Anda di halaman 1dari 15

PROPOSAL PKM-K (PROGRAM KREATIVITAS

MAHASISWA - KEWIRAUSAHAAN)

Pemanfaatan Limbah Indutri Mode:


Pembuatan Tote Bag dari Jeans Bekas

Disusun oleh:

1) Arkana Yuda (2331310059)


2) Dea Aulia Ardani(2341320108)
3) Elsa Novita (2341320060)
4) Danendra Candra Farabika (2341320003)

POLITEKNIK NEGERI MALANG


JURUSAN TEKNIK SIPIL
2023
KATA PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, yang telah
memberikan rahmat dan hidayah-Nya, sehingga penulis dapat menyelesaikan
penyusunan tugas Proposal Kreativitas Mahasiswa (PKM-K) dengan judul
“Pemanfaatan Limbah Indutri Mode: Pembuatan Tote Bag dari Jeans Bekas”.

Adapun tujuan penulis menyusun proposal ini adalah untuk memenuhi


tugas prastudi tahun 2023. Penulis menyadari bahwa kiranya dalam penyusunan
proposal ini masih banyak kekurangan dan jauh dari kata sempurna. Maka dari itu
penulis mohon maaf apabila ada kekeliruan ataupun kekurangan dalam proses
penyusunan hingga terpenuhinya tugas ini.

Penulis mengucapkan terima kasih kepada semua sumber yang


menginspirasi terciptanya proposal ini serta semua pihak-pihak lain yang telah
membantu dalam proses penyusunan proposal hingga selesai yang tidak dapat
kami sebutkan namanya secara satu-persatu. Kami juga meminta saran serta kritik
yang membangun demi lebih sempurnanya proposal ini. Semoga proposal ini
dapat memberi manfaat bagi para pembaca sekalian.

Malang, Oktober 2023

Penulis
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR 1
DAFTAR ISI 2
BAB 1 PENDAHULUAN 3
1.1 Latar Belakang 3
1.2 Tujuan 4
1.3 Keunggulan Produk 4
1.4 Kelemahan Produk 4
BAB 2 GAMBARAN UMUM RENCANA USAHA 5
2.1 Gambaran Umum Lingkungan 5
2.2 Gambaran Produk 5
2.3 Potensi Pasar 6
2.4 Strategi Pemasaran 6
BAB 3 METODE PELAKSANAAN 7
3.1 Persiapan Produksi 7
3.2 Pelaksanaan Produksi 7
3.3 Pemasaran Produk 7
BAB 4 BIAYA DAN JADWAL KEGIATAN 8
4.1 Anggaran Biaya8
4.2 Jadwal Kegiatan 8
BAB 5 LAMPIRAN 8
5.1 BIODATA KETUA DAN ANGGOTA 8
DAFTAR PUSTAKA 9
LAMPIRAN 9
BAB 1

PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang

Munculnya tren mode yang silih berganti tidak lepas dari gaya hidup
konsumtif yang berkembang di kalangan masyarakat. Tren tersebut didukung oleh
produsen lini mode ternama, berlomba-lomba memproduksi pakaian musiman
terbaiknya. Namun, masyarakat masih belum menyadari terkait berbagai jenis
limbah yang dihasilkan dari fenomena fast fashion ini telah secara signifikan
mencemari bumi kita.
Fenomena fast fashion dapat didefinisikan sebagai produk industri garmen
yang ditujukan untuk jangka waktu pemakaian yang singkat. Bukan hanya itu,
produk garmen ini diproduksi dalam jumlah yang melimpah dengan waktu relatif
cepat. Untuk menekan biaya produksi, digunakan bahan berkualitas rendah yang
justru berpotensi mencemari lingkungan.
Sayangnya, tidak banyak pihak yang menaruh perhatian pada limbah fast
fashion ini. Hal tersebut dibuktikan dengan masih maraknya produk fast
fashion yang terbuang dan menjadi limbah. Co-Founder dari Our Reworked
World, Annika Rachmat menyampaikan data temuannya, yaitu sebanyak 33 juta
ton tekstil yang diproduksi di Indonesia, satu juta ton di antaranya menjadi limbah
tekstil.
Dampak yang dihasilkan limbah fast fashion tidak main-main. Dibuktikan
dengan data yang diperoleh Direktur Asosiasi Daur Ulang Tekstil Inggris, Alan
Wheeler. Ia menyampaikan bahwa industri pakaian telah berkontribusi sebagai
penyumbang polusi terbesar kedua di dunia. Ia juga menambahkan bahwa
sebanyak 1,2 miliar ton emisi gas rumah kaca dihasilkan oleh industri tekstil di
dunia.
Berdasarkan permasalahan di atas, kami menciptakan sebuah inovasi yang
dapat membantu dalam mengurangi limbah industri mode, yang lebih spesifiknya
adalah limbah pakaian berbahan jeans. Kami membuat produk tote bag berbahan
dasar jeans bekas yang kami beri nama “TORINS”. Produk ini diharapkan dapat
menjadi inspirasi untuk orang lain bahwa limbah fast fashion masih bisa serta
lebih baik didaur ulang daripada dibiarkan begitu saja.

