Anda di halaman 1dari 2

Fisika Penyisihan SD

1. Suatu benda bermassa 3 kg didorong jatuh dari ketinggian 5 meter. Kecepatan


benda tersebut ketika menyentuh tanah sebesar 12 m/s. Berapakah energi kinetik
awal ketika benda tersebut dijatuhkan? ( g = 10 m/s²)
a. 99 J
b. 66 J
c. 132 J
d. 76 J

2. Medium rambat terbaik untuk bunyi adalah medium yang rapat. Berdasarkan
pernyataan tersebut, urutan wujud benda sebagai medium rambat bunyi dari yang
terbaik hingga terburuk adalah?
a. Cair - Padat - Gas
b. Padat - Gas - Cair
c. Padat - Cair - Gas
d. Gas - Cair - Padat

3. Di bawah ini, manakah yang sesuai dengan sifat-sifat bayangan pada cermin
cembung?
a. Maya, Tegak, Terbalik
b. Nyata, Tegak, Diperbesar
c. Maya, Terbalik, Diperkecil
d. Maya, Tegak, Diperkecil

4. Bernard terdampar di pulau tak berpenghuni. Dia ingin membangun pembangkit


energi listrik dengan peralatan seadanya. Dia memiliki kayu, kapak, turbin dari kapal,
dinamo yang ditemukan entah darimana, kabel radio, paku, zat lengket tak beracun.
Beruntungnya, dia berada di pulau yang memiliki banyak air terjun. Dengan
peralatan tersebut, maka bernard bisa membangun….
a. Pembangkit listrik tenaga angin
b. Pembangkit listrik tenaga mikrohidro
c. Pembangkit listrik tenaga nuklir
d. Pembangkit listrik tenaga geotermal

5. Manakah dari pernyataan berikut ini yang benar?


a. Pesawat bisa terbang di thermosfer
b. Eksosfer merupakan atmosfer dengan suhu paling tinggi
c. Troposfer berada di ketinggian dengan rentang 0-10 km
d. Lapisan ozon berada di Ionosfer

6. Dua lampu, dengan hambatan yang berbeda, dirangkai secara ……, maka …. nya
sama.
Lengkapilah kalimat di atas !

a. seri ; tegangan
b. paralel ; arus
c. seri ; daya
d. paralel ; tegangan

7. Seorang anak memutar sebuah batu yang diikat menggunakan benang secara
vertikal. Gerak tersebut mengalami percepatan _____ ke arah bawah dan
percepatan sentripetal ______ pusat rotasi batu.

Jawaban yang tepat untuk mengisi bagian yang kosong secara berturut-turut
adalah?
a. gravitasi ; menjauhi
b. rotasional ; menuju
c. gravitasi ; menuju
d. linear ; menjauhi

8. Planet terpanas di tata surya adalah :


a. Planet Merkurius
b. Planet Venus
c. Planet Mars
d. Planet Jupiter

9. Rusdi sedang galau. Dia memutuskan untuk duduk di pinggir sungai. Karena emosi,
Rusdi secara spontan melemparkan batu ke kolam yang ada di depannya. Airnya
membentuk gelombang. Gelombang yang dihasilkan adalah gelombang :
a. Gelombang tangensial
b. Gelombang linear
c. Gelombang longitudinal
d. Gelombang transversal

10. Khun Eduan bekerja terlalu keras. Daya fokus matanya berkurang. Dia tidak bisa
melihat dengan jelas jika objeknya jauh, tapi dia bisa melihat benda dekat. Nama
penyakit dan jenis lensa yang cocok untuk dipasangkan ke kacamatanya adalah :
a. Rabun jauh ; Lensa cembung
b. Silinder ; Lensa cekung
c. Rabun jauh ; Lensa cekung
d. Rabun dekat ; Lensa cembung

Anda mungkin juga menyukai