Anda di halaman 1dari 3

Program Studi Keperawatan

Fakultas Ilmu Kesehatan


Universitas Muhammadiyah Surakarta
Jl. A. Yani Tromol Pos I, Pabelan, Kartasura, Surakarta

Lembar Diskusi Kelompok


MK Laboratorium Komunikasi dalam Keperawatan

Petunjuk:
1. Baca dan cermati soal kasus sesuai deengan tugas Anda!
2. Susunlah scenario komunikasi berdasarkan kasus antara klien dengan perawat sesuai
urutan fase pra interaksi, fase orientasi, dan fase treminasi!
3. Tuliskan bentuk percakapan verbal dan non verbal (ekspreesi, sentuhan, posisi klien
perawat)!

Topik : Komunikasi terapeutik pada pasien post operasi apendiksistis


Anggota kelompok. : Erika Sebtiana Nim: J210210020

Ada seorang pasien yang dirawat di Rumah sakit umum Kab. Tangerang yang bernama Elsa
Hadianti berusia 22 tahun dan menderita penyakit Usus buntu, perawat disana datang dan akan
melakukan assessment setelah operasi dilakukan

Pra Interaksi :

Pada tahap ini, seorang perawat melakukan persiapan sebelum berkomunikasi dengan pasien.
Perawat terlebih dahulu mencari informasi tentang pasien sebagai lawan bicaranya. Setelah itu
perawat merancang strategi untuk pertemuan pertama dengan pasien.

Fase Orientasi :
Verbal Non verbal

Perawat: Selamat malam buk !


Pasien : Selamat malam suster !
Perawat: Kalau boleh saya tau, nama ibu siapa ?
Pasien : Nama saya safira, biasa dipanggil fira.
Perawat: oh ...... ibu fira ya ??? Perkenalkan saya
perawat erika. Disini saya yang akan memantau
perkembangan kondisi ibu setelah selesai operasi.
Apakah ibu bersedia?
Pasien : ya suster, dengan senang hati.

Fase kerja :
Verbal Non verbal

Perawat : Ibu bagaimana perasaan ibu setelah


dilakukan operasi ?
Pasien : Ini sus bekas operasinya masih terasa
sakit.
Perawat : Ibu jangan khawatir ya, sakit setelah
operasi itu wajar nanti juga bisa sembuh asalkan
pola makan dan minum obatnya yang teratur ya
Program Studi Keperawatan
Fakultas Ilmu Kesehatan
Universitas Muhammadiyah Surakarta
Jl. A. Yani Tromol Pos I, Pabelan, Kartasura, Surakarta

bu
Pasien : Memang makanan yang seperti apa sus
yang harus saya makan agar saya cepat sembuh ?
Perawat : Makanan yang baik dan bergizi yang
berguna untuk proses pemulihan luka bekas
operasi ibu. Untuk proses penyembuhan luka
operasi, ibu harus banyak mengkonsumsi buah-
buahan yang banyak mengandung vitamin C
misalnya jeruk.
Pasien : Kira-kira proses pemulihan lukanya lama
gak sus ?
Perawat : Kalau misalkan ibu makan sesuai
dengan yang di anjurkan maka proses
penyembuhannya akan lebih cepat.
Pasien : Apa saya boleh makan makanan dari
rumah sus ?
Perawat : Maaf bu tidak boleh, selama proses
pemulihan ibu hanya boleh makan makanan dari
rumah sakit sesuai dengan yang di anjurkan.
Apakah ibu sudah mengerti ?
Pasien : Iyah sus saya mengerti.
Perawat : Ibu sebelum saya kembali ke ruangan,
saya akan mengajarkan ibu untuk latihan bergerak
supaya badan ibu tidak kaku.( Perawat
mengajarkan mobilisasi posisi lateral sinistra dan
dextra )

Fase terminasi :
Verbal Non verbal

Perawat: Ada yang ingin ditanyakan lagi bu?


Pasien: Tidak ada sus ....
Perawat: Baiklah bu, kalau tidak ada keluhan
lain, saya permisi dulu ya, nanti saya akan datang
lagi untuk melihat perkembangan kondisi ibu
selanjutnya, bila ibu membutuhkan sesuatu ibu
bias memencet bel yang ada disana
Pasien: Ya sus ...
Perawat : Permisi ya bu, selamat malam !
Pasien: Selamat malam sus ..... !
Program Studi Keperawatan
Fakultas Ilmu Kesehatan
Universitas Muhammadiyah Surakarta
Jl. A. Yani Tromol Pos I, Pabelan, Kartasura, Surakarta

Anda mungkin juga menyukai