Anda di halaman 1dari 7

Bagian A : Energi di Sekitar Kita

Energi memiliki banyak bentuknya. Setiap bentuk energi berbeda-beda kegunaannya.

1. Energi Panas
Adanya energi panas membuat manusia bisa menghangatkan tubuhnya, mengeringkan pakaian,
mengeringkan makanan seperti ikan, garam, dan kerupuk. Selain itu, energi panas bisa dipakai untuk
memasak. Contoh api unggun, rice cooker

2. Energi Cahaya
Energi cahaya adalah energi yang dipancarkan oleh sumber cahaya. Energi cahaya menyebabkan tempat
gelap menjadi terang. Contoh lampus, matahari

3.Energi Listrik
Energi listrik sangat penting dalam kehidupan sehari-hari. Energi listrik digunakan untuk menyalakan
berbagai macam alat elektronik contohnya lampu, TV, komputer, radio, dan kulkas.
4. Energi Gerak
Energi gerak adalah energi yang dimiliki oleh benda yang bergerak. Energi gerak disebut juga energi
kinetik. Contoh alat yang menghasilkan energi gerak seperti, bor listrik, kipas angin, blender, dan kincir
angin.

5. Energi Kimia
Energi kimia banyak terdapat pada bahan makanan dan bahan bakar. Contoh energi kimia adalah
makanan yang biasa kita makan sehari-hari. Selain itu, contoh bahan bakar seperti bensin, solar, minyak
tanah, kayu bakar
6. Energi Bunyi

Energi bunyi adalah energi yang dikeluarkan oleh benda-benda yang mengeluarkan bunyi. Tahukah
kalian bahwa benda yang berbunyi akan menghasilkan getaran? Ketika kita memetik dawai gitar terlihat
bahwa dawai gitar akan bergetar dan menghasilkan bunyi. Cobalah berbicara sambil memegang bagian
tengah leher kalian.

Cara Tubuh Menyimpan Energi

Tubuh kita bisa mengolah makanan dan minuman menjadi energi kimia. Makanan dan air mengandung
nutrisi yang menyimpan energi kimia. Saat kalian makan atau minum, nutrisi yang masuk dicerna oleh
tubuh kita. Pengolahan makanan pada tubuh kalian dimulai dari mulut kalian sehingga kalian harus
mengunyahnya dengan baik. Dengan begitu, tubuh kalian mendapatkan energi yang cukup. Energi kimia
dari makanan kemudian disimpan dalam tubuh kita. Simpanan energi ini akan yang membantumu untuk
bisa bergerak, mengangkat benda, dan bermain. Bahkan ketika kalian duduk dan membaca buku ini,
kalian juga sedang menggunakan energi. Hal yang wajar jika kita merasa lapar sehabis belajar.

1. Energi adalah...

a. Sesuatu yang bisa membuat kita capek

b. Sesuatu yang membuat benda bergerak atau berubah

c. Sesuatu yang bisa kita lihat

d. Sesuatu yang bisa kita makan

2. Manakah di antara berikut ini yang bukan merupakan sumber energi?

a. Matahari

b. Angin

c. Air

d. Meja

3. Pada siang hari, energi yang banyak kita dapatkan berasal dari...

a. Bulan

b. Bintang

c. Matahari

d. Awan

4. Energi dapat berubah menjadi bentuk yang lain. Contoh perubahan energi adalah...

a. Air menjadi es

b. Meja menjadi kursi

c. Udara menjadi angin

d. Tumbuhan menjadi binatang


5. Pada pagi hari, kita bisa mendapatkan energi dari...

a. Lampu

b. AC

c. Matahari

d. Radio

6. Manakah di antara berikut ini yang merupakan sumber energi terbarukan?

a. Bensin

b. Batu bara

c. Angin

d. Minyak tanah

7. Energi yang kita dapatkan dari makanan adalah energi...

a. Listrik

b. Kimia

c. Surya

d. Angin

8. Manakah di antara berikut ini yang merupakan contoh energi panas?

a. Kipas angin berputar

b. Lampu menyala

c. Air mengalir

d. Api membakar kayu

9. Energi listrik dapat digunakan untuk...

a. Memasak makanan
b. Menyiram tanaman

c. Mengisi baterai

d. Mengayuh sepeda

10. Jika kebutuhan energi dalam tubuh kita terpenuhi, maka tubuh kita akan menjadi ....

a. kuat

b. besar

c. lemas

d. lemah

11. Energi tidak dapat kita lihat, namun energi dapat kita ....

a. bentuk

b. rasakan

c. ciptakan

d. musnahkan

12. Pembangkit listrik tenaga surya mengubah energi ....

a. listrik menjadi cahaya

b. listrik menjadi panas

c. cahaya menjadi listrik

d. gerak menjadi listrik

13. Alat yang berfungsi untuk membangkitkan energi listrik yaitu ....

a. kincir

b. turbin

c. dinamo

d. Generator

15. Mana yang termasuk dalam bentuk energi kinetik?

a. Energi panas yang disimpan dalam benda.


