Anda di halaman 1dari 13

LAPORAN

HASIL OBSERVASI ANAK USIA 2-6 TAHUN

DI TK REJOWINANGUN YOGYAKARTA

Di ajukan untuk memenuhi tugas psikologi perkembangan

Yang diampu oleh dosen :

Sapta Kurniawati, S.Psi., M.Psi.

Disusun oleh :

YESA APRILIANA( 23310410039)

PROGRAM STUDI PSIKOLOGI

FAKULTAS PSIKOLOGI

UNIVERSITAS PROKLAMASI 45

YOGYAKARTA

2023
BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Perkembangan anak adalah tahap penting dalam kehidupan manusia, yang
memiliki dampak jangka panjang pada kesejahteraan fisik, sosial, dan emosional
mereka. Observasi perkembangan anak menjadi kunci dalam memahami dan
mendokumentasikan proses ini. Laporan ini menggambarkan hasil observasi yang
dilakukan terhadap 3 orang anak berusia 6 tahun dengan tujuan utama untuk
memahami perkembangannya dalam berbagai aspek, seperti aspek sosial, aspek
emosi, aspek kognitif, kemapuan motorik kasar serta kemampuan motorik halus.
Observasi ini dilaksanakan di lingkungan taman bermain anak-anak di TK
Rejowinangun Yogyakarta, dengan fokus pada interaksi anak dengan lingkungan
sekitarnya.

1.2 Tujuan dan Urgensi Penelitian


Tujuan laporan observasi perkembangan anak ini adalah untuk
mendokumentasikan perkembangan anak secara komprehensif, termasuk
kemampuan motorik, bahasa, interaksi sosial, dan kemandirian, dengan fokus khusus
pada interaksi anak dengan teman sebayanya dalam lingkungan bermain anak-anak.
Laporan ini bertujuan untuk memberikan wawasan yang mendalam tentang
perkembangan anak dan memberikan informasi yang berharga kepada orang tua,
pengasuh, serta pihak-pihak yang tertarik dalam pemahaman perkembangan anak
dalam konteks sosialnya.
BAB II

PEMBAHASAN

2.1 Metode Penelitian

Metode yang digunakan adalah metode observasi dengan pengamatan


melakukan pengamatan secara langsung, dalam hal ini ada 3 anak berusia 6 tahun
yaitu A.R.R, S.F.R, R.A pada Senin 23 Oktober 2023. Selain itu wawancara kepada
pihak terakait seperti teman sebaya dan guru juga di lakukan gunamengetahui
identitas dan karakteristik pasti para objek.

2.2 Metode Perekaman

Metode perekaman yang di gunakan adalah pencatatan terstruktur


menggunakan tabel.
BAB III

LANDASAN TEORI

Setiap organisme, baik manusia maupun hewan, pasti mengalami peristiwa


perkembangan selama hidupnya. Perkembangan ini meliputi seluruh bagian dengan
keadaan yang dimiliki oleh organisme tersebut, baik yang bersifat konkret maupun yang
bersifat abstrak. Jadi, arti peristiwa perkembangan itu khususnya perkembangan manusia
tidak hany a tertuju pada aspek psikologis saja, tetapi juga aspek biologis.

Secara singkat, perkembangan (development) adalah proses atau tahapan


pertumbuhan ke arah yang lebih-nlaju. Pertumbuhan sendiri (growth) berarti tahapan
peningkatan sesuatu dalam hal jumlah, ukuran, dan arti pentingnya. Pertumbuhan juga
dapat berarti sebuah tahapan perkembangan (a stage of development) (McLeod, 1989).

Dalam Dictionary of Psychology (1972) dan The Penguin Dictionary of


Psychology (1988), arti perkembangan pada prinsipnya adalah tahapan-tahapan
perubahan yang progresif yang terjadi dalam rentang kehidupan manusia dan organisme
lainnya, tanpa membedakan aspek-aspek yang terdapat dalam diri organisme-organisme
tersebut.

Selanjutnya, Dictionary of Psychology di atas secara lebih luas merinci


pengertian perkembangan manusia sebagai berikut.

1. The progressive and continuous change in the organism from birth to death,
perkembangan itu merupakan perubahan yang progresif dan terus menerus dalam
diri organisme sejak lahir hingga mati.
2. Growth, perkembangan itu berarti pertumbuhan.
3. Change in the shape and integration of bodily parts into functional parts,
perkembangan berarti perubahan dalam bentuk dan penyatuan bagian-bagian
yang bersifat jasmaniah ke dalam bagian-bagian yang fungsional.
4. Maturation or the appearance of fundamental pattern of unlearned behavior,
perkembangan itu adalah kematangan atau kemunculan pola-pola dasar tingkah
laku yang bukan hasil belajar.

