Anda di halaman 1dari 10

PANITIA PENGANGKATAN PERANGKAT DESA NYALEMBENG

KECAMATAN PULOSARI KABUPATEN PEMALANG


Alamat: Jln Raya Desa Nyalembeng Km.03 Kec. Pulosari Kab. Pemalang Kode Pos 52364

KEPUTUSAN PANITIA PENGANGKATAN PERANGKAT DESA NYALEMBENG


KECAMATAN PULOSARI
NOMOR : 141/ 02 /TAHUN 2023
TENTANG
TATA TERTIB UJIAN PENYARINGAN
PENGANGKATAN PERANGKAT DESA NYALEMBENG
KECAMATAN PULOSARI KABUPATEN PEMALANG
TAHUN 2023

PANITIA PENGANGKATAN PERANGKAT DESA NYALEMBENG,

Menimbang : a. bahwa untuk kelacaran pelaksanaan ujian penyaringan


pengangkatan perangkat Desa Nyalembeng Kecamatan
Pulosari perlu dibuat Tata Tertib Ujian Penyaringan
Pengangkatan Perangkat Desa Nyalembeng Kecamatan
Pulosari Kabupaten Pemalang tahun 2023;
b. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud
huruf a, perlu menetapkan Keputusan Panitia
Pengangkatan Perangkat Desa tentang Tata Tertib Ujian
Penyaringan Pengangkatan Perangkat Desa Nyalembeng
Kecamatan Pulosari Kabupaten Pemalang tahun 2023.

Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa


sebagaimana telah diubah beberapa kali terakhir dengan
Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2023 tentang Penetapan
Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang Nomor 2
Tahun 2022 tentang Cipta Kerja menjadi Undang-Undang;
2. Peraturan Pemerintah Nomor 43 Tahun 2014 Tentang
Petunjuk Pelaksanaan Undang-Undang Nomor 6 Tahun
2014 Tentang Desa sebagaimana telah diubah beberapa kali
terakhir dengan Peraturan Pemerintah Nomor 11 Tahun
2019 tentang Perubahan Kedua atas Peraturan Pelaksanaan
Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa;
3. Peraturan Daerah Kabupaten Pemalang Nomor 2 Tahun
2015 tentang Tata Cara Pengangkatan dan Pemberhentian
Perangkat Desa sebagaimana telah diubah beberapa kali
terakhir dengan Peraturan Daerah Kabupaten Pemalang
Nomor 2 Tahun 2020 tentang Perubahan Ketiga atas
Peraturan Daerah Kabupaten Pemalang Nomor 2 Tahun
2015 tentang Tata Cara Pengangkatan dan Pemberhentian
Perangkat Desa ;
Peraturan Bupati Pemalang Nomor 43 Tahun 2020 tentang
4.
Petunjuk Pelaksanaan Peraturan Daerah Kabupaten
Pemalang Nomor 2 Tahun 2015 tentang Tata Cara
Pengangkatan dan Pemberhentian Perangkat Desa ;
Peraturan Desa Nyalembeng Nomor 6 Tahun 2023 tentang
5. Tata Cara Pengangkatan Perangkat Desa Kecamatan
Pulosari Kabupaten Pemalang ;
6. Keputusan Kepala Desa Nyalembeng Nomor 141/7/TAHUN
2023 tentang Pembentukan Panitia Pengangkatan
Perangkat Desa Nyalembeng Kecamatan Pulosari Kabupaten
Pemalang Tahun 2023.

