Anda di halaman 1dari 9

Laporan Hasil Observasi

Peningkatan hasil belajar peserta didik mata pelajaran bahasa indonesia kelas tinggi

Disusun Untuk Memenuhi Tugas Mata Kuliah :

“Pembelajaran Bahasa Indonesia Kelas Tinggi “

Dosen Pengampu : Monicha Theresia M,Pd

Disusun Oleh :

Nama : Sri Hasnah Tambunan

Npm : 22140193

Kelas : III B

Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar

Fakultas Ilmu Pengetahuan Sosial Dan Bahasa

Institut Pendidikan Tapanuli Selatan

T.A 2023 / 2024


KATA PENGANTAR

Alhamdulillah segala puji bagi Allah SWT yang telah memberikan limpahan rahmat dan
hidayahnya sehingga saya dapat menyelesaikan tugas laporan hasil observasi untuk memenuhi
tugas mata kuliah “Pembelajaran Bahasa Indonesia Kelas Tinggi” Dengan dosen pengampu
ibuk “ Monica Theresia M,Pd”.

Serta sholawat bertangkaikan salam kepada Nabi Muhammad SAW yang telah membawa
kita dari alam kegelapan menuju alam yang terang benderang .

Dalam penulisan laporan ini , saya menyadari bahwa penulisan dan penyusunan laporan
ini tidak luput dari kesalahan dan juga kekurangan . Oleh karena itu, kritik dan saran senantiasa
saya harapkan dalam upaya evaluasi dan perbaikan .

Padangsidempuan 3 ,Desember , 2023

Penulis
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR..........................................................................................................i

DAFTAR ISI.........................................................................................................................ii

BAB I PENDAHULUAN.....................................................................................................1

A. Latar Belakang...........................................................................................................1
B. Rumusan Masalah .....................................................................................................1

BAB II PEMBAHASAN......................................................................................................2

A. Wawancara Dengan Guru Dan Siswa........................................................................


B. Penyelesaian ..............................................................................................................

BAB III PENUTUP..............................................................................................................

A. Kesimpulan................................................................................................................
B. Saran...........................................................................................................................
C. Surat Keterangan LPPM............................................................................................
D. Surat Balasan Dari Pihak Sekolah.............................................................................
E. Dokumentasi..............................................................................................................
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Semakin berkembangnya zaman semakin menuntut baiknya suatu pendidikan.pendidikan


memegang peranan penting dalam mewujudkan pembangunan suatu bangsa.pendidikan
merupakan suatu aspek kehidupan yang sangat mendasar bagi perkembangan bangsa suatu
negara .melalui pendidikan akan lahir manusia –manusia yang mampu memberikan sumbangan
pada negara dengan potensi dan bakat yang dimiliki.

Pembelajaran bahasa indonesia diarahkan untuk meningkatkan kemampuan siswa


berkomunikasi dalam bahasa indonesia baik dan benar baik secara lisan maupun tulisan , serta
menumbuhkan apresiasi terhadap hasil karya sastra masyarakat indonesia . pelajaran bahasa
indonesia merupakan salah satu pelajaran yang harus diberikan kepada siswaq di sekolah .pada
pembelajaran bahasa indonesia siswa akan mendapatkan beberapa keterampilan
misalnya ,keterampilan menyimak ,berbicara, mendengarkan,membaca ,dan menulis.

Semua keterampilan memberikan banyak manfaat bagi para peserta didik .selain
itu,pelajaran bahasa indonesia bertujuan agar siswa terampil dalam berbahasa .pelajaran bahasa
indonesia diberikan kepada siswa mulai dari kelas rendah sampai kelas tinggi.selain guru , orang
tua juga berperan penting dalam kemajuan anak dalam berbahasa.

B. Rumusan Masalah

1. Metode pembelajaran apa yang digunakan ?


2. Media pembelajaran apa yang digunakan saat mengajar ?
3. Apakah guru mengajar sudah menggunakan IT?
4. Kesulitan apa yang dialami guru saat mengajar ?
5. Cara apa yang dilakukan guru agar pembelajaran disukai peserta didik ?
BAB II
PEMBAHASAN
A. Wawancara Dengan Guru Dan Siswa

Nama : Rospita Sari Naenggolan


Wali Kelas : VI A
Jumlah Siswa : 28 siswa

Dibawah ini akan saya lampirkan beberapa pertanyaan yang saya tanyakan kepada
ibuk wali kelas.untuk mengetahui seperti apa proses pembelajaran yang dilaksanakan
pada saat ibuk mengajarkan mata pelajarannya :

A : Kesulitan apa yang dialami guru saat mengajarkan materi bahasa indonesia di
kelas 6 ?

