Anda di halaman 1dari 6

PANITIA TAKJIL BERKAH RAMADHAN

BPPKB DPAC CIDAHU


Tema : “TAKJIL BERKAH RAMADHAN”
Sekretariat : Kp. Bojong Pari RT.02 / RW.01 Desa Jayabakti

CIDAHU – SUKABUMI

Nomor : 004/BPPKB-DPAC CIDAHU/IV/2022 Sukabumi, 12 April 2019


Perihal : PERMOHONAN DANA
Kepada Yth,
Donatur
Di
Tempat
Assalamualaikum Wr.Wb

Ba’da salam kami sampaikan dalam menjalankan aktifitasnya selalu berada dalam lindungan
Allah SWT.
Sehubung dengan akan diselenggarakannya kegiatan Ramadhan Ta’jil gratis, maka dengan ini
kami sangat mengharapkan bantuan materil dari Bapak/Ibu demi kelancaran acara Takjil Berkah
Ramadhan, adapun waktunya insya Allah akan di selenggaraakan pada :
Hari/Tanggal : 17 April 2022
Tempat : Kp. Bojong Pari RT.02 / RW.01 desa Jayabakti CIDAHU

Demikian surat permohonan dana ini kami sampaikan dan atas perhatian nya kami ucapkan
terimakasih.
Fastabiqulkhairot
Wassalaamu’alaikum Wr.Wb
Mengetahui
Penasihat BPPKB DPAC Cidahu Ketua BPPKB DPAC CIDAHU

(UJANG SETIADI) (Hardiman)


PROPOSAL
KEGIATAN TAKJIL BERKAH RAMADHAN

1. Latar Belakang

Alhamdulillahrabbil’aalamin, segala puji dan syukur hanya kepada Allah SWT, yang telah
memberikan segala nikmat dan hidayah kepada siapapun yang dikehendaki-Nya. Shalawat serta salam
kerinduan dan kecintaan kepada Rasulullah Muhammad SAW, seorang manusia biasa yang sempurna,
seorang yang paling mulia dan suri tauladan seluruh manusia. Semoga kita semua termasuk dalam
barisannya yang menusung kebenaran.

Dalam rangka mengisi ibadah di bulan suci Ramadhan, perlunya kegiatan yang memberikan
manfaat dan positif sebagai bentuk rasa syukur masih dapat bertemu pada bulan suci ini.

Satu hal yang sangat menarik yang dapat diamati saat datangnya bula suci Ramadhan yakni tajil
dan budaya ngabuburit (menunggu datangnya berbuka), kedua nama tersebut tidak akan terlepas dari
nuansa Ramadhan setiap tahun. Pertama, Tajil merupakan hal yang harus ada ketika berbuka, sebagai
makanan pembuka, berupa makanan yang manis-manis untuk mempercepat memulihkan tenaga ketika
seharian berpuasa, ini dianjurkan karena Rasul kita berbuka dengan korma yang merupakan makanan
yang cukup manis. kami untuk menyediakan tajil gratis bagi masyarakat yang mungkin kesulitan untuk
mendapatkan makanan tajil sehingga kami berencana akan menyediakan tajil gratis bagi warga yang
membutuhkan, ini yang menjadi dasar pemikiran mengadakan kegiatan Ramadhan Tajil Gratis.Yang
kedua, tidak kalah pentingnya bila kita memperhatikan aktivitas ngabuburit, banyak kaum muda ataupun
anak-anak yang mengisi ngabuburit dengan hal-hal yang kurang bermanfaat sehingga dapat mengurangi
bahkan merusak pahala ibadah puasa, akan lebih baik jika ngabuburit di isi dengan hal-hal positif.
2. DASAR PEMIKIRAN
Ramadhan adalah bulan penuh berkah, pahala dan janji-janji yang menggiurkan yang ditawarkan
oleh Allah SWT. Kepada hambanya yang beriman. Bulan Ramadhan sebagai jalan meraih sikap
disiplin, konsisten, serta menumbuhkan rasa kasih sayang, ukhuwah dan kepedulian terhadap sesama.

Merupakan kegiatan yang murni bernuansa sosial, kita bisa berbagi makanan/ ta’jil, dengan dana
diharapkan dari donatur yang ingin menyisihkan hartanya. . Acara ini akan dimulai pada tanggal 15
Ramadhan 1443 H yang bertepatan dengan tanggal 17 April 2022 M dalam rangka sosialisasi kepada
masyarakat sekitar.