MEMUTUSKAN :
Menetapkan :
KESATU : Tata Tertib Ujian Penyaringan Pengangkatan Perangkat
Desa Nyalembeng Kecamatan Pulosari Kabupaten Pemalang
tahun 2023 sebagaimana tercantum pada Lampiran
Keputusan ini.
KEDUA : Tata Tertib Ujian Penyaringan Pengangkatan Perangkat
Desa Nyalembeng Kecamatan Pulosari Kabupaten Pemalang
tahun 2023 sebagaimana dimaksud Diktum KESATU
Keputusan ini terdiri atas :
a. Tata Tertib Pelaksanaan, Ketentuan Umum Dan
Ketentuan Khusus Penyaringan Pengangkatan
Perangkat Desa Nyalembeng Kecamatan Pulosari
Kabupaten Pemalang Tahun 2023;
b. Tata Tertib Pengujian dan Penilaian Tes Wawancara
Penyaringan Pengangkatan Perangkat Desa Nyalembeng
Kecamatan Pulosari Kabupaten Pemalang Tahun 2023;
c. Tata Tertib Pembuatan Soal, Pengujian, Dan Penilaian
Ujian Praktik Pengangkatan Perangkat Desa
Nyalembeng Kecamatan Pulosari Kabupaten Pemalang
Tahun 2023;
d. Tata Tertib Pembuatan Soal Ujian Tertulis Penyaringan
Pengangkatan Perangkat Desa Nyalembeng Kecamatan
Pulosari Kabupaten Pemalang Tahun 2023;
e. Tata Tertib Pengawas Ujian Penyaringan Pengangkatan
Perangkat Desa Nyalembeng Kecamatan Pulosari
Kabupaten Pemalang Tahun 2023;
f. Tata Tertib Koreksi Jawaban Soal Ujian Penyaringan
Pengangkatan Perangkat Desa Nyalembeng Kecamatan
Pulosari Kabupaten Pemalang Tahun 2023.

KETIGA : Keputusan Panitia Pengangkatan ini mulai berlaku pada


tanggal ditetapkan.

Ditetapkan di Nyalembeng
pada tanggal 12 Oktober 2023

PANITIA PENGANGKATAN
PERANGKAT DESA NYALEMBENG
KECAMATAN PULOSARI
KETUA,

NUR KHOLID
LAMPIRAN I
KEPUTUSAN PANITIA PENGANGKATAN PERANGKAT DESA NYALEMBENG
KECAMATAN PULOSARI
NOMOR : 141/02/TAHUN 2023
TENTANG TATA TERTIB UJIAN PENYARINGAN PENGANGKATAN PERANGKAT
DESA NYALEMBENG KECAMATAN PULOSARI KABUPATEN PEMALANG
TAHUN 2023

TATA TERTIB PELAKSANAAN, KETENTUAN UMUM DAN


KETENTUAN KHUSUS UJIAN PENYARINGAN PENGANGKATAN
PERANGKAT DESA NYALEMBENG KECAMATAN PULOSARI
KABUPATEN PEMALANG TAHUN 2023

A. PELAKSANAAN :
Sesuai Jadwal Ujian Tes Wawancara dan Ujian Praktik yang telah dibuat
oleh Panitia Pengangkatan Perangkat Desa Nyalembeng Kecamatan
Pulosari

B. KETENTUAN UMUM :
1. Peserta ujian penyaringan memakai pakaian hitam putih (bukan
jeans/casual), bersepatu;
2. Peserta ujian penyaringan membawa Kartu Ujian, Kartu Identitas
(e-KTP), alat tulis, ballpoint warna hitam ;
3. Peserta ujian penyaringan dilarang membawa buku, catatan, lembar
kertas atau catatan yang dapat memberikan informasi mengenai
jawaban soal ujian baik tertulis, lisan menggunakan sarana
komunikasi handphone, HT dll sejenisnya;
4. Peserta ujian penyaringan dilarang merokok selama ujian ;
5. Peserta ujian penyaringan dilarang membawa senjata tajam, minuman
keras, obat-obatan terlarang, selama ujian penyaringan.

C. KETENTUAN KHUSUS :
1. Memasuki ruang ujian setelah tanda masuk dibunyikan;
2. Peserta yang datang terlambat hanya diperbolehkan mengikuti ujian
setelah mendapat ijin dari Pengawas ujian;
3. Peserta wajib mengisi daftar hadir;
4. Mengerjakan soal sesuai batas waktu yang ditentukan;
5. Apabila ada sesuatu yang ditanyakan dapat bertanya kepada Pengawas
Ujian;
6. Bagi yang akan meninggalkan ruangan selama ujian berlangsung harus
mendapat ijin dari Pengawas ujian dan tidak berulang kali dan akan
didampingi oleh Pengawas Ujian;
7. Tidak boleh mencontek atau bekerja sama dengan peserta lain;
8. Peserta yang diketahui mencontek mendapat sanksi dinyatakan tidak
lulus;
9. Peserta yang telah selesai mengerjakan soal sebelum waktu berakhir
meletakan lembar jawaban serta naskah soal di atas meja masing-
masing;
10. Setelah berakhir meletakan lembar jawaban serta naskah soal di atas
meja masing-masing;
11. Setelah waktu berakhir peserta meninggalkan ruangan dengan tertib;
12. Bagi yang melanggar tata tertib ujian diberi peringatan/teguran oleh
Pengawas Ujian dan dicatat dalam berita acara ujian sebagai bahan
pertimbangan kelulusan.

