Anda di halaman 1dari 4

PENILAIAN HARIAN 1

SISTEM REPRODUKSI MANUSIA

1. Urutan fase pembelahan sel yang benar adalah ….


a. profase – anafase – metafase – telofase
b. profase – metafase – anafase – telofase
c. anafase – metafase – profase – telofase
d. metafase – profase – anafase – telofase

2. Perhatikan tabel berikut ini!

No Mitosis Meiosis
1 Terjadi pada sel tubuh Terjadi pada sel kelamin
2 Menghasilkan 4 sel anak Menghasilkan 2 sel anak
3 Jumlah kromosom sel anak setengah dari Jumlah kromosom sel anak sama dengan jumlah
jumlah kromosom sel induk kromosom sel induk
4 Sifat sel anak sama persis dengan sifat sel Sifat sel anak tidak sama dengan sifat sel induk
induk

Perbedaan pembelahan mitosis dan meiosis yang benar ditunjukkan oleh nomor ….

a. 1 dan 2 b. 1 dan 4 c. 2 dan 3 d. 3 dan 4

3. Perhatikan gambar fase pembelahan sel berikut ini!

Gambar di atas menunjukkan tahap pembelahan sel pada fase …


.
a. profase c. metaphase
b. anafase d. telofase

Perhatikan gambar organ reproduksi wanita berikut untuk menjawab soal nomor 4 – 6 .

4. Tempat terjadinya fertilisasi/pembuahan ditunjukkan oleh nomor….


a. 1 b. 2 c. 3 d. 4

5. Fungsi bagian nomor 2 adalah….


a. tempat menghasilkan sel telur
b. tempat berlangsungnya fertilisasi (pembuahan)
c. tempat berlangsungnya perkembangan embrio
d. tempat keluarnya embrio pada saat persalinan normal

6. Secara berturut-turut bagian tempat terjadinya proses pembentukan sel telur, fertilisasi, implantasi
(penempelan) zigot, adalah….

a. 1–2–4 b. 3 – 2 – 4 c. 2 – 3 – 1 d. 2 – 1 – 3
7. Perhatikan gambar siklus mesturasi berikut!

Interprestasi dari grafik produksi hormon dengan siklus mensturasi tersebut adalah....
a. mensturasi terjadi pada minggu ke 4 karena menurunya hormon progesteron
b. penebalan lapisan dalam uterus pada minggu ke 3 karena menurunya hormon progesteron
c. penebalan lapisan dalam uterus pada minggu ke 3 karena menurunya hormon estrogen
d. mensturasi pada minggu ke 4 karena naiknya hormon estrogen dan progesterone

8. Perhatikan gambar siklus ovulasi berikut !

Pengaruh produksi hormon dengan siklus ovulasi tersebut adalah....


a. terbentuknya korpus luteum pada minggu ke 3 yang disebabkan naiknya hormon FSH
b. Ovulasi pada akhir minggu ke dua yang disebabkan Peningkatan hormon LH dan FSH
c. pembentukan sel telur pada minggu pertama yang disebabkan penurunan hormon LH
d. timbulnya folikel untuk pembentukan ovum disebabkan menurunya hormon LH pada minggu
pertama

Perhatikan gambar organ reproduksi pria berikut untuk menjawab soal nomor 9 – 11
9. Nama bagian yang ditunjukkan huruf X adalah….

a. skrotum b. penis c. testis d. prostat

10. Hubungan antara organ Y dan fungsinya yang tepatadalah

Organ Fungsi
A epididimis tempat penyimpanan danpematangan
sperrna
B testis penghasil sperma dan hormontestosteron
C Vas deferen Saluran sperma dari testis kekantong
sperma
D Kel. prostat penghasil cairan basa pelindungsperma
11. Fungsi bagian yang ditunjukkan huruf X adalah….

a. tempat terjadinya pembuahan semen c. tempat mematangkan sel sperma


b. menghasilkan sel sperma d. tempat dihasilkan cairan

12. Hormon yang memicu berkembangnya folikel dan penebalan dinding rahim secara berturut-turut
adalah....

a. FSH dan progesterone c. LH dan FSH


b. LH dan estrogen d. estrogen dan progesteron

13. Proses fertilisasi menghasilkan ….

a. sel telur b. zigot c. sel sperma d. ovum


14. Berikut ini merupakan jenis Penyakit Menular Seksual (PMS) kecuali ….

a.Sifilis c. Hemophilia
b. Gonorea d. AIDS
15. Perhatikan penyataan berikut ini : penyakit kelamin pada pria dan wanita
1) disebabkan oleh bakteri triponema pallidum
2) penyakit menular
3) timbulnya lepuh pada daerah kelamin menjadi koreng dan pembengkakan limfe
Penyakit kelamin yang memilki ciri-ciri tersebut adalah ....
a. Gonore c. Herpes
b. Syphilis d. AIDS

ESSAY
Jawablah dengan ringkas dan tepat.

16. Tuliskan 3 tujuan pembelahan sel

17. Uraikan ciri - ciri tahap pembelahan sel pada fase metaphase.

18. Uterus merupakan bagian dari sistem reproduksi pada manusia. Jelaskan fungsi uterus (minimal 2
fungsi )

19. Lengkapilah tabel organ reproduksi manusia berikut ini!

Nama Organ Fungsi


……………… (a) Menghasikan sel sperma
Vesikula seminalis ……………………………......
(b)
Ovarium …………………………………(c)
……………… (d) Tempat terjadinya pembuahan
20. Bagaimanakah cara penularan dan cara pencegahan agar tidak tertular HIV/AIDS ? ( tuliskan minimal
masing-masing 3 cara ! )

Anda mungkin juga menyukai