RPP 1 Fix

Anda mungkin juga menyukai

Anda di halaman 1dari 9

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)
Satuan Pendidikan :
Mata Pelajaran : Fisika
Kelas/Semester : XI/Ganjil
Materi Pokok : Dinamika Rotasi dan Kesetimbangan
Alokasi Waktu : 3 Minggu x 4 Jam Pelajaran @45 Menit

A. Kompetensi Inti
KI-3: Memahami, menerapkan, dan menganalisis pengetahuan faktual, konseptual,
prosedural, dan metakognitif berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu
pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan humaniora dengan wawasan
kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait penyebab
fenomena dan kejadian, serta menerap-kan pengetahuan prose-dural pada
bidang kajian yang spesifik sesuai dengan bakat dan minat-nya untuk
memecahkan masalah.
KI 4: Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkrit dan ranah abstrak terkait
dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri,
bertindak secara efektif dan kreatif, serta mampu menggunakan metode sesuai
kaidah keilmuan.

B. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi


Kompetensi Dasar Indikator
3.1. Menerapkan konsep torsi, 3.1.1. Menentukan momen inersia sistem benda
momen inersia, titik berat, titik.
dan momentum sudut 3.1.2. Menggunakan konsep torsi untuk
pada benda tegar (statis menyelesaikan masalah dinamika rotasi
dan dinamis) dalam benda tegar
kehidupan sehari-hari 3.1.3. Menggunakan hukum kelestarian momentum
misalnya dalam olahraga sudut pada benda tegar atau sistem benda
tegar
3.1.4. Menentukan titik berat benda tegar
3.1.5. Menggunakan konsep kesetimbangan benda
tegar untuk menyelesaikan masalah sehari-
hari
4.1. Membuat karya yang 4.1.1. Membuat karya yang menerapkan konsep
menerapkan konsep titik titik berat dan kesetimbangan benda tegar
berat dan kesetimbangan 4.1.2. Melakukan kegiatan praktikum menemukan
benda tegar titik berat benda dua dimensi
4.1.3. Membuat laporan hasil percobaan dan
mempresentasikannya

C. Tujuan Pembelajaran
Dengan menggunakan Model Pembelajaran Discovery Learning dan Pendekatan
Scientific Learning dalam pembelajaran Keseimbangan dan dinamika rotasi ini
diharapkan siswa terlibat aktif dalam kegiatan pembelajaran dan bertanggungjawab
dalam menyampaikan pendapat, menjawab pertanyaan, memberi saran dan kritik,
serta mampu: Menerapkan konsep torsi, momen inersia, titik berat, dan momentum
sudut pada benda tegar (statis dan dinamis) dalam kehidupan sehari-hari serta
mampu Membuat karya yang menerapkan konsep titik berat dan keseimbangan benda
tegar. Dengan rasa ingin tahu, tanggung jawab, displin selama proses pembelajaran,
bersikap jujur, percaya diri dan pantang menyerah, serta memiliki sikap responsif
(berpikir kritis) dan proaktif (kreatif), serta mampu berkomukasi dan bekerjasama
dengan baik

D. Materi Pembelajaran
Momen inersia
2
I =kM R
Torsi
τ⃗ =⃗r × ⃗
F
Dinamika Rotasi
∑ τ=Iα
Momentum sudut
L=Iω
Hukum Kelestarian Momentum Sudut
Satu benda
L1=L2
Dua benda
' '
L1 + L2=L1+ L2
Titik berat
B1 x1 + B2 x 2 + ⋯ +B n x n
X=
B1 + B2+ ⋯ + Bn
B1 y1 + B2 y 2+ ⋯ + Bn y n
Y=
B1+ B2 + ⋯ + Bn

Kesetimbangan Benda Tegar


∑ τ=0
∑ F=0

E. Metode Pembelajaran
Model : Pembelajaran berbasis masalah ( problem based learning), dengan
sintaks orientasi peserta didik, mengorganisasi peserta didik,
membimbing penyelidikan, mengembangkan dan menyajikan hasil karya,
menganalisa dan mengevaluasi proses penyelesaian masalah.

