Anda di halaman 1dari 7

PROPOSAL

PERMOHONAN BANTUAN DANA UNTUK PENGADAAN

SARANA PENUNJANG MESS

MESS PELAUT SULAWESI SELATAN

KOTA TERNATE
MESS PELAUT SULAWESI SELATAN
Alamat : Jln. Kampus Stain, Dufa-Dufa Kota Ternate

Nomor : 01/MSS/MESS/I/2023 Kepada Yth

Lampiran : Terlampir DONATUR Mess Pelaut Sulawesi Selatan

Perihal : Permohonan Bantuan Dana Di-

Perlengkapan Alat Rumah Tangga Mess Tempat.

Assalaamu’alaikum Warahmatullaahi Wabarokaatuh,

Salam hormat, semoga kita senantiasa dalam lindungan Allah SWT, dan mendapatkan
kemudahan dalam setiap aktifitas, Amiin.

Dalam rangka meningkatkan fungsi mess sebagai tempat tinggal & memperlancar
pengadministrasian organisasi, kami pengurus MESS PELAUT SULAWESI SELATAN bermaksud
mengajukan permohanan bantuan dana untuk perlengkapan alat rumah tangga mess pelaut
sulawesi selatan . Proposal dan RPA Terlampir

Demikian Permohonan ini kami sampaikan, besar harapan kami sekiranya Bapak/Ibu
berkenan berpartisipasi dan memberi bantuan dana demi terwujudnya permohonan kami Atas
perhatian dan kerjasamanya kami ucapkan terimakasih.

Wassalaamu’alaikum Warahmatullaahi Wabarakaatuh.

Ternate, 07 November 2023


MESS PELAUT SULAWESI SELATAN

Ketua, Kordinator,

AHMAD YUNUS RISNO


I. DASAR PEMIKIRAN

Mess pelaut sulawesi selatan ini di bentuk berdasarkan tidak adanya mess pelaut di kota
ternate dan Mengingat adanya dorongan dari beberapa rekan rekan pelaut menginginkan
terbentuknyak mess yang baru dengan tempat yang lebih mudah terjangkau. Dengan berdirinya
Mess ini diharapkan bisa mendata atau menambah daftar pelaut yang dikoordinir oleh sebuah
organisasi pelaut yang resmi secara professional serta lebih mengutamakan kesejahteraan dan
loyalitas sesama anggota.

II. MAKSUD DAN TUJUAN

Maksud Pembentukan Mess

Sebagai tempat untuk berkomunikasi dan pusat informasi pelaut Sebagai tempat
bernaungnya pelaut untuk mendapatkan tempat tinggal dan fasilitas yang layak Diharapkan para
anggota bisa memberikan arah kepada semua pihak terkait guna mendukung pencapaian
Maksud dan Tujuan dari seluruh anggota Mess. Dengan terbentuknya mess pelaut sulawesi
selatan dapat lebih mempersatukan pelaut secara umum dan khususnya yang berada di Ternate

Tujuan Pembentukan Mess

1. Jangka Pendek
Menjadi sarana tempat untuk berbagi dan mendapat info lowongan pekerjaan Mendata Pelaut
yang belum terdaftar dan menjadikan sebagai anggota mess tetap dan terdaftar dibawah
naungan sebuah organisasi pelautyang resmi Membuat kartu anggota tetap Mess pelaut
sulawesi selatan

2. Jangka Panjang
Menjadikan Anggota sebagai pelaut yang siap bekerja diatas kapal secara professional serta
mempunyai rasa tanggung jawab yang tinggi dan bermoral yang baik Dapat memberikan
Pelayanan ketenaga kerjaan dan kesejahteraan bagi Anggota mess yang diatur sesuai dengan
ketentuan Mess pelaut sulawesi selatan.

Dapat memberikan bantuan jika Anggota mess yang mendapat musibah yang diatur dalam
ketentuan Mess. Dapat memberikan Pelayanan hukum dan perlindungan bagi Anggota mess
yang diatur sesuai dengan ketentuan Mess. Menjadikan Mess Menjadi mess permanent

Membentuk suatu badan usaha Bila dana / iuran yang telah terkumpul lebih dari cukup serta
management yang baik, sehingga akan didapat suatu dividen untuk kemajuan Mess & untuk
kepentingan bersama anggota Mess yang diatur sesuai dengan ketentuan Mess.
III. SUSUNAN PENGURUS MESS PELAUT SULAWESI SELATAN

1. Ketua : Ahmad Yunus

2. Kepala Rumah Tangga : Syarifuddin

3. Sekretaris : Syahril

4. Bendahara : Salfina

5. Ketertiban : Syamsi, Sultan

6. Internal : Irfan Yunus, Ismail Mansyur

7. Kordinaror : Risno, Irawan Kasenda

8. Divisi Dalam Provinsi : Muh Akbar, Adnan

9. Devisi Luar provinsi : Sarjan

IV. RENCANA PEMBELIAN ALAT RUMAH TANGGA

No URAIAN KEBUTUHAN

1 Kipas

2 Rice Cooker

3 Kulkas

4 Kasur

5 Kompor

6 Bantal
V. PENUTUP

Demikian proposal ini kami buat sebagai acuan dan gambaran tentang kebutuhan prsarana
penunjang mess pelaut seluawesi selatan besar harapan kami permohonan ini dapar terwujud.

Kami ucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang membantu dan berpartisipasi dala
mendorong kami agar terus menjadi pelaut profesional. Saran dan kritik yang bersifat
membangun sangat kami harapkan.

Ternate, 07 November 2023


MESS PELAUT SULAWESI SELATAN

Ketua, Kordinator,

AHMAD YUNUS RISNO


DOKUMENTASI MESS PELAUT SULAWESI SELATAN

Anda mungkin juga menyukai