Ada pun tahapan- tahapan perkembangan anak meliputi beberapa aspek yaitu :
1. Aspek Sosial
perkembangan sosial ialah satu proses perkembangan yang membolehkan kanak-
kanak berinteraksi dengan orang lain mengikut cara yang diterima oleh
masyarakat dan budayanya. Perkembangan sosial ini melibatkan proses
sosialisasi atau dalam kata lain membuat penyesuaian sosial berdasarkan
persekitaran menurut (Jasmi, 2012).
2. Aspek Emosi
Menurut Hurlock, perkembangan sosial emosional adalah perkembangan perilaku
yang sesuai dengan tuntunan sosial, dimana perkembangan emosional adalah
suatu proses dimana anak melatih rangsangan-rangsangan sosial terutama yang
didapat dari tuntutan kelompok serta belajar bergaul dan bertingkah laku.
3. Aspek Kognitif
Menurut Piaget adalah kegiatan seorang anak bagaimana ia beradaptasi dan
menginterpretasikan obyek serta kejadian-kejadian yang terjadi di sekitar dirinya.
4. Aspek Motorik
Menurut Emdang Rini Sukamti (200:15) bahwa perkembangan motorik adalah
sesuatu proses kemasakan atau gerak yang langsung melibatkan otot-otot untuk
bergerak dan proses pensyarafan yang menjadi seseorang mampu menggerakkan
dan proses persyarafan yang menjadikan seseorang mampu menggerakan
tubuhnya.
BAB IV

HASIL PENGAMATAN

4.1 Identitas objek penelitian

Tabel identitas objek penelitian

Objek Nama TTL Usia Jenis Pendidika Alamat


Kelamin n
Anak 1 A.R.R 5 Laki-laki TK B
Anak 2 R.A 5 Laki-laki TK B
Anak 3 S.F.R 5 Perempuan TK B
4.2 Hasil pengamatan

Tabel hasil pengamatan

Objek Aspek sosial Aspek emosi Aspek kognitif Motorik Halus Motorik kasar
Anak 1 mampu ber komunikasi Cenderung pemalu dan Mengenali bentuk dan warna Mampu merangkai benda Sangat aktif berlari,
dengan baik seperti saat memendam emosi, tidak serta memahami petunjuk kecil dan Menyusun berjalan, dan memanjat
Ketika temannya mengungkapkan dari tugas yang diberikan lalu sesuai warna menjadi aneka permainan yang
menanyakan tugas yang perasaannya dengan baik mengerjakannya dengan baik. bentuk baru yang unik. ada di sekolahnya.
perlu dikerjakan dari
gurunya.
Anak 2 Banyak bercerita dengan Cenderung pembantah Mampu memahami dengan Menulis dan mewarnai Sangat aktiv bergerak
teman namun kesulitan dan mudah marah. mudah Bahasa yang baru dengan aktif tanpa berlari, melompat dan
mendengarkan Pelajaran didengar dan kesulitan dibanding berjalan cepat.
dari guru. mengaplikasikannya, paham dengan teman sebaya
warna dan bentuk. nya.
Anak 3 Sangat suka berbicara Ceria, dan mudah Bisa menulis menggambar, Suka menggambar dan Aktiv bergerak
dengan aktif, ramah mengungkapkan apa dan melakukan aktivitas rutin mewarnai dengan hasil memanjaat dan berlari.
terhadap semua teman yang dirasakan. nya di sekolah yang bagus dan rapih.
4.3 Kaitan dengan teori
Dari hasil pengamatan terhadap ketiga objek yang berusia 5 tahun,
perkembangan anak dari aspek sosial, emosi, kognitif, motorik halus dan
kasar yang telah dilakukan menujukan bahwa perkembangan mereka
berjalan normal. Pada masa keemasan ini mereka sudah menguasai aspek-
aspek yang seharusnya mereka kuasai seperti yang sudah disampaikan
diatas.
4.4 Dokumentasi

Objek sedang mengerjakan tugas Objek ketika mengerjakan


yang diberikan oleh gurunya berupa tugas yang diberikan oleh
menggambar gurunya berupa menulis
nama-nama hari

Objek sedang bercerita tentang


teman dan hewan peliharaannya
Objek ketika mengerjakan
tugas dari gurunya berupa Objek Ketika berkomunikasi
menulis nama-nama hari dengan menceritakan dengan
semangat tentang hadiah dari
keluarganya
BAB V
PENUTUP

5.1 Kesimpulan
Berdasarkan hasil observasi anak usia dini yang telah dilakukan, dapat
disimpulkan bahwa perkembangan anak-anak ini sangatlah beragam. Setiap anak
memiliki karakteristik dan potensi uniknya sendiri. Observasi ini telah
memberikan wawasan yang berharga tentang bagaimana setiap anak berkembang
dalam berbagai aspek, termasuk perkembangan fisik, sosial, emosional, dan
kognitif. Penutupan laporan ini menggarisbawahi pentingnya mendukung
perkembangan individu masing-masing anak, menghormati keragaman
perkembangan, dan memberikan lingkungan yang mendukung bagi anak-anak
usia dini. Observasi ini dapat menjadi landasan untuk merancang program
pendidikan yang lebih baik dan efektif untuk anak-anak ini, serta sebagai
panduan untuk orang tua dan pengasuh dalam memberikan perhatian yang sesuai
terhadap perkembangan mereka.
DAFTAR PUSTAKA

https://meetabied.blogspot.com/2013/02/definisi-perkembangan-menurut-para-ahli.html

https://www.studocu.com/id/document/universitas-islam-negeri-sunan-ampel-surabaya/
psikologi-perkembangan/laporan-hasil-observasi-anak-dan-remaja/44997068

Maria, Ina, and Eka Rizki Amalia. "Perkembangan aspek sosial-emosional dan kegiatan
pembelajaran yang sesuai untuk anak usia 4-6 tahun." (2018).

Anda mungkin juga menyukai