Anda di halaman 1dari 8

PEMERINTAH DAERAH KHUSUS IBUKOTA JAKARTA

SD NEGERI MENTENG ATAS 02 PAGI


Jl. Dr. Saharjo No. 121 Kec. Setiabudi Telp. 021-83703547
E mail: sdnmentengatas02pagi@gmail.com Kode Pos. 12960
JAKARTA SELATAN
NIS : 100240 NSS : 101016302035

PENILAIAN AKHIR SEMESTER


TAHUN AJARAN 2019/2020

TEMA : 5 ( LIMA ) Hari/ Tanggal : ……………..............


KELAS : VI ( ENAM) Waktu : 120 Menit

PPKn KD. 3.3 B.Indo KD 3.6 IPS KD. 3.5 IPS KD. 3.3 SBdP KD 3.1
I.
J

awablah pertanyaan berikut dengan baik dan benar !

PKn (KD 3.3)

1. (1) Menambah jumlah karyawan sebanyak-banyaknya.


(2) Membuat motif baru yang mengikuti perkembangan zaman.
(3) Memilih bahan baku yang berkualitas.
(4) Melakukan penawaran melalui berbagai media.
(5) Menaikkan harga penjualan untuk mendapatkan keuntungan.
Sikap yang dapat diteladani dari oleh seorang wirausaha ditunjukkan oleh ....
a. (1); (2); dan (3)
b. (2); (3); dan (4)
c. (2); (3); dan (5)
d. (1); (3); dan (5)

2. Setiap wirausaha memiliki ciri khas yang berbeda. Selain itu, mereka juga
memiliki keberagaman dalam berusaha. Tujuan utama keberagaman dalam
berwirausaha adalah ....
a. saling bersaing antar pemilik usaha
b. saling memenuhi kebutuhan masyarakat
c. saling memberi keuntungan bersama
d. mengurangi pengangguran di masyarakat

3. Perhatikan gambar berikut!

(1) (2) (3) (4)


Profesi yang merupakan wiraussaha ditunjukkan oleh nomor ....
a. (1) dan (3)
b. (1) dan (4)
c. (2) dan (4)
d. (2) dan (3)

4. Pemerintah kini telah mencanangkan wajib belajar 12 tahun. Tujuan pemerintah


menerapkan wajib belajar 12 tahun merupakan upaya untuk ....
a. meningkatkan penghasilan warga
b. meningkatkan jumlah angka pengangguran
c. meningkatkan taraf kesehatan masyaraka
d. meningkatkan kualitas sumber daya manusia

5. Kebudayaan Indonesia yang kini mendunia. Salah satunya adalah wayang.


Wayang merupakan salah satu keragaman budaya yang terbuat dari ....
a. kayu
b. kertas
c. kulit
d. plastik

6. Hal yang harus dilakukan oleh pemilik usaha yang mempunyai usaha yang sama
adalah ....
a. menjelekkan produk usaha yang lain kepada pembeli
b. memberikan harga jauh lebih murah dari usaha lain dengan bahan baku yang
murah
c. bersaing secara sehat dengan memberi inovatif pada produk miliknya
d. bersaing dengan mengunggulkan produk miliknya kepada pembeli

7. Ibu Dewi memiliki usaha toko kue. Beberapa minggu berjalan, usaha toko kue
Bu Desi masih terlihat sepi. Ia ingin menutup toko kue tersebut. Namun,
beberapa hari kemudian Ibu Desi membuat brosur dan membuat kuenya
nampak lebih menarik. Kini toko kue Bu Desi berkembang pesat.
Sikap yang dimiliki Ibu Desi dalam berusaha adalah ....

8. Menyampaikan apa adanya dalam berwirausaha merupakan salah sikap terpuji,


yaitu ....

9. Memberikan upah kepada karyawan yang telah bekerja merupakan ... dari
seorang pemilik usaha.

10. Perhatikan gambar!

Di Kampung batik Kauman, Pekalongan wirausaha pengrajin batik berkembang


pesat.
Jelaskan 3 pengaruh usaha pengrajin batik tersebut bagi kehidupan sosial dan
ekonomi bagi kehidupan di lingkungan sekitar!

BAHASA INDONESIA (KD 3.6)


11. Perhatikan formulir di samping!

Hal pertama yang harus dilakukan untuk mengisi formulir di samping adalah ....
a. menulis nama lengkap
b. menulis alamat lengkap
c. menulis nama asal sekolah
d. menandatangani formulir pendaftaran

Perhatikan formulir berikut untuk no. 12 dan 13!


