Anda di halaman 1dari 4

DESA LUBUK BETUNG

KECAMATAN ROKAN IV KOTO


KABUPATEN ROKAN HULU

KEPUTUSAN KEPALA DESA LUBUK BETUNG


Nomor : 13 TAHUN 2019

TENTANG
PENGUKUHAN PENGURUS KARANG TARUNA
DESA LUBUK BETUNG
KECAMATAN ROKAN IV KOTO
KABUPATEN ROKAN HULU
MASA BHAKTI 2019-2024

KEPALA DESA LUBUK BETUNG

Menimbang : a. bahwa dengan ketentuan pasal 1 ayat (16) Peraturan Desa


Lubuk Betung Nomor 02 Tahun 2009 tentang Pedoman
Penetapan Lembaga Kemasyarakatan, perlu menetapkan
Keputusan Kepala Desa Lubuk Betung tentang Pengukuhan
Lembaga Kemasyarakatan Desa;
b. bahwa dalam rangka untuk menanggulangi berbagai masalah
kesejahteraan social terutama yang dihadapi generasi muda
perlu dibentuk Lembaga Kemasyarakataan Karang Taruna
Desa.
c. Bahwa nama-nama yang tercantum di dalam lampiran
keputusan ini dipandang cakap dan mampu untuk menjalankan
tugasnya sebagai Lembaga Kemasyarkatan Desa.
d. bahwa berdasarkan pertimbangan pada huruf a dan b diatas
perlu ditetapkan dengan Keputusan Kepala Desa Lubuk Betung
tentang Pengukuhan Pengurus Karang Taruna Desa Lubuk
Betung masa bhakti 2019- 2024;
Mengingat : 1. Peraturan Daerah Kabupaten Rokan Hulu Nomor 10 Tahun
2007 tentang Pembentukan Desa, Penghapusan dan
Penggabungan Desa. (Lembaran Daerah Tahun 2007 Nomor
10 Tambahan Lembaran Daerah Nomor );
2. Peraturan Menteri Sosial Nomor 83/HUK Tahun 2005 tentang
Pedoman Dasar Karang Taruna;
3. Peraturan Daerah Kabuapten Rokan Hulu nomor 13 Tahun
tahun 2007 Tentang Lembaga Kemasyarakatan Desa.
4. Peraturan Desa Lubuk Betung Nomor 02 Tahun 2009 Tentang
Lembaga Kemasyarakatan;
5. Peraturan Desa Lubuk Betung Nomor 04 Tahun 2019 Tentang
Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa Tahun 2019;
MEMUTUSKAN:
Menetapkan :
KESATU : Mengukuhkan Pengurus Karang Taruna Desa Lubuk Betung
KEDUA : Pengurus Karang Taruna sebagaimana dimaksud dalam diktum
KESATU mempunyai tugas :
a. Karang Taruna mempunyai tugas menanggulangi berbagai
masalah kesejahteraan sosial terutama yang dihadapi generasi
muda, baik yang bersifat preventif, rehabilitatif, maupun
pengembangan potensi generasi muda di lingkungannya.
KETIGA : Dalam melaksanakan tugas sebagaimana dimaksud dalam
diktum KEDUA, pengurus Karang Taruna mempunyai fungsi :
a. penyelenggara usaha kesejahteraan sosial;
b. penyelenggara pendidikan dan pelatihan bagi masyarakat;
c. penyelenggara pemberdayaan masyarakat terutama generasi
muda di lingkungannya secara komprehensif, terpadu dan
terarah serta berkesinambungan;
d. penyelenggara kegiatan pengembangan jiwa kewirausahaan
bagi generasi muda di lingkungannya;
e. penanaman pengertian, memupuk dan meningkatkan
kesadaran tanggung jawab sosial generasi muda;
f. penumbuhan dan pengembangan semangat kebersamaan, jiwa
kekeluargaan, kesetiakawanan sosial dan memperkuat nilai-
nilai kearifan dalam bingkai Negara Kesatuan Republik
Indonesia;
g. pemupukan kreatifitas generasi muda untuk dapat
mengembangkan tanggung jawab sosial yang bersifat rekreatif,
kreatif, edukatif, ekonomis produktif dan kegiatan praktis
lainnya dengan mendayagunakan segala sumber dan potensi
kesejahteraan sosial di lingkungannya secara swadaya;
h. penyelenggara rujukan, pendampingan dan advokasi sosial
bagi penyandang masalah kesejahteraan sosial;
i. penguatan sistem jaringan komunikasi, kerjasama, informasi
dan kemitraan dengan berbagai sektor lainnya;
j. penyelenggara usaha-usaha pencegahan permasalahan sosial
yang aktual;
k. pengembangan kreatifitas remaja, pencegahan kenakalan,
penyalahgunaan obat terlarang (narkoba) bagi remaja; dan
I. penanggulangan masalah-masalah sosial, baik secara
preventif, rehabilitatif dalam rangka pencegahan kenakalan
remaja, penyalahgunaan obat terlarang (narkoba) bagi remaja.
KEEMPAT : Masa bhakti Pengurus Karang Taruna di desa selama 5 (Lima)
tahun terhitung sejak pengangkatan dan dapat dipilih kembali
untuk periode berikutnya.
KELIMA : Pengurus Karang Taruna mempuyai hubungan kemitraan,
koordinasi, dan konsultasi dengan Pemerintah Desa.
KEENAM : Keputusan Kepala Desa ini mulai berlaku sejak tanggal
ditetapkan, dengan ketentuan apabila terdapat kekeliruan
akan dilakukan perbaikan sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di : Lubuk Betung


Pada Tanggal : 27 Maret 2019
KEPALA DESA
Lubuk BETUNG

MOHD.YAMIN

Tembusan :
1. Yth. Bapak BUPATI Rokan Hulu
2. Yth. Bapak Kepala DPMPD Kabupaten Rokan Hulu
3. Yth. Inspektur Inspektorat Kabupaten Rokan Hulu
4. Yth. Bapak Camat Rokan IV Koto
5. Yang bersangkutan
6. Arsip....
Lampiran : Keputusan Kepala Desa Lubuk Betung
Nomor : 13 Tahun 2019
Tanggal : 27 Maret 2019
STRUKTUR PENGURUS KARANG TARUNA MEKAR KARYA
DESA LUBUK BETUNG
MASA BHAKTI 2019-2024

Pelindung / Penasahat : KEPALA DESA LUBUK BETUNG

Ketua : REZKI OKTOBERI


Sekretaris : EKA PUTRI,SKM
Bendahara : RIZKI HERU WEL PRATAMA
SEKSI – SEKSI
1. Pendidikan :
Ketua : NENENG SURIANTY
Anggota : 1. TIWI
2. HAFIZAH
3. YANI
2. Agama :

Ketua : ABIZAR
Anggota : 1. AL FAJRI

2. RIAN
3. ZIKRA
3. Sosial :

Ketua : RIDAWAN
Anggota : 1. ISKANDAR

2. SOMAD
3. MARLIS
4. Olahraga :

Ketua : ABDI WALID


Anggota : 1. LADUN

2. AL KHUDRI
3. RIKI
5. Seni :

Ketua : RAMLI
Anggota : 1. JAPRI

2. AZWIR
3. FIRA

KEPALA DESA LUBUK


BETUNG

MOHD.YAMIN

Anda mungkin juga menyukai