PANITIA PENGANGKATAN PERANGKAT


DESA NYALEMBENG
KECAMATAN PULOSARI
KETUA,

NUR KHOLID
LAMPIRAN II
KEPUTUSAN PANITIA PENGANGKATAN PERANGKAT DESA NYALEMBENG
KECAMATAN PULOSARI
NOMOR : 141/02/TAHUN 2023
TENTANG TATA TERTIB UJIAN PENYARINGAN PENGANGKATAN PERANGKAT
DESA NYALEMBENG KECAMATAN PULOSARI KABUPATEN PEMALANG
TAHUN 2023

TATA TERTIB PENGUJIAN DAN PENILAIAN TES WAWANCARA


PENYARINGAN PENGANGKATAN PERANGKAT
DESA NYALEMBENG KECAMATAN PULOSARI
KABUPATEN PEMALANG TAHUN 2023

1. Pelaksanaan Tes Wawancara :


Hari, tanggal : Rabu, 22 November 2023
Waktu : Pukul 08.00 WIB s.d. pkl 12.00 WIB
Tempat : Balai Desa Nyalembeng Kecamatan Pulosari
2. Peserta Hadir 15 menit sebelum waktu pelaksanaan tes wawancara
3. Penguji tes wawancara oleh petugas yang ditunjuk dihadapan Ketua BPD
dan Kepala Desa dan memberikan penilaian, dilaksanakan tertutup bagi
Bakal Calon lain;
4. Ketua BPD dan Kepala Desa dapat memberikan pertanyaan dalam tes
wawancara;
5. Semua peserta Menjaga ketertiban dan ketenangan suasana selama tes
wawancara;
6. Tes wawancara dilakukan kepada calon perangkat desa yang lulus tes
kesehatan secara bergantian berdasarkan nomor urut calon;
7. Setiap peserta diberi pertanyaan dengan bobot yang sama dan mendapat
penilaian;
8. Pelaksanaan Tes Wawancara
9. Bobot penilaian dengan jumlah total 100, terdiri dari :
a. ideologi kebangsaan : 20
b. wawasan kebangsaan : 20
c. motivasi pendaftar : 20
d. pengetahuan pemerintahan Desa : 20
e. rencana kerja apabila menjadi Perangkat Desa : 20
10. Nilai batas kelulusan tes wawancara minimal 70.
11. Nilai wawancara setelah ditandatangani penguji tes wawancara sebagai
dasar pembuatan berita acara;
12. Menyerahkan hasil tes wawancara kepada Panitia Pengangkatan Perangkat
Desa.

PANITIA PENGANGKATAN PERANGKAT


DESA NYALEMBENG
KECAMATAN PULOSARI
KETUA,

NUR KHOLID
LAMPIRAN III
KEPUTUSAN PANITIA PENGANGKATAN PERANGKAT DESA NYALEMBENG
KECAMATAN PULOSARI
NOMOR : 141/02/TAHUN 2023
TENTANG TATA TERTIB UJIAN PENYARINGAN PENGANGKATAN PERANGKAT
DESA NYALEMBENG KECAMATAN PULOSARI KABUPATEN PEMALANG
TAHUN 2023

TATA TERTIB PEMBUATAN SOAL, PENGUJIAN DAN PENILAIAN UJIAN


PRAKTIK PENGANGKATAN PERANGKAT DESA NYALEMBENG
KECAMATAN PULOSARI KABUPATEN PEMALANG
TAHUN 2023

1. Pelaksanaan Ujian Praktek Komputer:


Hari, tanggal : Kamis, 23 November 2023
Waktu : Pukul 08.00 s.d. pkl 12.00 WIB
Tempat Praktek Komputer : Ruang Balai Desa Nyalembeng Kecamatan
Pulosari