FORMULIR PENDAFTARAN KEGIATAN EKSTRAKURIKULER

!. Identitas Diri
a. Nama : Adam Januar
b. Jenis Kelamin : Laki-laki
c. Kelas : VI (Enam)
d. Umur : 12 tahun
II. Jenis Ektrakurikuler yang akan dipilih:
Pilihan 1 : Basket
Pilihan 2 : Futsai
jakarta 1 agustus 2019
Adam
Adam Januar

12. Tujuan dari pengisian formulir di atas adalah ....


a. mengikuti lomba ekstrakurikuler
b. mengikuti kegiatan ekstrakurikuler
c. mengikuti lomba basket dan futsal
d. mengikuti kegiatan siswa kelas VI di sekolah

13. Penulisan pengisian formulir yang bercetak tebal adalah ....


a. Jakarta, 1 Agustus 2019
b. Jakarta - 1 Agustus 2019
c. Jakarta, 1 - Agustus - 2019
d. Jakarta: 30 Agustus 2019

14. (1) Nama lengkap


(2) Hobi
(3) Riwayat pendidikan
(4) Jumlah saudara
(5) Alamat
Data yang harus dicantumkan pada daftar riwayat hidup ditunjukkan oleh
nomor ....
a. (1); (2); dan (5)
b. (1); (4); dan (5)
c. (1); (3); dan (4)
d. (1); (3); dan (5)

15. Perhatikan petunjuk berikut!


Pernyataan yang tidak sesuai dengan petunjuk di atas adalah ....
a. menggunakan huruf besar
b. menuliskan nama lengkap
c. menuliskan nama panggilan
d. menuliskan tujuan mengikuti klub

16. Perhatikan formulir berikut!

Formulir di atas digunakan di ....


a. puskesmas
b. kantor pos
c. sekolah
d. bank

17. Pak Joni tinggal di Jakarta. Ia akan mengirim uang kepada anaknya yang
sedang kuliah di Semarang melalui kantor pos. Pengiriman uang melalui kantor
pos disebut .....
Perhatikan formulir berikut ! Untuk no. 18 dan 19
Annisa ingin mengikuti kegiatan ekstrakurikuler pramuka. Ia harus mengisi
formulir berupa data diri anggota. Data yang diisikan sebagai berikut.
Data: a. Jalan Damai, Kebayoran Baru
b. Islam
c. Annisa
d. SDN Merdeka
e. Jakarta, 21 Juli 2008
Data Diri Anggota Pramuka

1. Nama :……………………………………………...……
2. Tempat & tanggal lahir :…………………………………………...………
3. Pendidikan :………………………………………...…………
4. Agama :……………………………………...……………
5. Alamat rumah :……………………………………………………

18. Kegiatan yang akan diikuti oleh Annisa adalah ....

19. Pengisian formulir data diri anggota pramuka secara urut adalah ....

20. Perhatikan formulir berikut!


FORMULIR PPENDAFTARAN KEGIATAN PRAMUKA
Perbaikilah penulisan formulir di atas sesuai dengan ejaan sesuai dengan EYD !

1. Nama Lengkap : ahmad ridwan


2. Nama Panggilan : ridwan
3. Tempat & tanggal lahir : bandung, 25 agustus 2008
4. Sekolah : sdn merah putih
5. Agama : islam
6. Alamat Rumah : jalan damai, kebayoran baru, jakarta selatan

IPA KD 3.5

21. Bentuk magnet di samping adalah ....


a. jarum
b. Silinder
c. Batang
d. ladam

22.
P Q R S

Kutub-kutub magnet yang benar untuk P, Q, R, dan S adalah ....


P Q R S
A Utara Selatan Utara Selatan
B Selatan Utara Utara Selatan
C Utara Utara Selatan Selatan
D Selatan Utara Selatan Selatan

23.

(1) (2) (3) (4) (5)


Benda magnetis ditunjukkan oleh nomor ....
a. (1); (2); dan (4)
b. (2); (3); dan (5)
c. (1); (3); dan (5)
d. (2); (4); dan (5)

24. Benda berikut yang menggunakan magnet adalah ....


a. setrika
b. kompor listrik
c. jam dinding
d. kipas angin

25. Daerah di sekitar magnet yang masih dipengaruhi oleh gaya magnet seperti
pada gambar di samping disebut ....
a. medan magnet
b. gaya magnet
c. kutub magnet
d. induksi magnet

26. Sifat kemagnetan sebuah magnet tidak akan hilang apabila magnet tersebut ....
a. dipanaskan
b. dialiri arus listrik bolak balik
c. digosokkan pada batang besi
d. dipukul-pukul

27. Benda yang dapat ditarik dengan kuat oleh magnet disebut ....

28. Bentuk magnet yang digunakan pada gambar di samping adalah ....

29. Magnet yang dibuat dengan cara dialiri arus listrik disebut ....

30. Jelaskan cara membuat magnet pada gambar di


samping!

