaan Sel Prokariotik dan Eukariotik, Komponen
Kimiawi Sel.
d. Berpikir Kritis:
Dalam menganalisis Perbedaan Sel Prokariotik dan
Eukariotik, Komponen Kimiawi Sel.
C. Sarana dan Prasarana
1. Laptop, handphone, dan LCD/infocus
2. Papan tulis dan spidol
3. Power point materi katabolisme Lembar
4. Kerja Peserta Didik (LKPD)
Sarana 5. Alat Peraga sel
6. Video pembelajaran
https://youtu.be/URUJD5NEXC8
1. Irnaningtyas. Biologi untuk kelas X1. Penerbit
Erlangga.2018
2. Campbell. BIOLOGI. Edisi Kedelapan Jilid 3 Penerbit
Prasarana Erlangga. 2008

D. Target Peserta Didik


Kategori Peserta Didik Regular
Jumlah Peserta Didik 36 siswa
E. Model Pembelajaran
Pembelajaran Tatap Muka (PTM) / Luring
Discovery Learning berbantu game.

2. Komponen Inti
No. Komponen Deskripsi / Keterangan
A. Tujuan Pembelajaran
Pada akhir fase F, peserta didik memiliki kemampuan
mendeskripsikan struktur sel serta bioproses yang terjadi
seperti transpor membran dan pembelahan sel;
menganalisis keterkaitan struktur organ pada sistem
organ dengan fungsinya serta kelainan atau gangguan
yang muncul pada sistem organ tersebut; memahami
fungsi enzim dan mengenal proses metabolisme yang
Fase Capaian
terjadi dalam tubuh; serta memiliki kemampuan
Pembelajaran (CP)
menerapkan konsep pewarisan sifat, pertumbuhan dan
perkembangan, mengevaluasi gagasan baru mengenai
evolusi, dan inovasi teknologi biologi.
Elemen / Domain CP Pemahaman Biologi
Tujuan Pembelajaran 11.1.2 Menganalisis Perbedaan Sel Prokariotik dan
Eukariotik, Komponen Kimiawi Sel.
Elemen Capaian pPemahaman Sains dan Keterampilan Proses
Pembelajaran
B. Pemahaman Bermakna
1. Sel prokariotik adalah sel yang tidak mempunyai membrane inti sedangkan sel
eukariotik adalah sel yang mempunyai membrane inti
2. Komponen kimiawi sel terdiri dari karbohidrat, protein, lipid, dan asam nukleat
C. Pertanyaan Pemantik
1. Pada saat kita dilahirkan kita adalah bayi dengan ukuran kecil kemudian kita
bertumbuh menjadi besar, artinya terdapat penambahan sel. Menurut kalian,
apakah sel itu? Dan bagaimana sel dapat memperbanyak diri?
D. Kegiatan Pembelajaran
Persiapan Pembelajaran  Alat peraga Sel
 Video sel prokariotik dan eukariotik (Link terlampir)
 Presensi Peserta didik
 Laptop/ Gawai
 Rubrik penilaian formatif dan sumatif.
 Lembar kerja Peserta didik

Pembukaan (5 Menit)
 Guru memulai kegiatan tepat waktu untuk memberi teladan sikap disiplin dan
membuka kegiatan dengan memberi salam.
 Guru meminta ketua kelas untuk memimpin do’a sebelum pembelajaran
dimulai.
 Guru menanya kabar peserta didik, memeriksa kehadiran, penampilan,
kebersihan kelas, kelengkapan belajar peserta didik, serta formasi duduk

Kegiatan Inti (30 menit)


Memberi Stimulus
 Guru membagikan link  Peserta didik menyimak video
video pembelajaran yang pembelajaranyang ditayangkan
harus di simak oleh semua oleh guru.
peserta didik Perbedaan Sel
 Peserta didik menjawab
Prokariotik dan Eukariotik,
pertanyaan yang diberikan oleh
Komponen Kimiawi Sel
untuk memusatkan perhatian guru.
pada topik materi hari ini  Peserta didik cermat memperhatikan
yaitu perbedaan sel penjelasan materi yang disampaikan
prokariotik dan eukariotik oleh guru.
serta komponen sel.
Link:
 Peserta didik mendapatkan LKPD dan
https://youtu.be/URUJD5NE menyimak penjelasan langkah
XC8 penggunaan LKPD kepada oleh guru.
 Guru menjelaskan materi
secara ringkas menggunakan
alat peraga.
 Guru membagikan LKPD
kepada peserta didik dan
menjelaskan langkah
penggunaan LKPD
Problem Statement (Pertanyaan/Identifikasi Masalah)
 Guru mengelompokkan  Peserta didik mengamati gambar
Peserta didik sebanyak 3 – 4 yang diberikan oleh guru.
orang setiap kelompok,  Peserta didik mengajukan
kemudian memberikan pertanyaan atau masalah
kesempatan kepada peserta mengenai materi karabolisme dari
didik untuk mengidentifikasi gambar yang diamati. Pertanyaan
sebanyak mungkin pertanyaan yang diharapkan:
yang berkaitan dengan topik 1. Organisme manakah yang
materi dan merencanakan terlebih dahulu terbentuk
lingkup materi apa saja yang organisme prokariotik atau
akan dipelajari. eukariotik?
2. Mengapa sel prokariotik
pada bakteri strukturnya
lebih sederhana dari pada
struktur sel eukariotik?
3. Organisme manakah yang
terlebih dahulu terbentuk
organisme prokariotik atau
eukariotik?
 Apabila muncul pertanyaan yang
tidak diharapkan, Guru
mengutarakan kepada Peserta
didik, bahwa pertanyaan yang
belum terakomodasi akan terjawab
saat Peserta didik melakukan
pencarian jawaban.