2. Petugas Pembuat soal Ujian Praktik yang ditunjuk oleh Panitia membuat
soal pada tempat yang disediakan panitia;
3. Petugas Pembuat soal ujian praktik membuat soal berdasarkan ketentuan
dari panitia;
4. Petugas Pembuat soal ujian praktik bertanggungjawab pada kerahasiaan
soal praktik Pengangkatan Perangkat Desa;
5. Teknis Pelaksanaan :
b. Praktek Pidato :
- Peserta bergantian melaksanakan praktek pidato sesuai nomor urut
peserta;
- Peserta memilih tema pidato dari lintingan yang telah di sediakan
oleh panitia;
- Setiap peserta disediakan waktu pidato selama 10 (sepuluh) menit;
c. Praktek Komputer :
- Peserta bergantian melaksanakan praktek komputer setelah
melaksanakan praktik pidato yang dibagi dalam beberapa sesi,
setiap sesi terdiri dari 5 (lima) orang sesuai nomor urut peserta;
- Setiap Sesi dilaksanakan selama 30 (tiga puluh) menit;
- Komputer untuk pelaksanaan ujian praktik disediakan oleh panitia.

6. Bobot penilaian dengan jumlah total 100, terdiri dari :


a. Tes Kemampuan Dasar Komputer : 25
b. Praktek membuat konsep surat : 25
c. Praktek membuat konsep RAB : 25
d. Praktek membuat konsep Presentasi : 25
7. Nilai batas kelulusan tes wawancara minimal 70.
8. Petugas menguji praktik kepada calon Perangkat Desa yang telah lulus tes
wawancara;
9. Melaksanakan penilaian tes praktik Pengangkatan Perangka Desa;
10. Memasukkan lembar penilaian ujian praktik dan Berita Acara pelaksanaan
ujian praktik Pengangkatan Perangkat Desa kedalam amplop tertutup;
11. Menyerahkan hasil ujian praktik kepada panitia Pengangkatan Perangkat
Desa;

PANITIA PENGANGKATAN PERANGKAT


DESA NYALEMBENG
KECAMATAN PULOSARI
KETUA,

NUR KHOLID
LAMPIRAN IV
KEPUTUSAN PANITIA PENGANGKATAN PERANGKAT DESA NYALEMBENG
KECAMATAN PULOSARI
NOMOR : 141/02/TAHUN 2023
TENTANG TATA TERTIB UJIAN PENYARINGAN PENGANGKATAN PERANGKAT
DESA NYALEMBENG KECAMATAN PULOSARI KABUPATEN PEMALANG
TAHUN 2023

TATA TERTIB PEMBUATAN SOAL UJIAN TERTULIS PENYARINGAN


PENGANGKATAN PERANGKAT DESA NYALEMBENG
KECAMATAN PULOSARI
KABUPATEN PEMALANG TAHUN 2023

1. Petugas Pembuat soal ujian tertulis membuat soal pada tempat yang sudah
disediakan oleh panitia dengan dijaga oleh petugas keamanan disaksikan
oleh para peserta;
2. Dalam waktu pembuatan soal Peserta sudah hadir di tempat ujian dan
tidak diperkenankan meninggalkan tempat ujian;
3. Petugas dan Peserta dilarang membawa Alat komunikasi/ Hand phone;
4. Laptop/komputer yang digunakan oleh Petugas tidak terhubung internet/
bebas Wifi di area tempat pembuatan soal
5. Petugas Pembuat soal ujian tertulis membuat soal berdasarkan ketentuan
Peraturan Panitia Pengangkatan Perangkat Desa, Peraturan Desa,
Peraturan Daerah Kabupaten Pemalang dan Peraturan Bupati Pemalang
yang mengatur Pengangkatan Perangkat Desa;
6. Petugas Pembuat soal bertanggungjawab pada kerahasiaan soal ujian tulis
Pengangkatan Perangkat Desa;
7. Petugas Pembuat soal mengisi Berita Acara Pembuatan Soal Ujian Tulis
Pengangkatan Perangkat Desa;
8. Petugas Pembuat soal memasukkan naskah soal ujian tulis kedalam
amplop tertutup yang disegel dan menyerahkan kepada panitia
Pengangkatan Perangkat Desa.

