Anda di halaman 1dari 1

Siswa kurang bersemangat belajar karena disebabkan oleh berbagai macam hal, seperti bosan karena

guru mengajar terlalu monoton, terlalu banyak tugas, tidak tau manfaat dari materi pelajaran yang
diajarkan, kemudian rendahnya kemampuan memahami materi, sehingga mereka tidak termotivasi
untuk belajar. Metode guru yang memberikan reward ini sebenarnya bagus tetapi memang harus bisa
diseimbangkan dengan metode belajar yang baik misalnya dengan cara diskusi atau belajar diluar
ruangan, dan yang paling penting adalah interaksi antara guru dan murid harus terjalin jadi ada nya
tanya jawab antara guru dan peserta didik.

Jika saya menjadi seorang guru saya akan berusaha menciptakan suasana belajar yang kondusif dengan
cara mengubah suasana belajar, peserta didik bisa belajar diluar ruangan, yang paling penting guru
harus memberikan jeda disaat belajar atau istirahat sejenak sebelum melanjutkan pembelajaran. Hal ini
agar bisa merefresh otak akibat kelelahan karena terlalu keras berfikir, intinya guru harus bisa
berinteraksi baik dengan siswa agar siswa dapat mencapai tujuan pembelajaran dengan baik dan dapat
mencapai hasil belajar yang maksimal.

Para siswa mampu menerapkan pola perilaku hidup bersih dan sehat di sekolah karena poster yang
ditempel disetiap sudut sekolah dapat mengingatkan siswa akan pentingnya hidup bersih
dansehat. Selain poster sebagai pengingat siswa, guru juga selalu memberikan contoh bagaimana
menerapkan perilaku tersebut secara langsung sehingga akan berefek kepada siswa yang
melihatnya dan siswa pun lama kelamaan akan terbiasa dengan adanya pola hidup bersih dan sehat
tanpa perlu kembali diingatkan.

Anda mungkin juga menyukai