F. Media Pembelajaran
1 Media :
a Video melepas baut roda, video putaran seorang sambil merentangkan dan
melipat tangan, video menentukan titik berat benda dua dimensi
b PPT materi pembelajaran (kesetimbangan benda tegar dan dinamika rotasi,
momentum sudut)
c Lembar kerja (lampiran 1)
2 Alat pembelajaran : proyektor, laptop, papan tulis dan perangkatnya

G. Langkah-langkah Pembelajaran
Kegiatan / Alokasi
Deskripsi
sintak Waktu
PERTEMUAN PERTAMA
Pendahuluan 1 Guru memberi salam, mengecek kehadiran 10 menit
peserta didik dan meminta ketua kelas untuk
memimpin doa dan berdoa bersama.
Kegiatan / Alokasi
Deskripsi
sintak Waktu
2 Peserta didik berdoa bersama lalu mengecek
kebersihan kelas, minimal di sekitar tempat
duduknya tidak ada sampah atau benda yang
tidak berhubungan dengan pelajaran saat itu.
Kegiatan inti Mengamati 70 menit
3 Guru menunjukkan dua tipe kipas angin yang
dinyalakan dalam betuk video.
4 Peserta didik mengamati video yang
ditunjukkan oleh guru berupa kipas angin yang
berbeda jenis dan ukurannya.
Menanya
5 Guru mengarahkan peserta didik sehingga
peserta didik dapat mengajukan pertanyaan
penyebab perbedaan lamanya kedua kipas
untuk memulai gerakan maupun untuk berhenti.
Mengumpulkan data/mencoba
6 Peserta didik dibagi dalam kelompok kemudian
melakukan percobaan momen inersia
7 Peserta didik melakukan praktikum dan
mengambil data sesuai dengan LKPD yang
dibagikan kepada masing-masing kelompok.
Mengasosiasi
8 Peserta didik mengolah data yang diperoleh dari
hasil percobaan.
9 Peserta didik membandingkan hasil percabaan
dengan video kipas angin.
10 Peserta didik mengambil kesimpulan dari hasil
praktikum yang dilakukan.
Mengkomunikasikan
11 Perwakilan kelompok menyampaikan hasil
praktikum
12 Kelompok lain memberikan tanggapan kepada
hasil dari kelompok presenter.
13 Guru memberi tanggapan kepada hasil
percobaan masing-masing kelompok.
Kegiatan 14 Peserta didik menuliskan pengalaman yang 10 menit
Penutup berkaitan dengan konsep momen inersia
15 Guru mengakhiri proses pembelajaran dengan
mengucapkan hamdalah
PERTEMUAN KEDUA
Pendahuluan 1 Guru memberi salam, mengecek kehadiran 10 menit
peserta didik dan meminta ketua kelas untuk
memimpin doa dan berdoa bersama.
2 Peserta didik berdoa bersama lalu mengecek
kebersihan kelas, minimal di sekitar tempat
duduknya tidak ada sampah atau benda yang
tidak berhubungan dengan pelajaran saat itu.
Kegiatan / Alokasi
Deskripsi
sintak Waktu
Kegiatan inti Mengamati 70 menit
3 Guru menunjukan video seorang yang sedang
melepas baut roda mobil