IPS (KD 3.3)


31. Berikut ini bentuk kerjasama ekonomi antar negara ASEAN adalah ....
a. penyelenggaraan Asia Games di Jakarta
b. pertukaran pelajar antar negara anggota ASEAN
c. pelaksanaan perdamaian dan keamanan di kawasan Asia Tenggara
d. pemberian tarif khusus terhadap barang impor dari negara-negara ASEAN

32. (1) Mengurangi jumlah pengangguran.


(2) Berkurangnya sumber daya alam Indonesia
(3) Meningkatnya penjualan barang dalam negeri ke luar negeri
(4) Kerugian bagi produsen dalam negeri karena masuknya barang dari luar
negeri.
Dampak positif kerjasama ekonomi antar negara ASEAN bagi bangsa Indonesia
ditunjukkan oleh nomor ....
a. (1) dan (2)
b. (2) dan (3)
c. (1) dan (3)
d. (2) dan (4)

33. Kerjasama regional ASEAN dalam bidang ekonomi adalah ....


a. OPEC
b. APEC
c. AFTA
d. OPEC

34. SEA GAMES merupakan kegiatan akbar di ASEAN dalam bidang ....
a. ekonomi
b. olah raga
c. pendidikan
d. perdagangan

35. (1) kopi


(2) buah kiwi
(3) kurma
(4) batik
(5) ikan laut
Kelompok barang yang diekspor Indonesia ditunjukkan oleh nomor ....
a. (1), (4), dan (5)
b. (3), (4), dan (5)
c. (2), (4), dan (5)
d. (2), (3), dan (5)

36. Berikut ini yang merupakan contoh kegiatan ekspor adalah ....
a. kak Roni membeli sepatu bola dari Italia
b. Ana mengirim surat elektronik kepada temannya di Jepang
c. Doni menerima oleh-oleh kurma dari saudaranya yang tinggal di Arab
d. Pak Joni mengirim pesanan batik pekalangan ke Singapura
37. Kerjasama ekonomi antara negara Indonesia dan Singapura sangat
menguntungkan kedua belah pihak karena kedua negara tersebut dapat saling
memenuhi kebutuhan yang tidak terdapat dalam masing-masing negara
Bentuk kerjasama kedua negara tersebut disebut ....

38. Penjualan barang dari dalam negeri ke luar negeri disebut ....

39. MEA merupakan bentuk kerjasama di bidang ….

40. Dengan adanya MEA, peluang tenaga kerja asing untuk mengisi berbagai
jabatan profesi di Indonesia akan semakin terbuka. Begitu juga sebaliknya,
tenaga kerja Indonesia memiliki peluang yang sama untuk bekerja di negara-
negara anggota ASEAN.
Apa upaya yang dapat dilakukan bangsa Indonesia untuk menghadapi MEA? (3)

SBdP (KD 3.1)

41. Tulisan di dalam poster dibuat lebih mencolok yang bertujuan untuk ....
a. mudah ditiru
b. mudah dibaca
c. terlihat dari jarak jauh
d. berbeda dari poeter lain

42. Jenis reklame yang berukuran besar, menggunakan tiang penyangga, dan
ditempatkan di tempat umum disebut ....
a. poster
b. spanduk
c. baliho
d. banner

43. Gambar di samping merupakan jenis reklame yang disebut


....
a. iklan
b. brosur
c. banner
d. spanduk

44. Poster di samping termasuk jenis poster ....


a. Niaga
b. Kegiatan
c. layanan kesehatan
d. layanan pendidikan

45. Tujuan pembuatan poster pada no. 44 adalah ....


a. himbauan membeli sabun
b. mencuci tangan setelah makan
c. promosi membeli sabun cuci tangan
d. himbauan mencuci tangan dengan sabun

46. Jenis reklame di samping disebut ....


a. buklet
b. banner
c. poster
d. brosur

47. Jenis reklame yang berupa selembaran kertas dan dibagikan di tempat umum
disebut ....

48. Jenis reklame yang memiliki ukuran lebih besar dari spanduk, menggunakan
tiang sebagai penyangga, dan dipasang di tempat umum disebut ....

49. Kemasan di samping berbentuk bangun ....

50. Bimbingan belajar “Sang Juara” pada awal tahun pelajaran baru membuat
berbagai macam reklame. Ada yang dipasang di pinggir jalan, ada yang ditempel
di tempat-tempat umum, disiarkan melalui televisi dan radio, bahkan ada yang
dibagikan kepada siswa di sekolah.
Apa tujuan dari bimbingan belajar tersebut membuat reklame dalam berbagai
macam bentuk? (3)

Anda mungkin juga menyukai