B : Ada beberapa kesulitan yang saya alami saat mengajarkan materi bahasa
indonesia di kelas 6 yaitu :
a. Murid yang selalu ribut = disini terkadang di saat saya menjelaskan materi ada
beberapa dari peserta didik yang bercerita , ribut, atau lain sebagainya .
b. Ketersedian sarana dan prasarana = ketersediaan sarana dan prasarana masih
sangat kurang seperti : ruang perpustakaan , atau infocus yang terkadang
peserta didik membutuhkan buku untuk dibaca dalam rangka menambah
wawasannya.
c. Kondisi kelas : sama seperti yang saya katakan tadi ada beberapa dari peserta
didik yang bercerita saat proses pembelajaran sedang berlangsung yang dapat
menyebabkan proses pembelajaran menjadi tidak kondusif.

A. : Apakah ibuk menggunakan media pembelajaran di dalam kelas ?

B. :Tidak , karena sejauh ini peserta didik lebih sering menggunakan menggunakan
media pembelajaran buku atau lebih berfokus kepada buku paket.

A : Apa metode yang paling cocok di gunakanan saat mengajarkan mater bahasa
insonesia di kelas ?

B : Untuk metode yang sering ibuk gunakan dalam mengajarkan materi bahasa
indonesia . ada beberapa metodenya yaitu:
a. Metode ceramah =Metode ceramah ini adalah metode yang paling sering
ibuk gunakan dalam mengajarkan materi bahasa indonesia (Dalam rangka
menjelaskan materi )
b. Metode kelompok atau diskusi=ibuk akan membentuk mereka ke dalam
beberapa bagian / kelompok kemudian ibuk akan memberikan pertanyaan
kepada setiap masing-masing kelompok.dari metode kelompok ini mereka
akan dapat mengeluarkan pendapat masing-masing .
c. Metode bermain peran = Metode bermain peran ini sebenarnnya tidak
terlalu sering ibuk gunakan dalam mengajar tetapi perah walaupun hanya
sekali dua kali saja.

A : Apakah ibuk atau sekolah sudah menggunakan kecanggihan teknologi ?

B : Kalau ibuk pribadi tidak pernah menggunakan kecanggihan teknologi begitu


juga dengan pihak sekolah berhubungan juga dengan sarana dan prasana
disekolah yang kurang lengkap.

A : Menurut ibuk cara apa yang bisa digunakan / dilakukan agar siswa bisa suka
dengan mata pelajaran bahasa indonesia ?

B : Dengan cara melakukan pendekatan kepada peserta didik agar mereka bisa
menyukai gurunya kemudian jikalau mereka menyukai gurunya akan lebih mudah
bagi mereka menyukai dan memahami materi yang saya ajarkan .

Untuk wawancara peserta didik nya akan saya paparkan di bawah ini :

Nama : Zahra Aulia

kelas : VI (Enam ) A

A : Apakah pembelajaran bahasa indonesia itu membosankan atau sebaliknya ?

B : Menurut saya pembelajaran bahasa indonesia itu tidak membosankan melainkan


menyenangkan ,dan saya juga sangat menyukai pembelajaran bahasa indonesia

A : Apakah guru pernah memberikan ice breaking ?


B : ya pernah , tetapi tidak sering dan guru biasanya memberikan ice breaking kepada
kami di akhir pembelajaran ,dan di saat kami merasa bosan maka guru akan memberikan ice
breaking dengan tujuan agar kami tidak merasakan bosan lagi .

A : Apakah cara guru mengajar menyenangkan ?

B : ya, terkadang menyenangkan terkadang tidak .menyenangkannya di saat guru


memberikan kuis seperti yang bisa jawab soal mendapatkan nilai tambahan dan untuk yang tidak
mengenangkannya di saat guru menjelaskan pembelajaran secara terus-terusan ( Monoton).

A : Apakah guru pernah menggunakan media selain buku ?

B : Tidak pernah guru hanya menggunakan media buku dalam proses pembelajaran
dalam proses belajar mengajar berlangsung kami hanya menggunakan buku paket sebagai
medianya

A : Menurut adik-adik apakah pembelajaran bahasa indonesia itu sulit ?