4 Peserta didik mengamati video yang ditunjukkan


guru.
5 Guru meminta salah satu peserta didik untuk
membuka pintu kelas dengan posisi di tepi daun
pintu, di tengah-tengah daun pintu dan di dekat
engsel pintu.
6 Peserta didik menyampaikan perbedaan gaya
yang harus diberikan untuk membuka pintu pada
masing-masing titik yang ditentukan.
Menanya
7 Peserta didik mengajukan pertanyaan mengapa
tangan merasakan lebih sulit membuka pintu atau
baut ketika semakin dekat dengan poros.
8 Peserta didik mengajukan pertanyaan tentang
besaran apa yang mampu menyebabkan pintu
berputar/terbuka atau tertutup, serta besaran apa
saja yang mempengaruhinya.
Mengumpulkan data/mencoba
9 Guru membagi peserta didik dalam kelompok dan
membagikan LKPD kepada masing-masing
kelompok
10 Peserta didik melakukan percobaan untuk
mengambil data sesuai petunjuk dalam LKPD.
Mengasosiasi
11 Peserta didik melakukan pembandingan hasil
percobaan dengan pengamatan video dan
demonstrasi.
12 Peserta didik membuat kesimpulan atas hasil
percobaan.
Mengkomunikasikan
13 Perwakilan setiap kelompok menyapaikan hasil
percobaan
14 Guru menanggapi hasil percobaan peserta didik
15 Guru menyampaikan konsep tentang torsi dan
contoh penerapannya untuk menyelesaikan
masalah dinamika rotasi.
Penutup 16 Peserta didik menuliskan pengalaman yang 10 menit
Kegiatan / Alokasi
Deskripsi
sintak Waktu
berkaitan dengan konsep torsi
17 Guru mengakhiri proses pembelajaran dengan
mengucapkan hamdalah
PERTEMUAN KETIGA
Pendahuluan 1 Guru memberi salam, mengecek kehadiran 10 menit
peserta didik dan meminta ketua kelas untuk
memimpin doa dan berdoa bersama.
2 Peserta didik berdoa bersama lalu mengecek
kebersihan kelas, minimal di sekitar tempat
duduknya tidak ada sampah atau benda yang
tidak berhubungan dengan pelajaran saat itu.
Kegiatan inti Mengamati 70 menit
3 Guru menunjukan video seorang penari balet
yang sedang berputar dengan keadaan kedua
tangan direntangkan dan kedua tangan dilipat
4 Peserta didik mengamati video yang ditunjukkan
guru.
Menanya
5 Peserta didik mengajukan pertanyaan mengapa
ketika tangan direntangkan kecepatan putaran
menjadi lebih pelan.
Mengumpulkan data/mencoba
6 Guru membagi peserta didik dalam kelompok dan
membagikan LKPD kepada masing-masing
kelompok
7 Peserta didik melakukan percobaan untuk
mengambil data sesuai petunjuk dalam LKPD.
Mengasosiasi
8 Peserta didik melakukan pembandingan hasil
percobaan dengan pengamatan video
9 Peserta didik membuat kesimpulan atas hasil
percobaan.
Mengkomunikasikan
10 Perwakilan setiap kelompok menyapaikan hasil
percobaan
11 Guru menanggapi hasil percobaan peserta didik
12 Guru menyampaikan konsep tentang momentum
sudut dan hukum kelestarian momentum sudut
kemudian contoh penerapannya.
Penutup 13 Peserta didik menuliskan pengalaman yang 10 menit
berkaitan dengan konsep momentum sudut
14 Guru mengakhiri proses pembelajaran dengan
mengucapkan hamdalah
PERTEMUAN KEEMPAT
Pendahuluan 1 Guru memberi salam, mengecek kehadiran 10 menit
peserta didik dan meminta ketua kelas untuk
memimpin doa dan berdoa bersama.
2 Peserta didik berdoa bersama lalu mengecek
Kegiatan / Alokasi
Deskripsi
sintak Waktu
kebersihan kelas, minimal di sekitar tempat
duduknya tidak ada sampah atau benda yang
tidak berhubungan dengan pelajaran saat itu.
Kegiatan inti Mengamati 70 menit
3 Guru mendemonstrasikan penggaris yang dapat
seimbang ketika ditopang oleh jari dan
menunjukkan video cara menentukan titik berat
bidang yang berbentuk huruf "A" di
https://kelasfisika.gnomio.com/course/view.php?
id=4&section=1

4 Peserta didik mengamati demonstrasi dan video


yang ditunjukkan guru.
Menanya
5 Peserta didik mengajukan pertanyaan mengapa
penggaris dapat setimbang ketika ditopang jari
pada bagian tengah penggaris.
6 Peserta didik mengajukan pertanyaan, apakah
cara yang ditunjukkan pada video dapat dilakukan
untuk benda yang bentuknya berbeda.
Mengumpulkan data/mencoba
7 Guru membagi peserta didik dalam kelompok dan
membagikan LKPD kepada masing-masing
kelompok
8 Peserta didik melakukan percobaan untuk
menentukan titik berat benda sesuai petunjuk
dalam LKPD.
Mengasosiasi
9 Peserta didik melakukan pembandingan hasil
percobaan dengan pengamatan video
10 Peserta didik membuat kesimpulan atas hasil
percobaan.
Mengkomunikasikan
11 Perwakilan setiap kelompok menyapaikan hasil
percobaan
12 Guru menanggapi hasil percobaan peserta didik
13 Guru menyampaikan konsep tentang titik berat
benda tegar dan kesetimbangan benda tegar
Kegiatan / Alokasi
Deskripsi
sintak Waktu
kemudian memberikan contoh penerapannya.
Penutup 14 Peserta didik menuliskan pengalaman yang 10 menit
berkaitan dengan konsep titik berat dan
kesetimbangan
15 Guru mengakhiri proses pembelajaran dengan
mengucapkan hamdalah