1.2 Tujuan

Tujuan utama dari usaha ini tentu saja untuk mengurangi limbah yang
berasal dari industri mode. Selain itu, usaha ini juga bertujuan sebagai wadah
pengembangan kreativitas seseorang terutama mahasiswa dengan menghasilkan
produk yang unik, kreatif dan ramah lingkungan. Ada pun tujuan lain dari usaha
ini adalah untuk menghasilkan keuntungan konsumen dan produsen.
1.3 Keunggulan Produk

Usaha tote bag dari jeans bekas ini adalah usaha untuk menghasilkan suatu
produk yang ramah lingkungan dan dengan harga yang lebih terjangkau. Selain
itu, produk ini juga memiliki keungulan lain berupa kemudahan mendapat bahan
baku yang bisa didapatkan dimana saja.

1.4 Kelemahan Produk

Sayangnya, usaha tote bag dari jeans bekas juga memiliki kelemahan.
Yaitu dapat menghasilkan limbah baru jika pelaksanaan atau prosesnya kurang
maksimal serta kemungkinan produk akan kalah saing jika dibandingkan dengan
produk-produk yang dibuat dengan bahan baku baru.
BAB 2

GAMBARAN UMUM RENCANA USAHA


2.1 Gambaran Umum Lingkungan

2.2 Gambaran Produk

“Torins” merupakan suatu produk tote bag kekinian yang dibuat dari jeans
bekas. Produk ini dibuat secara ramah lingkungan dan dapat membantu
mengurangi limbah fashion di sekitar kita.

 Analisa SWOT
1. Strenght (kekuatan)
a. Konsumen dapat memesan atau memilih bentuk dengan warna,
ukuran dan jumlah tertentu
b. Harga yang relatif terjangkau di kalangan masyarakat khusunya
pelajar/mahasiswa
c. Proses pembuatan yang ramah lingkungan

2. Weakness (kelemahan)
a. Adanya produsen lain yang membuat produk yang sama dengan
harga yang lebih terjangkau
b. Waktu pengerjaan yang lebih lama jika dibandingkan dengan
produk yang dibuat dengan bahan dasar baru

3. Opportunity (peluang)
a. Biaya modal produksi yang relatif lebih murah
b. Tingkat permintaan pasar yang tinggi
c. Belum ada produk yang sama di sekitar tempat produksi

4. Threat (ancaman)
a. Banyaknya produsen lain yang menjual produk yang sama
b. Selera masyarakat yang berubah-ubah

2.3 Potensi Pasar

Target pasar dari produk tote bag dari jeans bekas mencakup semua orang
dari berbagai umur dan kalangan.

2.4 Strategi Pemasaran


1. Produk
Produk yang dibuat adalah tote bag dari bahan dasar jeans bekas.

Kami memilih nama brand “Torins” karena nama tersebut adalah


singkatan dari “TOte bag daRI jeaNS”. Kami berharap produk kami
mampu berkembang, dapat dikenal dan disukai oleh masyarakat.