Data Collection (Pengumpulan Data)


 Guru memberikan  Peserta didik secara disipilin
kesempatan kepada Peserta mengikuti permainan yang
didik untuk mengumpulkan disediakan.
informasi, menganalisis
materi (terlampir), dan
membuat kesimpulan yang
akan diambil terkait topik
yang diselidiki.
 Guru memberikan kertas
kecil pada seluruh murid
 Murid yang duduk di
bangku sebelah kiri
menuliskan tentang sel
prokariotik,murid yang
ditengah menuliskan tentang
komponen sel, sedangkan
murid yang duduk di bangku
sebelah kanan menuliskan
tentang sel eukariotik
 Murid dalam satu bangku
saling bertukar informasi
 Guru mengadakan games
estafet materi dengan cara
satu grup adalah satu kolom
ke belakang, guru
memberikan soal yang
berbeda pada setiap kolom
sehingga kanan kiri soalnya
berbeda. Misal. Kolom
kanan diberi soal sel
prokariotik, sedangkan
kolom kiri diberi soal sel
eukariotik.Untuk lebih
jelasnya dapat dilihat pada
video berikut ini (tetapi
dengan materi yang
berbeda)
 Video game estafet materi
metabolisme kelas 12
https://youtu.be/0ebGPmF7
EWI
Guru menyajikan ppt untuk
dapat menjelaskan materi
tentang sel eukariotik dan
sel prokariotik serta
komponen sel.
Data Processing (Pengolahan Data)
 Guru membimbing peserta  Peserta didik dalam kelompoknya
didik untuk berdiskusi berdiskusi mengolah data hasil
mengolah data hasil pencariannya dari berbagai
pencariannya dari berbagai referensi studi literatur dan
referensi studi literatur dalam mengerjakan soal yang ada di
kelompoknya dengan cara LKPD.
berdiskusi dan mengerjakan
soal mengenai katabolisme
yang ada di LKPD.
Verification (Pembuktian)
 Guru membimbing pesera  Perwakilan masing- masing
didik untuk kelompok mempresentasikan
mempresentasikan hasil hasil diskusi kelompoknya.
diskusi dan pengerjaan
LKPD
 Guru meminta peserta didik mencermati penjelasan temannya
untuk mencermati penjelasan dan memberikan tanggapan,
temannya. bertanya, maupun menjawab
 Guru memberikan penguatan pemaparan hasil diskusinya.
materi kepada peserta didik  Peserta diidk memperhatikan
tentang materi yang penguatan materi yang diberikan
didiskusikan. oleh guru.

Generalisasi (Menarik Kesimpulan)


 Guru memberikan  Peserta didik diberi kesempatan
kesempatan kepada peserta untuk bertanya jika masih ada
didik untuk bertanya jika materi yang belum dipahami.
masih ada yang belum  Salah satu peserta didik
dipahami. menyimpulkan point-point
 Guru mempersilahkan salah penting hasil diskusi yang telah
peserta didik untuk dilakukan.
menyimpulkan point-point
penting hasil diskusi yang
telah dilakukan.
Penutup (15 menit)
1. Resume: Guru membimbing peserta didik membuat kesimpulan tentang
Perbedaan Sel Prokariotik dan Eukariotik, Komponen Kimiawi Sel.
2. Refleksi: Memberikan kesempatan kepada peserta didik untuk mengrefleksi
pembelajaran pada hari ini,supaya terjadi evaluasi dan untuk meningkatkan
kualitas pembelajaran di pertemuan selanjutnya.
3. Guru memberikan contoh pembiasaan positif kesadaran terhadap
pentingnya mengerti Perbedaan Sel Prokariotik dan Eukariotik, Komponen
Kimiawi Sel
4. Guru memberikan evaluasi kepada peserta didik Guru menyampaikan
rencana pembelajaran selanjutnya