b. Energi yang dimiliki oleh benda yang bergerak.

c. Energi yang disimpan dalam benda yang tinggi.

d. Energi yang dihasilkan oleh matahari.

16. Apa sumber energi utama bagi kehidupan di Bumi?

a. Tenaga angin

b. Matahari

c. Listrik

d. Bahan bakar fosil

17. Apa yang dapat kita lakukan untuk mengurangi konsumsi energi dalam kehidupan sehari-hari?

a. Meningkatkan penggunaan perangkat elektronik.

b. Menggunakan lampu incandescent.

c. Menggunakan kendaraan dengan mesin besar.

d. Menggunakan transportasi umum, mengurangi penggunaan kendaraan pribadi, dan beralih ke


sumber energi terbarukan.

18. Dalam proses fotosintesis, tumbuhan mengubah energi dari matahari menjadi energi kimia dalam
bentuk gula. Bagaimana energi dari matahari diubah menjadi energi kimia dalam proses ini dan apa
peran molekul klorofil dalam proses tersebut?

a. Energi matahari diubah menjadi energi panas, yang kemudian digunakan untuk menghasilkan gula.
Klorofil adalah molekul yang mengendalikan konversi energi ini.

b. Energi matahari diubah menjadi energi mekanik, yang kemudian digunakan untuk menghasilkan gula.
Klorofil berfungsi sebagai katalisator dalam proses ini.

c. Energi matahari diubah menjadi energi kimia melalui reaksi kimia kompleks yang melibatkan klorofil.
Klorofil menangkap energi cahaya matahari dan menggunakannya untuk mengubah karbon dioksida dan
air menjadi gula dan oksigen.

d. Energi matahari diubah menjadi energi listrik yang disimpan dalam klorofil. Klorofil berfungsi sebagai
pembangkit listrik dalam tumbuhan.

19. Pada saat cuaca panas kita dapat menggunakan kipas angin untuk menyejukkan ruangan. Pada
penggunaan kipas angin terjadi perubahan energi listrik menjadi ...
A. Gerak

B. Bunyi

C. Dingin

D. Cahaya

20. Menghemat energi adalah perilaku yang sangat baik. Dengan menghemat energi akan membawa
dampak positif bagi kehidupan. Berikut ini merupakan aksi penghematan energi yang dapat dilakukan di
rumah.

A. Mengocok dua butir telur dengan mixer untuk membuat telur dadar.

B. Mencuci dua buah baju menggunakan mesin cuci.

C. Menggunakan AC dengan jendela tertutup.

D. Sering membuka dan menutup kulkas.

Esay

1. Nadia mendorong sepedanya menaiki suatu bukit. Dari manakah Nadia mendapatkan energi untuk
mendorong sepedanya tersebut?

2. Mixer merupakan alat yang digunakan pada proses pembuatan kue. Alat ini mengubah energi listrik
menjadi ...

3. Bahan bakar yang paling banyak digunakan sebagai sumber energi di dunia adalah ...

4. Perubahan energi yang terjadi pada alat pengering rambut adalah …

5. Mobil sedang melaju dengan kecepatan tinggi kemudian menginjak rem hingga berhenti karena tiba-
tiba melihat pohon yang tumbang di depan jalan. Pada peristiwa pengereman tersebut terjadi
perubahan energi …

6. Perubahan energi yang terjadi saat bola lampu menyala pada sebuah rangkaian yang dihubungkan
pada baterai adalah …

7. Perubahan energi yang terjadi pada buah kelapa yang jatuh dari atas pohon adalah …

8. Bagaimana cara Tubuh Menyimpan Energi?

9. Berikan 2 contoh perubahan energi listrik menjadi panas !


10. Berikan 2 contoh energi kimia!

Anda mungkin juga menyukai