H. Sumber Belajar
1. Buku Fisika Kelompok Peminatan untuk SMA/MA Kelas XI
2. Referensi buku lain yang sesuai
3. Internet

I. Penilaian Hasil Pembelajaran


1 Rancangan penilaian
a. Penilaian Pengetahuan
- Ulangan harian
b. Penilaian ketrampilan :
- Kinerja (praktikum menentukan titik berat benda dua dimensi)
- Laporan hasil percobaan
c. Penilaian sikap : Observasi tentang nilai nilai karakter yang terbangun dan
tertanam dalam diri peserta didik dan dituangkan dalam jurnal .
2 Instrumen penilaian
a Pengetahuan : soal pilihan ganda dan uraian
b Ketrampilan : rubrik penilaian kinerja
c Sikap : jurnal pengamatan sikap

J. Rencana Tindak Lanjut Hasil Penilaian


Remidial
Remidial diberikan kepada peserta didik yang belum tuntas yaitu peserta didik yang
total nilai pada KD ini kurang dari 76. Remidial dilakukan dengan membrikan
pembelajaran ulang dan soal uji kompetensi.
Pengayaan
Pengayaan diberikan kepada peserta didik yang telah tuntas pada KD ini dengan total
nilai lebih dari atau sama dengan 76. Pengayaan dilakukan dengan memberikan materi
dan soal lanjutan.

Mengetahui, Nganjuk, 18 Juli 2022


Kepala SMAI Guru Mata Pelajaran

w e.

Lampiran 1
INSTRUMEN PENILAIAN SIKAP

Indikator sikap aktif dalam pembelajaran


1. Kurang baik jika menunjukkan sama sekali tidak ambil bagian dalam pembelajaran
2. Baik jika menunjukkan sudah ada usaha ambil bagian dalam pembelajaran tetapi belum
ajeg/konsisten
3. Sangat baik jika menunjukkan sudah ambil bagian dalam menyelesaikan tugas kelompok secara terus
menerus dan ajeg/konsisten

Indikator sikap bekerjasama dalam kegiatan kelompok.


1. Kurang baik jika sama sekali tidak berusaha untuk bekerjasama dalam kegiatan kelompok.
2. Baik jika menunjukkan sudah ada usaha untuk bekerjasama dalam kegiatan kelompok tetapi masih
belum ajeg/konsisten.
3. Sangat baik jika menunjukkan adanya usaha bekerjasama dalam kegiatan kelompok secara terus
menerus dan ajeg/konsisten.

Indikator sikap berani menyampaikan pendapat


1. Kurang baik jika sama sekali tidak berani mengemukakan pendapat
2. Baik jika menunjukkan sudah ada usaha untuk mengemukakan pendapat
3. Sangat baik jika menunjukkan sudah ada usaha untuk mengemukakan pendapat secara terus menerus
dan ajeg/konsisten.

Berilah tanda √ pada kolom-kolom sesuai hasil pengamatan.

Sikap
Berani
No Nama Siswa Aktif Bekerjasama mengemukakan Skor
pendapat
KB B SB KB B SB KB B SB
1.
2.
3.
...
Keterangan:
KB : Kurang baik (bobot nilai 1)
B : Baik (bobot nilai 2)
SB : Sangat baik ( bobot nilai 3)

Skor yang diperoleh


Nilai= × 100
9

Lampiran 2
INSTRUMEN PENILAIAN KETERAMPILAN

Rubrik penilaian
Aspek yang Penilaian
dinilai 1 2 3
Data yang Data tidak lengkap Data lengkap, tetapi tidak Data lengkap, terorganisir,
diperoleh terorganisir,atau ada yang salah dan ditulis dengan benar
tulis
Penulisan Laporan yang Laporan yang disusun lengkap, Laporan yang disusun
laporan disusun tidak tetapi kurang rapi dan teratur lengkap, rapi, dan urutan
lengkap teratur
Presentasi Tidak terlibat dalam Terlibat dalam presentasi hasil Terlibat aktif dalam
mempresentasikan percobaan tetapi tidak kurang presentasi hasil percobaan
halil percobaan maksimal

Berilah tanda √ pada kolom-kolom sesuai hasil pengamatan.

Data yang Penulisan


Nama peserta presentasi
No diperoleh laporan Skor
didik
1 2 3 1 2 3 1 2 3
1
2
3
...

Skor yang diperoleh


Nilai= × 100
9

Anda mungkin juga menyukai