E. Asesmen
Target Penilaian 1. Individu: Antusiasme dan post-test
2. Kelompok: LKPD dan performa presentasi
Jenis Assesmen 1. Assesmen Formatif: Antusiasme dan Presentasi
2. Assesmen Sumatif: Soal Pilihan Ganda
F. Refleksi Peserta Didik dan Guru
Refleksi Peserta didik
Pertanyaan Kunci 1. Apakah ada kendala pada kegiatan pembelajaran?
2. Apakah semua siswa aktif dalam kegiatan
pembelajaran?
3. Apa saja kesulitan siswa yang dapat diidentifikasi
pada kegiatan pembelajaran?
4. Apakah siswa yang memiliki kesulitan ketika
berkegiatan dapat teratasi dengan baik?
5. Apa level pencapaian rata-rata siswa dalam
kegiatan pembelajaran ini?
6. Apakah seluruh siswa dapat dianggap tuntas dalam
pelaksanaan pembelajaran?
7. Apa strategi agar seluruh siswa dapat menuntaskan
kompetensi?
Refleksi Guru
Pertanyaan Kunci 1. Apakah pembelajaran yang saya lakukan sudah
sesuai dengan apa yang saya rencanakan?
2. Bagian rencana pembelajaran manakah yang
sulit dilakukan?
3. Apa yang dapat saya lakukan untuk mengatasi
hal tersebut?
4. Berapa persen siswa yang berhasil mencapai
tujuan pembelajaran?
5. Apa kesulitan yang dialami oleh siswa yang
belum mencapai tujuan pembelajaran?
6. Apa yang akan saya lakukan untuk membantu
mereka?

3. Lampiran
No. Komponen Deskripsi / Keterangan
A. Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD)
Terlampir
B. Pengayaan dan Remedial
Pembelajaran remedial diberikan kepada peserta didik yang belum mencapai
Kriteria ketercapaian tujuan pembelajaran (KKTP) pada Bab tertentu,
menggunakan berbagai metode yang diakhiri dengan penilaian untuk mengukur
kembali tingkat ketuntasan belajar peserta didik. Pembelajaran remedial
diberikan setelah peserta didik mempelajari satu atau beberapa Bab tertentu
yang diuji melalui Ulangan Harian. Nilai yang diperoleh peserta didik setelah
remedial dilaksanakan adalah sebesar nilai KKTP (75).
C. Bahan Bacaan Pendidik dan Peserta Didik
Bahan Bacaan Guru Buku biologi: Campbell. BIOLOGI. Edisi Kedelapan
Jilid 2.Penerbit Erlangga. 2008
Bahan Bacaan Peserta Buku siswa: Irnaningtyas. Biologi untuk kelas X1.
Didik Penerbit Erlangga.2018
Nunung Nurhayati. Biologi untuk kelas X1. Penerbit
Yrama Widya.2017
D. Glosarium
Discovery Learning: Model pembelajaran berbasis penemuan.
PTM : Pembelajaran tatap muka
Luring: Luar jaringan (bertemu secara langsung)
E. Daftar Pustaka
Irnaningtyas. Biologi untuk kelas X1. Penerbit Erlangga.2018
Campbell. BIOLOGI. Edisi Kedelapan Jilid 2.Penerbit Erlangga. 2008
Nunung Nurhayati. Biologi untuk kelas X1. Penerbit Yrama Widya.2017
Lampiran 1 Materi ajar