2. Price (Harga)
Produk tote bag dari jeans bekas ini kami bandrol dengan harga
yang terjangkau yaitu mulai dari Rp35.000,00 – Rp70.000,00 sesuai
dengan bentuk, ukuran, desain, dan tingkat kesulitan pembuatan.

3. Promosi
Promosi tote bag kami dilakukan di tempat ramai seperti daerah
kampus atau sekolah, dan juga melalui sosial media. Berikut ini adalah
beberapa cara promosi tote bag yang akan kami lakukan:
a. Melalui sosial media yang bisa diupdate setiap hari, mudah dan
cepat seperti instagram, facebook, whatsapp, dll.
b. Melalui mulut ke mulut.
c. Mempromosikan secara langsung kepada calon pembeli sehingga
dapat terjalin komunikasi yang efektif.

4. Place (Tempat)
Tempat pemasaran yang akan kami tuju ialah toko tas, toko alat
tulis, pasar tradisional atau juga swalayan, e-commerce, dan lain
sebagainya.
BAB 3

METODE PELAKSANAAN
3.1 Persiapan Produksi

Untuk memproduksi tote bag dari jeans bekas, adapun alat dan bahan yang
dibutuhkan yaitu sebagai berikut:

A. Alat:

1. Mesin jahit
2. Meteran kain
3. Gunting
4. Jarum
B. Bahan:
1. Jeans bekas
2. Benang jahit
3. Kancing
4. Resleting

3.2 Pelaksanaan Produksi

Cara pembuatan tote bag dari jeans bekas adalah sebagai berikut:

1. Siapkan alat dan bahan yang dibutuhkan.


2. Ambil meteran kemudian ukur celana jeans bagian bawah, minimal 30
sentimeter, kemudian gunting simetris. Kedua bagian celana, potong
dalam ukuran yang sama.
3. Selanjutnya, satukan potongan persegi empat yang saling bertolak
belakang sehingga bagian dalam dari masing-masing bahan menghadap
keluar. Lalu, jahit sepanjang pinggiran serta bagian bawah dengan
menggunakan jahitan lurus dan biarkan bagian atasnya terbuka.
4. Balik celana dan pastikan semuanya terjahit dengan benar rapi dan kuat.
5. Setelah bentuk tote bag-nya jadi, tahap selanjutnya ialah membuat
pegangan totebag. Untuk membuat tali tote bag, gunakan bagian pinggang
celana.
6. Setelah digunting, kemudian tali pinggang tersebut gunting kembali
menjadi dua bagian.
7. Jahit atau tempelkan pegangan tote bag yang sudah dipersiapkan
sebelumnya.
8. Bagian saku celana yang dimiliki celana jeans juga bisa disematkan di tote
bag. Setelah dipasang semua, tote bag dari celana jeans bekas siap dipakai.
3.3 Pemasaran Produk

Pemasaran tote bag kami lakukan di toko alat tulis, toko tas, pasar, daerah
kampus, sekolah, atau rumah, dan juga melalui sosial media seperti instagram,
facebook, dan whatsapp.
BAB 4

BIAYA DAN JADWAL KEGIATAN

4.1 Anggaran Biaya

1. 0Biaya pembuatan tote bag dari jeans bekas:


BAHAN JUMLAH HARGA HARGA
SATUAN
Jeans bekas 1 buah Rp.30.000,00 Rp.30.000,00
Benang jahit 1 buah Rp.2.000,00 Rp.2.000,00
Kancing 3 buah Rp.1.000,00 Rp.3.000,00
Resleting 1 buah Rp.7.000,00 Rp.7.000,00
TOTAL Rp42.000,00