B : Tidak terlalu sulit karena terkadang kami memahami apa yang diajarkan oleh guru
tetapi terkadang juga kami tidak memahaminya atau mungkin karena kami kurang
memperhatikan guru saat menjelaskan pelajaran.

B.Penyelesaian

Dari teks wawancara yang saya lampirkan di atas saya dapat menyimpulkan bahwa
menemukan beberapa permasalahan baik yang ada pada guru maupun peserta didik diantaranya
adalah sebagai berikut yaitu :

1. Disaat guru menjelaskan pelajaran kepada peserta didik ada beberapa dari mereka
bahkan tidak sedikit yang ribut dan bercerita .
2. Sarana dsan prasarana yang belum lengkap .
3. Cara menjelaskan atau penyampaian materi.
4. Jarang menggunakan media pembelajaran .
5. proses pembelajaran yang terkadang membosankan.

Dan untuk menghadapi permasalahan yang tertera di atas ada beberapa hal yang harus
dilakukan yaitu:

 Untuk menghadapi peserta didik yang bercerita atau ribut di kelas saat guru
mengajarkan materinya
Yaitu dengan cara guru memberikan peringatan kepada peserta didik yang
ribut tersebut seperti ; jikala u kedapatan ribut disaat guru menjelaskan materi
maka akan di berikan satu pertanyaan dan harus dijawab dengan benar . dengan
begitu maka peserta didik akan lebih fokus mendengarkan guru menjelaskan
materi karena takut di suruh menjawab pertanyaan yang di berikan .dan akan
berkurang dari mereka yang ribut di kelas atau bahkan tidak ada yang berani ribut
lagi .
 Sarana dan prasarana yang belum memadai atau belum lengkap
Guru dapat menyuruh peserta didik untuk membaca buku yang
dimilikinya untuk menambah wawasan peserta didik tersebut .karena di sekolahan
belum adanya perpustakaan karena pihak sekolah belum melengkapinya .
 Cara menjelaskan atau menyampaikan materi
Sebagai seorang guru kita harus pandai dalam menjelaskan materi atau
menyampaikan materi dengan baik yaitu dengan menggunakan metode yang
cocok untuk materi yang akan kita ajarkan tersebut.
 Jarang menggunakan media pembelajaran
Sebaiknya sebagai seorang guru yang baik kita harus lebih sering
menggunakan media pembelajaran dalam menjelaskan materi kepada peserta
didik dikarenakan dalam menggunakan media akan dapat membantu peserta didik
untuk lebih mudah memahami materi dan mempermudah guru dalam menjelaskan
materi kepada peserta didik
 Proses pembelajaran yang terkadang membosankan
Jika peserta didik merasakan bosan dalam proses pembelajaran maka
akan memiliki dampak negatif kepada peserta didik seperti ia akan merasakan
sulit untuk memahami materi karena sedari tadi sudah merasakan bosan terlebih
dahulu dan untuk mengatasinya di saat peserta didik merasakan bosan dalam
proses belajar maka kita harus memberikan ice breaking kepada peserta didik
setelah melakukan ice breaking maka peserta didik tidak akan merasa bosan lagi
dan akan lebih semangat untuk melakukan proses pembelajaran .

Dengan melakukan beberapa cara diatas maka akan ada perubahan dari yang sebelumnya
menjadi lebih baik lagi dan proses pembelajaran dapat berjalan dengan lancar dan menjadi
kondusif. dengan begitu maka akan ada peningkatan hasil belajar peserta didik yang baik.

BAB III
PENUTUP

A. KESIMPULAN

Dari laporan observasi diatas dapat saya simpulkan bahwa dalam melakukan proses
belajar yang baik kita harus mengetahui model,metode,pendekatan seperti apa yang akan kita
gunakan .dan terlebih lagi kita harus dapat menguasai materi yang akan kita akan ajarkan dan
sebaiknya kita menggunakan media pembelajaran dalam melaksanakan pembelajaran karena
dapat mempermudah seorang guru dalam menjelaskan materi dan dapat merangsang peserta
didik dan akan lebih mudah memahami materi yang di ajarkan dan agar peserta didik tidak
merasa bosan kita melakukan ice breaking untuk membantu mereka agar tidak merasakan bosan
lagi.

B. SARAN

Saya menyadari dalam penulisan “Laporan Hasil Observasi “ ini tidak luput dari kesalahan
dan kekurangan .Oleh karena itu ,saya senantiasa mengharapkan kritikan dan saran dalam upaya
pengevaluasian dan perbaikan .

Anda mungkin juga menyukai