Materi Sel Eukariotik,Prokariotik dan komponen sel

Perhatikan gambar sel bakteri dan sel hewan diatas. Apakah kalian menemukan adanya perbedaan
pada ke 2 sel ?. ya memang benar sel tersebut berbeda. Sel prokariotik merupakan sel yang tidak
memiliki membrane inti serta tidak memiliki sistem endomembrane ( membrane dalam) seperti
retikulum endoplasma dan dan badan golgi. Mahluk hidup yang termasuk golongan sel prokariotik
adalah mahluk hidup uniseluler seperti bakteri dan sianobacteria. Sel eukariotik merupakan sel
yang memiliki membrane inti dan sistem endomembrane ( memiliki organela bermembrane)
golongan sel eukariotik antara lain sel hewan dan tumbuhan.
1. Sel Prokariotik
Istilah prokariotik, berasal dari bahasa Yunani pro dan karyon. Pro artinya sebelum dan karyon,
artinya inti. Jadi sel prokariotik berarti “sebelum inti”. Bagian dalam sel prokariot disebut
sitoplasma. Sel prokariotik tidak memiliki nukleus sejati karena bahan intinya masih tersebar di
dalam sitpolasma dan belum di selubungi oleh membran inti. Materi genetiknya (DNA)
terkonsentrasi pada suatu daerah yang disebut nukleotid, tetapi tidak ada membran yang
memisahkan daerah ini dari bagian sel lainnya (Campbell, 2008). Ciri-ciri Sel Prokariotik, sendiri
diantaranya:
1. Memiliki membrane plasma memilikinukleoid ( DNA, RNA )
2. Memiliki sitoplasma
3. Tidak memiliki membrane inti dan system endomembrane.
4. Sel prokariotik secara umum memiliki ukuran yang lebih kecil dibanding sel eukariotik.
Setiap prokariotik merupakan sel tunggal, tetapi akan sering terlihat dalam rantai, atau
kelompok sel yang berjumlah ratusan. Contoh sel prokariotik adalah bakteri Echerichiacoli.
5. Dinding Sel: Dinding sel merupakan bagian terluar dari sebuah sel. Struktur dinding sel
terdiri dari peptidoglikan (senyawa ini menyebabkan dinding sel bersifat kaku), lipid
(lemak), dan protein. Fungsi dari dinding sel ialah: memberi bentuk sel yang tetap karena
sifatnya yang kaku,sebagai pelindung, terdapat poti-pori jalan keluar masuknya molekul-
molekul, dan mengatur pertukaran zat serta reproduksi (Champbel, 2008)
6. Membran plasma: Membran yang menyelubungi sitoplasma. Struktur membran plasma
yaitu terdiri atas molekul lemak protein berfungsi sebagai pelindung molekuler sel terhadap
lingkungan sekitar dan mengatur transportasi air serta zat-zat terlarut dari luar dan kedalam
sel (Champbel, 2008)
7. Nukleoid: Merupakan wilayah yang merupakan tempat DNA yang sel terletak (tidak
terselubung membran) (Champbel, 2008).
8. Organel yang terdapat dalam sel-sel prokariotik adalah ribosom yang tersusun dari RNA dan
protein. Ribosom merupakan tempat berlangsungnya sintesa protein (Champbel, 2008).
9. Flagela Merupakan organel lokomosi atau pergerakan beberapa jenis bakteri (Champbel,
2008).
10. Pili (fimbriae) Merupakan struktur pelekatan pada permukaan sejumlah prokariota.
Berukuran lebih kecil dan lebih pendek dari flagel. Pili berfungsi utuk tempat melekatkan
diri pada jaringan hewan ataupun tumbuhan (Champbel, 2008).
2. Sel Eukariotik
Sel Eukariotik Eukariotik termasuk golongan yang memiliki struktur lebih maju yaitu sama
dengan sel tumbuhan dan binatang. Eukariotik sebagai kelompok organisme yang sel- selnya
mengandung nukleus dan dikelilingi oleh membran nukleus. Kromosom terdiri dari asam
deoksiribo nukleat yang membentuk kompleks dengan sejumlah protein dan jumlah protein lebih
dari satu. Kelompok mikroorganisme ini mempunyai nukleus sejati. Dinding sel eukariot pada
umumnya lebih tebal dibandingkan dengan dinding sel prokariot. Salah satu grup eukariot, yaitu
ganggang, dinding selnya terdiri dari lelulosa, kecuali pada dua grup ganggang yaitu diatom dan
krisofita. Satu grup ganggang lainnya yaitu kokolitofora (coccolithophores) dinding selnya
mengandung lapisan tipis selulosa dan sisik-sisik yang terdiri dari kalsium karbonat. Dinding sel
eukariot yang terdiri dari senyawa-senyawa anorganik seperti pada diatom dan kokolitifora disebut
frustula.
1. Membrane sel : Membrane sel merupakan lapisan lipoprotein yang terdiri dari fosfolipid dan
protein, bersifat semipermeabel atau selektif permiabel dan berfungsi mengatur keluar
masuknya zat dari sel ke dalam sel
2. Nukleus (intisel) : Memiliki membrane sel Nucleus terdapat o nucleolus, yang berfungsi
mensintesis RNA o nukleoplasma o butirankromatin. Nukleus biasanya berbentuk oval atau
bulat ang berada di tengah-tengah sel. Di dalam inti sel (nukleus) terdapat (nukleolus) dan
benang kromosom. Cairan ini tersusun atas air, protein , dan mineral. Kromosom merupakan
pembawa sifat menurun yang di dalamnya terdapat DNA (deoxyribonucleicacid) atau RNA
(ribonucleicacid). Inti sel (nukleus) diselubungi membrane luar dan dalam yang terdiri atas
nukleoplasma dan kromosom. Nukleus berfungsi sebagai pusat pengatur kegiatan sel.
3. Sitoplasma : Meliputi isi sel diluar intisel terdiridaricairan yang disebutsitosol (yang dapat
berubah dari fase sol ke gel), dan padatan berupa organel sel
4. Membran sel,Membran sel merupakan batas antara lingkungan luar dengan bagian dalam
sel. Membran sel bersifat selektif permeabel, yaitu hanya dapat dilewati oleh zat-zat tertentu,
seperti glukosa, asam amino, gliserol dan ion.
5. Sitoplasma merupakan cairan yang mengisi sel yang mengandung berbagai zat yang koloid.
Fungsi kehidupan utama berlangsung di sitoplasma. Di dalam sitoplasma terdapat organel-
organel yang melayang-layang dalam cairan kental. Koloid sitoplasma bukan merupakan
cairan yang serba sam (homogen), melainkan cairan yang beraneka ragam (heterogen).
6. Retikulum endoplasma yaitu struktur benang-benang yang bermuara di inti sel (nukleus).
Ada dua jenis RE yaitu RE granuler (RE kasar) dan RE Agranuler (RE halus). Retikulum
endoplasma berfungsi menyusun dan menyalurkan zat-zat ke Dalam sel (alat transportasi
zat-zat dalam sel). Fungsi RE kasar adalah mengumpulkan protein dari dan ke membran sel.
Sedangkan, fungsi RE halus adalah untuk mensintesis lipid, glikogen (gula otot), kolesterol,
dan gliserida.
7. Pada RE kasar terdapat ribosom dan RE halus tidak terdapat ribosom. Terdapat dua bentuk
retikulum endoplasma, yaitu retikulum endoplasma kasar dan retikulum endoplasma halus
Retikulum endoplasma kasar disebut demikian karena permukaannya ditempeli banyak
ribosom. Ribosom yang mulaimensintesis protein dengan tempat tujuan tertentu, seperti
organel tertentu atau membran, akan menempel pada retikulum endoplasma
kasar.Kebanyakan protein menujuke badan Golgi, yang akan mengemas dan memilahnya
untuk diantarkan ketujuan akhirnya. Retikulum endoplasma halus tidak memiliki ribosom
pada permukaannya. Retikulum endoplasma halus berfungsi misalnya dalam sintesis lipid
komponen membran sel.
8. Ribosom (Ergastoplasma),Ribosom berbentuk butiran-butiran bulat yang melekat sepanjang
retikulum endoplsma ada pula yang soliter (hidup sendiri terpisah) yang bebas di sitoplasma.
Ribosom berfungsi sebagai tempat untuk sintesis protein.
9. Sitoskeleton. Dari namanya, sitoskeleton terdiri dari 2 kata yaitu sito yang artinya sel, dan
skeleton yang artinya rangka. Jadi, sitoskeleton itu adalah rangka sel yang berbentuk
benang-benang halus atau filamen-filamen protein dan menyebar di sitosol. Nggak cuma
ngasih bentuk, sitoskeleton juga berfungsi untuk mengatur pergerakan yang ada di dalam sel
dan mempertahankan organel-organel sel untuk tetap stay di tempatnya masing-masing Nah,
yang nggak kalah penting nih, sitoskeleton terbagi jadi 3 jenis, yaitu mikrofilamen, filamen
intermediet, dan mikrotubulus. Lapisan paling tipis yaitu mikrofilamen, dan letaknya di
pinggir sel. Di dalam mikrofilamen ada protein dan miosin, ini yang membuat sel bergerak.
Tidak hanya itu, mikrofilamen berperan dalam kontraksi otot. Kalau lapisan yang
ketebalannya sedang, yaitu filamen intermediet.
10. Filamen intermediet tersebar di sitosol, dan fungsinya untuk mempertahankan bentuk sel.
Terakhir, kita bahas tentang mikrotubulus. Mikrotubulus menjadi lapisan yang paling tebal
dan tersusun dari protein tubulus. Fungsinya untuk menggerakan organel, pembentukan
silia, flagel.
11. Plastida
Plastida merupakan badan bermembran rangkap yang mengandung membran tertentu.
Plastida mengandung pigmen hijau (klorofil) disebut kloroplas, sedangkan yang berisi
amilum disebut amiloplas. Plastida hanya terdapat pada sel tumbuhan. Ada tiga jenis
plastida yaitu lekoplas, kloroplas, dan kromoplas. Lekoplas adalah plastida berwarna putih
yang berfungsi sebagai penyimpan makanan dan terdiri dari amiloplas (untuk menyimpan
amilum), elaioplas (untuk menyimpan lemak/minyak), dan proteoplas (untuk menyimpan
protein).
12. Kloroplas yaitu plastid yang memiliki pigmen waran hijau. Kromoplas yaitu plastid yang
mengandung pigmen, seperti karotin (kuning), fikodanin (biru), fikosantin (kuning), dan
fikoeritrin (merah).
Komponen Kimiawi Penyusun Sel