‫غ ِف َر َل ََهُ َما تَقَ َّد َم ِم ْن ذَ ْن ِب ِه َو َما تَأ َ َّخ َر‬


ُ ‫سابًا‬
َ ِ‫ان ِ ِإ ْي َمانًا َو احْ ت‬
َ ‫ض‬ َ ‫َم ْن‬
َ ‫صا َم َر َم‬
(‫)رواه إمام البخاري ومسلم‬

"Barangsiapa yang berpuasa karena iman dan mengharap pahala dari Allah,
maka dosanya yang telah lampau dan akan datang akan diampuni.” (HR. Bukhari
dan Muslim).

‫ش ْيئ ًا‬ َّ ‫ص ِم ْن أَجْ ِر ال‬


َ ‫صائِ ِم‬ ُ ُ‫غ ْي َر أَنَّهُ ََل يَ ْنق‬
َ ‫َان لَهُ ِمثْ ُل أَجْ ِر ِه‬
َ ‫صائِ ًما ك‬ َّ َ‫َم ْن ف‬
َ ‫ط َر‬

"Barangsiapa yang memberi makan orang yang berpuasa, dia mendapatkan


seperti pahala orang yang berpuasa tanpa mengurangi pahala orang yang
berpuasa sedikitpun" (Tirmidzi - 735)
3. TEMA, WAKTU & TEMPAT ACARA
Tema : TAKJIL BERKAH RAMADHA BPPKB DPAC CIDAHU

Waktu : 15 APRIL 2022 (15 RAMADHAN 1443)

Tempat Acara : Kp. Bojong Pari RT.02 / RW.01 desa Jayabakti CIDAHU

4. ANGGARAN KEGIATAN

NO KEPERLUAN ACARA QTY HARGA JUMLAH


1 TA'JIL 300 pcs Rp 10,000.00 Rp 3,000,000.00
2 BOX MAKANAN 300 pcs Rp 1,000.00 Rp 300,000.00
3 PLASTIC 300 pcs Rp 500.00 Rp 150,000.00
4 AQUA 300 pcs Rp 500.00 Rp 150,000.00
5 BENDER 1 Rp 60,000.00 Rp 60,000.00
6 TRANSPORTASI 2 Rp 50,000.00 Rp 100,000.00
STICKER 200 pcs Rp 200.00 Rp 40,000.00
7 DLL 1 Rp 150,000.00 Rp 150,000.00
TOTAL Rp 3,950,000.00

5. TUJUAN PELAKSANAAN
Tujuan pelaksanaan kegiatan ini adalah untuk mempererat ukhuwah Islamiyyah dalam
rangka menciptakan generasi muda muslim yang berakhlak mulia sesuai dengan tuntutan Al-
Qur’an dan Al-Hadits.

Kegiatan Buka Bersama dan bakti sosial ini sebagai sarana dakwah yang memiliki beberapa
tujuan,
yaitu :
1. Mengenalkan, menanamkan dan menumbuhkan rasa kepedulian terhadap sesama.
2. Mengisi dengan mempersiapkan diri untuk menjalani segala aktifitas ibadah di
bulan Ramadhan.
3. Berbagi kebahagiaan terhadap sesama manuasia
4. Menjalin silaturrahim antar sesama muslim.
6. PELAKSANA KEGIATAN
Kegiatan TAKJIL BERKAH RAMADHAN akan di laksanakan oleh anggota BPPKB DPAC
CIDAHU.

7. SUSUNAN PANITIA
A. PELINDUNG
ALLAH SWT

B. PANITIA PELAKSANA
Penasihat : Ujang Setiadi
Ketua : Hardiman
Sektretaris : Azie
Bendahara : Sobari & Ramdhan

C. Coordinator Logistic : Cawang


D. Coordinator Acara : Kasino
E. Coordinator Documentasi : Anto
F. Coordinator Konsumsi : Nuryana
G. Coordinator Humas : Aconk (Andri)

8. Penutup
Demikian proposal ini kami buat, besar harapan kami kegiatan ini dapat terlaksana. Oleh karena itu,
segala bantuan dan partisipasi semua pihak sangat kami harapkan demi suksesnya kegiatan . Semoga
Allah SWT memberikan kemudahan jalan untuk kita semua, Amin ya Robbal’ alamin .

WassalamualaykumWarahmatullohi Wabarakatuh

Mengetahui

Penasihat BPPKB DPAC CIDAHU Ketua BPPKB DPAC CIDAHU

(Ujang Setiadi) (Hardiman)

Anda mungkin juga menyukai