PANITIA PENGANGKATAN PERANGKAT


DESA NYALEMBENG
KECAMATAN PULOSARI
KETUA,

NUR KHOLID
LAMPIRAN V
KEPUTUSAN PANITIA PENGANGKATAN PERANGKAT DESA NYALEMBENG
KECAMATAN PULOSARI
NOMOR : 141/02/TAHUN 2023
TENTANG TATA TERTIB UJIAN PENYARINGAN PENGANGKATAN PERANGKAT
DESA NYALEMBENG KECAMATAN PULOSARI KABUPATEN PEMALANG
TAHUN 2023

TATA TERTIB PENGAWAS UJIAN PENYARINGAN PENGANGKATAN


PERANGKAT DESA NYALEMBENG KECAMATAN PULOSARI
KABUPATEN PEMALANG TAHUN 2023

1. Memasuki ruang ujian 20 menit sebelum tanda mulai ujian dibunyikan;


2. Petugas dan Peserta dilarang membawa Alat komunikasi/ Hand phone;
3. Melakukan pengecekan ruangan sesuai tata ruang yang ada;
4. Membaca tata tertib ujian sebelum ujian dimulai;
5. Memeriksa kelengkapan bahan ujian;
6. Mengedarkan Daftar Hadir untuk ditanda tangani Peserta;
7. Mengecek Kartu Peserta Ujian dengan Kartu Identitas (e-KTP);
8. Membagi lembar jawaban ujian dan membimbing pengisian identitas
peserta ujian sebelum ujian dimulai;
9. Membagi naskah ujian kepada Peserta dalam keadaan tertutup;
10. Mempersilakan kepada Peserta ujian untuk memeriksa kelengkapan
naskah ujian setelah tanda waktu dibunyikan;
11. Menjaga ketentiban dan ketenangan suasana selama ujian berlangsung;
12. Mengumpulkan dan mengecek lembar jawaban dan naskah soal setelah
tanda batas waktu mengerjakan soal dibunyikan;
13. Menyusun secara urut lembar jawaban dari nomor urut terkecil;
14. Memasukan lembar jawaban ujian kedalam sampul kemudian ditutup dan
ditandatangni oleh Pengawas Ujian;
15. Menyerahkan lembar jawaban soal dan naskah soal ujian kepada Panitia
Pengngkatan Perangkat Desa;
16. Mengisi Berita Acara Pelaksanaan Ujian Tulis Pengangkatan Perangkat
Desa.

PANITIA PENGANGKATAN PERANGKAT


DESA NYALEMBENG
KECAMATAN PULOSARI
KETUA,

NUR KHOLID
LAMPIRAN VI
KEPUTUSAN PANITIA PENGANGKATAN PERANGKAT DESA NYALEMBENG
KECAMATAN PULOSARI
NOMOR : 141/02/TAHUN 2023
TENTANG TATA TERTIB UJIAN PENYARINGAN PENGANGKATAN PERANGKAT
DESA NYALEMBENG KECAMATAN PULOSARI KABUPATEN PEMALANG
TAHUN 2023

TATA TERTIB KOREKSI JAWABAN SOAL UJIAN PENYARINGAN


PENGANGKATAN PERANGKAT DESA NYALEMBENG
KECAMATAN PULOSARI KABUPATEN PEMALANG TAHUN 2023

1. Koreksi jawaban soal ujian dilaksanakan oleh petugas yang ditunjuk


panitia diruangan tertutup dan prosesnya dapat dilihat oleh Peserta Ujian
Tertulis;
2. Koreksi dilaksanakan sistem silang (satu lembar jawaban soal dikoreksi
oleh 4 orang Petugas Penilai) dengan cara dilakukan 2 (dua) kali koreksi
oleh petugas yang berbeda.
3. Sebelum dikoreksi Identitas pada lembar jawab ditutup oleh petugas,
dengan tujuan agar tidak diketahui kepemilikan lembar jawab dimaksud.
4. Setelah melakukan koreksi Petugas Penilai langsung membubuhkan
Nilai/Hasil pada lembar jawab peserta ujian;
5. Selesai melakukan koreksi petugas menyerahkan hasil koreksi kepada
panitia dalam amplop tertutup dalam kondisi identitas peserta ujian pada
lembar jawab ujian yang belum dibuka.
6. Panitia menerima hasil koreksi dari petugas, selanjutnya hasil koreksi
lembar jawab direkap oleh panitia sebagai dasar pembuatan Berita Acara
Hasil Ujian Tertulis.
7. Panitia membuat Berita Acara Hasil Penilaian Ujian Tulis dan
mengumumkan hasil ujian tertulis.

PANITIA PENGANGKATAN PERANGKAT


DESA NYALEMBENG
KECAMATAN PULOSARI
KETUA,

NUR KHOLID

Anda mungkin juga menyukai