Seluruh bagian sel tersusun atas beberapa komponen senyawa kimia. Kegiatan dan
kehidupan sel juga merupakan akibat dari reaksi-reaksi kimia yang berlangsung di dalam sel.
Komponen kimiawi sel yang meliputi seluruh aktivitas sel tersebut dikenal dengan nama
protoplasma. Protoplasma merupakan substansi kompleks yang tersusun atas unsur-unsur
kimia. Adapun, meski sebagian besar protoplasma terdiri atas air, namun bahan yang memberi
ciri pada strukturnya justru adalah protein dan beberapa senyawa kimia lain. Bentuk senyawa
dari komponen kimiawi penyusun sel (protoplasma) tersebut dapat berupa senyawa organik dan
senyawa anorganik. Senyawa organik dalam komponen sel bisa berupa karbohidrat, lemak,
protein, dan asam nukleat. Sedangkan komponen senyawa anorganiknya bisa berupa air,
vitamin, ataupun mineral.
Berikut ini kita akan bahas mengenai komponen kimiawi penyusun sel tersebut secara
mendalam.
1. Karbohidrat
Komponen kimiawi sel yang pertama adalah karbohidrat. Karbohidrat sangat vital untuk
proses-proses fisiologi dalam sel makhluk hidup. Dengan rumus molekul Cn(H2O)n,
karbohidrat terdiri atas unsur karbon (C), oksigen (O), dan hidrogen (H). Pada tumbuhan,
karbohidrat dibentuk oleh sel-sel yang memiliki hijau daun (kloroplas mengandung klorofil)
melalui proses fotosintesis. Berdasarkan fungsinya, karbohidrat dapat dikelompokkan
menjadi karbohidrat sederhana (sebagai sumber energi di dalam sel), karbohidrat rantai
pendek (sebagai cadangan energi), serta karbohidrat rantai panjang (sebagai komponen
struktural organel dan bagian sel lainnya). Sedangkan berdasarkan struktur ikatan
molekulnya, karbohidrat digolongkan menjadi monosakarida, disakarida, dan polisakarida.
2. Lemak
Komponen kimiawi sel selanjutnya ialah lemak. Lemak tersusun atas unsur karbon,
hidrogen, dan oksigen. Lemak dibangun oleh gliserol dan asam lemak. Dalam sel hidup,
lemak berfungsi sebagai komponen utama membran plasma, pembentukan hormon, dan
pembentukan vitamin.
3. Protein
Protein tersusun atas karbon , hidrogen, oksigen dan nitrogen. Protein merupakan unsur
organik terbesar yang menyusun sebuah sel. Protein merupakan polimer dari asam amino
yang saling berikatan dengan ikatan peptida. Protein merupakan peyusun protoplasma
terbesar setelah air, protein tersusun atas Protein struktural dan protein fungsional. Protein
struktural adalah protein penyusun organel sel. Misal Membrane, Mitokondria, Ribosom,
Retikulum endoplasma, sedangkan Protein fungsional adalah protein yang terlibat dalam
metabolisme tubuh Meliputi enzim-enzim dan hormon yang berfungsi mengatur-reaksi-
reaksi kimia yang menjaga sel tetap hidup.
4. Asam Nukleat
Dalam komponen kimiawi sel, asam nukleat merupakan materi inti. Ada dua macam asam
nukleat, yaitu asam deoksiribonukleat (DNA) dan asam ribonukleat (RNA). Fungsi asam
nukleat adalah untuk mengontrol aktivitas sel dan membawa informasi genetik. Asam nukleat
merupakan polimer nukleotida.
5. Air
Air adalah senyawa utama komponen kimiawi sel yang jumlahnya terbesar dalam menyusun
sel (50 – 65% berat sel). Air adalah komponen esensial cairan tubuh yang terdiri dari
plasma darah, cairan intrasel (sitoplasma), dan cairan ekstrasel. Air dalam sel berfungsi
sebagai pelarut dan katalisator beberapa reaksi biologis.
6. Vitamin
Komponen kimiawi selanjutnya adalah vitamin. Vitamin memang dibutuhkan dalam jumlah
kecil, akan tetapi ia harus ada untuk menunjang berbagai fungsi sel dalam proses
metabolismenya. Peran vitamin adalah mempertahankan fungsi metabolisme, pertumbuhan,
dan sebagai penghancur radikal bebas . Beberapa contoh vitamin yang saat ini telah
ditemukan antara lain A, B1, B2, B3, B5, B6, B12, C, D, E, K dan H.
7. Mineral
Mineral adalah komponen struktural sel yang berfungsi dalam pemeliharaan fungsi dan kerja
metabolisme, pengaturan enzim, menjaga keseimbangan asam dan basa. Di dalam sel,
mineral ada yang terkandung dengan jumlah yang besar (makroelemen) dan dalam jumlah
sedikit (mikroelemen. Beberapa contoh mineral makroelemen misalnya kalsium, magnesium,
fosfor, klor,natrium, dan belerang. Sedangkan contoh mineral mikroelemen antara lain zat
besi, yodium, seng, kobalt, fluorin.
Lampiran 2. Instrumen Assesmen