2. Biaya Tambahan:
JENIS HARGA
Transportasi Rp15.000,00
Upah pekerja Rp10.000,00
TOTAL Rp25.000,00

3. Total Harga = Harga Bahan + Biaya Tambahan


= Rp, 42.000,00 + Rp 25.000,00

= Rp 67.000,00

4. Total Harga Per Unit = Total Harga : Jumlah Unit


= Rp67.000,00 : 1

= Rp67.000,00

5. Harga Jual = Rp75.000,00

6. Keuntungan/Laba Per Unit = Harga Jual – Harga per unit


= Rp75.000,00 – Rp67.000,00

= Rp12.000,00
4.2 Jadwal Kegiatan

Bulan
No Jenis Kegiatan 1 2 3 4 5 Person penangung
jawab
1 Survey barang
2 Pelaksanaan Produksi
3 Pemasaran Produk
BAB 5

LAMPIRAN

A. Identitas Ketua

1 Nama Lengkap Dea Aulia Ardini


2 Jenis Kelamin Perempuan
3 Progam Studi Manejemen Rekayasa Konstruksi
4 NIM 2341320108
5 Tempat dan Tanggal lahir Malang, 2 Juli 2005
6 Alamat Email deaauliard@gmail.com
7 Nomer Telepon/HP 081332354731

Semua data yang saya isikan dan tercantum dalam biodata ini adalah benar
dan dapat dipertangungjawabkan secara hukum. Apabila di kemudian hari
ternyata dijumpai ketidaksesuaian dengan kenyataan, saya sanggup
menerima saksi

Demikan biodata ini saya buat dengan sebenarnya untuk memenuhi salah
satu persyaratan dalam pengajuan PKM-K

Malang,20-Oktober-2023

DEA AULIA ARDINI


A. Identitas Anggota 1

1 Nama Lengkap Arkana Yuda


2 Jenis Kelamin Laki-Laki
3 Progam Studi Teknik Sipil
4 NIM 2331310059
5 Tempat dan Tanggal lahir Banyuwangi,22 Agustus 2003
6 Alamat Email arkanayuda@gmail.com
7 Nomer Telepon/HP 081931668354

Semua data yang saya isikan dan tercantum dalam biodata ini adalah benar
dan dapat dipertangungjawabkan secara hukum. Apabila di kemudian hari
ternyata dijumpai ketidaksesuaian dengan kenyataan, saya sanggup
menerima saksi

Demikan biodata ini saya buat dengan sebenarnya untuk memenuhi salah
satu persyaratan dalam pengajuan PKM-K

Malang,20-Oktober-2023

ARKANA YUDA
A. Identitas Anggota 2

1 Nama Lengkap Elsa Novita


2 Jenis Kelamin Perempuan
3 Progam Studi Manejemen Rekayasa Konstruksi
4 NIM 2341320060
5 Tempat dan Tanggal lahir Malang,13-Agustus-2005
6 Alamat Email elllsanov13@gmail.com
7 Nomer Telepon/HP 085736690365

Semua data yang saya isikan dan tercantum dalam biodata ini adalah benar
dan dapat dipertangungjawabkan secara hukum. Apabila di kemudian hari
ternyata dijumpai ketidaksesuaian dengan kenyataan, saya sanggup
menerima saksi

Demikan biodata ini saya buat dengan sebenarnya untuk memenuhi salah
satu persyaratan dalam pengajuan PKM-K

Malang,20-Oktober-2023

ELSA NOVITA
A. Identitas Anggota 2

1 Nama Lengkap Danendra Candra Farabika


2 Jenis Kelamin Laki-laki
3 Progam Studi Manejemen Rekayasa Konstruksi
4 NIM 2341320003
5 Tempat dan Tanggal lahir Blora, 11 September 2004
6 Alamat Email danendracandraf@gmail.com
7 Nomer Telepon/HP 085736690365

Semua data yang saya isikan dan tercantum dalam biodata ini adalah benar
dan dapat dipertangungjawabkan secara hukum. Apabila di kemudian hari
ternyata dijumpai ketidaksesuaian dengan kenyataan, saya sanggup
menerima saksi

Demikan biodata ini saya buat dengan sebenarnya untuk memenuhi salah
satu persyaratan dalam pengajuan PKM-K

Malang,20-Oktober-2023

Danendra Candra Farabika

Anda mungkin juga menyukai