A. Rubrik Pengamatan Antusiasme Peserta Didik

Petunjuk: Lembaran ini diisi oleh guru selama proses diskusi kelompok. Lembaran ini mencatat
daya antusiasm e Peserta Didik secara perorangan.

Instrumen Penilaian Antusiasme


Disiplin Kerjasama Kritis Nilai
No Nama akhir
1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4

4.

Rubrik Penilaian antusias


Indikator Deskripsi kriteria Skor

1) Tertib mengikuti intruksi 4 = jika empat indikator


terlibat
2) Mengerjakan tugas tepat
waktu 3 = jika tiga indikator
terlibat
Disiplin 3) Tidak melakukan
kegiatan yang tidak 2 = jika dua indikator
diminta terlibat
1 = jika satu indikator
4) Tidak membuat kondisi
terlibat
kelas menjadi tidak
kondusif
1) Melakukan tugas dengan 4 = jika empat indikator
baik terlibat
2) Peran serta aktif dalam 3 = jika tiga indikator
kegiatan diskusi terlibat
Kerjasama
kelompok 2 = jika dua indikator
3) Mengajukan usul terlibat
pemecahan masalah 1= jika satu indikator
terlibat
4) Mengerjakan tugas sesuai
yang ditugaskan
1) Berani bertanya 4 = jika empat indikator
terlibat
2) Berani berpendapat
3 = jika tiga indikator
Kritis 3) Berani menjawab
terlibat
pertanyaan
2 = jika dua indikator
4) Berani tampil di depan terlibat
kelas
1 = jika satu indikator
terlibat

Nilai akhir diperoleh berdasarkan modus (skor yang sering muncul) dari ke empat aspek
sikap di atas.
Kategori nilai:
Sangat baik : apabila memperoleh nilai akhir 4
Baik : apabila memperoleh nilai akhir 3
Cukup : apabila memperoleh nilai akhir 2
Kurang : apabila memperoleh nilai akhir 1

B. Penilaian LKPD
Skor
No. Nama Aspek
1 2 3 4 Total
Kelengkapan LKPD
Kebenaran konsep
1. Usaha peserta didik dalam
menyusun LKPD
Presentasi LKPD
Kelengkapan LKPD
Kebenaran konsep

2. Usaha peserta didik dalam


menyusun LKPD
Presentasi LKPD

Rubrik Penilaian LKPD


Aspek 1 2 3 4
Kelengkapan LKPD dibuat LKPD dibuat LKPD dibuat LKPD dibuat
LKPD tanpa diskusi, tanpa diskusi, tanpa secara lengkap
kesimpulan, kesimpulan, kesimpulan sesuai petunjuk
daftar Pustaka daftar Pustaka pembuatan
LKPD
Kebenaran Konsep/ide Konsep/ide Konsep/ide Konsep/ide
konsep yang dipaparkan yang yang yang
tidak tepat dipaparkan dipaparkan dipaparkan
kurang tepat sesuai dengan tepat, benar,
teori, tetapi dan sesuai
kurang jelas dengan teori
Usaha peserta Tidak berusaha Sesuai aspek Sesuai aspek Berusaha
didik dalam melengkapi dan yang tercantum yang tercantum melengkapi isi
menyusun memperbaiki isi pada nomor 1, pada nomor 1, LKPD,
LKPD LKPD kecuali ada 2 kecuali ada 1 berusaha
aspek yang aspek yang memperbaiki
tidak dilakukan tidak dilakukan isi, tulisan rapi
dan mudah
dibaca
Presentasi Beberapa Beberapa Semua anggota Semua anggota
LKPD anggota yang anggota saja kelompok aktif, kelompok aktif
aktif namun yang aktif tetapi kurang dan berusah
kurang berusaha namun ada berusaha menjawab
Catatan:
1. Skor maksimal adalah 16
2. Rata-rata:
C. Penilaian presentasi

Indikator Jumlah
No. Nama siswa 1 2 3 4 Skor Nilai

1
2
3
4
5

Rubrik Penilaian Presentasi


No Indikator Deskripsi kriteria Skor
1 Penguasaan materi Sangat menguasai materi 4
Menguasai materi 3
Cukup menguasai materi 2
Kurang menguasai materi 1
2 Alat peraga yang Sangat manarik 4
digunakan Menarik 3
Cukup menarik 2
Kurang menarik 1
3 Kerjasama Sangat Baik 4
Baik 3
Cukup 2
Kurang 1
4 Penyampaian/Perfor Sangat menarik 4
mance Menarik 3
Cukup menarik 2
Kurang menarik 1

jumlah nilai yang diperoleh


Nilai Laporan = x 100
jumlah skor maksimum

Rentangan angka Rubrik penilaian Kategori


85 – 100 A Sangat baik
70 – 84 B Baik
55 – 69 C Cukup
< 54 D Kurang

jumlah nilai yang diperoleh


Nilai Laporan = x 100
jumlah skor maksimum

D. Penilaian Sumatif

1. Pengetahuan
- Teknik Penilaian : Post-test
- Bentuk Instrumen : Soal pilihan ganda 5 butir
Post-test dikerjakan melalui gform,Link :
1. Tahapan Perhatikan gambar sel berikut

Organel Y merupakan organel yang dimiliki sel hewan maupun sel tumbuhan. Organel
tersebut mempunyai suatu system membran yang komplek dalam sitoplasma. Analisislah
fungsi membran tersebut …..
A. Menyalurkan hasil sintesis protein kedalam inti
B. Menggabungkan asam amino menjadi rantai
C. Polipeptida Mentransfer dan mengubah materi materinya
D. Tempat respirasi aerob dalam sel
E. Menghancurkan organel lain yang tidak berfungsi
2. Berikut yang termasuk komponen kimiawi organik penyusun sel adalah ....
A. Lemak, protein dan air
B. Karbohidrat, asam nukleat dan lemak
C. Karbohidrat, oksigen dan lemak
D. Protein, air dan oksigen
E. Asam nukleat, protein oksigen
3. Suatu organel sel mempunyai ciri-ciri Berbentuk kantong pipih yang bertump,Dapat
mengeluarkan sekret atau lendir dan Membentuk lisosom Berdasarkan ciri-ciri tersebut
analisislah organel sel tersebut.
A. Retikulum endoplasma
B. Badan golgi
C. Badan mikro
D. Mitokondria
E. Plastida
4. Komponen kimiawi sel yang meliputi seluruh aktivitas sel dikenal dengan nama….
A. Protoplasma
B. Unsur-unsur kimia
C. Substansi Kompleks
D. Komponen
E. Senyawa Organik sel
5. Komponen penyusun sel berupa
1. karbohidrat,
2. protein,
3. asam nukleat.
4. air,
5. vitamin,
6. mineral.
Berdasarkan komponen penyusun sel tersebut,yang termasuk komponen senyawa organi
ialah terdapat pada nomor.
A. 1,2,4
B. 1,2,3
C. 1,3,5,
D. 1,5,6
E. 2,3,6
Rubrik Peilaian
N Soal Skor
O
1 1. Tahapan Perhatikan gambar sel berikut 2

Organel Y merupakan organel yang


dimiliki sel hewan maupun sel tumbuhan.
Organel tersebut mempunyai suatu system
membran yang komplek dalam sitoplasma.
Analisislah fungsi membran tersebut …..
A. Menyalurkan hasil sintesis protein kedalam
inti
B. Menggabungkan asam amino menjadi
rantai
C. Polipeptida Mentransfer dan mengubah
materi materinya
D. Tempat respirasi aerob dalam sel
E. Menghancurkan organel lain yang tidak
berfungsi

2 2. Berikut yang termasuk komponen kimiawi 2


.
organik penyusun sel adalah ....
A. Lemak, protein dan air
B. Karbohidrat, asam nukleat dan lemak
C. Karbohidrat, oksigen dan lemak
D. Protein, air dan lemak
E. Asam nukleat, protein oksigen

3 3. Suatu organel sel mempunyai ciri-ciri 2


.
Berbentuk kantong pipih yang
bertump,Dapat mengeluarkan sekret atau
lendir dan Membentuk lisosom Berdasarkan
ciri-ciri tersebut analisislah organel sel
tersebut.
A. Retikulum endoplasma
B. Badan golgi
C. Badan mikro
D. Mitokondria
E. Plastida

4 4. Komponen kimiawi sel yang meliputi seluruh 2


aktivitas sel dikenal dengan nama….
A. Protoplasma
B. Unsur-unsur kimia
C. Substansi Kompleks
D. Komponen
E. Senyawa Organik sel

5 5. Sel prokariotik tidak mempunyai membran 2


.
inti dan organel bermembran, maka dalam
proses penyediaan energi sel prokariotik
menggunakan infaginasi membran sel ke
arah dalam disebut …..
A. Mitokondria
B. Ribosom
C. Plasmid
D. Nukleoid
E. Mesosom

jumlah nilai yang diperoleh


Nilai Laporan = x 100
jumlah skor maksimum
E. Pengayan dan Remedial
1. Pengayaan
Carilah 1 artikel atau jurnal yang berhubungan dengan struktur sel!
Lalu lakukan analisis SWOT !
2. Remedial
Untuk peserta didik yang belum menguasai materi replikasi virus.
Buatlah Alat Peraga tentang struktur sel dengan keterangannya !
Rubrik Penilaian
No Indikator Deskripsi kriteria Skor
1 Keterangan Lengkap 4
Cukup Lengkap 3
Tidak Lengkap 2
Tidak ada 1
2 Alat peraga yang Sangat manarik 4
digunakan Menarik 3
Cukup menarik 2
Kurang menarik 1
Lampiran 4. Refleksi

1. Refleksi Guru
No. Pertanyaan Jawaban
1. Apakah pembelajaran yang saya lakukan Iya Tidak
sudah sesuai dengan apa yang saya
rencanakan?
2. Bagian rencana pembelajaran manakah yang Iya Tidak
sulit dilakukan?
3. Iya Tidak
Apa yang dapat saya lakukan untuk mengatasi
hal tersebut?
4. Berapa persen siswa yang berhasil mencapai Iya Tidak
tujuan pembelajaran?

5. Apa kesulitan yang dialami oleh siswa yang Iya Tidak


belum mencapai tujuan pembelajaran?

6. Apa yang akan saya lakukan untuk membantu Iya Tidak


mereka?

2. Refleksi Siswa
No. Pertanyaan Jawaban
1. Apakah ada kendala pada kegiatan Iya Tidak
pembelajaran?
2. Apakah semua siswa aktif dalam kegiatan Iya Tidak
pembelajaran?
3. Apa saja kesulitan siswa yang dapat Iya Tidak
diidentifikasi pada kegiatan pembelajaran ?
4. Apa level pencapaian rata-rata siswa dalam Iya Tidak
kegiatan pembelajaran ini?
5. Apa level pencapaian rata-rata siswa dalam Iya Tidak
kegiatan pembelajaran ini?
6. Apakah seluruh siswa dapat dianggap tuntas Iya Tidak
dalam pelaksanaan pembelajaran?
7. Apa strategi agar seluruh siswa dapat Iya Tidak
menuntaskan kompetensi?

F. Glosarium
Discovery Learning: Model pembelajaran berbasis penemuan.
PTM : Pembelajaran tatap muka
Luring: Luar jaringan (bertemu secara langsung)

G. Daftar Pustaka
Irnaningtyas ,(2018) Biologi untuk kelas X1. Jakarta: Erlangga.
Campbell (2008). BIOLOGI. Edisi Kedelapan Jilid 2.Jakarta : Erlangga.
Nunung,(2017). Biologi untuk kelas X1. Jakarta: Yrama Widya.

Anda mungkin juga menyukai